You are on page 1of 1
KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN MUSI BANYUASIN. 5 Perjuangan No. 319 Telp. (0714) 321024 Fax. (0714) 321166 SEK AYU 30711 E-mail : kabmusibanyuasin@kemenag.go.id ——————-- EDARAN ZAKAT FITRAH Nomor: B- 98% /KK.06.04/1/BA.03.2/4/ 2022 Bismillahirrohmanirrohim Dengan memohon rahmat dari Allah SWT dan bersholawat kepada Rasulullah SAW. Menunaikan Zakat Fitrah adalah sebuah kewajiban bagi kaum muslimin sesuai dengan tuntunan yang diberikan oleh Rasulullah SAW. Kewajiban ini dilaksanakan dengan memberikan makanan pokok (gutul balad) atau senilai harga makanan pokok yang dikonsumsi muzakki (pembayar zakat) kepada mustahiq (yang berhak menerima zakat). Berdasarkan hasil musyawarah bersama antara Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Musi Banyuasin, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab. Musi Banyuasin, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kab. Musi Banyuasin, Lembaga Amil Zakat Infag dan Shodagoh Nahdhotul Ulama (LAZISNU) Kab. Musi Banyuasin dan Ketua Pengurus Daerah Muhammadiyah Kabupaten Musi Banyuasin, maka kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut: 1. Zakat Fitrah yang dikeluarkan dalam bentuk beras sejumlah I sha’ atau 2,5 Ke; 2. Jika dikeluarkan dengan uang maka mengikuti harga beras yang biasa dikonsumsi. Beras dengan kualitas sedang dikonversikan dalam uang senilai Rp 30.000,- (tiga puluh ribu rupiah) per jiwa. 3. Zakat Fitrah diprioritaskan untuk membantu kaum dhuafa (fakir dan miskin) yang ada di lingkungan masing-masing. 4. Waktu pembayaran Zakat Fitrah dimulai sejak awal Bulan Ramadhan sampai sebelum sholat Idul Fitri. 5. Biaya operasional Panitia Pengumpul Zakat di masjid atau musholla disarankan untuk menggunakan dana infak atau kas masjid/musholla. 6. Bagi lembaga pendidikan yang menghimpun Zakat Fitrah disarankan untuk didistribusikan dengan mengutamakan peserta didik yang tergolong fakir miskin, 7. Besaran Fidyah yang dikeluarkan perhari kurang lebih senilai Rp. 25.000,- (dua puluh lima ribu rupiah), sesuai dengan biaya konsumsi makan perhari dari orang yang tidak puasa karena uzur yang dibolehkan untuk diganti dengan Fidyah sesuai ketentuan Syariat Islam. Demikian edaran ini disampaikan untuk bisa dipedomani. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita semua. Aamiin. Sekayu, April 2022 Kepala 1 Hartan, S.Ag, M.Pd.I 197106061997031003

You might also like