You are on page 1of 7

SEMINAR KEBANGSAAN

GEMA BHINNEKA TUNGGAL IKA


“Identitas Keindonesiaan dan Aktualisasi Pancasila bagi
Generasi Millenial di Era Digital”
LATAR BELAKANG

Bagi indonesia,tantangan global bukanlah hal baru, dan bukan juga yang terakhir. Postur
geografis Indonesia tidak memungkinkan bagi indonesia untuk menutup diri. Dengan banyaknya
pulau serta berada dalam simpangan dunia, pengaruh dunia akan selalu mewarnai kehidupan
Indonesia. Bahkan, indonesia mengalami pematangan peradaban justru ketika mengolah ragam
pengaruh dunia. Dalam situasi ini, generasi milenial sebenar-benarnya adalah cerminan dari
indonesia itu sendiri. Sekaligus, mereka adalah cerminan respons indonesia terhadap tantangan
global. Generasi ini belajar lebih cepat, baik, dan buruk. Mereka juga melihat generasi
terdahuluKhususnya dalam arus informasi, termasuk wujud asimetriknya, generasi ini selalu
“menggunakan cermin”, baik ragam respons terhadap tantangan maupun polah tingkat generasi
“old”.

Pada kondisi saat ini, dinamika ini perlu juga untuk dilihat dalam tahapan kebangsaan
Indonesia.“Kemudaan” adalah bagian dari indonesia. Pergerakan kebangsaan adalah
“kemudaan”. Pendiri bangsa kita adalah generasi muda, dengan segala kenaifan mereka, dengan
segala energi mereka untuk lepas dari belenggu kolonialisme. “Kemudaan” ini membawa hal-hal
baru dalam peradaban di kepulauan nusantara, yaitu bangsa yang merdeka, Pancasila, konstitusi,
republik. Mereka melihat generasi terdahulu waktu itu sebagai cermin mereka. Mereka
menghargai yang baik, tapi jelas tidak mau terikat dengan pilihan-pilihan.

Lapangan kebangsaan mengalami tantangan sebagaimana bangsa-bangsa lain di dunia,


misalnya “post-truth” (dimana opini dan persuasi jauh lebih canggih dan penting daripada fakta),
ketidakseimbangan global (termasuk akumulasi kekuatan pada aktor-aktor tertentu saja),
otomatisasi (mengenai ketenagakerjaan dan jasa atas pilar ragam rupa mesin dan komputasi),
migrasi (termasuk migrasi tenaga kerja rendah dan pengungsi), potensi kegagalan negara yang
membesar (termasuk lunturnya relevansi batas- batas geografis negara), lapangan kebangsaan
tidak bisa direduksi hanya dengan membuat batas-batas baru dan memperkuat batas-batas yang
lama, melainkan mengolah sebuah kemampuan dan ekosistem yang menghadirkan nilai-nilai
keindonesiaan, dalam hal ini, Maka dari itu GEMA BHINNEKA TUNGGAL IKA
mengadakan Seminar kebangsaan dengan mengangkat tema “Identitas Keindonesiaan dan
Aktualisasi Pancasila bagi Generasi Milenial di Era Digital” untuk bisa memberikan edukasi
mengenai “Kepemudaan” dan “Penggerak”.
I. Dasar Kegiatan
Dasar Kegiatan ini sebagai berikut :
1. Pancasila
2. UUD 1945

II. Nama Kegiatan, Tema dan Bentuk Kegiatan


a. Nama Kegiatan dan Tema Kegiatan ini adalah sebagai berikut :
Seminar Kebangsaan“Identitas Keindonesiaan dan Aktualisasi Pancasila bagi
Generasi Milenial di Era Digital”
b. Bentuk Kegiatan
Bentuk Kegiatan yang akan dilaksanakan terdiri dari :
1. Diskusi Panel atau seminar Kebangsaan bersama Kepolisian RI, UKP Pancasila,
serta Mahasiswa

III. Maksud dan Tujuan Kegiatan


1. Memperkuat rasa cinta dan bangga terhadap keberagaman yang ada di Indonesia.
2. Memberikan edukasi kepada masyarakat dan generasi muda mengenai moderasi
aktualisasi pancasila
3. Meningkatkan pemhaman nilai-nilai dan cita-cita pancasila.
4. Memberikan pemahaman dan edukasi perihal identitas keindonesiaan.

