You are on page 1of 7

Nama : Della rizkita affandi

Kelas : A keperawatan 2020


Nim : C01420025

1. Buatlah ringkasan materi tentang Pancasila

Jawaban :
Pancasila adalah pilar ideologis negara Indonesia. Nama ini terdiri
dari kata sansekerta: panca berarti lima dan sila berarti prinsip atau asas.
Pancasila meupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan
bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.
A. Dasar-dasar pendidikan Pancasila :
1. Dasar historis
Secara historis,nilai-nilai Pancasila telah di miliki dan di
laksanakan oleh bangsa Indonesia sejak dahulu kala. Seperti
pengakuan terhadap adanya tuhan,sikap tolong
menolong,menghormati,persatuan dan kesatuan adanya beberapa
kerajaan besar,gotong royong,musyawarah mufakat,mengakui
menghormati hak dan kewajiban..
2. Dasar kultural
Nilai Pancasila di gali dari budaya dan peradaban bangsa Indonesia
yang telah berurat,berakar dalam sejarah perjuangan bangsa
Indonesia. Nilai nilai ini sebagai buah pikiran dan gagasan dasar
bangsa Indonesia tentang kehidupan yang dianggap baik,tata nilai
kehidupan social dan tata nilai kehidupan kerohanian sebagai
budaya dan peradaban bangsa yang memberi corak,watak ddan ciri
masyarakat dan bangsa indonesiayang membedakan dengan bangsa
lain.
3. Dasar yuridis
Pembukaan UUD 1945 alinea IV, UUD 1945 pasal 31 ayat 1 dan
2,kep.dirjen depdiknas no.38/dikti/kep/2020 tentang rambu-rambu
pelaksanaan mata kuliah pengembangan kepribadian di perguruan
tinggi,UU no.20 tahun 2003 mengenai system pendidikan nasional
di mana pasal 1 ayat 2 menyebutkan bahwa system pendidikan
nasional berdasarkan Pancasila yang artinya bahwa Pancasila
merupakan sumber hukum pendidikan nasional.
4. Dasar filosofis
Ir.soekarno (1 juni 1945)
“Pancasila adalah hasil perenungan jiwa yang
mendalam.sedangkan renungan isi jiwa yang mendalam ituadalah
falsafah.”
“Pancasila itu adalah isi jiwa bangsa Indonesia. Kalua filsafat
bangsa itu adalah “isi jiwa (sesuatu) bangsa” maka filsafat
Pancasila itu adalah filsafat bangsa.
B. Fungsi Pancasila
1. Pancasila sebagai ideology bangsa
2. Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia
3. Pancasila merupakan cermin jiwa bangsa Indonesia
4. Pancasila mencerminkan kepribadian masyrakat Indonesia
5. Pancasila sebagai sumber hokum terkuat di indnesia
C. Tujuan pendidikan Pancasila
Tujuan nasional
Tujuan pendidikan nasional
Tujuan pendidikan Pancasila
D. Makna Pancasila
1. Makna sila pertama
Pada sila pertama terdapat makna bahwa hanya terdapat satu
kuasa utama,yakni berasal dari tuhan yang maha esa serta
negara memberi kebebasan sepenuhnya kepada masyarakat
untuk memeluk dan beribadah sesuai dengan kepercayaannya.
2. Makna sila kedua
Memberikan hak dan kewajiban yang sama merupakan salah
satu makna dari sila kedua. Selain sila ini juga bermakna untuk
menegakkan keadilan serta menjujung
tinggi kemerdekaan bagi seluruh rakyat.
3. Makna sila ketiga
Sikap nasionalisme yang harus di miliki oleh seluruh warga
negara,mencintai tanah air,menjunjung tinggi rasa persatuan
dan kesatuan,tidak adanya diskriminasi antar suku,ras dan
agama yang ada di Indonesia.
4. Makna sila keempat
Setiap persoalan harus di hadapi dan di putuskan bersama
melalui musyawarah dan rakyat harus di pimpin oleh orang
yang bijaksana dalam menyelesaikan segala persoalan negara.
5. Makna sila kelima
Kemakmuran dan kesejahteraan adalah hak untuk seluruh
rakyat yang harus di penuhi.

 Pembukaan UUD NRI 1945


A. Fungsi pembukaan UUD 1945:
Pernyataan kemerdekaan yang terinci,Mengandung cita cita
luhur proklamasi,Memuat sifat sifat fundamental dan asasi
bagi negara,Berkedudukan tetap dan tidak dapat di ubah
Sebagai fakta sejarah yang tak dapat terulang.
B. Hakikat pembukaan UUD 1945
Sebagai tertib hokum tertinggi,sebagai pokok yang
fundamental,memenuhi syarat danya tertib hokum
Indonesia,tetap terlekat pada kelangsungan hidup negara.
C. Fungsi pembukaan UUD 1945
Alinea 1 : Hak kodrat
Alinea 2 : Realisasi perjuangan dan cita cita
Alinea 3 : Nilai religious,moral,pernyataan proklamasi
Alinea 4 : Tujuan negara,ketentuan diadakannya UUD
negara,bentuk negara,dasar filsafat negara.

