You are on page 1of 2

Grafik Harga Beras dan Kentang

Periode Maret 2022


16,000
14,000
12,000
10,000
8,000
6,000
4,000
2,000
0
Minggu ke-1 Minggu ke-2 Minggu ke-3 Minggu ke-4

Beras Kentang

Berdasarkan wawancara yang kami lakukan didapatkan grafik harga pasar


beras dan ketang seperti di atas. Harga beras dan kentang pada bulan Maret
cenderung stabil. Hal tersebut dikarenakan kedua komoditas tersebut merupakan
komoditas pangan yang pokok sehingga pemerintah melakukan upaya
pengendalian harga pangan agar harga pangan stabil, terutama untuk komoditas
beras. Beras memiliki kedudukan sangat penting dari sisi ekonomi maupun sosial,
sehingga terjadinya fluktuasi harga beras akan berdampak langsung pada
kesejahteraan petani dan masyarakat.
Selain harga pasar kami juga melakukan wawancara terkait harga petani dan
harga ecer. Komoditas beras biasanya dijual petani dalam bentuk gabah yang
dijual dengan harga Rp4.800 per kilogram pada minggu ke-1 dan dengan harga
Rp4.500 pada minggu ke-2, ke-3, dan ke-4. Harga ecer komoditas beras tidak
mengalami perubahan harga dari minggu ke-1 sampai ke-4 di bulan Maret. Harga
ecer komoditas beras adalah Rp11.000 per kilogram dengan kualitas medium.
Harga petani komoditas kentang pada minggu ke-1 sebesar Rp12.500 per
kilogram. Harga pada minggu ke-2 dan ke-3 sama yaitu Rp12.000 per kilogram.
Harga pada minggu ke-4 adalah 11.500 per kilogram. Harga ecer komoditas
kentang pada minggu ke-1 adalah Rp14.500 per kilogram. Harga pada minggu ke-
2 dan ke-3 adalah Rp14.000 per kilogram. Harga pada minggu ke-4 komoditas
kentang adalah Rp13.500 per kilogram.
Kebijakan penentuan harga pangan nonberas belum dirumuskan secara
komprehensif, namun berdasarkan karakteristik masing-masing komoditas.
Kebijakan harga pangan nonberas diterapkan harga dasar tanpa adanya Batasan
harga maksimal. Sedangkan untuk harga beras terdapat kebijakan harga dasar dan
harga eceran tertinggi. Adanya kebijakan harga pangan berpengaruh terhadap
ketahanan pangan Indonesia. Adanya kebijakan harga tersebut dapat
meningkatkan tingkat kesejahteraan masyarakat.

You might also like