You are on page 1of 15

COVER

YAYASAN MGR GABRIEL MANEK SVD SAROTARI – LARANTUKA


SMPK SANTA MARIA GORETTI,TERAKREDITASI B,NPSN :50301941
Jl Trans Ile Mandiri ,Lewohala Rw /Rt : 001/001
Kec. Ile mandiri ,Kab. Flores Timur, Prop. Nusa Tenggara Timur
Telp –Fax -Email : margot@yahoo.co.id

UJIAN SEKOLAH
MATA PELAJARAN : PENDIDIKAN AGAMA KATOLIK
KELAS : IX
TAHUN AJARAN : 2020/2021

A. Pilihan Ganda

1. Bacalah teks Kitab Suci Kej 1 : 26 – 28 !


Berfirmanlah Allah: “Baiklah kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya
mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas
seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi.” 27 Maka Allah
menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia: laki-
laki dan perempuan diciptakanNya mereka. 28 Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman
kepada mereka: “Beranakcuculah dan bertambahlah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah
itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang
yang merayap di bumi”
Kekhasan manusia sebagai citra Allah berdasarkan teks Kitab Suci di atas, adalah….
A. Manusia diciptakan sesuai dengan gambar dan rupa Allah sendiri
B. Manusia memilikidayauntukberadaptasidenganlingkungan
C. Manusia mempunyaikemampuan yang sama dengan Allah
D. Manusia mampu beranakcucu dan bertambah banyak
2. Perhatikan gambar berikut!

Contoh tindakan manusia yang mencerminkan dirinya sebagai citra Allah menurut gambar di atas
adalah….

A. Membersihkan parit pada musim hujan


B. Membuang sampah pada tempatnya
C. Memilah sampah organik dan non organik
D. Memberantas nyamuk demam berdarah
3. Bacalah penggalan perikop teks Kitab Suci Mateus 25:19-29!
...... 19Lama sesudah itu pulanglah tuan hamba-hamba itu lalu mengadakan perhitungan dengan
mereka. 20Hamba yang menerima lima talenta itu datang dan ia membawa lima talenta,
katanya: Tuan, lima talenta tuan percayakan kepadaku; lihat, aku telah beroleh lima talenta.
21Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan
setia; engkau telah setia dalam perkara kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab
dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.22Lalu datanglah
hamba yang menerima dua talenta itu, katanya: Tuan, dua talenta tuan percayakan kepadaku;
lihat, aku telah beroleh dua talenta. 23Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali
perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia; engkau telah setia memikul tanggung jawab
dalam perkara yang kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang
besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.
24Kini datanglah juga hamba yang menerima satu talenta itu dan berkata: Tuan, aku tahu
bahwa tuan adalah manusia yang kejam yang menuai di tempat di mana tuan tidak menabur dan
yang memungut dari tempat di mana tuan tidak menanam.
25Karena itu aku takut dan pergi menyembunyikan talenta tuan itu di dalam tanah: Ini,
terimalah kepunyaan tuan! 26Maka jawab tuannya itu: Hai kamu, hamba yang jahat dan malas,
jadi kamu sudah tahu, bahwa aku menuai di tempat di mana aku tidak menabur dan memungut di
tempat di mana aku tidak menanam? 27Karena itu sudah seharusnya uangku itu kau berikan
kepada orang yang menjalankan uang, supaya sekembalinya aku menerimanya serta dengan
bunganya.28Sebab itu, ambillah talenta itu dari padanya dan berikanlah kepada orang yang
mempunyai sepuluh talenta itu.29Karena setiap orang yang mempunyai kepadanya akan diberi,
sehingga ia berkelimpahan.”
Contoh sikap yang baik dalam hidup menurut teks Kitab Suci di atas adalah….
A. Jack selalu mengerjakan tugas dari sekolah tepat waktu
B. Ronald gemar bermain game dan lupa waktu belajar
C. Nona terampil menari dan bermain biola untuk dirinya sendiri
D. Stevan suka keluar masuk kelas saat pergantian jam pelajaran
4. Bacalah teks Kitab Suci berikut !
Filipi 2:1-8
Jadi karena dalam Kristus ada nasihat, ada penghibur kasih,ada persekutuan Roh, ada kasih
mesra dan belas kasihan , karena sempurnakanlah sukacitaku dengan ini: hendaklah kamu
sehati sepikir, dalam satu kasih, satu jiwa, satu tujuan dengan tidak mencari kepentingan
sendiri atau puji-pujian yang sia-sia. Sebaliknya hendaklah dengan rendah hati yang seorang
menganggap yang lain lebih utama dari pada dirinya sendiri, dan janganlah tiap-tiap orang
hanya memperhatikan kepentingannya sendiri tetapi kepentingan orang lain juga.
Berdasarkan teks diatas, contoh sikap berteman yang baik dalam hidup sehari-hari, adalah….
A. Menganggap diri lebih mampu dari orang lain.
B. Mengutamakan kepentingan diri sendiri.
C. Bersikap rendah hati seorang terhadap yang lain.
D. Mencari keuntungan untuk dirinya sendiri.

