You are on page 1of 3

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN DAN HUMANIORA

UNIVERSITAS PELITA BANGSA


Jl. Inspeksi Kalimalang Tegal Danas Arah DELTAMAS, Cikarang Kabupaten Bekasi
Telp. (021) 2731 8249, 50, 51. Fax. (021) 2731 8253

LEMBAR JAWABAN UTS

Mata Kuliah : Hukum Dagang


Program Studi : Ilmu Hukum
Dosen Pengampu : M. Hendra Razak, S.H., M.H.
Waktu : .......................
Nama : Arif Rahman Hakim
Nim : 442010082
Kelas : Hukum UPB 20.C.1

1. Jelaskan pengertian Hukum Dagang menurut para ahli hukum dan sebutkan serta jelaskan
landasan teori hukum dagang serta kaitan hukum dagang dengan hukum perdata dengan hukum
ekonomi !

Pengertian Hukum dagang menurut para ahli

Achmad Ichsan, mengatakan “Hukum dagang adalah hukum yang mengatur soal-soal perdagangan
yaitu soal-soal yang timbul karena tingkah laku manusia dalam perdagangan atau perniagaan”.

Soekardono, mengatakan “Hukum dagang adalah bagian dari hukum perdata pada umumnya, yakni
yang mengatur masalah perjanjian dan perikatan-perikatan yang diatur dalam buku III BW. Dengan
kata lain, hukum dagang adalah himpunan peraturan-peraturan yang mengatur hubungan seseorang
dengan orang lain dalam kegiatan perusahaan yang terutama terdapat dalam kodifikasi KUHD dan
KUHPerdata”.

Fockema Andreae (Kamus Istilah Hukum Belanda-Indonesia), mengatakan hukum dagang atau
Handlesrecht adalah keseluruhan dari aturan hukum mengenai perusahaan dalam lalu lintas
perdagangan, sejauh mana diatur dalam KUHD dan beberapa undang-undang tambahan.

Suwardi, dalam buku (Hukum Dagang Suatu Pengantar) mengemukakan secara sederhana rumusan
hukum dagang, yakni “serangkaian norma yang timbul khusus dalam dunia usaha atau kegiatan
perusahaan. Norma tersebut dapat bersumber pada aturan hukum yang sudah dikodifikasikan, yaitu
Kitab Undang-Undang Hukum Perdata dan Kitab Undang-Undang Hukum Dagang maupun diluar
kodifikasi.

Landasan Teori Hukum Dagang


1. Teori kehendak (wilstheorie) mengajarkan bahwa kesepakatan terjadi pada saat kehendak pihak
penerima dinyatakan, misalkan dengan melukiskan surat.

2. Teori pengiriman (verzend theorie) mengajarkan bahwa kesepakatan terjadi pada saat
kehendak yang dinyatakan itu dikirimi oleh pihak yang menerima tawaran.

3. Teori pengetahuan (vernemings theorie) mengajarkan bahwa pihak yang menawarkan


seharusnya sudah mengetahui bahwa tawarannya diterima.

4. Teori kepercayaan (vertrowens theorie) mengajarkan bahwa kesepakatan itu terjadi pada saat
pernyataan kehendak dianggap layak diterima oleh pihak yang menawarkan.

2. Jelaskan dengan lengkap perihal yang dimaksud perusahaan perseorangan dan korperasi dan
UMKM!

Pengusaha perseorangan

Pengusaha perseorangan adalah pengusaha yang memiliki usaha perseorangan itu sendiri. Setiap
orang bisa menciptakan entitas bisnis individual yang dibuat tanpa izin dan tanpa adanya prosedur
khusus. Selain itu, hampir setiap orang juga mempunyai kebebasan untuk bisa berkembang dalam
menjalankan bisnis usahanya tanpa ada paksaan terkait pembatasan modal untuk mendirikan
usahanya.

Koperasi

Koperasi adalah sebuah organisasi ekonomi yang dimiliki dan dioperasikan oleh orang-seorang
demi kepentingan bersama. Koperasi melandaskan kegiatan berdasarkan prinsip gerakan ekonomi
rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan.

UMKM

Penjelasan tentang pengertian UMKM adalah usaha perdagangan yang dikelola oleh badan usaha
atau perorangan yang merujuk pada usaha ekonomi produktif sesuai dengan kriteria yang
ditetapkan oleh Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008.

3. Jelaskan dengan lengkap perihal yang dimaksud badan hukum indonesia !

Badan Hukum Indonesia

Badan hukum dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai organisasi atau perkumpulan yang didirikan
dengan akta yang otentik dan dalam hukum diperlakukan sebagai orang yang memiliki hak dan
kewajiban atau disebut juga dengan subyek hukum. Subyek hukum dalam ilmu hukum ada dua
yakni, orang dan badan hukum. Disebut sebagai subyek hukum oleh karena orang dan badan hukum
menyandang hak dan kewajiban hukum.

4. Jelaskan dengan lengkap perihal yang dimaksud pedagang perantara dan kontak dagang !

Pedagang perantara
Pedagang perantara kadang dimaknai sebagai pembantu pengusaha. Pemegang Prokurasi adalah
pemegang kuasa dari perusahaan yang bertindak sebagai wakil dari pimpinan perusahaan yang
mengelola satu bagian/ bidang pekerjaan tertentu seperti bagian produksi, pemasaran.

Kontrak dagang

Kontrak dagang atau bisa juga disebut sebagai kontrak bisnis dapat digambarkan secara sederhana
sebagai suatu perjanjian antara dua atau lebih pihak yang mempunyai nilai komersial tertentu".
Pihak dalam kontrak dagang ini tentunya adalah subyek hukum yang punya kemampuan bertindak di
hadapan hukum.

5. Jelaskan dengan lengkap perihal yang dimaksud Peransuransian !

Peransuransian

Asuransi dalam Undang-Undang No. 2 Th 1992 tentang usaha perasuransian adalah perjanjian
antara dua pihak atau lebih, di mana pihak penanggung mengikatkan diri kepada tertanggung,
dengan menerima premi asuransi, untuk memberikan penggantian kepada tertanggung karena
kerugian, kerusakan atau kehilangan keuntungan yang diharapkan atau tanggung jawab hukum
pihak ke tiga yang mungkin akan diderita tertanggung, yang timbul dari suatu peristiwa yang tidak
pasti, atau memberikan suatu pembayaran yang didasarkan atas meninggal atau hidupnya
seseorang yang dipertanggungkan.

You might also like