You are on page 1of 1

Nama : Muhammad Haekal

NIM : 16321123
Mata Kuliah : TTKI
Kelas : 12

Paragraf 1
Alat musik tradisional Jepang sangat banyak salah satunya adalah koto. Koto adalah alat musik
tradisional Jepang yang dimainkan dengan cara dipetik. Koto datang ke Jepang melalui Cina pada
abad ke-7. Alat musik petik ini merupakan instrumen yang populer di kalangan bangsawan dan
pada zaman dahulu seseorang yang tahu cara bermain koto dengan baik dianggap sangat menarik
karena mencerminkan kecantikannya. Alat musik koto hampir sama dengan alat musik tradisional
dari Indonesia yaitu kecapi. Cara memainkan alat musiknya juga sama yaitu sama-sama dipetik.
Bukan hanya cara memainkannya saja yang mirip, bentuk alat musik koto sama dengan bentuk
alat musik kecapi.

Paragraf 2
Umumnya, alat musik koto memiliki 13 senar/string yang dirangkai di atas jembatan bergerak
yang digunakan untuk penyetelan. Namun, ada juga alat musik koto yang memiliki 17 senar/string.
Walaupun keduanya sama-sama digunakan untuk memainkan musik, keduanya memiliki
perbedaan. Koto 13 senar memiliki 13 senar/string sedangkan koto 17 senar memiliki 17
senar/string. Karena memiliki lebih banyak senar, koto 17 senar memiliki bentuk yang lebih besar
daripada koto 13 senar. Dan koto 17 senar bertindak sebagai bass dalam ansambel sedangkan koto
senar 13 bertindak seperti biasanya dalam ansambel. Dapat disimpulkan bahwa tiap jenis koto
memiliki cara pemakaiannya masing-masing.

Note:
Paragraf Analogi
Paragraf Definisi
Paragraf Perbandingan

You might also like