5. Bacalah dokumen gereja di bawah ini !


Gravissimum Educationis Artikel 5

Di antara segala upaya pendidikan sekolah mempunyai makna yang istimewa. Sementara terus-
menerus mengembangkan daya kemampuan akal budi, berdasarkan misinya sekolah
menumbuhkan kemampuan memberi penilaian yang cermat, memperkenalkan harta warisan
budaya yang telah dihimpun oleh generasi-generasi masa silam, meningkatkan kesadaran akan
tata nilai, menyiapkan siswa untuk mengelola kejuruan tertentu, memupuk rukun persahabatan
antara para siswa yang beraneka watakperangai maupun kondisi hidupnya, dan
mengembangkan sikap saling memahami. Kecuali itu, sekolah merupakan bagaikan suatu pusat
kegiatan kemajuan, yang serentak harus melibatkan keluarga-keluarga, para guru, bermacam-
macam perserikatan yang memajukan hidup berbudaya, kemasyarakatan dan keagamaan,
masyarakat sipil dan segenap keluarga manusia.
Berdasarkan dokumen gereja di atas, peran guru bagi perkembangan seorang siswa, adalah….
A. Menyiapkan siswa untuk mengelola kejuruan tertentu.
B. Mengawasi, menyelidiki, dan memberi sanksi
C. Mengatur, mengontrol,memperbaiki dan menyembuhkan
D. Merawat, merapikan,menumbuhkembangkan
6. Cermati dokumen di bawah ini !
Artikel 3
Karena orang tua telah menyalurkan kehidupan kepada anak-anak, terikat kewajiban amat berat
untuk mendidik anak mereka. Maka orang tualah yang harus diakui sebagai pendidik mereka
yang pertama dan utama. Adapun terutama dalam keluaraga kristen, yang diperkaya dengan
rahmat serta kewajiban Sakramen Perkawinan, anak-anak sudah sejak dini harus diajar
mengenal Allah serta berbakti kepadaNya dan mengasihi sesama, seturut iman yang telah
mereka terima dalam Baptis. Disitulah anak-anak menemukan pengalaman pertama masyarakat
manusia yang sehat serta Gereja. Melalui keluargalah akhirnya mereka lambat-laun diajak
berintegrasi dalam masyarakat manusia dan umat Allah. Maka hendaklah para orang tua
menyadari, betapa pentinglah keluarga yang sungguh kristen untuk kehidupan dan kemajuan
umat Allah sendiri.
Peran keluarga kristiani bagi perkembangan iman anak menurut artikel di atas adalah….
A. Menyiapkan semua fasilitas hidup jasmani.
B. Mengenalkan Allah melalui sikap taat berbakti
C. Mengawasi perilaku anak di rumah setiap hari.
D. Mengajarkan nilai-nilai adat budaya yang sarat makna.
7. Bacalah teks Kitab Suci berikut !
...... 13 Dan ketika Tuhan melihat janda itu, tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan, lalu Ia
berkata kepadanya: “Jangan menangis!” 14 Sambil menghampiri usungan itu Ia menyentuhnya,
dan sedang para pengusung berhenti, Ia berkata: “Hai anak muda, Aku berkata kepadamu,
bangkitlah!” 15 Maka bangunlah orang itu dan duduk dan mulai berkata-kata, dan Yesus
menyerahkannya kepada ibunya.
Contoh bentuk kepedulian yang mampu dilakukan dalam kehidupan sehari-hari sesuai teladan
Yesus berdasarkan teks di atas, adalah ….
A. Membantu teman pada saat USBN.
B. Mengusir setan di lingkungan rumah.
C. Melayat dan berdoa bagi orang yang meninggal.
D. Melakukan tindakan buly pada teman
8. Bacalah teks Kitab Suci berikut !

