You are on page 1of 19

LAPORAN

PENGALAMAN BELAJAR LAPANGAN (PBL I)

DISUSUN OLEH :

NOVITA TE’DANG
1910029

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIK)

YAYASAN PENDIDIKAN TAMALATEA

MAKASSAR

2021

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan yang Maha Esa karena atas
berkat limpahan rahmat dan nikmatNya yang selalu menyertai penulis, tak
lupa pula Doa dan ucapan terimakasih yang sedalam-dalamnya kepada
Orang Tua dari penulis yang telah berjuang untuk penulis atas segala doa,
nasehat, kasih sayang, pengorbanan dan selalu memberi dukungan serta
motivasi yang luar biasa, sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan
Pengalaman belajar lapangan (PBL 1) di RT/RW(01/06) Kelurahan
Tamlanrea Indah Kecamatan Tamalanrea dan di RT/RW(06/01) Kota
Makassar Tahun 2021 sebagai salah satu syarat Kelulusan Mata Kuliah PBL
1 oleh lembaga Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Tamalatea Makassar.

Proses yang berharga dalam menyelesaikan laporan ini tidak lepas dari
inspirasi, motivasi, doa dan juga bantuan dari banyak pihak yang baik hati.
Pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan banyak terima kasih
kepada:
1. Yayasan dan Pimpinan STIK Tamalatea Makassar

2. Dosen Pengelola PBL I dan Staf Dosen Prodi Kesehatan Masyarakat

3. Supervisor dan Pembimbing PBL I Prodi Kesehatan Masyarakat.

4. Bapak Kepala RT/RW (06-01) Kelurahan Tamlanrea Indah.

Semoga semua kebaikan yang telah diberikan oleh semua pihak


mendapat balasan dari Tuhan yang Maha Esa. Penulis menyadari bahwa
pembuatan laporan ini masih jauh dari sempurna, Maka penulis
mengharapkan saran dan Krikitan yang membangun sebagai evaluasi
pembuatan laporan mendatang. Semoga hal ini dapat memberikan manfaat
bagi pembaca dan semua pihak.
Makassar 14 Februari 2021

ii
DAFTAR ISI
Halaman Judul ...............................................................................................i
Kata Pengantar..............................................................................................ii
DaftarIsi ........................................................................................................iii
DaftarTabel....................................................................................................iv
DaftarLampiran ............................................................................................iv

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ...........................................................................................1
B. Manfaat dan Tujuan PBL 1 ........................................................................2
BAB II HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Gambaran Umum Lokasi Pelaksanaan PBL 1 ..........................................4
B. Hasil Pendataan dan Analisis Data ..........................................................5
C. Prioritas Masalah......................................................................................11
D. Rencana Intervensi...................................................................................11
BAB III KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan ...............................................................................................12
B. Saran.........................................................................................................12
LAMPIRAN
JurnalHarian..................................................................................................13
DokumentasiKegiatan...................................................................................15

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Distribusi Kepala Keluarga Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Tabel 2.2 Distribusi Responden Berdasarkan Kelompok Umur

Tabel 2.3 Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir

Tabel 2.4 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan


iii
Tabel 2.5 Distribusi Responden Berdasarkan Anggota Keluarga Merokok

Tabel 2.6 Distribusi Responden Berdasarkan Penggunaan Air Bersih

Tabel 2.7 Distribusi Responden Berdasarkan Kpndisi temapt sampah

Tabel 2.8 Distribusi Responden Berdasarkan Pemilahan Sampah (Organik


dan Non Organik)

