You are on page 1of 59

BUKU PANDUAN PROFESI BIDAN

ASUHAN MANAJEMEN
PELAYANAN KEBIDANAN

Disusun Oleh:

Beniqna Maharani Besmaya, S.Tr.Keb.,M.Tr.Keb.


Nur Alfi Fauziah, S.ST.,M.Tr.Keb.
Nopi Anggista Putri, S.ST.,M.Keb.

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN


UNIVERSITAS AISYAH PRINGSEWU
TA 2021-2022
IDENTITAS PEMILIK BUKU

Nama Mahasiswa :

NPM :

Tingkat :

Angkatan Tahun :

Nama Wali :

Alamat Wali :

Alamat Asal :

Alamat Sekarang :

No. Telp/HP :

Tanggal Masuk Praktik :

Tanggal Selesai Praktik :

Pas Photo

3x4

Koordinator Stase Tanda Tangan pemilik

(…………………………….) (................................)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN


UNIVERSITAS AISYAH PRINGSEWU LAMPUNG
2021/2022
MUQODDIMAH

 “Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan
tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. dan bertakwalah kamu kepada Allah,
Sesungguhnya Allah Amat berat siksa-Nya.” (QS Al-Maidah: 2)

“Barang siapa berjalan untuk menuntut ilmu maka Allah mudahkan baginya
jalan Syurga” (HR Muslim, No 2699)
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wa Rahmatullahi Wa barakaatuh

Puji dan Syukur kehadirat Allah SWT, atas rahmat yang diberikan sehingga Buku Panduan
Praktik Klinik Asuhan Manajemen Pelayanan Kebidanan ini dapat tersusun. Tidak lupa kami ucapkan
terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu proses penyusunan
buku ini. Buku ini menginformasikan mengenai tujuan mahasiswa melakukan fungsi sebagai manajer,
menjalankan fungsi manajemen dalam ruang praktik pelayanan kebidanan, serta penerapan model
pelayanan kebidanan.

Praktik asuhan manajemen kebidanan merupakan salah satu bagian dari mata kuliah program
profesi kebidanan, yang berfokus pada membimbing mahasiswa dalam melakukan kajian situasi pada
area pembelajaran praktik sesuai dengan kekhususannya sebagai langkah awal dalam pembelajaran
pengelolaan unit dan pengelolaan model asuhan pelayanan kebidanan. Semoga buku ini dapat
menyumbangkan kemajuan bagi dunia kebidanan secara umumnya, dan tak lupa sumbang saran kami
butuhkan untuk penyempurnaan buku ini. Terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wa rahmatullahi Wa barakaatuh

Pringsewu, Agustus 2021

Tim Penyusun
VISI DAN MISI

PROGRAM STUDI

PENDIDIKAN PROFESI BIDAN

UNIVERSITAS AISYAH PRINGSEWU LAMPUNG

VISI

Menghasilkan lulusan profesi bidan yang unggul dalam pelayanan kebidanan dengan pendekatan

komplementer dan mampu bersaing di regional Sumatera tahun 2030.

MISI

1. Menyelenggarakan pendidikan profesi bidan yang unggul dalam pelayanan komplementer dan

nilai-nilai akhlakul karimah

2. Melakukan penelitian terus menerus dalam bidang pelayanan komplementer dan nilai-nilai

akhlakul karimah

3. Melakukan pengabdian masyarakat dalam bidang pelayanan komplementer dan nilai-nilai

akhlakul karimah

4. Kerjasama berbagai pihak baik dalam maupun luar negeri pada bidang ilmu kebidanan

Tujuan
1. Menghasilkan lulusan profesi bidan yang berkualitas dalam memberikan pelayanan kebidanan

dengan pendekatan komplementer dan nilai-nilai akhlakul karimah.

2. Menghasilkan dan mengaplikasikan hasil penelitian dalam bidang pelayanan kebidanan dengan

pendekatan komplementer dan nilai-nilai akhlakul karimah.

3. Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai upaya meningkatkan derajat

kesehatan pada pelayanan kebidanan dengan pendekatan kompelenter dan nilai-nilai akhlakul

karimah.

4. Terjalinnya kerjasama dengan berbagai pihak baik dalam maupun luar negeri pada bidang ilmu

kebidanan.
DAFTAR ISI

Identitas Pemilik Buku …………………………………………………………………………ii

Muqoddimah………………………………………………………………………………… ...iii

Kata Pengantar…………………………………………………………………………………..iv
Visi dan Misi…………………………………………………………………………………… v
SK Buku Panduan…………………………………………………….…………………………vi
Daftar Isi ……………………………………………………………………………………… viii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ………………………………………………………………………… 1
B. Tujuan ………………………………………………………………………………… ..2
C. Kompetensi………………………………………………………………………………2
D. Target Pencapaian Kompetensi………………………………………………………….3
E. Sasaran Pembelajaran……………………………………………………………………3
BAB II PROSES PEMBELAJARAN DAN BIMBINGAN
A. Deskripsi Mata Kuliah…………………………………………………………………...4
B. Metode Pembelajaran ……………………………………………………………………4
B. Uraian Kompetensi ………………………………………………………………………6
C. Pelaksanaan Kegiatan ……………………………………………………………………8
BAB III MEKANISME PELAKSANAAN PRAKTIK
A. Kegiatan Praktik ………………………………………………………………………10
B. Tata Tertib…………………………………………………………………………… 13
C. Penugasan………………………………………………………………………..…… 15
D. Penampilan di lahan praktik …………………………………………………………..15
E. Sanksi …………………………………………………………………………………15
F. Tempat Lahan dan Waktu Pelaksanaan Praktik ………………………………………15
BAB IV EVALUASI DAN PENILAIAN …………………………………………………… 17
BAB V PENUTUP…………………………………………………………………………… 18

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Pelayanan kebidanan adalah suatu bentuk pelayanan profesional yang
merupakan bagian integral dari pelayanan kesehatan. Upaya mewujudkan suatu
pelayanan kebidanan yang berkualitas, diperlukan pengelolaan pelayanan
kebidanan yang berkualitas, penuh perhatian, berkesinambungan dan
menyeluruh.

Kualitas pelayanan kebidanan dalam tatanan pelayanan kebidanan


dipengaruhi banyak faktor. Faktor-faktor tersebut harus dapat dikelola secara
efektif dan efisien dengan menggunakan proses manajemen yang baik, termasuk
diantaranya pemilihan model pelayanan yang baik dalam pelayanan kebidanan.
Manajemen kebidanan dilaksanakan melalui beberapa tahapan diantaranya,
yaitu pengkajian (kajian situasional), perencanaan (strategis dan operasional),
implementasi, dan evaluasi bidan sebagai tenaga kesehatan memiliki empat
fungsi yaitu fungsi pelaksana, fungsi pengelola, pendidik dan peneliti.
Manajemen pelayanan kebidanan merupakan bentuk kegiatan bidan dalam
menjalankan fungsinya sebagai pengelola. Manajemen kebidanan adalah suatu
proses kerja yang dilakukan oleh bidan untuk memberikan asuhan kebidanan
secara professional (interprofesional) untuk menjalankan fungsi manajer
(pengelola) agar berhasil secara optimum. Seorang manajer kebidanan dituntut
untuk dapat melakukan suatu proses yang meliputi 4 fungsi utama dari
manajemen yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan kontrol.

Buku ini merupakan buku panduan mahasiswa atau praktisi kebidanan


dalam melaksanakan praktik asuhan manajemen pelayanan kebidanan dilahan
praktik. Buku pedoman praktik manajemen kebidanan ini pada awalnya dibuat
sebagai pedoman yang digunakan untuk kurikulum Program Studi Pendidikan
Profesi Bidan Universitas Aisyah Pringsewu, namun pada dasarnya buku ini
dapat digunakan sebagai pedoman bagi mahasiswa kebidanan lain atau bidan di
lahan praktik yang memerlukan tanggung jawab sebagai manajer pelayanan
kebidanan.
Pelaksanaan praktik kepemimpinan dan manajemen kebidanan di lahan
praktik mengacu pada bidang keilmuan manajemen dengan beban studi 3 SKS.
Pelaksanaan praktik manajemen kebidanan menekankan pada penerapan
konsep-konsep dan prinsip kepemimpinan dan manajemen pelayanan
kebidanan, model pelayanan kebidanan dalam tatanan pelayanan kesehatan
nyata di lapangan. Bentuk pengalaman belajar dengan praktik simulasi peran
dan seminar atau presentasi kegiatan manajemen di lahan praktik.

