You are on page 1of 3

Kelompok

1. Aini Nurmalita R (20305141008)


2. Taufikurrohman (20305141035)
3. Adistya Nugrahaeni (20305141039)
4. Naela Sa’adah (20305141040)
5. Muhammad Nadif Z (20305141056)
Kelas : Matematika B 2020

Grup faktor
Jika diketahui H adalah subgrup normal dari grup G, semua koset dari H pada suatu grup G
dihimpun dalam suatu himpunan yang dinotasikan dengan G/H.
𝐺/𝐻 = *𝑎𝐻|𝑎 ∈ 𝐺+
𝐺
Pada himpunan koset 𝐺/𝐻didefinisikan suatu operasi setiap 𝑎𝐻, 𝑏𝐻 ∈ 𝐻 , 𝑎𝐻 ∙ bH = (a ∙ b)H
ingat operasi ∙ ini sebenarnya mengikuti operasi yang didefinisian pada G).
Terhadap operasi tersebut, (G/H,◦) membentuk grup, yaitu:
𝐺
1. 𝐻 ≠ ∅, 𝑘𝑎𝑟𝑒𝑛𝑎 𝐺 𝑔𝑟𝑢𝑝, 𝑠𝑒ℎ𝑖𝑛𝑔𝑔𝑎 𝐺 ≠ ∅ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑎𝑘𝑖𝑏𝑎𝑡𝑛𝑦𝑎 𝐺/𝐻 ≠ ∅
2. Bersifat tertutup:
∀𝑎𝐻, 𝑏𝐻 ∈ 𝐺
𝑎𝐻 ∙ 𝑏𝐻 = (𝑎 ∙ 𝑏)𝐻 ∈ 𝐺/𝐻 untuk 𝑎, 𝑏 ∈ 𝐺, 𝑎𝐻, 𝑏𝐻 ∈ 𝐺/𝐻. Diketahui G adalah
subgrup, sehingga operasi bersifat tertutup yang mengakibatkan (𝑎𝑏)𝐻 ∈ 𝐺.
3. Bersifat welldefined.
Misal 𝑎𝑏, 𝑐, 𝑑 ∈ 𝐺 sehingga memiliki 𝑎𝐻, 𝑏𝐻, 𝑐𝐻, 𝑑𝐻 ∈ 𝐺/𝐻 dengan 𝑎𝐻 = 𝑐𝐻, 𝑏𝐻 =
𝑑𝐻yang berakibat 𝑎𝐻𝑏𝐻 = 𝑐𝐻𝑑𝐻. Dari kondisi 𝑎𝐻 = 𝑐𝐻, maka diperoleh 𝑐 = 𝑎ℎ1
dan dari 𝑏𝐻 = 𝑑𝐻 maka diperoleh 𝑑 = 𝑏ℎ2 dengan ℎ1 , ℎ2 ∈ 𝐻. Akibatnya (𝑐𝑑)𝐻 =
(𝑎ℎ1 )(𝑏ℎ2 )𝐻 = (𝑎ℎ1 )𝐻𝑏 = 𝑎(𝐻𝑏) = (𝑎𝑏)𝐻. Jadi berakibat (𝑎𝑏)𝐻 = (𝑐𝑑)𝐻
4. Sifat asosiatif jelas berlaku mengikuti sifat di G
5. Elemen identitas adalah 𝑒𝐻 = 𝐻 dengan e elemen identitas di G.
𝐺
6. Elemen invers untuk sebarang 𝑎𝐻 ∈ 𝐺/𝐻 adalah 𝑎−1 𝐻 ∈ 𝐻 , 𝑠𝑒𝑏𝑎𝑏 𝑎𝐻 ∙ 𝑎−1 𝐻 =
(𝑎𝑎−1 )𝐻 = 𝑒𝐻 = 𝐻.