Tabel 2.9 Distribusi Responden Berdasarkan Anggota Keluarga Merokok


Dalam Sehari

Tabel 2.10 Distribusi Responden Berdasarkan Lama Anggota Keluarga

Merokok

Tabel 2.11 Distribusi Responden Berdasarkan Pelaksanaan Rapid Test


Covid-19

Tabel 2.12 Distribusi Respon Berdasarkan Pengetahuan Kontak Covid-19

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Jurnal Harian

Lampiran 2 Dokumentasi Kegiatan

iv
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Undang-undang kesehatan No. 23 tahun 1992, meyatakan bahwa


kesehatan adalah keadaan sempurna seseorang baik dari fisik, mental, dan
sosial yang memungkinkan hidup produktif. Dalam undang-undang ini jelas
tersirat bahwa sehat bukan hanya bebas dari penyakit dan cacat saja,
namun kesehatan merupakan keadaan yang sempurna dari prilaku serta
keadaan sosial budaya dan lingkungan yang terdapat di dalam suatu
populasi kehidupan dan sangat berpengaruh terhadap status kesehatan
masyarakat itu sendiri.
Untuk memecahkan masalah kesehatan yang terjadi di masyarakat,
upaya yang harus dilaksanakan adalah pada usaha untuk merubah prilaku
yang merugikan kesehatan kearah yag menunjang kesehatan.
Agar perubahan prilaku sehat tersebut bisa tercapai, maka dilakukan
penyuluhan terhadap individu, keluarga dan masyarakat secara keseluruhan
untuk mengembangkan pengertian, kesadaran, sikap, serta keterampilan
tentang hidup sehat.
Dalam upaya mewujudkan derajat kesehatan yang optimal, berbagai
aspek perlu diperhatikan, terutama yang berhubungan dengan pelayanan
kesehatan maupun yang berhubungan dengan profesionalisme petugas
kesehatan. Usaha untuk mewujudkan derajat kesehatan yang seoptimal
mungkin, berbagai hal telah dilakukan. Salah satunya adalah upaya
mempersiapkan calon tenaga kesehatan yang profesional dalam bidang
promotif dan preventif.
Pelaksanaan Praktek Belajar Lapangan (PBL I) bagi mahasiswa Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Tamalatea Makassar merupakan kegiatan belajar di
luar kampus sehingga dapat memiliki kompetensi yang cukup dibidang
kesehatan baik secara langsung maupun tidak langsung agar dapat
mempengaruhi masyarakat untuk dapat memahami masalah kesehatan
yang ada, serta dapat berprilaku hidup serta sesuai dengan yang diharapkan

1
Praktek Belajar Lapangan 1 atau disingkat PBL 1 merupakan sebuah sarana
dimana para mahasiswa berfikir kritis dan diberikan sebuah gambaran
tentang apa yang terjadi di masyarakat yang hal tersebut merupakan kerja
atau apa yang akan dilakukan oleh petugas kesehatan nantinya yaitu
dengan tujuan untuk menyehatkan masyarakat melalui jalan pencegahan
dimana mahasiswa memiliki caranya tersendiri dalam menyelesaikan dan
menganalisa masalah kemudian memberikan solusinya melalui ide dan
praktiknya sendiri.

B. Tujuan

Tujuan dari pelaksanaan PBL I sebagai berikut:

1. Mahasiswa mampu melakukan pendataan dimasyarakat

2. Mahasiswa mampu melakukan analisis suatu masalah kesehatan


dari pendataan

3. Mahasiswa mampu mengidentifikasi masalah serta membuat


prioritas masalah kesehatan masyarakat di lokasi PBL I

C. Manfaat

Adapun manfaat melakukan PBL 1 yaitu:

1. Bagi mahasiswa dapat meningkatkan keterampilan dengan


berinteraksi langsung dengan masyarakat. Mahasiswa mengenal dan
memiliki pengalaman belajar di masyarakat, memotret kondisi
kesehatan masyarakat dan mengidentifikasi masalah-masalah
kesehatan masyarakat dari aspek lingkungan, perilaku, pelayanan
kesehatan dan kependudukan maupun hal-hal yang berkaitan dengan
manajemen organisasi pada unit pelayanan kesehatan masyarakat
yaitu Pusat Kesehatan masyarakat (Puskesmas).
2. Bagi dosen/Institusi pendidikan sebagai pengkalan data yang
terbangun yang selalu ditingkatkan kekiniannya oleh mahasiswa dalam
kegiatan PBL I dan dapat dimanfaatkan oleh civitas akademik