IV. Sasaran dan Target


Peserta kegiatan ini adalah sebagai berikut :
1. Mahasiswa dan Pemuda Se-JABODETABEK
2. Masyarakat Se-JABODETABEK
Total Peserta Kegiatan 100 Orang

V. Waktu dan Tempat


Waktu dan tempat kegiatan ini adalah sebagai berikut :
Hari/tanggal : Kamis, 13 Oktober 2022
Waktu : 13.00 WIB s/d Selesai
Tempat : KOPIBRUG, Jl. Tebet Barat Dalam Raya No. 20, RT. 22/RW.03,
Tebet barat, Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan.

VI. Susunan Kepanitiaan


Susunan Kepanitiaan Pelaksanaan kegiatan seminar kebangsaan,“Identitas
Keindonesiaan dan Aktualisasi Pancasila bagi Generasi Milenial di Era Digital” ini
Sebagai Terlampir.

VII. Penutup
Semoga dengan kegiatan ini menjadi sebuah langkah dari generasi pemuda dan
masyarakat untuk mewujudkan kedamaian di masyarakat dan tentunya bisa membangun
keharmonisan dan kedamamaian sesuai dengan cita-cita pancasila.
Semoga proposal ini dapat bermanfaat bagi penulis maupun pembaca atas perhatianya
dan kerjasamanya kami ucapkan terimakasih.

Hormat Kami,
Panitia Pelaksana
SEMINAR KEBANGSAAN
GEMA BHINNEKA TUNGGAL IKA
Steering Committee

TB Sultan Fadillah

Ketua Pelaksana Seketaris Pelaksana

Ardhi Dewantara Nurlailu Rahmah


Lampiran I

SUSUNAN KEPANITIAAN
SEMINAR KEBANGSAAN
GEMA BHINNEKA TUNGGAL IKA

Steering Committe : TB Sultan Fadillah

Ketua Pelaksana : Ardhi Dewantara

Sekretaris : Nurlailu Rahmah


Bendahara : Nur Eko S

Divisi Acara : Riyan

Divisi Pubdekdok : Rivandi Deovanda

Divisi Huma : Ismail Saleh


Lampiran II

RENCANA ANGGARAN BIAYA KEGIATAN


SEMINAR KEBANGSAAN
GEMA BHINNEKA TUNGGAL IKA

NO JENIS VOLUME HARGA TOTAL


1 SEWA TEMPAT 1 PAKET Rp.10.000.000 Rp. 10.000.000
DAN
PERALATAN
BUAH-BUAHAN 1 PAKET Rp.500.000 RP.500.000

3 SEMINAR KIT + 100 Rp.80.000 Rp.8.000.000


CINDERAMATA
PLAKAT DAN
4 CINDERAMATA 6 Rp. 500.000 Rp. 3.000.000
NARASUMBER, MC
dan MODERATOR

5 CETAK BANNER 1 PAKET Rp. 1.000.000 Rp. 1.000.000


6 MEDIA 1 PAKET Rp.2.000.000 Rp. 2.000.000

7 FEE 4 Rp. 2.000.000 Rp. 8.000.000


NARASUMBER
8 FEE 1 Rp.1.000.000 Rp.1.000.000
MODERATOR
9 FEE MC 1 Rp.500.000 Rp.500.000

TOTAL Rp. 34.000.000

Terbilang
“Tiga Puluh Empat Juta Rupiah”
Lampiran III

RUNDOWN ACARA SEMINAR KEBANGSAAN

GEMA BHINNEKA TUNGGAL IKA

RUNDOWN SEMINAR KEBANGSAAN BHINNEKA TUNGGAL IKA

JAM ACARA PENANGGUNG JAWAB


12.30-13.00 CHECK IN PESERTA DAN MAKAN SIANG SIE
ACARA
13.30-13-15 PEMBUKAAN MC
13.15-13.20 SAMBUTAN KETUA PIC MC
NARASUMBER

SEMINAR KEBANGSAAN 1. KEMENKO


13.20-15.00 2. POLRI
DENGAN TEMA
“Identitas Keindonesiaan dan Aktualisasi 3. UKP Pancasila
Pancasila bagi Generasi Milenial di Era
Digital” 4. Gema Bhinneka tunggal ika

15.00- 15.30 COFFE BREAK DAN ISHOMA PANITIA


15.30-Selesai PENUTUPAN MC

You might also like