Kotbah Di Bukit ( Mat 5 : 3 – 12 )

.......... “3 Berbahagialah orang yang miskin dihadapan Allah, karena merekalah yang empunya
Kerajaan Surga. 4 Berbahagialah orang yang berduka cita, karena mereka akan dihibur. 5
Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memperoleh di bumi, apa yang
dijanjikan Allah. 6 Berbahagialah orang yang lapar dan haus akan kebenaran, karena mereka
akan dipuaskan. 7 Berbahagialah orang yang murah hatinya, karena mereka akan beroleh
kemurahan. 8 Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka akan melihat Allah. 9
Berbahagialah orang yang membawa damai, karena mereka akan disebut anak-anak Allah. 10
Berbahagialah orang yang dianiaya oleh sebab kebenaran, karena merekalah yang empunya
Kerajaan Surga. 11 Berbahagialah kamu, jika karena Aku kamu dicela dan dianiaya dan
kepadamu difitnahkan segala yang jahat. 12 Bersuka cita dan bergembiralah, karena upahmu
besar di surga, sebab demikian juga telah dianiaya nabi-nabi yang sebelum kamu.”
Praktek hidup yang sesuai dengan pesan Sabda Bahagia Yesus di atas , adalah….
A. Membantu teman dengan mengharapkan imbalan
B. Menjadi provokator dalam tawuran antar pelajar
C. Berjuang memperoleh nilai yang baik dengan cara menyontek
D. Berani membuat tanda salib di tempat-tempat umum
9. Kutipan perikop Kitas Suci Luk. 2:8, 11-20
8Di daerah itu ada gembala-gembala yang tinggal di padang menjaga kawanan ternak mereka
pada waktu malam. 15 Setelah malaikat-malaikat itu meninggalkan mereka dan kembali ke
sorga, gembala-gembala itu berkata seorang kepada yang lain: “Marilah kita pergi ke Betlehem
untuk melihat apa yang terjadi di sana, seperti yang diberitahukan Tuhankepada kita.” 16 Lalu
mereka cepat-cepat berangkat dan menjumpai Maria dan Yusuf dan bayi itu, yang sedang
berbaring di dalam palungan. 17 Dan ketika mereka melihat-Nya, mereka memberitahukan apa
yang telah dikatakan kepada mereka tentang Anak itu. 18 Dan semua orang yang mendengarnya
heran tentang apa yang dikatakan gembala-gembala itu kepada mereka.19 Tetapi Maria
menyimpan segala perkara itu di dalam hatinya dan merenungkannya.20 Maka kembalilah
gembala-gembala itu sambil memuji dan memuliakan Allah karena segala sesuatu yang mereka
dengar dan mereka lihat, semuanya sesuai dengan apa yang telah dikatakan kepada mereka
Berdasarkan perikop Kitab suci di atas, ciri kemanusiaan Yesus adalah ….
A. Dilahirkan oleh seorang ibu
B. Dikandung dari Roh Kudus
C. Dikunjungi oleh para malaekat
D. Kelahiran-Nya diberitakan oleh malaikat
10. Perhatikan gambar Yesus Membangkitkan anak seorang janda di Nain.