2. Buatlah kritikan atau saran tentang video yang ada di chanel ibu
magvirah

Jawaban :
Analisis video kritik social
Judul video : Corona jadi ladang bisnis
Di Indonesia pemerintah mengumukan kasus pertama virus corona pada
awal maret..
Ada dua tipe masyarakat saat ini, ada yang percaya dan tidak percaya.
Saya tipe orang yang percaya dan tidak percaya sekaligus,percayanya
karena saya memiliki kakak seorang perawat yang bekerja di rumah sakit.
Dia sering menceritakan bahwa banyak sekali masyarakat yang terdeteksi
virus corona tersebut.tetapi setelah melihat perkembangan corona yang
ada di Indonesia ini malah lama kelamaan malah jadi ladang bisnis
contohnya semua negara berlomba lomba membuat vaksin yang nantinya
akan diperjualbelikan dengan harga yang tidak murah termasuk
Indonesia. Dan mungkin pandemic ini malah menjadi ajang untuk
memperkaya orang orang yang punya wewenang terhadap vaksin
tersebut.
Di pandemic saat ini,tentu saja perekonomian menurun.tetapi banyak
orang orang hebat yang mencari dan berusaha mendapatkan penghasilan
sendiri demi keluarganya tanpa rekayasa. Mereka adalah pejuang pejuang
yang membuktikan bahwa kecurangan pemerintah bukan alasan untuk
membuat rakyat rakyat jatuh.

3. Buatlah contoh kasus dan cara penyelesaiannya tentang Pancasila

Jawaban :
Contoh kasus yang melanggar sila ke-2 pancasila terkait pembahasan
“kemanusiaan yang adil dan beradab” tentang bullying.
Seorang siswa kelas VII sekolah menengah pertama (SMP) di di duga
menjadi korban bully oleh sejumlah temannya. Bahkan,dua ruas jari
tengahnya terpaksa di amputasi akibat tindakan teman temannya. Ia juga
kerap menangis akibat syok usai jarinya di amputasi. Pihak kepolisian
pun menaikkan status dari penyelidikan menjadi penyidikan. 15 orang
saksi di periksa dalam kasus ini. Pihak kepolisian mengungkapkan bahwa
siswa ini pernah di angkat beramai ramai, kemudian tubuhnya di banting
ke lantai piving. “Di angkat beramai-ramai begitu terus di banting ke
paving dalam kondisi terlentang. Aksi itu di lakukan saat jam istirahat
sekolah. Oleh teman-temannya,dia juga pernah di banting ke pohon
dengan cara yang sama. “kedua posisinya juga sama,tetapi di banting ke
pohon kecil.” Mengaku bercanda,7 orang siswa temannya tersebut
terancam hokum pidana”
Kasus bullying di anggap sebagai pelanggaran sila ke2 pancasila karena
hak dan martabat seorang tidak di hargai,di mana seorang individu di
perlukan tidak setara karena individu bersikap sewenang-wenang dan
tidak adanya perilaku saling mengasihi antar sesama.
Dengan adanya sikap kemanusiaan yang adil dan beradab maka akan
terciptanya kehidupan masyarakat yang saling mengasihi dan
menghormati setiap individu tanpa memandang suku,ras,dan agama.
Dengan demikian maka kehidupan masyarakat yang aman dan tentram
dapat terjadi di kehidupan bermasyarakat ini.
Cara mengatasi bullying adalah :
 Ceritakan pada orang dewasa yang dapat di percaya
 Abaikan penindasan dan jauhi
 Tingkatkan keberanian dan rasa percaya diri

4. Kritikan dan saran mengenai mk Pancasila dan ibu magvirah

Jawaban :
Menurut saya tentang mk Pancasila ini pelajrannya bagus karena
mempelajari kasus kasus dan cara penyelesaianyya.
Menurut saya ibu magvirah adalah dosen yang menarik,ibu dapat
menyatu seakan ibu juga sebagai mahasiswa jadi saya dapat dengan
mudah menerima pelajaran ibu. Metode belajar yang sangat baik
sehingga mahasiswa dapat mudah mengerti dan tidak bosan belajar di
dalam kelas,juga dalam penyampaian materi sangat menyenangkan
contoh contoh yang sesuai di setiap matkulnya serta sensasi humor yang
dapat membangkitkan daya pikir mahasiswa.
Untuk saran dan kritik cara mengajar ibu sudah baik,tapi alangkah
baiknya jangan meninggalkan kelas terus yaa. semoga ibu magvirah lebih
maju lagi kedepannya dan senantiasa memberikan mahasiswa yang
terbaik.
Indonesia.”

You might also like