You are on page 1of 3

TATA TERTIB KELAS

1. a. Pelajaran dimulai jam 07.00 dan diakhiri jam 12.10


b. Murid wajib datang 15 menit sebelum pelajaran / kegiatan sekolah dimulai.
2. Murid berpakaian sopan dan bersih:
a. Hari Senin dan Selasa : Pakaian seragam sekolah (putih-merah hati)
b. Hari Rabu dan Kamis : Pakaian seragam sekolah (batik merah)
c. Hari Jumat : Pakaian seragam sekolah (pramuka)
d. Hari Sabtu : Pakaian seragam sekolah (batik biru)
3. Masuk dan keluar kelas harus tertib dan teratur.
4. Dalam waktu pelajaran, keluar masuk kelas harus seijin guru kelas.
5. Pada wakyu istirahat, murid harus berada diluar ruang kelas.
6. Murid yang tidak masuk agar ada surat permintaan ijin dari orang tua / wali murid.
7. Meninggalkan sekolah sebelum waktu pelajaran selesai, murid wajib minta ijin kepada
guru kelas atau kepala sekolah.
8. Pelajaran diawali dan diakhiri dengan do’a dan penghormatan kepada guru.
9. Murid wajib mengikuti upacara bendera dan upacara-upacara yang ditentukan.
10. Murid wajib mengikuti senam pagi.
11. Murid wajib menjaga kebersihan buku, alat sekolah, dan pajangan.
12. Murid wajib menjaga kebersihan sekolah dan lingkungannya.
13. Pada saat pelajaran olahraga, murid wajib berpakaian olahraga.
14. Murid wajib mengikuti latihan pramuka.
15. Murid wajib mengikuti Gerakan Tabungan dan Koperasi Sekolah.
16. Seminggu sekali diadakan pemeriksaan kesehatan, meliputi:
Kebersihan badan, Kebersihan gigi, Kebersihan rambut, Kebersihan kuku, Kebersihan
peralatan sekolah.
17. Setahun sekali diadakan pengukuran berat badan dan tinggi badan, serta pemeriksaan
mata dan telinga.
18. Setiap kelas membentuk:
Ketua / Wakil Ketua Kelas, Regu Kerja, Piket Dokter Kecil.
19. Murid wajib memanfaatkan perpustakaan sekolah.
20. Murid wajib menghormati tamu dinas.
21. Selama liburan wajib ada piket kelas.

PENGHARGAAN

1. Siswa yang memperoleh prestasi terbaik I, II, dan III di kelasnya diberikan kenang-
kenangan sesuai dengan kemampuan sekolah.
2. Siswa yang berhasil menjadi juara I dalam lomba tingkat kecamatan diberikan piagam dan
kenang-kenangan.

You might also like