Contoh tindakan yang dapat dilakukan sesuai teladan Yesus seperti yang ditunjukkan pada
gambar diatas adalah …
A. Bersikap apatis terhadap sesama yang menderita
B. Mampu berbuat kasih pada sesama yang menderita
C. Membantu sesama yang menderita dengan maksud tertentu.
D. Berbuat kasih terhadap sesama supaya mendapat pujian.
11. Perhatikan kutipan teks Kitab suci Kis.2:1-4.
1 Ketika tiba hari Pentakosta, semua orang percaya berkumpul di satu tempat. 2 Tiba-tiba
turunlah dari langit suatu bunyi seperti tiupan angin keras yang memenuhi seluruh rumah, di
mana mereka duduk; 3 dan tampaklah kepada mereka lidah-lidah seperti nyala api yang
bertebaran danhinggap pada mereka masing-masing. 4 Maka penuhlah mereka dengan Roh
Kudus, lalu mereka mulai berkata-kata dalam bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh
Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya.
Berdasarkan perikop Kitab suci diatas, pengaruh Roh Kudus bagi para rasul pada peristiwa
pentekosta , adalah :
A. Mereka mabuk oleh anggur manis
B. Berbicara dalam berbagai bahasa
C. Berbicara dengan bahasanya sendiri
D. Terjadi konflik dikalangan para rasul
12. Perhatikan pernyataan berikut ini !
Macam-macam peran anggota gereja :
1. Memberi pelayanan sakramen
2. Mendirikan rumah retret
3. Mendirikan sekolah-sekolah katolik
4. Mengikrarkan tri kaul suci
5. Melibatkan diri dalam mengelola dunia
Berdasarkan pernyataan di atas, peran Biarawan/wati ditunjukkan pada nomor...
A. 1 , 2 , 4
B. 2 , 4 , 5
C. 2 , 3 , 4
D. 1 , 3 , 5
13. Perhatikan gambar berikut ini.

Menurut gambar diatas seorang remaja dapat mengambil bagian dalam tugas dan pelayanan
gereja dengan menjadi …
A. Misdinar
B. Lektor
C. Pembawa Persembahan
D. Pemazmur

14. Bacalah penggalan teks Injil Lukas 15;17-21 !


...... 17 Lalu ia menyadari keadaannya, katanya: Betapa banyaknya orang upahan bapaku yang
berlimpah-limpah makanannya, tetapi aku di sini mati kelaparan.18 Aku akan bangkit dan pergi
kepada bapaku dan berkata kepadanya: Bapa, aku telah berdosa terhadap sorga dan terhadap
bapa, 19 aku tidak layak lagi disebutkan anak bapa; jadikanlah aku sebagai salah seorang
upahan bapa. 20 Maka bangkitlah ia dan pergi kepada bapanya. Ketika ia masih jauh, ayahnya
telah melihatnya, lalu tergeraklah hatinya oleh belas kasihan. Ayahnya itu berlari mendapatkan
dia lalu merangkul dan mencium dia.21 Kata anak itu kepadanya: Bapa, aku telah berdosa
terhadap sorga dan terhadap bapa, aku tidak layak lagi disebutkan anak bapa……”
Berdasrkan teks diatas,sikap positif dari Anak Bungsu adalah …
A. Meninggalkan kebersamaan dengan Bapa
B. Meminta warisan kepada orang tuanya
C. Mengharapkan belaskasihan dari kakak sulungnya
D. Bertobat dan berani untuk kembali kepada Bapa.
15. Perhatikan cerita berikut !
Pulang Mary sebenarnya ia seorang gadis yang baik dan saleh. Tetapi karena merasa tertekan
oleh keadaan yang miskin, ia nekad meninggalkan rumah dan kedua orang tuanya di desa dan
hijrah ke kota untuk mencari nafkah sebagai pembantu rumah tangga, tetapi tidak lama
kemudian ia di-PHK. Ia mengerti dengan cepat bahwa di sebuah kota besar gadis cantik seperti
dia dapat memperoleh uang banyak dengan tidak susah-susah bekerja. Ia berhasil memikat hati
laki-laki yang berdompet tebal. Terus berganti-ganti “kekasih”. Ia berhasil mengumpulkan
banyak uang, mobil dan rumah….. Di dalam kehidupan yang penuh kemewahan dan kenikmatan,
ia jadi lupa sama sekali dengan kedua orang tuanya, petani miskin di desa itu.
Ia pernah mendapat surat dari mereka, yang menyesalkan jalan hidupnya, tetapi sama sekali
tidak dihiraukannya. Pada suatu hari secara kebetulan ia melihat sebuah gereja, yang
mengingatkan dia pada gereja di desanya. (Waktu kecil ia sangat rajin ke gereja, mengikuti
kebiasaan kedua orang tuanya). Ada semacam kerinduan yang sulit dia pahami mendorongnya
untuk memasuki gereja itu. Ketika ia memasuki Gereja itu, ia agak tersentak, sebab hiasan dalam
gereja itu mengingatkan akan suasana Pesta Paskah. Masa dan hari-hari kebangkitan Tuhan!
Sudah sekian banyak tahun ia tidak merayakan dan mengalami Paskah lagi! Tiba-tiba Mary
merasa sangat terguncang hatinya. Air matanya deras mengalir…. Hari itu juga ia mengambil
keputusan: Pulang! Tiba-tiba ia teringat gereja parokinya. Teman-temannya semasa kecil.
Rumahnya, ladang, jalan setapak di atas pematang….semuanya. Terlebih ia teringat akan kedua
orang tuanya. Ia naik kereta api ke desanya dan tiba larut malam. Waktu ia mendekati pintu
halaman rumah, tiba-tiba hatinya menjadi kecut dan ragu. Apakah orang tuanya masih mau
menerima dia, yang telah begitu tega mencemarkan nama baik keluarga? Ia heran bahwa pada
larut malam seperti itu pintu pagar dan pintu rumah masih tetap terbuka. Biasanya selalu
terkunci rapat. Ia berjalan melewati halaman dan melihat bahwa kamar kedua orang tuanya
masih terang. Lampunya masih menyala. Ketika ia tiba di ambang pintu, gemersik langkah
kakinya memecah kesunyian. Terdengar suara ibunya dari dalam: “Magda, kaukah itu?”“Ya,
ibu. Tetapi mengapa pintu masih terbuka lebar padahal malam sudah larut?” “Anakku, sejak
kau pergi, selama sepuluh tahun pintu depan tak pernah di kunci…Kami tahu pada suatu hari
pasti kau pulang…”