2
termasuk mahasiswa dan dosen dalam bidang penelitian dan
pengabdian masyarakat.
3.Pemerintah daerah setempat dapat meningkatkan kemitraan dengan
perguruan tinggi untuk kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi
khususnya penelitian dan pengabdian Masyarakat.

3
BAB II

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. GAMBARAN UMUM LOKASI PELAKSANAAN PBL 1

1. Keadaan Geografis

RT 01, Kelurahan Tamalanrea Indah ini berada terletak 31,84km2 atau


18,2% km dari pusat ibu kota Makassar.

Secara Administratif RT 01 RW 06, Kelurahan Tamalanrea Indah mempunyai :

a. Luas wilayah Kelurahan Tamalanrea Indah

Kelurahan Tamalanrea Indah memiliki luas sekitar +4,74 Km dan terdiri dari
43 RT dan 10 RW.
b. Batas – Batas wilayah :

Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Panakukang

Sebelah Utara berbatasan dengan Kecanatan Biringkayana

Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Selat Makassar

Sebelah Timur beratasan dengan Kabupaten Maros

2. Keadaan Demografis

Berdasarkan Data Sekunder yang dikutip dari Buku “Nama Rupabumi Unsur
Buatan yang disusun Bagian Tata Pemerintahan Setda Kota Makassar”, jumlah
penduduk Kelurahan Tamalanrea Indah pada tahun 2019 tercatat 18.176 Jiwa.
Dengan perincian penduduknya sebagai berikut:

a.Jumlah Penduduk Keseluruhan = 18.176 Jiwa

b.Jumlah laki-laki = 9.056 Jiwa

c.Jumlah perempuan = 9.120 Jiwa

4
B. Hasil Pendataan dan Analisis Data

Berdasarkan hasil pendataan yang telah dilakukan di RT 01, Kelurahan


Tamalanrea Indah Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar, maka data yang
telah diperoleh dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Analisis Karakteristik Responden


a. Jenis kelamin
Tabel 2.1
Distribusi Kepala Keluarga Responden Berdasarkan Jenis
Kelamin di Kelurahan Tamalanrea Indah Kec. Tamalanrea Kota
Makassar
Jenis Kelamin f %
Laki-laki 4 13%
Perempuan 26 87%
Total 30 100%

Tabel 2.1 menunjukkan bahwa dari 30 Kepala Keluarga


Responden berdasarkan jenis kelamin di Kelurahan Tamalanrea Indah,
total Kepala Keluarga yang berjenis kelamin laki-laki adalah 4responden
(13%) dan yang berjenis kelamin perempuan sejumlah 26 responden
(87%).
b. Kelompok Umur
Tabel 2.2
Distribusi Responden Berdasarkan Kelompok Umur di Kelurahan
Tamalanrea Indah Kec. Tamalanrea Kota Makassar

Kelompok Umur f %
16-20 Tahun 8 27%
21-25 Tahun 9 30%
26-30 Tahun 5 17%
31-35 Tahun 1 3%
36-40 Tahun 1 3%
41-45 Tahun 3 10%
46-50 Tahun 1 3%
51-55 Tahun 1 3%
56-60 Tahun 1 3%
Total 30 100%

5
Tabel 2.2 menunjukkan bahwa dari 30 Kepala Keluarga
responden berdasarkan kelompok umur di Kelurahan Tamalanrea Indah
terdiri dari orang berumur 0-9 tahun (7%), orang berumur 10-15 tahun
(10%), orang berumur 16-40 tahun (63%), orang berumur 41-56 tahun
(17%) dan orang berumur 70-81 tahun (3%).

