You are on page 1of 3
KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/ BADAN PERTANAHAN NASIONAL SEKRETARIAT JENDERAL Jalan Sisingamangaraja Nomor 2 Jakarta Selatan 12014 Kotak Pos 1403 Telepon: 7228901, 7393939 email: surat@atrhpn.go.id Nomor _: KU.01.04/1424-100/VIlI/2022 Jakarta, 25 Agustus 2022 Sifat : Segera Lampiran : - Hal : Petunjuk Pelaksanaan Pencairan Anggaran Layanan Pengukuran Bidang Tanah Luasan Kurang dari 10 ha dan Layanan Pengembalian Batas Yth. 1. Para Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional 2. Para Kepala Kantor Pertanahan di Seluruh Indonesia Dalam rangka tertib administrasi dan akuntabilitas pelaksanaan anggaran Layanan Pengukuran Bidang Tanah Luas kurang dari 10 ha dan Layanan Pengembalian Batas sebagaimana tercantum pada: 1. Surat Edaran Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nomor 1/SE-100.KU.01.03/1/2022 tentang Pedoman Pelaksanaan dan Pertanggungjawaban Realisasi Anggaran di Lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional; 2. Surat Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nomor KU.01.02/571/IV/2022 tanggal 26 April 2022 hal Penjelasan Pelaksanaan Anggaran Layanan Pengukuran Bidang Tanah <10 ha dan Layanan Pengembalian Batas; dan 3. Nota Dinas Sekretaris Direktorat Jenderal Survei dan Pemetaan Pertanahan dan Ruang Nomor 393/ND-300.14.KU.02.02/VIII/2022 tanggal 15 Agustus 2022 hal Petunjuk Pelaksanaan Pencairan Anggaran Layanan Pengukuran Bidang Tanah Luasan Kurang dari 10 Ha (kewenangan Kantor Pertanahan), Bersama... Mbp, Poesia, Tiere Bersama ini disampaikan penjelasan lebih lanjut terhadap Petunjuk Pelaksanaan Pencairan Anggaran Layanan Pengukuran Bidang Tanah Luasan kurang dari 10 ha dan Layanan Pengembalian Batas untuk dipedomani, sebagai berikut: 1, Pelaksanaan anggaran atas layanan dimaksud dipengaruhi oleh Komponen pertanian atau nonpertanian serta komponen Harga Satuan Biaya Khusus (HSBKu); 2. Bahwa dalam rangka pencairan biaya operasional layanan pengukuran bidang tanah luasan kurang dari 10 ha dan layanan pengembalian batas dapat menggunakan tabel gradasi atau menggunakan template (contoh sebagaimana pada tautan hitps://bit.ly/ PelaksanaanAnggaranLayananPengukuran). Untuk diketahui bahwa pada tabel gradasi acuan yang digunakan adalah batas bawah. Apabila luasan belum terdapat dalam tabel gradasi agar dilakukan penyesuaian dengan memasukkan nilai HSBKu dan gradasi luasan sesuai gradasi di lapangan. Untuk jumlah Petugas Ukur wajib sesuai dengan jumlah yang tertera pada tabel gradasi atau pada template untuk mengantisipasi potensi kelebihan bayar; 3. Kriteria Pembantu Ukur adalah masyarakat lokal yang memahami lokasi pengukuran dan mampu membantu dalam proses pelaksanaan pengukuran (membantu membawa alat ukur, perlengkapan lapangan, membuka jalur pengukuran dan sebagainya). Pembantu Ukur dibuktikan dengan Surat Tugas dari Desa atau mengetahui kepala desa dengan jumlah sesuai dengan tabel gradasi atau template; 4, Yang dimaksud Juru Ukur pada tabel gradasi adalah 1 (satu) orang koordinator dan petugas ukur ASN/SKB perorangan (metode pengadaan SKB perorangan mengikuti petunjuk teknis Surveyor Berlisensi); 5. Untuk kategori biaya tetap (selain biaya operasional lapangan seperti ATK, dan lain-lain) pada template maupun tabel gradasi, maka besarannya tidak mengikuti jumlah penerimaan melainkan dapat dicairkan sesuai pagu yang ada; 6. Untuk... 6. Untuk layanan pengukuran dengan biaya penerimaan nol rupiah maka perhitungan pencairan dapat menggunakan template ataupun tabel gradasi sesuai luasan selama masih tersedia pagu anggaran layanan pengukuran; dan 7. Terhadap layanan dimaksud untuk kategori pertanian di bawah 1 ha yang belum tersedia interval luasannya, dalam rangka pelaksanaan pertanggungjawaban anggaran, dapat digunakan perhitungan pada interval kategori nonpertanian dengan mengganti nilai HSBKu pada tautan sebagaimana dimaksud pada angka 2. Kami harap Saudara dapat melaksanakan pedoman ini secara profesional, bersih dari korupsi, dan tidak ada konflik kepentingan serta tetap menerapkan prinsip kehati-hatian dan berpedoman pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Demikian untuk diperhatikan dan dilaksanakan sebagaimana mestinya. Quam See ‘Tembusan Yth.: Direktur Jenderal Survei dan Pemetaan Pertanahan dan Ruang Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, di Jakarta.

You might also like