B. TUJUAN PRAKTIK
1. Tujuan Instruksional Umum
Mahasiswa diharapkan mampu meningkatkan kompetensi dan perilaku
professional dalam menerapkan prinsip manajemen dan kepemimpinan
pelayanan kebidanan serta dan prosedur tanggung jawab asuhan kebidanan
berdasarkan pertimbangan etika profesional, nilai HAM dan kerahasiaan
klien pada setiap asuhan kebidanan yang lengkap dan berkesinambungan,
sehingga dapat terus mengembangkan karir bidan sesuai dengan
kompetensinya.

2. Tujuan Instruksional Khusus


Mahasiswa mampu mempraktikkan pengelolaan manajerial kebidanan di
lahan praktik dengan mengedepankan midwifery LED Care (model praktik
atau asuhan dimana bidan berperan sebagai pemimpin) dan mampu berperan
sebagai agen pembaharuan dan model peran dalam kepemimpinan dan
pengelolaan pelayanan kebidanan profesional tingkat dasar, serta mampu
melakukan pengelolaan asuhaan kebidanan pada area spesialisasi (skrining,
deteksi dini, manajemen terpadu balita sakit) sesuai dengan regulasi/
kebijakan dan tanggungjawab kewenangan bidan yang berlaku.

C. KOMPETENSI
Kompetensi dalam praktik manajemen pelayanan kebidanan yaitu mahasiswa
mampu:
1. Melakukan pengkajian data ruangan pelayanan kebidanan.
2. Melakukan analisis prioritas masalah.
3. Menyusun perencanaan manajemen pelayanan kebidanan.
4. Melakukan pengorganisasian dalam memberikan pelayanan
kebidanan dan pengambilan keputusan.
5. Melakukan pelayanan kebidanan sesuai dengan rencana yang telah
disusun
6. Melakukan evaluasi pelayanan kebidanan dengan menerapkan
Evidance Based terkait
D. TARGET PENCAPAIAN KOMPETENSI
1. Individu
Mahasiswa bermain peran atau Role Play.
2. Kelompok
a. Manajemen Pelayanan Kebidanan di Ruangan :
1) Mengumpulkan data tentang kondisi dan situasi ruang rawat
a) Identifikasi masalah menggunakan 5 M terdiri dari : Man
(Sumber daya manusia), Method (Metode atau prosedur),
Money (Uang/Modal), Machine (Mesin) , Material (bahan
baku).
b. Menentukan akar penyebab masalahah pelayanan kebidanan di
ruang rawat (Analisis SWOT) dan diagram layang.
c. Menyusun perencanaan manajemen pelayanan kebidanan
d. Melakukan pengorganisasian dalam memberikan pelayanan
kebidanan dan pengambilan keputusan
1) Melakukan pembagian kerja dengan anggota kelompok
2) Melakukan advokasi, negosiasi, kolaborasi interprofessional
dalam tim kerja selama memberikan layanan
e. Melakukan pelayanan kebidanan sesuai dengan rencana yang
telah disusun
f. Melakukan evaluasi pelayanan kebidanan dengan menerapkan
Evidance Based terkait
g. Membuat Laporan Kelompok.

E. SASARAN PEMBELAJARAN
Sasaran Kegiatan praktik Manajemen Pelayanan Kebidanan yaitu
Mahasiswa Profesi Bidan Universitas Aisyah yang berada pada semester II
sejumlah 48 mahasiswa.
BAB II

PROSES PEMBELAJARAN DAN BIMBINGAN

A. DESKRIPSI MATA KULIAH


Fokus mata kuliah ini untuk menerapkan manajemen pelayanan kebidanan
di lahan praktik berdasarkan konsep dasar manajemen dan kepemimpinan
pelayanan kebidanan, konsep-konsep dan teori-teori model asuhan kebidanan
dan kepemimpinan. Penerapan model pelayanan kebidanan yang sesuai dengan
regulasi, serta pengembangan model asuhan terkait dengan isu-isu yang ada pada
masyarakat berdasarkan Evidance Based terbaru. Asuhan Manajemen
Pelayanan kebidanan meliputi meliputi konsep/ilmu, sikap dan
keterampilan, prilaku profesional serta hasil evidance based dalam praktik
manajemen pelayanan kebidanan. Pelaksanaan praktik manajemen kebidanan
menekankan pada penerapan konsep-konsep dan prinsip kepemimpinan dan
manajemen pelayanan kebidanan, model pelayanan kebidanan dalam tatanan
pelayanan kesehatan nyata di lapangan. Bentuk pengalaman belajar dengan
praktik simulasi peran dan seminar atau presentasi kegiatan manajemen di lahan
praktik. Stase ini memberikan pengalaman belajar sebanyak 3 sks sehingga
3 sks x 16 x170 menit = 136 jam (136 jam: 8 jam efektif/hari= 17 hari).
Untuk memenuhi target pencapaian waktu praktik, yaitu sejak pukul 08.00
WIB – 20.00 WIB. Namun karena waktu efektif Kamis, Jumat dan Sabtu
sehingga mahasiswa praktik long sift.

B. METODE PEMBELAJARAN
Metode pembelajaran klinik pada stase manajemen kebidanan mencakup tindakan
roleplay (bermain peran) di ruangan, penulisan laporan manajemen kelompok per
ruang, pencapaian kompetensi, dan presentasi kelompok.

Tabel. 2.1 Metode Pembelajaran

Metode
No Deskripsi Tujuan Prosedur
Pembelajaran

1 Roleplay Bermain peran Pre conference; 1. Menetukan kasus


dalam 1 diskusi bertujuan 2. Pembimbing sebagai fasilitator
ruangan per untuk mengevaluasi dan narasumber
kelompok akan kesiapan mahasiswa 3. Mahasiswa menjalankan
memposisikan sebelum fase kerja fungsi peran masing-masing
diri seperti Post conference; 4. Mahasiswa sudah mempelajari
asuhan diskusi bertujuan kasus dan melakukan asuhan
manajemen untuk mengevaluasi 5. Mahasiswa dan pembimbing
pelayanan kegiatan asuhan menyimpulkan
kebidanan kebidanan
aspek-aspek
tiap hari (kepala
ruangan, ketua
tim, dan bidan
pelaksana)

2 Laporan Penugasan yang Mempersiapkan Membuat laporan lengkap asuhan


manajemen dibuat secara mahasiswa dalam manajemen pelayanan kebidanan :
pelayanan tertulis dokumentasi setiap 1. Laporan kelompok
kebidanan praktik klinik yang
dilakukan sehingga
dapat
dipertanggungjawab
kan

3 Kompetensi Kemampuan Mahasiswa memiliki Melakukan setiap tindakan


keterampilan pengetahuan dan sesuai dengan protab dan sesuai
dan tindakan keterampilan di target yang telah di tentukan
asuhan setiap peran
kebidanan

4 Presentasi Pemaparan Mengetahui dan 1. Identifikasi kasus


hasil kerja mengevaluasi hasil 2. Membagi peran
kelompok kerja kelompok 3. Melakukan perencanaan,
dalam dalam melaksanakan pengorganisasian, pelaksaanan,
melaksanakan praktik asuhan pengawasan, dan evaluasi
praktik asuhana manajemen manajemen pelayanan
manajemen pelayanan kebidanan
pelayanan kebidanan 4. Membuat laporan hasil kerja
kebidanan 5. Konsultasi laporan
6. Presentasi
7. Perbaikan
C. Uraian Kompetensi
Tabel.2.2 Uraian Kompetensi
No Tahapan Proses Peran Kepala Peran Ketua Peran Bidan
Pelayanan kebidanan Ruangan (Ka. Ru) TIM Pelaksanan
1 Pengkajian

Mengidentifikasi masalah Mengidentifikasi Mengidentifikasi Melakukan


terkait fungsi-fungsi masalah terkait fungsi masalah terkait fungsi pengkajian data
manajemen fungsi manajemen fungsi manajemen terkait masalah-
bersama karu/bikor masalah yang
berhubungan
dengan manajemen
kebidanan

2 Perencanaan

- Menunjuk katim/PJ - Mengikuti serah - Bersama katim.