Jadi G/H adalah grup. Grup tersebut diosebut dengan grup faktor atau grup kuosen atau grup
hasil bagi. Secara eksplisit, grup faktor didefinisikan sebagai berikut:
Definisi 10.1
Misalkan (G,∙) adalah grup dan H adalah subgrup normal dari G. Himpunan 𝐺/𝐻 =
*𝑎𝐻|𝑎 ∈ 𝐺+ adalah grup terhadap operasi 𝑎𝐻 ∙ 𝑏𝐻 = (𝑎 ∙ 𝑏)𝐻. Grup demikian disebut grup
faktor.
Contoh 10.1
Misalkan 𝐺= 𝑍18 𝑑𝑎𝑛 〈6〉 = *0,6,12+𝑠𝑒ℎ𝑖𝑛𝑔𝑔𝑎 ℎ𝑖𝑚𝑝𝑢𝑛𝑎𝑛 𝐺/𝐻 𝑎𝑑𝑎𝑙𝑎ℎ 𝑍18 / 〈6〉 =
*0 + 𝐻, 1 + 𝐻, 2 + 𝐻, 3 + 𝐻, 4 + 𝐻, 5 + 𝐻+
Pada grup Z8 dan sub himpunan H={0,4}, Bagaimana proses penyelidikan untuk grup
faktor Z8/H?
Jawab :
Terlebih dahulu akan ditunjukkan bahwa grup tersebut merupakan subgru normal dengan
koset kiri = koset kanan.
Z8 = {0,1,2,3,4,5,6,7} adalah grup dan H={0,4} merupakan subgrup dari Z8.
Koset Kiri Koset Kanan
0+H = {0,4} H+0 = {0,4}
1+H = {1,5} H+1 = {1,5}
2+H = {2,6} H+2 = {2,6}
3+H = {3,7} H+3 = {3,7}
4+H = {4,0} H+4 = {4,0}
5+H = {5,1} H+5 = {5,1}
6+H = {6,2} H+6 = {6,2}
7+H = {7,3} H+7 = {7,3}

Sehingga :
0+H = H+0 ={0,4}
1+H = H+1 ={1,5}
2+H = H+2 ={2,6}
3+H = H+3 ={3,7}
4+H = H+4 ={4,0}
5+H = H+5 ={5,1}
6+H = H+6 ={6,2}
7+H = H+7 = {7,3}
Maka, koset kiri = koset kanan. Sehingga subgrup dari H={0,4} merupakan subgrup normal.
Ambil koset kiri
0+H ={0,4} = {4,0} = 4+H
1+H ={1,5} = {5,1} = 5+H
2+H ={2,6} = {6,2} = 6+H
3+H ={3,7} = {7,3} = 7+H
Sehingga himpunan kosetnya
Z8 /H = {aH| a∈ G}
Z8 /H = {0+H, 1+H, 2+H, 3+H}
Selanjutnya, akan dibuktikan himpunan Z8 /H adalah grup terhadap operasi aHbH=abH
terhadap operasi tersebut, (Z8 /H, +) membentuk grup yaitu
1. Z8 /H ≠ 0, karena Z8 grup sehingga Z8 ≠ ∅ yang akibatnya Z8 /H ≠ 0
2. Bersifat Tertutup
0+H 1+H 2+H 3+H
0+H 0+H 1+H 2+H 3+H
1+H 1+H 2+H 3+H 0+H
2+H 2+H 3+H 0+H 1+H
3+H 3+H 0+H 1+H 2+H

3. Bersifat Welldefined
0+H = 4+H dan 1+H = 5+H
(0+H) + (1+H) = 1+H
(4+H) + (5+H) = 9 + H = 1+H
Sehingga terbukti bahwa (0+H) + (4+H) = (1+H) + (5+H)
4. Sifat Asosiatif jelas berlaku mengikat sifat di Z8
5. Elemen Identitas
0+H=H
0 juga elemen identitas di Z8
terbukti 0 adalah elemen identitasnya.
6. Terdapat Elemen Invers
Salah satunya (1+H) dan (3+H) saling invers.
Elemen invers yang lain dapat terlihat di tabel di atas (dalam tabel bersifat tertutup)
yang menghasilkan 0+H.
Semua syarat sudah terpenuhi, jadi Z8 /H = {0+H, 1+H, 2+H, 3+H} adalah suatu grup yang
disebut grup faktor.

You might also like