You are on page 1of 1

Nomor : 0274/J5/DM.00.

03/2022 3 Maret 2022


Lampiran : -
Hal : Tindak Lanjut Permohonan Data Penerima PIP Provinsi DKI Jakarta

Yth.
Kepala Dinas Pendidikan
Provinsi DKI Jakarta
di Jakarta
 
Menindaklanjuti surat Saudara nomor: 20650/-1.851 tanggal 25 Februari 2022 perihal permohonan Data
Penerima PIP tahun 2021 di Provinsi DKI Jakarta, dengan hormat kami sampaikan hal-hal sebagai
berikut :

1. Berdasarkan Persesjen Nomor 20 Tahun 2021 tentang Petunjuk Pelaksanaan Program Indonesia
Pintar (PIP), Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset
dan Teknologi telah menyampaikan Surat Keputusan (SK) dan data peserta didik penerima PIP
tahun 2021 ke seluruh dinas pendidikan provinsi/kabupaten/kota dan satuan pendidikan melalui
SIPINTAR pada laman pip.kemdikbud,go.id. Dinas pendidikan dapat akses menggunakan akun
dinas yang telah diberikan dan satuan pendidikan menggunakan akun Dapodik;
2. Penyaluran dan masa aktivasi rekening SimPel PIP Tahun 2021 ini telah selesai dilaksanakan.
Data peserta didik yang tidak melakukan aktivasi rekening sampai dengan batas waktu 31 Januari
2022 telah dilakukan pengembalian dana ke Kas Umum Negara oleh Puslapdik. Sedangkan peserta
didik yang telah melakukan aktivasi rekening dapat menggunakan dana bansos sesuai ketentuan;
3. Dinas pendidikan provinsi/kabupaten/kota kami harapkan dapat terus aktif ikut memantau
penggunaan dana PIP agar bermanfaat untuk membantu biaya personal pendidikan peserta didik
penerima;
4. Penting untuk kita pahami bersama bahwa data peserta didik PIP dimaksud merupakan data milik
negara yang bersifat rahasia sehingga wajib dijaga kerahasiannya;
5. Permohonan data penerima PIP tahun 2021 Provinsi DKI Jakarta telah kami siapkan dalam bentuk
softcopy. Untuk keperluan teknis penyerahan data dapat menghubungi narahubung kami Sdri
Yusna Yusna Yurita HP/WA 0815 8423 4794 atau Sdr. Rendy Pamungkas HP/WA 0812 1844
4163).

Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami sampaikan terima kasih.

                                     

Kepala,

Dr. Abdul Kahar


Tembusan: NIP 196402071985031005
Kepala Subbagian Tata Usaha Puslapdik

You might also like