- Fungsi perencanaan shift terima klien Mengikuti overan
- Mengikuti serah terima - Mengidentifikasi dinas
- Fungsi ketenagaan klien jumlah bidan yang - Melaksanakn
- Mengidentifikasi dibutuhkan pembagian tugas
tingkat ketergantungan berdasarkan aktivitas yg diberikan katim
- Mengidentifiasi jumlah dan kebutuhan klien - Melaksanakan
bidan yang dibutuhkan bersama karu/bikor rencana asuhan
berdasarkan aktifitas - Menyiapkan kebidanan dengan
dan kebutuhan klien keperluan untuk pendekatan model
- Merencanakan strategi pelaksanaan asuhan pelayaan kebidanan
asuhan kebidanan - Merencanakan - Menyiapkan
- Merencanakan logistik logistic keperluan untuk
ruangan/fasilitas tempat/fasilitas melaksanakan
ruangan - Melakukan asuhan pelayanan
- Melakukan pelaporan pelaporan dan kebidanan
dan pendokumentasian pendokumentasian

3 Pelaksanaan

Fungsi Pengorganisasian - Merumuskan sistem - Menjelaskan tujuan - Melaksanakan


penugasan pengorganisasian tim tugas sesuai sistem
Fungsi Pelaksanaan
- Menjelaskan rincian midwifery team penugasan yg
tugas kepada ketua tim - Membagi pekerjaan diberikan oleh
- Menjelaskan batasan sesuai tingkat katim
tanggungjawab ketua ketergantungan - Melaksanakan
tim pasien asuhan kebidanan
- Menjelaskan standar - Membuat rincian sesuai rencana
operasional yang ada tugas anggota tim - Melaksanakan tugas
di lahan praktik dalam pemberian yang didelegasikan
- Mendelegasikan tugas asuhan kebidanan oleh katim dan
kepada ketua tim - Mampu mempertanggung
- Mengatur dan mengkoordinasi jawabkannya
mengendalikan tenaga pekerjaan yg harus - Melakukan
kebidanan di ruang dilakukan bersama pelaporan dan
rawat tim kesehatan lain pendokumentasian
- Mengatur dan - Mengatur waktu tindakan asuhan
mengendalikan situasi shift/istirahat untuk kebidanan
lahan praktik anggota tim
- Melakukan pelaporan - Mendelegasikn
dan pendokumenta- pelaksanaan proses
sian asuhan kebidanan
pada anggota tim
- Melakukan pelaporan
dan pendokumen-
tasian
4 Fungsi pengarahan - Memberikan - Memberikan - Melaksanakn tugas
pengarahan kepada pengarahan kepada sesuai sistem
ketua tim anggota tim penugasan yang
- Memberikan motivasi - Memberikan diberikan oleh
dalam meningkatkan bimbingan pada katim
pengetahuan, anggota tim - Melakukan
ketrampilan dan sikap - Memberikan pelaporan dan
katim/anggota tim informasi yang pendokumentasian
- Memberi pujian pada berhubungan dengan
katim/anggota tim asuhan kebidanan
yang melaksanakan - Mengawasi proses
tugas dengan baik pemberian asuhan
- Membimbing kebidanan
katim/anggota tim - Melibatkan anggota
- Melakukan supervise tim dari awal s/d
- Memberikan informasi akhir kegiatan
tentang hal-hal yang - Memberikan pujian
berhubungan jika anggota tim
pelayanan kebidanan melaksanakan tugas
di ruang kebidanan dengan baik dan
- Melakukan pelaporan teguran jika
dan pendokumenta melalaikan tugas
sian - Melakukan
pelaporan dan
pendokumen-tasian

4 Evaluasi

Fungsi Pengawasan dan - Mengevaluasi kinerja - Berkomunikasi - Mengevaluasi


katim langsung dengan asuhan kebidanan
Pengendalian
- Memberikan umpan anggota tim dalam yang sudah
balik pada kinerja memberikan asuhan diberikan bersama
katim - Mengevaluasi katim
- Mengatasi masalah di kinerja dan laporan - Menerima umpan
ruang rawat dan anggota tim balik pada
menetapkan tindak - Memperhatikan pelaksanaan asuhan
lanjut aspek legal dan kode dari katim
- Memperhatikan aspek etik dalam - Memperhatikan
legal dan kode etik memberikan asuhan aspek legal dan
dalam memberikan kebidanan kode etik dalam
asuhan kebidanan - Melakukan memberikan
- Melakukan pelaporan pelaporan dan asuhan kebidanan
dan pendokumentasian pendokumen-tasian - Melakukan
pelaporan dan
pendokumen-tasian

D. Pelaksanaan Kegiatan

Tabel.2.3 Pelaksanaan Kegiatan


No Tahapan Kegiatan Minggu
1 2 3
1 Perencanaan kegiatan antara mahasiswa dan pembimbing √
2 Identifikasi/pengkajian masalah dengan (5M) Man, Method, √ √ √
Money, Machine, Material.
3 Analisis data hasil pengkajian/menentukan prioritas masalah √ √ √
menggunakan analisis SWOT dan diagram layang
4 Perencanaan tindakan/solusi permasalahan √ √ √
5 Pengorganisasian √ √ √
6 Implementasi/pelaksanaan rencana tindakan √ √
7 Melakukan pembagian peran √ √

Melakukan roleplay sesuai peran √ √


9 Pengawasan dan evaluasi tindakan √ √ √
10 Membuat laporan √ √
11 Presentasi hasil kerja kelompok √

CATATAN:(*)

 Kegiatan dilakukan dalam kelompok, penanggung jawab ditetapkan oleh kelompok


 Presentasi dilaksanakan di ruangan tempat praktik, dihadiri kepala ruangan, bidan
koordinator ruangan, dan pembimbing
 Presentasi dilaksanakan pada minggu ke 3
BAB III

MEKANISME PELAKSANAAN PRAKTIK

A. KEGIATAN PRAKTIK
Kegiatan praktik klinik asuhan kebidanan pada asuhan manajemen dilaksanakan
selama 3 minggu termasuk kegiatan presentasi. Adapun kegiatan ditiap minggunya
meliputi:
1. Mencari dan menentukan kasus yang akan dikelola
 Orientasi
 Pre conference
 Pre interaksi (membaca catatan medis/rekam medik)
 Perkenalan
 Membuat kontrak kegiatan yang akan dilakukan
 Melakukan tahap manajemen pelayanan kebidanan
 Presentasi
 Melakukakan post conference

2. Dokumentasi kebidanan
Mahasiswa harus menggunakan format dokumentasi kebidanan yang telah
ditentukan oleh institusi. Mahasiswa juga harus melakukan pencatatan pada
format tindakan kebidanan yang ada di ruang rawat jika melakukan intervensi
pada klien.

a. Proses pelaksanaan kegiatan praktik


1) Fase Pre-interaksi
 Fase ini bertujuan untuk memperoleh informasi sebanyak-banyaknya
tentang klien
(basis data klien) sebelum berinteraksi dengan klien
 Gunakan status medis, status kebidanan dan diskusi dengan dokter,
bidan yang
bertanggung jawab terhadap klien untuk mendapatkan informasi
mengenai klien
 Mengetahui secara sistematis apa saja yang dibutuhkan dari klien,
gunakan LP
sebagai pedoman
2) Fase Perkenalan
 Fase ini digunakan oleh mahasiswa untuk memperkenalkan diri dan
membuat kontrak
dengan klien
 Saat berkenalan:
- Sapalah klien dengan menggunakan namanya, jika memungkinkan
lakukan juga pendekatan terapeutik pada klien
- Sampaikan bahwa anda adalah mahasiswa yang sedang melakukan
praktik dan mintalah kesediaanya untuk dapat dibantu oleh anda
- Sampaikan jadwal praktik yang telah mahasiswa punya.
- Buatlah kontrak untuk melengkapi data pengkajian yang akan
mahasiswa lakukan. Jika ada tindakan tertentu yang harus segera
dilakukan pada klien yang mahasiswa kaji, lakukan dahulu
tindakan tersebut jika mahasiswa mampu melakukannya.
Seringkali tindakan tersebut dapat merupakan titik masuk (entry
point) yang baik dalam menjalin hubungan professional dengan
klien.
- Diskusikan dengan pembimbing jika mahasiswa mendapatkan
masalah pada fase ini
3) Fase Kerja
 Lakukan pengkajian kebidanan (wawancara/ pemeriksanaan
fisik/ memanfaatkan status medis kebidanan). Selalu
pertahankan privasi klien saat melakukan pengkajian
 Gunakan sistematika yang sudah dituliskan pada LP dan
lakukan validasi data
 Validasi diagnosis kebidanan yang telah dibuat
- Bandingakan data di LP dengan data yang ditemukan
- Diagnosis tetap digunakan bila data yang ditemukan sama
- Beri tanggal kapan diagnosis pertama kali ditegakkan
- Diagnosis dimodifikasi bila data yang ditemukan tidak
sesuai
- Tentukan prioritas masalah kebidanan yang telah
mahasiswa ambil, urutkan dengan menggunakan nomor
 Mintalah klarifikasi dan validasi pembimbing klinik tentang
data dan diagnosis yang ditemukan
 Rumuskan tujuan kebidanan
 Beri tanda (v) pada tindakan kebidanan yang sesuai dengan
kondisi klien untuk selanjutnya dilaksanakan
 Validasi rencana tindakan dengan pembimbing
 Lakukan rencana tindakan:
- Tindakan dilakukan sesuai dengan Standart Operating
Procedur (SOP) buku-buku kebidanan yang digunakan
- Lakukan modifikasi tindakan kebidanan, jika diperlukan,
tanpa menghilangkan prinsip tindakan
- Selalu cek kembali pesan/catatan dokter/tim kesehatan lain
sebelum melakukan tindakan-tindakan kolaborasi
- Selalu cek kembali catatan kebidanan yang ada sebelum
melakukan semua tindakan
- Mintalah supervise pembimbing terhadap tindakan yang
dilakukan jika mahasiswa merasa belum mampu
melakukannya secara mandiri atau menginginkan umpan
balik dari Pembimbing/rekan bidan di ruang
- Dokumentasikan pada catatan kebidanan ruangan dan
dilembaran kompetensi mahasiswa dan mintalah tanda
tangan pembimbing/bidan yang ditunjuk
- Evaluasi asuhan kebidanan yang dilakukan setiap hari
dengan menggunakan sistematika subyektif, obyektif,
assasement dan planning (SOAP)
4) Fase terminasi
 Mahasiswa melakukan presentasi terkait kasus yang
ditemukan.