c. Pendidikan
Tabel 2.3
Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir di Kelurahan
Tamalanrea Indah Kec.Tamalanrea Kota Makassar

Pendidikan Terakhir f %
Tidak tamat SD/MI 2 7%
SMP/MTs/Sederajat 2 7%
SMA/MA/Sederajat 12 40%
S1 13 43%
S2/S3 1 3%
Total 30 100%
Tabel 2.3 menunjukkan bahwa dari 30 responden berdasarkan
pendidikan terakhir di Kelurahan Tamalanrea Indah tertinggi yaitu
tamat S1 dengan jumlah 13 responden (43%) dan yang terendah yaitu
tamat S2/S3 dengan jumlah 1responden (3%).

d. Pekerjaan
Tabel 2.4
Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan Kelurahan
Tamalanrea Indah Kec.Tamalanrea Kota Makassar

Pekerjaan f %
Tidak bekerja 4 13%
Pedagang/Penjual 2 7%
Buruh 1 3%
Pegawai Negeri 5 17%
Pegawai swasta 6 20%
Wiraswasta 1 3%
IRT 4 13%
Lainnya 7 23%
Total 30 100%

6
Tabel 2.4 menunjukkan bahwa dari 30 responden berdasarkan jenis
pekerjaan di Kelurahan Tamalanrea Indah diperoleh pekerjaan tertinggi
adalah Pegawai Swasta dengan jumlah 6 responden (20%) dan
pekerjaan terendah adalah Buruh dan Wiraswasta dengan jumlah 1
responden (3%).

e. Merokok dalam rumah


Tabel 2.5
Distribusi Responden Berdasarkan Anggota Keluarga Merokok di
Kelurahan Tamalanrea Indah Kec.Tamalanrea Kota Makassar

Anggota Keluarga Merokok f %


Ya 17 57%
Tidak 13 43%
Total 30 100%

Tabel 2.5 menunjukkan bahwa dari 30 responden berdasarkan anggota


keluarga merokok di Kelurahan Tamalanrea Indah terdiri dari 17 orang yang
memiliki anggota keluarga merokok (57%) , 13 orang yang tidak memiliki
anggota keluarga merokok (43%).

f. Sumber Air Bersih


Tabel 2.6
Distribusi Responden Berdasarkan Penggunaan Air Bersih di Kelurahan
Tamalanrea Indah Kec.Tamalanrea Kota Makassar

Sumber Air Bersih f %


PDAM 12 40%
Sumur Pompa 13 43%
Sumur Gali 3 10%
Mata Air 2 7%
Total 30 100%

Tabel 2.6 menunjukkan bahwa dari 30 responden berdasarkan


penggunaan air bersih di Kelurahan Tamalanrea Indah yaitu 13 responden
banyak yang menggunakan sumur pompa dengan(43%).

7
g. Kondisi Tempat Sampah
Tabel 2.7
Distribusi Responden Berdasarkan Kpndisi temapt sampah
Di RT 01 Kel.Tamalanrea Indah ,Kec.Tamalanrea,Kota
Makassar
Tahun 2021

Kondisi f %
Terbuka 6 20%
Tertutup 26 87%
Total 30 100%

Tabel 2.7 Menunjukkan bahwa Kondisi Tempat Sampah responden di


RT 01, Kelurahan Tamalanrea Indah , Kecamatan Tamalanrea Kota
Makassar yang memiliki tempat sampah Terbuka sebanyak 6 orang (87%).
h. Pemilahan Sampah (Organik dan Non Organik)

Tabel 2.8
Distribusi Responden Berdasarkan Pemilahan Sampah (Organik dan
Non Organik) Di RT 01 Kel.Tamalanrea Indah ,Kec.Tamalanrea Kota
Makassar Tahun 2021