Bentuk pertobatan Mary menurut cerita diatas dalam hubungan dengan ajaran Yesus adalah:
A. Menyadari kesalahan dan bertobat
B. Pengampunan tanpa batas
C. Pengampunan menuntut balasan
D. Pertobatan karena merasa tertekan
16. Bacalah kutipan teks Kitab Suci berikut !
Yak 5: 13-16 13
Kalau ada seorang di antara kamu yang menderita, baiklah ia berdoa! Kalau ada seorang yang
bergembira baiklah ia menyanyi! 14 Kalau ada seorang di antara kamu yang sakit, baiklah ia
memanggil para penatua jemaat, supaya mereka mendoakan dia serta mengolesnya dengan
minyak dalam nama Tuhan. 15 Dan doa yang lahir dari iman akan menyelamatkan orang sakit
itu dan Tuhan akan membangunkan dia; dan jika ia telah berbuat dosa, maka dosanya itu akan
diampuni. 16 Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya
kamu sembuh.Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.
Cara gereja memberikan pendampingan terhadap orang sakit berdasarkan teks di atas
adalah ….
A. Memberikan pengobatan alternatif
B. Mengoleskan dengan minyak dalam nama Tuhan
C. Memeriksakan kesehatan ke dokter
D. Membawa si sakit ke dukun
17. Perhatikan kutipan Kitab Suci berikut ! ( Kisah Rasul 17: 22 – 25 )
“ 22 Paulus pergi berdiri di atas Areopagus dan berkata: “Hai orang-orang Atena, aku lihat,
bahwa dalam segala hal kamu sangat beribadah kepada dewa-dewa. 23 Sebab ketika aku
berjalan-jalan di kotamu dan melihat-lihat barang-barang pujaanmu, aku menjumpai juga
sebuah mezbah dengan tulisan: Kepada Allah yang tidak dikenal. Apa yang kamu sembah tanpa
mengenalnya, itulah yang kuberitakan kepada kamu.24 Allah yang telah menjadikan bumi dan
segala isinya, Ia, yang adalah Tuhan atas langit dan bumi, tidak diam dalam kuil-kuil buatan
tangan manusia, 25 dan juga tidak dilayani oleh tangan manusia, seolah-olah Ia kekurangan
apa-apa, karena Dialah yang memberikan hidup dan nafas dan segala sesuatu kepada semua
orang .”
Sumber keselamatan sejati bagi orang Kristen menurut teks di atas, adalah :
A. Allah yang senantiasa tinggal di kuil bersama dewa-dewi.
B. Allah yang berdiam dalam mezbah buatan tangan manusia.
C. Allah yang adalah Tuhan atas langit danbumi.
D. Allah yang tidak dikenal oleh manusia
18. Baca penggalan perikop Kitab Suci di bawah ini ! Yak 2 : 17 – 19 :
“......17 Demikian juga halnya dengan iman: Jika iman itu tidak disertai perbuatan, maka iman
itu pada hakekatnya adalah mati. .....20 Hai manusia yang bebal, maukah engkau mengakui
sekarang, bahwa iman tanpa perbuatan adalah iman yang kosong? 21 Bukankah Abraham, bapa
kita dibenarkan karena perbuatan-perbuatannya, ketika ia mempersembahkan ishak, anaknya di
atas mezbah? 22Kamu lihat, bahwa iman bekerjasama dengan perbuatan-perbuatan dan oleh
perbuatan perbuatan itu iman disempurnakan.…..24Jadi kamu lihat manusia dibenarkan karena
perbuatan-perbuatannya dan bukan hanya karena iman.
25 Dan bukankah demikian juga Rahab, pelacur itu, dibenarkan karena perbuatan-
perbuatannya, ketika menyembunyikan orang-orang yang disuruh itu di dalam rumahnya, lalu
menolong mereka lolos melalui jalan lain? 26 Sebab seperti tubuh tanpa roh adalah mati,
demikian jugalah iman tanpa perbuatan adalah mati.”
Salah satu contoh cara mewujutkan iman dalam hidup sehari-hari berdasarkan teks di atas
adalah…
A. Bersedia membantu teman dalam kesulitan
B. Berkorban dengan penuh perhitungan
C. Membantu teman saat ulangan
D. Melindungi teman yang berbuat salah
19. Bacalah teks Kitab Suci berikut ini!