b. Kolaborasi dengan tim kesehatan lain


Dimanapun mahasiswa melakukan praktik klinik, ingatlah selalu bahwa
kita tidak bekerja sendirian, mahasiswa adalah bagian dari tim. Biasanya
di ruang tempat mahasiswa melakukan praktik, ada tim kesehatan lain
yang juga berada di ruang tersebut, mereka adalah: dokter (coass, dokter
residen, dokter chief, dokter supervisior ruangan, dokter konsulen dari
berbagai spesialisasi), mahasiswa dari instansi pendidikan lain, ahli gizi,
ahli farmasi, dan ahli fisioterapi.

Amati tim kesehatan lain apa saja yang ada diruangan

1) Perkenalkan diri pada mereka (terutama pada bidan, dokter dan ahli
gizi) dan sampaikan pada mereka klien mana yang menjadi
tanggung jawab mahasiswa dan minta kesediaan mereka untuk
dapat bekerjasama/membantu selama pemberian asuhan
2) Amatilah bagaimana bidan ruangan melakukan kolaborasi dengan
tim kesehatan lain
3) Diskusikan dengan pembimbing klinik apa yang telah diamati

B. TATA TERTIB
Berikut ini merupakan tata tertib praktik klinik yang harus dipatuhi baik oleh
mahasiswa maupun pembimbing klinik dan akademik.

1. Tata Tertib Kehadiran Mahasiswa Praktik Klinik


a. Kehadiran mahasiswa 100% dalam kegiatan praktik
b. Datang tepat waktu sesuai dengan jam dinas di lahan praktik.
c. Mahasiswa dibagi dalam kelompok.
d. Perubahan jam dinas harus seizin pembimbing lahan dan pembimbing
akademik.
e. Bila tidak dapat hadir saat praktik, mahasiswa diharuskan memberikan
surat alasan ketidakhadiran saat itu ke bagian akademik serta melaporkan
kepada pembimbing klinik, pembimbing akademik (institusi), dan
kordinator stase terkait.
f. Mahasiswa harus mengganti jumlah hari ketidakhadirannya dengan
sepengetahuan pembimbing klinik, pembimbing akademik (institusi), dan
kordinator stase terkait.
g. Jumlah hari penggantian sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
h. Mahasiswa harus membuat rencana kerja dan pelaksanaannya sesuai
kontrak dengan pembimbing klinik.
i. Mahasiswa harus membawa bidan kit selama praktik klinik. Bidan kit
terdiri dari: stetoskop, pen light, termometer, gunting, klem, meteran,
sarung tangan, dan gown.
j. Apabila mahasiswa melakukan tindakan yang melanggar ketentuan
akademik, sanksi akan diberikan sesuai dengan peraturan yang ada.
k. Apabila mahasiswa karena ketidakhati-hatiannya melakukan tindakan
yang membahayakan klien, maka sangsi akan diberikan oleh tim
Pengawas Universitas Aisyah.

2. Tata Tertib Pembimbing Klinik


Untuk membantu kelancaran proses pembimbingan klinik, diharapkan setiap
pembimbing untuk:

a. Mengisi presensi pembimbing sesuai dengan jam kehadiran (lihat presensi


untuk pembimbing), presensi disimpan oleh pembimbing klinik.
b. Menyerahkan jadwal bimbingan paling lambat pada minggu pertama
kegiatan pembelajaran berlangsung.
c. Menyelenggarakan semua kegiatan praktik klinik (termasuk konferens) di
klinik
d. Mengikuti proses/alur kegiatan pembelajaran seperti yang tercantum pada
buku pedoman Praktik Klinik Asuhan Manajemen Pelayanan Kebidanan.
e. Memberikan penilaian klinik pada setiap mahasiswa bimbingannya sesuai
ketentuan.
f. Mengumpulkan hasil penilaian dan presensi mingguan pada koordinator
stase setiap hari Sabtu
g. Memberitahukan langsung pada koordinator jika tidak datang atau
terlambat datang saat membimbing
h. Meminta persetujuan koordinator jika melibatkan pembimbing lain (selain
yang tercantum pada daftar pembimbing)
i. Saling menghargai dan bekerja sama secara baik dengan pembimbing lain
j. Menjadi contoh peran bidan professional bagi mahasiswa
k. Bersedia menerima masukan dari tim pembimbing lain jika terdapat
pelanggaran/hal yang tidak sesuai dengan tata tertib

3. Tata Tertib Pembimbing Akademik


a. Melakukan bimbingan kepada peserta didik dengan metode pembelajaran
yang sesuai
b. Melakukan supervisi kepada peserta didik yang melaksanakan praktik
kebidanan
c. Memberikan bimbingan etika profesi kepada peserta didik selama praktik
d. Memberikan sanksi kepada peserta didik yang melanggar tata tertib
praktik kebidanan sesuai ketentuan yang berlaku
e. Sebagai fasilitator dan menyampaikan masalah atau hambatan yang
dihadapi peserta didik kepada koordinator selama melaksanakan praktik
f. Memberikan penilaian kepada peserta didik yang melaksanakan praktik
asuhan manajemen pelayanan kebidanan dan mengumpulkan atau
menyerahkan nilai akhir kepada koordinator paling lambat 1 minggu
setelah selesai praktik.

C. PENUGASAN
Penugasan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa selama melakukan praktik
klinik asuhan manajemen pelayanan kebidanan adalah:
1. Mahasiswa mengisi kegiatan harian pada logbook
2. Mahasiswa memenuhi target stase asuhan manajemen pelayanan kebidanan
3. Mahasiswa membuat laporan kelompok
4. Mahasiswa dapat mengambil target yang belum tercapai pada stase
sebelumnya
dan/atau setelah stase manajemen

D. PENAMPILAN DI LAHAN PRAKTIK:

1. Wajib menggunakan seragam klinik sesuai dengan ketentuan program


studi dan tanda pengenal dari lahan praktik (jika ada). Rambut rapih, tidak
menggunakan perhiasan dan make up wajah yang berlebihan. Jika tidak
memenuhi ketentuan ini tidak diijinkan untuk melakukan praktik atau
berkegiatan di luar rumah/lingkungan desa.

2. Bersikap profesional dan melakukan teknik komunikasi dengan benar


terhadap klien, kolega, atau pembimbing. Perhatikan tata tertib, sopan
santun, dan peraturan yang berlaku di lahan praktik.

E. SANKSI
Setiap pelanggaran tata tertib akan diberikan sanksi akademik berupa
teguran, pengurangan nilai sampai dengan tidak lulus mata ajar.

F. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN PRAKTIK


1. Waktu
Praktik klinik dilakukan selama 3 minggu dimulai pada tanggal 07 April – 23
April 2022
2. Tempat
Tempat praktik yang digunakan adalah Rumah sakit Umum Daerah
Pringsewu, Rumah Sakit Umum Daerah Batin Mangunang dan Rumah Sakit
Az-Zahra.
BAB IV

EVALUASI DAN PENILAIAN

A. TUJUAN EVALUASI
Secara umum evaluasi praktik klinik kebidanan, bertujuan untuk menilai
pencapaian kompetensi secara kognitif, afektif dan psikomotor setiap Peserta
Didik dalam menerapkan laporan dokumentasi dan pemahaman asuhan
kebidanan, kedisiplinan dan ketrampilan klinik.