Pemilahan Sampah f %
Tabel 2.8 Menunjukkan
Ya bahwa Pemilahan Sampah
11 (Organik
37% dan Non
Organik) responden diTRT
idak01, Kelurahan Tamalanrea
19 Indah,
63%Kecamatan
Total yang tidak memilah 30
Tamalanrea Kota Makassar Samapah100%
sebanyak 19
orang (63%).

i. Anggota Keluarga Merokok Dalam Sehari

Tabel 2.9
Distribusi Responden Berdasarkan Anggota Keluarga Merokok
Dalam Sehari Di RT 01 Tamalanrea Indah Kec.Tamalanrea,Kota
Makassar Tahun 2021

Lama Anggota Keluarga Merokok f %


1 batang 3 10%
2-5 batang 14 47%
6-10 batang 9 30%
> 10 batang 4 13%
Total 30 100%
8
Tabel 2.9 Menunjukkan bahwa Anggota Keluarga Merokok Dalam
Sehari responden di RT 01, Kelurahan Tamalanrea, Kecamatan
Tamalanrea Kota
Makassar yang terbanyak adalah 2-5 Batang sebanyak 14
Responden(47%).
j. Lama Anggota Keluarga Merokok
Tabel 2.10
Distribusi Responden Berdasarkan Lama Anggota Keluarga
Merokok Di RT 01 Kel.Tamalanrea ,Kec.Tamalanrea,Kota
Makassar Tahun 2021

Lama Merokok f %
1-5 Tahun 14 47%
> 5 Tahun 16 53%
Total 30 100%

Tabel 2.10 Menunjukkan bahwa Lama Anggota Keluarga Merokok


responden di RT 01, Kelurahan Tamalanrea Indah, Kecamatan
Tamalanrea Kota Makassar yang terbanyak adalah > 5 Tahun
sebanyak 16 responden (53%).

9
Pengetahuan Tentang Covid-19

a. Distribusi responden berdasarkan Pelaksanaan Rapid Test


Covid-19

Tabel 2.11

Distribusi Responden Berdasarkan Pelaksanaan Rapid Test


Covid-19 Di RT 05 Kel.Bira,Kec.Tamalanrea,Kota Makassar

Test Rapid f %
Ya 11 37%
Tidak 19 63%
Total 30 100%

Tabel 2.11 Menunjukkan bahwa Pelaksanaan Rapid Test


Covid-19 responden di RT 01, Kelurahan Tamalanrea Indah,
Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar yang tidak melakukan
Rapid Test adalah sebanyak 19 Responden (63%).

b. Distribusi responden Berdasarkan Pengetahuan Tentang


Kontak Covid-19
Tabel 2.12
Distribusi Respon Berdasarkan Pengetahuan Kontak Covid-
19 di Kelurahan Tamalanrea Indah Kec.Tamalanrea Kota
Makassar

Kontak Covid-19 f %
Ya 8 27%
Tidak 22 73%
Total 30 100%

Tabel 2.12 Menunjukkan bahwa Pengetahuan


Masyarakat tentang nomor kontak Covid-19 banyak yang tidak
mengetahui dengan 22 responden (73%).

10
C. PRIORITAS MASALAH

Adapun Prioritas Masalah yang didapatkan yaitu sebagai Berikut :

1. Masalah Pemilahan sampah 3R ( Reause,Reduce,Recycle)

2. Masalah perilaku orang yang merokok dalam rumah

D. RENCANA INTERVENSI

Rencana Intervensi yang akan dilakukan sesuai dengan prioritas masalah yaitu :

1. Melakukan intervensi fisik yaitu dengan membuat tempat sampah


percontohan yang dimana memisahkan antara Sampah Organik dan Non
Organik.
2. Melakukan Pembuatan poster dan pamflet serta membagikan poster tentang
bahayanya Asap rokok.