Hal Pengajaran yang Sesat (Matius 7:21-24)


21Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan! Akan masuk kedalam Kerajaan
Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.22 Pada hari terakhir
banyak orang akan berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan, bukankah kami bernubuat demi nama-
Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga?
23 Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata: Aku tidak pernah
mengenal kamu!
Enyahlah daripada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!”24 “Setiap orang yang mendengar
perkataan-Ku ini dan melakukannya, ia sama dengan orang yang bijaksana, yang mendirikan
rumahnya di atas batu.
Perwujudan hidup beriman kristiani sehari-hari menurut teks di atas, adalah :
A. Rajin membaca Kitab Suci
B. Memaafkan teman yang bersalah
C. Selalu mengikuti doa di KBG
D. Mendengarkan kotbah imam di Gereja
20. Perhatikan gambar di bawah ini!

Berdasarkan gambar di atas peranan komunitas basis gerejani terhadap perkembangan iman
seseorang adalah…
A. Mengumpulkan umat dalam bakti sosial
B. Melakukan kegiatan piknik bersama
C. Mengadakan studi wisata
D. Melakukan kegiatan doa bersama
21. Bacalah teks Kitab Suci Kis. 2:41-47 berikut ini!

Cara Hidup Jemaat Yang Pertama


41 Orang-orang yang menerima perkataannya itu memberi diri dibaptis dan pada hari Itu
jumlah mereka bertambah kira-kira tiga ribu jiwa.42Mereka bertekun dalam pengajaran rasul-
rasul dan dalam persekutuan.Dan mereka selalu berkumpul untuk memecahkan roti dan
berdoa.43 Maka ketakutanlah mereka semua, sedang rasul-rasul itu mengadakan banyak mujizat
dan tanda.44 Dan semua orang yang telah menjadi percaya tetap bersatu, dan segala kepunyaan
mereka adalah kepunyaan bersama,45 dan selalu ada dari mereka yang menjual harta miliknya,
lalu membagi-bagikannya kepada semua orang sesuai dengan keperluan masing-masing.46
Dengan bertekun dan dengan sehati mereka berkumpul tiap-tiap hari dalam Bait Allah. Mereka
memecahkan roti di rumah masing-masing secara bergilir dan makan bersama-sama dengan
gembira dan dengan tulus hati,47 sambil memuji Allah. Dan mereka disukai semua orang.Dan
tiap-tiap hari Tuhan menambah jumlah mereka dengan orang yang diselamatkan.
Salah satu bentuk perwujudan iman social menurut teks di atasa dalah..
A. Membayar iuran gereja tepat waktu
B. Membantu sesama dari kelebihannya
C. Berdoa dan memecahkan roti bersama
D. Mengadakan sharing Kitab Suci bersama
22. Perhatikan gambar berikut!