B. CAKUPAN DAN BOBOT EVALUASI

Mahasiswa program pendidikan profesi bidan, pelayanan kebidanan komunitas


dalam pembelajaran di evaluasi dengan melihat proses dalam pelaksanaan
praktik, meliputi penilaian individu dan kelompok, dengan:
Komponen evaluasi dan penilaian pembelajaran meliputi:

1 Pencapaian kompetensi :20%


.
2 Ujian roleplay :30%
.
3 Laporan projek kelompok :25%
.
4 Responsi :10%
.
5 Sikap :5%
.
6 Presentasi Akhir :10%
.

CATATAN:

Penilaian dilakukan oleh pembimbing lahan dan pembimbing akademik:

1. Penilaian kinerja mahasiswa dalam melakukan roleplay (karu, katim,

pelaksana) dinilai oleh pembimbing lahan dan pembimbing akademik


2. Penilaian sikap mahasiswa di lahan praktik dinilai oleh pembimbing lahan

3. Penilaian responsi dilakukan oleh pembimbing lahan dan pembimbing

akademik

4. Penilaian laporan individu dan kelompok dinilai oleh pembimbing lahan

dan pembimbing akademik

5. Penilaian presentasi dilakukan oleh pembimbing lahan dan pembimbing

akademik.

6. Form penilaian terlampir pada buku logbook stase asuhan manajemen

pelayanan kebidanan.

7. Pengumpulan nilai oleh pembimbing klinik diserahkan kepada

pembimbing akademik paling lambat 3 hari setelah praktik selesai.

8. Pengumpulan nilai oleh pembimbing akademik diserahkan ke coordinator

stase paling lambat 7 hari setelah praktik selesai.

C. KRITERIA KELULUSAN
Peserta didik dinyatakan lulus jika:

1. Mendapat nilai total minimal


2. Memenuhi kehadiran 100%
3. Mematuhi semua tata tertib termasuk tata tertib yang Terdapat Pada
Buku Pedoman Mahasiswa Universitas Aisyah Pringsewu Lampung
BAB V

PENUTUP

Praktik manajemen kebidanan menekankan pada penerapan konsep-konsep dan

prinsip kepemimpinan dan manajemen pelayanan kebidanan, model pelayanan

kebidanan dalam tatanan pelayanan kesehatan nyata di lapangan, dengan memahami isi

buku ini, mahasiswa diharapkan mampu memberikan asuhan manajemen pelayanan

kebidanan di lahan praktik. Demikian buku panduan ini kami susun sebagai acuan

Praktik asuhan manajemen pelayanan kebidanan. Atas semua bantuan dan kerjasama

yang diberikan kami mengucapkan jazakumullah kharan katsiir.


DAFTAR PUSTAKA

Huber, D. (1996). Leadership & nursing care management. Philadelphia: WB.


Saunder.

Huston, C.J. (2000).Leadership roles & management function in nursing:Theory


and application. (third edition). Philadelphia:Lippincott

Gillies, D.A. (1994). Nursing managemet: A system approach. (third

edition). Philadelphia: WB.Saunder.

Nursalam. 2014, Manajemen Keperawatan: Aplikasi dalam Praktik

Keperawatan Profesional. Jakarta: Salemba Medika.

Steve, J.B. (1983). Firstline patient care management. Toronto: The CV Mosby
Co. John willey & Son

Swansburg, R.C., & Swansburg R.J. (1999). Introduction management


&leadeship for nurse manager. Boston: James & Bartlett Publisher.
Lampiran :1

KEGIATAN

PRAKTIK KOMUNITAS DALAM PELAYANAN


KEBIDANAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN
PROFESI BIDAN UNIVERSITAS AISYAH
PRINGSEWU

No KEGIATAN WAKTU
A PERSIAPAN
1Perizinan 04 Maret 2022
2Pengorganisasian Mahasiswa 18 Maret 2022
3Persamaan Persepsi 04 April 2022
4Pembekalan Mahasiswa 06 April 2022
B PELAKSANAAN
1Serah terima mahasiswa 07 April 2022
2Perencanaan kegiatan antara mahasiswa 07 April 2022
dan pembimbing
3 Pelaksanaan kegiatan 08 April – 22 April 2020
4 Presentasi Kasus Kelompok 23 April 2022
C Pengumpulan Laporan 25 – 28 April 2022
Lampiran ke 2

IKHTISAR KEPEMIMPINAN DAN

MANAJEMEN KEBIDANAN

A. Manajemen Pelayanan Kebidanan

1. Pengertian Manajemen Pelayanan Kebidanan


Manajemen merupakan suatu pendekatan yang dinamis dan produktif dalam
menjalankan suatu kegiatan diorganisasi. Dimana didalam manajemen tersebut mencakup
kegiatan koordinasi dan supervisi terhadap staf, sarana dan prasarana dalam mencapai
tujuan organisasi (Grant & Massay, 1999).

Manajemen kebidanan adalah suatu proses penyelesaian kegiatan/tindakan dengan


melibatkan bidan dan tenaga profesi lain secara kolaborasi dan berkesinambungan sehingga
hasil yang diharapkan dapat tercapai secara efektif (Gillies, 1986).

2. Konsep, Filosofi, dan Tujuan Manajemen Kebidanan


a. Konsep Dasar Manajemen Kebidanan
Konsep dasar dalam manajemen kebidanan adalah manajemen yang tertuang dalam
fungsi dan peran bidan sebagai pengelola (manajer) asuhan wanita pada daur siklus
kehidupannya.

b. Filosofi Manajemen Kebidanan


Filosofi dalam manajemen kebidanan adalah keyakinan atau pandangan hidup bidan yang
digunakan sebagai kerangka pikir dalam memberikan asuhan kebidanan yang berkualitas
melalui pembagian kerja, koordinasi dan evaluasi.

c. Tujuan Manajemen Kebidanan


Tujuan manajemen kebidanan pada umumnya adalah:
1. Meningkatkan dan mempertahankan kualitas pelayanan kesehatan ibu dan anak.
2. Meningkatkan penerimaan masyarakat terhadap profesi kebidanan dengan mendidik
bidan agar mempunyai sikap profesional dan bertanggunmg jawab terhadap
pekerjaan.
3. Meningkatkan hubungan dengan pasien, keluarga, dan masyarakat.
4. Meningkatkan pelaksanaan kegiatan umum dalam upaya mempertahankan
kenyamanan pasien.
5. Meningkatkan komunikasi antar staf (interprofesionalisme).
6. Meningkatkan produktifitas dan kualitas staf bidan dalam memberikan pelayanan
kebidanan.

B. TEORI KEPEMIMPINAN
Kepemimpinan adalah kemampuan seseorang untuk mempengaruhi sebuah kelompok
menuju kepada pencapaian tujuan kelompok (Robbin, 1993).

Teori Kepemimpinan

1. The great man theory


Beberapa orang dilahirkan untuk memimpin, sementara yang lain dilahirkan untuk
menjadi pengikut
2. Behavioral theory
a. Otokrasi: pemimpin memutuskan, orientasi lebih padaa tugas, berdasarkan perintah,
kurang inisiatif
b. Demokrasi: melibatkan bawahan, orientasi pada tugas, mengutamakan kerja tim,
produktifitasnya tinggi
3. Laisse-faire; gaya kepemimpinan santai, acuh tak acuh, pengarahannya kurang,
kebebaasan individu, sering menimbulkan frustasi
4. Situasional theory: banyak situsi yang menjadi penentu dalam kepemimpinan

C. FUNGSI MANAJEMEN KEBIDANAN


1. Manajemen operasional: planning, organization, Staffing, directing, controlling
2. Manajemen asuhan kebidanan: pengkajian, perencanaan, pelaksanaan, evaluasi
a) Perencanaan
Keseluruhan proses pemikiran dan penentuan secara matang hal-hal yang akan
dikerjakan di masa mendatang dalam rangka pencapaian tujuan yang telah ditetapkan
(Siagian, 1990).
Prasarat perencanaan:

Sederhana, jelas tujuan, hasil yang akan dicapai, berdasarkan kebijakan dan prosedur
yang berlaku, prioritas, pelibatan aktif, praktis, fleksibel, berkesinambungan dan
mempunyai kejelasan metode evaluasi

Dasar pertimbangan:

5 W + 1 H : What, Where,When, Why, Who, How

Langkah-langkah dalam perencanaan;


a. Pengumpulan data
b. Analisa lingkungan (Analisa SWOT: Strength, Weakness, Opportunities,
Threats)
c. Pengorganisasian data: pilih data yang mendukung dan dan yang menghambat
d. Menetapkan masalah dan memprioritaskan masalah
e. Pembuatan rencana: tentukan obyektif, uraian
f. kegiatan, prosedur, target waktu, penanggung jawab, sasaran, baiaya, peralatan,
metoda
Proses menentukan prioritas masalah:
No Kriteria Skala Bobot
Sifat masalah Ancaman kesehatan 1
Tidak/kurang sehat 2
Krisis 3
Kemungkinan masalah dapat Tinggi 3
diubah Cukup 2
Rendah 1
Potensi masalah untuk dicegah Tinggi 3
Cukup 2
Rendah 1
Menonjolnya/urgensi masalah Masalah berat harus ditangani 2
Masalah tidak perlu segera ditangani 1
Masalah tidak dirasakan 0

b) Pengorganisasian
Pengorganisasian: Koordinasi beberapa aktivitas organisasi untuk mencapai tujuan.
Manajemen mengubah atau merancang fungsi dan meningkatkan metode yang efisien
(Kron, Thora, 1981)