11
BAB III

KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 Kesimpulan

Dari hasil pendataan yang dilaksanakan di RT 01, Kelurahan Bira,


Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar dengan 30 Responden
kesimpulannya sebagai berikut :
1. Terkait ketersediaan tempat sampah hampir seluruhnya tersedia, akan
tetapi didapatkan sebuah masalah yaitu terdapat pada pemilahan
sampahnya, rata-rata responden tidak memilah antara sampah organik
dan non organik
2. Terkait Perilaku Merokok Anggota Keluarga pun menjadi masalah
utama, dikarenakan dari beberapa anggota keluarga telah merokok
dalam kurung lebih dari 5 tahun lamanya dan rokok yang dikomsumsi
pun dalam sehari melebihi 10 batang perharinya.
3. Terkait Pengetahuan tentang Covid-19, rata-rata responden sudah
mengetahui tentang Covid-19. Yang menjadi masalah utamanya adalah
masyarakat takut akan pemeriksaan Rapid tes maupun SWAB tes di
karenakan takut banyak stigma negatif jika hasilnya positif terinfeksi
Covid-19.
3.2 Saran

Kepada setiap tokoh masyarakat yang ada di RT 01 Kelurahan


Tamalanrea Indah, Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar agar selalu
mengingatkan kepada masyarakat tentang pentingnya pencegahan
kesehatan.
Pemberian penyuluhan dari Puskesmas kepada masyarakat akan
pentingnya memiliki rasa tanggung jawab terhadap kesehatan
masyarakat, terlebih pada kondisi wabah virus Covid-19 perannya
sangat dibutuhkan.

12
LAMPIRAN 1 :

JURNAL KEGIATAN HARIAN PBL 1

MAHASISWA STIK TAMALATEA MAKASSAR T.A 2020/2021

Nama : Novita Te’dang


NIM : 1910029
Kelompok : 4 (Empat)
RT/Kelurahan: 01/Tamalanrea Indah
NO. HARI/TANGGAL WAKTU JENIS KEGIATAN KET

1 Rabu, 3 Februari 09.00 - Pembekalan PBL I secara daring √


2021 Selesai (via meet)
2 Kamis, 4 Februari 09.00 - Meeting dengan pembimbing via √
2021 Selesai gmeet
14.00 - Memprint kuesiner dan Surat Izin
Selesai Ke RT/RW
3 Jumat, 5 Februari 09.00 – - Memberikan surat izin ke RT √
2021 Selesai setempat
- Melakukan Pendataan
4 Sabtu, 6 Februari - Istirahat (Perbaikan Kuesioner) √
2021
5 Minggu, 7 Februari - Istirahat (Ibadah Minggu) √
2021
6 Senin, 8 Februari 09.00 - Melakukan Pendataan √
2021 Selesai
7 selasa, 09 Februari 16.00 – Melanjutkan Pendataan √
2021 Selesai
8 Rabu, 10 Februari 10.00 – - Melanjutkan pendataan √
2021 Selesai - penginputan data hasil
kuesioner ke aplikasih
Ms.Excell
9. Kamis, 11 Februari 10.00 - - Pengolahan data menggunakan √
2021 Selesai
13
SPSS
- Pembuatan Laporan PBL 1
10. Jumat, 12 Februari 10.00 - melanjutkan pembuatan laporan √
2021 Selesai
11. Sabtu, 13 Februari 10.00 - Pembuatan Video Dokumentasi √
2021 Selesai kegiatan PBL1
12. Minggu,14 Februari 09.07 – Membuat Laporan √
2021 Selesai Menyelesaikan Laporan
13. Senin,15 Februari 08:40 – Seminar
2021 Selesai Perbaikan Laporan dari √
14:22- pembimbing
Selesai √

Telah diperiksa/disetujui, Mengetahui,

Pembimbing Mahasiswa

(Dr.Ir.Asrijun Juhanto., M.Kes) (Novita Te’dang)

14
Lampirann 2

Dokumentasi Kegiatan PBL 1

15

You might also like