Prinsip pengorganisasian:

1) Rantai komando/Chain of comand


2) Unity of comand
3) Span of control/rentang kendali
4) Specialization
Aktivitas pengorganisasian:

1) Menembangkan job deskripsi


2) Mengembangkan prosedur
3) Mengembangkan ketenagaan dan time scedules
Struktur organisasi:

1) Hierarchical structure/line structure


2) Free form structure/matrix organization
3) Adhocracy model
Ketenagaan:
1) Ketenagaan: anggota organisasi/badan usaha yang memperoleh imbalan.
2) Tujuan manajemen ketenagaan di ruang kebidanan: mendayagunakan tenaga bidan
agar efektif dan produktif sehingga dapat memberikan pelayanan bermutu sehingga
dapat memenuhi pengguna jasa.
3) Perkiraan kebutuhan bidan harus memperhatikan: kategori klien yg dirawat, ratio
bidan dan model pelayanan kebidanan yang diberikan:
a) Konseptual Model
b) Model asuhan Continuity Of Care
c) Midwifery Team Care
d) Midwifery Lead Care
e) Case Load

Metode Penugasan:

Cara untuk membagi pekerjaan yang ada di suatu lahan praktik dengan didampingi
tersebut. Jenis-jenis metode penugasan:

1) Metode fungsional
2) Metode tim
3) Metode primer
4) Metode modular
5) Metode alokasi klien

c. Staffing/Penghitungan Tenaga:

a. Rumus Gillies
AxBxC=F=H
(C-D) E G
Keterangan :
A = rata-rata jumlah jam perawatan/asuhan/klien/hari
B = rata-rata jumlah klien/hari
C = jumlah hari pertahun
D = hari libur masing-masing tenaga kerja
E = jumlah jam kerja masing-masing tenaga kerja
F = jumlah jam perawatan/asuhan yang diberikan pertahun
H = jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan di unit tersebut

b. Catatan:
Waktu perawatan menurut Giilies, 1989:
Waktu perawatan langsung:
1) self care = ½ x 4 jam = 2 jam
2) partial care = ¾ x 4 jam = 3 jam
3) total care= 1-1 ½ jam x 4jam = 4-6 jam
4) intensive care = 2 x 4 jam = 8 jam
rata-rata keperawatan langsung 4-5 jam

Waktu keperawatan tak langsung 38 mnt/psn/hr

Waktu penyuluhan = 15 mnt/psn/hari

Ketergantungan Pasien :

Rumus Douglas : ∑ bidan = ∑ pasien x derajat ketergantungan

Tabel.1 ketergantungan pasien


∑ Minimal care Partial care Total care
Rumus Depkes 2003: p
Berdasarkan: a
g
- Pasien
Tingkat ketergantungan
Pagi Sore pasienMalam i Sore Malam Pagi Sore Malam
- Rata-rata pasien per hari 0
.
- Jam perawatan yang diperlukan /hari/pasien
2
1 asuhan
- Jam 0.17kebidanan
0.14 yang0.07diperlukaan/ruangan/hari
7 0.15 0.10 0.36 0.30 0.20
0
- Jam kerja efektif setiap bidan .
5
2 0.34 0.28 0.14 4 0.30 0.20 0.72 0.60 0.40

Cara penghitungan:
1. Hitung jumlah tenaga bidan yang harus tersedia
a. Jumlah jam bidan= A
b. Jam kerja efektif per shift
2. Tambahkankaan dengan factor koreksi hari libur/cuti/hari besar dan tugas-tugas non
kebidanan
a. Loss day/hari libur/cuti/hari besar
b. Jumlah hari minggu/th + cuti + hari besar x hasil A = B jumlah hari kerja efektif
c. Tugas non kebidanan.
Jumlah tenaga bidan + B x 25 = C 100

d. Pengarahan dan Controling


Controlling mempunyai hubungan kuat dengan perencanaan, karena dalam kontroling kita
mengacu pada tujuan dan perencanaan yang telah dibuat. Dalam suatu proses
controlling/supervisi harus mengandung unsur pengarahan, pembimbingan dan pemberian
motivasi. Prinsip controlling:

a) Principle of Uniformity: dibentuk di awal sampai dengan akhir


b) Principle of comparison: membandingkan yang direncanakan dengan yang dicapai
c) The principle of exception: tidak yang sempurna dari perencanaan, yang penting ada
umpan balik untuk perbaikan
Controlling dapat dilaksanakan melalui:
a) Mengevaluasi pelaksanaan perencanaan
b) Pre conference, overan, post conference
c) Ronde keperawataan
d) Mengevaluasi produktifitas berdasarkan gant cart yang telah dibuat
e) program evaluasi dan peer review
1) Input control
2) Proses control
3) Output control

e. Delegasi
Dalam melaksanakan delegasi kepada staf yang harus digaris bawahi bahwa pemberian delegasi
merupakan pemberian tanggung jawab, yang pada akhirnya yang bersangkutan harus
mempertanggungjawabkan. Pemberian delegasi harus spesifik. Serah terima tugas atau sering
disebut overan merupakan salah satu proses pendelegasian yang bertujuan melaksanakan rencana
kepada bidan lain secara berkesinambungan. Beberapa hal yang perlu dilaporkan atau
didelegasikan saat overan adalah kondisi klien secara umum, diagnosa medis, diagnosa
kebidanan, tindakan yang telah dilaksanakan, dan tindakan yang akan dilaksanakan serta evaluasi
perkembangan klien.
Lampiran : 3

(Format Laporan Kelompok Stase Asuhan Manajemen Pelayanan Kebidanan)


LAPORAN KELOMPOK

PRAKTIK KLINIK ASUHAN MANAJEMEN PELAYANAN


KEBIDANAN DI……

Disusun Oleh :

1. Nama Mahasiswa (NPM)


2. Nama Mahasiswa (NPM)

PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM SARJANA KEBIDANAN


DAN PENDIDIKAN PROFESI BIDAN FAKULTAS KESEHATAN
UNIVERSITAS AISYAH PRINGSEWU
TAHUN 2021

Lampiran: 4

SISTEMATIKA LAPORAN KELOMPOK

COVER
KATA PENGANTAR
LEMBAR PENGESAHAN
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN
a. Latar Belakang
b. Tujuan Penulisan
c. Manfaat Penulisan

BAB II TINJAUAN TEORITIS


a. Pengertian Manajemen Asuhan Pelayanan Kebidanan
b.Langkah-langkah Manajemen Asuhan Pelayanan Kebidanan
c. Metode Manajemen Asuhan Pelayanan Kebidanan
d.Dst

BAB III ANALISA SITUASI


a. Profil/gambaran umum ruang rawat
1) Visi Misi
2) Sumber Daya Manusia
3) Sarana dan Prasarana
4) Model Asuhan Kebidanan terdiri dari: Penerapan Model Manajemen Pelayanan Kebidanan,
Penerimaan Pasien Baru, Timbang Terima, Refleksi Kasus, sentralisasi Obat,Monitoring
dan evaluasi, Discharge Planning, format pendokumentasian, delegasi wewenang dan
standar operasional prosedur.
5) Sumber keuangan
6) marketing
b. Pengkajian masalah dengan metode SWOT
c. Perumusan masalah potensial

BAB IV MANAJEMEN ASUHAN


a. Perencanaan (planning)
b. Pengorganisasian (organization, staffing)
c. Pelaksanaan (implementation) teridi dari (Manajemen Pelayanan Kebidanan, Penerimaan Pasien
Baru, Timbang Terima, Refleksi Kasus, sentralisasi Obat,Monitoring dan evaluasi,
Discharge Planning, format pendokumentasian, delegasi wewenang dan standar
operasional prosedur.
a. Persiapan
b. Pelaksanaan
c. Hambatan
d. Dukungan
d. Pengawasan (directing, controlling)
e. Evaluasi (evaluation)
Dalam evaluasi terdiri evaluasi struktur, evaluasi proses, evaluasi hasil pada setiap
komponen sebagai berikut: (penataan ketenagaan kebidanan, Sistem Manajemen Pelayanan
Kebidanan, Penerimaan Pasien Baru, Timbang Terima, sentralisasi Obat dan Discharge
Planning.)
BAB V PEMBAHASAN
a. Analisis kesenjangan teori manajemen dengan pelaksanaan di lahan
b. Evaluasi
BAB V PENUTUP
a. Kesimpulan
b. Saran

DAFTAR PUSTAKA

Lampiran:5

LEMBAR PENGESAHAN

JUDUL LAPORAN
CONTOH:
LAPORAN KELOMPOK
PRAKTIK KLINIK ASUHAN MANAJEMEN PELAYANAN
KEBIDANAN (ROLEPLAY) DI RUANG KEBIDANAN RS X
TAHUN 2022

Telah dievaluasi, disetujui, dan disahkan oleh pembimbing lahan dan


pembimbing akademik pada ………………

Menyetujui dan Mengesahkan

Pembimbing I Pembimbing II

................................................ ................................................

Mengetahui,
Ka Prodi Pendidikan Profesi Bidan

Beniqna Maharani Besmaya,M.Tr.Keb.


NIDN.

Lampiran 6 penilaian

PENILAIAN KINERJA & PENAMPILAN SIKAP


PERAN DAN FUNGSI PENGELOLA
(KEPALA RUANGAN/BIDAN KOORDINATOR)
Nama Mahasiswa :

NPM :

No Aspek yang dinilai NILAI Ket

1 2 3 4

1 Datang dan pulang tepat waktu


2 Kesiapan dalam melakukan praktik
3 Pengkajian :
Mengidentifikasi masalah terkait fungsi
manajemen
4 Perencanaan :
a) Menunjuk Katim/PJ Shift
b) Mengikuti serah terima klien
c) Mengidentifikasi jumlah bidan yang
dibutuhkan berdasarkan aktivitas dan
kebutuhan klien
d) Merencanakan strategi pelaksanaan
asuhan
e) Merencanakan logistik tempat/fasilitas
f) Melakukan pealporan dan
pendokomentasian

5 Pengorganisasian:
a) Merumuskan sistem penugasan
b) Menjelaskan rincian tugas ketua tim
c) Menjelaskan batasan tanggungjawab
d) Mendelegasikan tugas kepada ketua
tim
e) Melakukan pelaporan dan
pendokumentasian

6 Pengarahan :
a) Memberikan pengarahan dan motivasi
kepada ketua tim
b) Memberikan pujian pada ketua tim
yang melaksanakan tugas dengan baik
c) Meningkatkan kolaborasi dengan
anggota tim
d) Melakukan supervise dan memberikan
informasi tentang hal yang
berhubungan dengan pelayanan asuhan
di ruang rawat
e) Melakukan pelaporan dan
pendokumentasian

7 Pengawasan dan Evaluasi :


a) Mengawasi dan berkomunikasi
langsung dengan katim
b) Mengevaluasi kinerja dan laporan
katim
c) Memberikan umpan balik pada kinerja
katim
d) Menetapkan tindak lanjut
e) Melakukan pelaporan dan
pendokumentasian

8 Kemampuan mengatasi masalah dengan


melakukan manajemen pelayanan kebidanan
menggunakan model pelayanan kebidanan
yang sesuai
9 Kemampuan memimpin diskusi
10 Kemampuan analisa dan berpikir kritis,
inisiatif, dan kreatifitas
11 Bersikap etis dan memperhatikan aspek
legal
12 Bertanggung jawab terhadap semua yang
dilakukan
13 Taat peraturan dan kebijakan termasuk
penampilan fisik (kelengkapan atribut
profesi/seragam/penampilan umum)
NILAI AKHIR : (jumlah nilai/5,2) x 10 =

Pringsewu, ...................20

Pembimbing Lahan

....................................

Rentang Nilai:
1= Kurang
2= Cukup
3 = Baik
4 = Baik Sekali

PENILAIAN KINERJA & PENAMPILAN SIKAP


PERAN DAN FUNGSI PENGELOLA
KETUA TIM
Nama Mahasiswa :

NPM :
No Aspek yang dinilai NILAI Ket

1 2 3 4

1 Datang dan pulang tepat waktu


2 Kesiapan dalam melakukan praktik
3 Pengkajian :
Mengidentifikasi masalah terkait fungsi
manajemen bersama karu/bikor
4 Perencanaan :
g) Mengikuti serah terima klien
h) Mengidentifikasi jumlah bidan yang
dibutuhkan berdasarkan aktivitas dan
kebutuhan klien bersama karu/bikor
i) Menyiapkan keperluan untuk
pelaksanaan asuhan
j) Merencanakan logistik tempat/fasilitas
k) Melakukan pelaporan dan
pendokomentasian

5 Pengorganisasian:
f) Merumuskan sistem penugasan
anggota tim bersama karu/bikor
g) Menjelaskan rincian tugas kepada
anggota tim
h) Mengatur waktu shift anggota
tim/pelaksan
i) Mendelegasikan tugas pelaksanaan
asuhan kebidanan kepada anggota tim
j) Melakukan pelaporan dan
pendokumentasian

6 Pengarahan :
f) Memberikan pengarahan dan motivasi
kepada anggota tim
g) Memberikan pujian pada anggota tim
yang melaksanakan tugas dengan baik
h) Melakukan supervisi dan memberikan
informasi tentang hal yang
berhubungan dengan pelayanan asuhan
di ruang rawat
i) Memberi teguran kepada anggota
tim/pelaksana yang melalaikan tugas
atau membuat kesalahan
j) Melibatkan anggota tim/pelaksana dari
awal sampai akhir kegiatan
k) Melakukan pelaporan dan
pendokumentasian

7 Pengawasan dan Evaluasi :


f) Berkomunikasi langsung dengan
anggota tim/pelaksana dalam
memberikan asuhan
g) Mengevaluasi kinerja dan laporan
anggota tim/pelaksana
h) Memberikan umpan balik pada kinerja
anggota tim/pelaksana
i) Menetapkan tindak lanjut
j) Melakukan pelaporan dan
pendokumentasian

8 Kemampuan mengatasi masalah dengan


melakukan manajemen pelayanan kebidanan
menggunakan model pelayanan kebidanan
yang sesuai
9 Kemampuan memimpin diskusi
10 Kemampuan analisa dan berpikir kritis,
inisiatif, dan kreatifitas
11 Bersikap etis dan memperhatikan aspek
legal
12 Bertanggung jawab terhadap semua yang
dilakukan
13 Taat peraturan dan kebijakan termasuk
penampilan fisik (kelengkapan atribut
profesi/seragam/penampilan umum)
NILAI AKHIR : (jumlah nilai/5,2) x 10 =

Pringsewu, ...................20

Pembimbing Lahan

....................................

Rentang Nilai:

1= Kurang
2= Cukup
3 = Baik
4 = Baik Sekali

PENILAIAN KINERJA & PENAMPILAN SIKAP


PERAN DAN FUNGSI BIDAN PELAKSANA

Nama Mahasiswa :
NPM :

No Aspek yang dinilai NILAI Ket


1 2 3 4
1 Datang dan pulang tepat waktu
2 Kesiapan dalam melakukan praktik
3 Bersama katim mengikuti dan melaksanakan
serah terima tugas ke shift berikutnya
4 Menyiapkan keperluan untuk melaksanakan
asuhan
5 Melaksanakan tugas sesuai fungsi dan
perannya yang diberikan oleh katim
6 Menerima bimbingan, pengarahan, dan
memberikan umpan balik kepada katim
7 Kemampuan analisa dan berpikir kritis,
inisiatif, dan kreatifitas
8 Bersikap etis dan memperhatikan aspek
legal
9 Bertanggung jawab terhadap semua yang
dilakukan
10 Taat peraturan dan kebijakan termasuk
penampilan fisik (kelengkapan atribut
profesi/seragam/penampilan umum)
NILAI AKHIR : (jumlah nilai/4) x 10 =

Pringsewu, ......................20
Pembimbing Lahan

.........................................
Rentang Nilai:
1 = Kurang
2 = Cukup
3 = Baik
4 = Baik Sekali

CATATAN:
Peran dan fungsi kepala ruangan, ketua tim, dan bidan pelaksana adalah sesuai kompetensi

PENILAIAN LAPORAN
KEPALA RUANGAN DAN KETUA TIM

Nama Mahasiswa :

NPM :
No Aspek yang dinilai NILAI Ket

1 2 3 4

1 Sistematika penulisan (susunan kalimat


dan tata bahasa)

2 Isi kelengkapan fungsi manajemen dan


model pelayanan kebidanan (identifikasi
masalah, fungsi perencanaan,
kepemimpinan, pengorganisasian,
ketenagaan, pengarahan, pengendalian,
evaluasi) /sesuai kondisi yang terjadi

3 Daya analisa

4 Kesesuaian antara aplikasi teori dan


praktik yang berkaitan

5 Keaslian laporan

6 Ketepatan waktu pengumpulan laporan

NILAI AKHIR : (jumlah nilai/2,4) x 10 =

Pringsewu, .........................20
Pembimbing Lahan

...........................................
Rentang Nilai:
1 = Kurang
2 = Cukup
3 = Baik
4 = Baik Sekali

PENILAIAN SIKAP
FORM PENAMPILAN KINERJA DI LAHAN PRAKTIK

Nama :

NPM :
No ASPEK PENILAIAN NILAI
1 2 3 4
1 Datang dan pulang tepat waktu

2 Kesiapan dalam melakukan praktik


3 Kepedulian terhadap lingkungan kerja praktik
4 Kesiapan dalam asuhan baik mandiri maupun
kolaborasi
5 Keterampilan dalam melakukan tindakan Asuhan
6 Ketepatan dalam melakukan tindakan
7 Kepatuhan terhadap peraturan tempat praktik
8 Kemampuan analisa dan berpikir kritis, dan
kreatifitas di tempat praktik
9 Kelengkapan atribut profesi dan penampilan
umum
10 Kepekaan terhadap lingkungan baik sesama
tenaga medis maupun klien
NILAI AKHIR : (jumlah nilai/4) x 10 =

Pringsewu,...................20
Pembimbing Lahan

......................................
Rentang Nilai:
1 = Kurang
2 = Cukup
3 = Baik
4 = Baik Sekali

PENILAIAN LAPORAN AKHIR & PRESENTASI


Nama Mahasiswa :

NPM :

No Aspek yang dinilai NILAI Ket


1 2 3 4
1 Penulisan Laporan akhir
(sistematika *)
1. Susunan kalimat & tata bahasa
2. Sistematika uraian
3. Substansi:
a. Latar belakang masalah jelas
(sesuai dengan model pelayanan
kebidanan yang sesuai)
b. Relevan dengan judul dan masalah
c. Ketajaman analisa
d. Kesesuaian alternatif pemecahan
masalah dengan tujuan penulisan
e. Ketajaman dalam menganalisa
kesesuaian teori dan praktik
f. Analisis jurnal terkait
g. Saran bersifat operasional dan
membangun
2 Presentasi
1. Penyaji mempersiapkan presentasi
dengan baik
2. Tujuan dipresentasikan dengan jelas
3. Penyaji menerangkan dengan Jelas
mengenai manajemen pelayanan
kebidanan dan model pelayanan
kebidanan yang dipakai
4. Penyaji mendorong untuk diskusi
dengan baik
5. Pembagian waktu diatur dengan baik
6. Pemakaian alat bantu yang tepat
7. Masalah dianalisa dengan tepat
NILAI AKHIR : (jumlah nilai/6,4) x 10 =

Pringsewu, ........................20
Pembimbing Akademik

............................................

PENILAIAN KINERJA/PROJEK
MANAJEMEN PELAYANAN KEBIDANAN

Nama Mahasiswa :

NPM :
No Komponen Nilai Ket

1 2 3 4

1 Proses identifikasi masalah

2 Proses perencanaan

3 Proses implementasi

4 Proses evaluasi

5 Follow Up

6 Kerjasama dengan kelompok

7 Kerjasama dengan ruangan

NILAI AKHIR : (jumlah nilai/2,8) x 10 =

Pringsewu, .............................................20
Pembimbing Akademik

..........................................................................
Rentang Nilai:
1 = Kurang
2 = Cukup
3 = Baik
4 = Baik Sekali

SKALA PENILAIAN / INTEPRETASI NILAI AKHIR

Grade Bobot Nilai Keterangan


A 4,00 ≥ 80,00 Sangat baik LULUS
B 3,00 70,00 79,00 Baik LULUS
C 2,00 55,00 – 69,00 Cukup Remedial
D 1,00 41,00 – 54,00 Kurang Mengulang PKK
DAFTAR NILAI
PROGRAM PROFESI BIDAN STASE MANAJEMEN PELAYANAN KEBIDANAN
PRODI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN

NO NAMA MAHASISWA NPM NILAI


PERAN PERAN PERAN BIDAN SIKAP
KARU KATIM PELAKSANA

Pringsewu, ………………….20

Koordinator Stase Pembimbing Lahan

(.......................................................) (......................................................)

DAFTAR NILAI
PROGRAM PROFESI BIDAN STASE MANAJEMEN PELAYANAN KEBIDANAN
PRODI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN

NO NAMA MAHASISWA NPM NILAI


LAPORAN AKHIR PROYEK MANAJEMEN
/PRESENTASI

Pringsewu, ………………….20

Koordinator Stase Pembimbing Akademik

(.......................................................) (......................................................)
SKALA PENILAIAN / INTEPRETASI NILAI AKHIR

Grade Bobot Nilai Keterangan


A 4,00 ≥ 80,00 Sangat baik LULUS
B 3,00 70,00 79,00 Baik LULUS
C 2,00 55,00 – 69,00 Cukup Remedial
D 1,00 41,00 – 54,00 Kurang Mengulang PKK

Koordinator

(...........................................................)
Lampiran 8 penggantian jadwal praktik

SURAT KETERANGAN PENGGANTIAN JADWAL PRAKTIK

Dengan ini kami menerangkan bahwa:

Nama Mahasiswa :

NPM :

Tempat Praktik :

Adapun jadwal penggantian dinas yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa akan
dilaksanakan Selama.............Hari, tanggal penggantian dinas sbb:

No Tanggal Praktik Tanggal Pengganti


1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14

Demikian surat keterangan ini kami sampaikan, Atas perhatian dan kerjasamanya kami
ucapkan terima kasih

Mengetahui,

Pembimbing Lahan Pembimbing Akademik

(..................................) (......................................................)
SURAT KETERANGAN PENGGANTIAN
PRAKTIK

Dengan ini kami menerangkan bahwa:

Nama Mahasiswa : ……………………………………

NPM : ……………………………………

Tempat Dinas : ……………………………………

Telah melakukan pergantian dinas pada tanggal ………………………….…… dari


pukul ……………. s.d ……………. . menggantikan dinas yang ditinggalkan karena
sakit / izin / alpha* pada tanggal ……………………………………………

Demikian surat keterangan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami


ucapkan terima kasih.

Mengetahui,

Pembimbing Lahan Pembimbing Akademik

(..................................) (......................................................)

Keterangan : * coret yang tidak perlu


Lampiran 9

LEMBAR KERJA KELOMPOK

Nama Kelompok :

Kegiatan Manajemen Pelayanan Kebidanan


Tanggal :
Ruangan :
Pembagian Peran
Nama (NPM) Karu/Koor :
Nama (NPM) Katim :
Nama (NPM) Bidan Pelaksana :
Nama (NPM) Anggota Tim : 1.
2.
3.
4.
5.

1. Identifikasi masalah terkait Man, Method, Money, Machine, Material (5M), (sesuai peran
masing-masing)

Ket: Peran karu lebih terkait 5 M: jumlah sumber daya, alat, metode dan lain-lain. Secara umum baik
secara kuantitas dan kualitas. Peran katim termasuk pengkajian kondisi klien secara umum (data
lengkap ada pada catatan rekam medis pasien). Peran Bidan Pelaksana termasuk pengkajian
kondisi/masalah klien secara komprhensif.

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

II. Perencanaan penyelesaian masalah terkait masalah yang ditemukan

Dapat didahului dengan analisa SWOT: (termasuk rencana pembagian tugas, rencana kegiatan harian,
dan rencana pemecahan masalah yg ditemukan)

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-Ket: Untuk katim:tulis renpra klien yang perlu penanganan ekstra, sedangkan renpra lengkap ditulis
pada dokumentasi asuhan dan laporan.

III. Implementasi, kendala dan penyelesaiannya:

Menggunakan pendekatan fungsi manajemen: perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan


evaluasi

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Ket: untuk katim implementasi pelaksanaan renpra yang bermasalah saja yang ditulis. Implementasi
lengkap ada pada dokumentasi asuhan dan laporan.

IV. Evaluasi: terkait hasil dari apa yang telah kita laksanakan:

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Berdasarkan kegiatan manajemen pelayanan kebidanan yang sudah dilakukan, lakukan


pembahasan singkat dan evaluasi diri terkait fungsi peran:

Pembahasan:

Fokus masalah, penyelesaian, kendala yang muncul (kaitkan dengan teori-teori manajemen dan
kepemimpinan kemudian bandingkan dengan keadaan di lapangan):

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Evaluasi diri:

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

……..,……………………2022

Pembimbing Akademik Pembimbing Lahan

…………………………. …………………………

You might also like