Contoh kegiatan pengembangan iman remaja berdasarkan gambar di atas adalah…


A. Menjadi anggota koor dan pemazmur
B. Menjadi anggota karang taruna
C. Menjadi anggota band paroki
D. Menjadi anggota geng motor
23. Perhatikan beberapa item berikut :
1. Mendapatkan pelayanan rohani.
2. Memperoleh pendidikan di sekolah katolik.
3. Hak memilih status kehidupan.
4. Mengadakan ibadat sesuai ritus yang ditetapkan.
5. Mendapatkan pelayanan sakramen.
Hak seorang warga gereja sesuai Kitab Hukum Kanonik ditunjukkan pada nomor…
A. 2 , 3 , 4
B. 3, 4 , 5
C. 1 , 2 , 3
D. 1 , 4 , 5

24. Cermati gambar tentang perilaku manusia di bawah ini !


Gambar . 1 . gambar 2. Gambar 3.

Gambar . 4. Gambar 5. Gambar 6.

Perilaku manusia yang menunjukkan sikap penghargaan terhadap martabat manusia ,


ditunjukkan pada gambar nomor :
A. 1 , 4 dan 6
B. 2 , 4 dan 5 .
C. 1 , 3 dan 5 .
D. 4 , 5 dan 6 .
25. Bacalah teks Kitab Suci berikut :
“ Haruslah kau jauhkan dirimu dari perkara dusta.Orang yang tidak bersalah dan orang yang
benar tidak boleh kau bunuh,sebab Aku tidak akan membenarkan orang yang bersalah.“( Kel 23:
7 ).Berdasarkan teks Kitab Suci di atas, salah satu contoh sikap hormat terhadap kehidupan
adalah….
A. Memeriksakan kesehatan tubuh secara rutin .
B. Cukup mengkonsumsi minuman keras, narkoba dan obat-obatan.
C. Mengakhiri hidupnya karena terdesak ekonomi.
D. Menghormati dan mengasihi sesama seperti diri sendiri.

26. Bacalah teks Kitab Suci berikut ini !


Ananias dan Safira ( Kis 5:1-6 )
1 Ada seorang lain yang bernama Ananias. Ia beserta isterinya Safira menjual sebidang tanah.
2 Dengan setahu isterinya ia menahan sebagian dari hasil penjualan itu dan sebagian lain
dibawa dan diletakkannya di depan kaki rasul-rasul.3 Tetapi Petrus berkata: “Ananias, mengapa
hatimu dikuasai Iblis, sehingga engkau mendustai Roh Kudus dan menahan sebagian dari hasil
penjualan tanah itu?4 Selama tanah itu tidak dijual, bukankah itu tetap kepunyaanmu, dan
setelah dijual, bukankah hasilnya itu tetap dalam kuasamu? Mengapa engkau merencanakan
perbuatan itu dalam hatimu? Engkau bukan mendustai manusia, tetapi mendustai Allah.”5
Ketika mendengar perkataan itu rebahlah Ananias dan putuslah nyawanya. Maka sangatlah
ketakutan semua orang yang mendengar hal itu.6 Lalu datanglah beberapa orang muda; mereka
mengapani mayat itu, mengusungnya ke luar dan pergi menguburnya.
Berdasarkan kisah Kitab Suci di atas, salah satu contoh tindakan kejujuran dalam kehidupan
sehari-hari , adalah ….
A. Menceritakan kelemahan orang lain dengan sejujurnya.
B. Mengatakan yang sebenarnya apa yang ia ketahui.
C. Melakukan kebaikan untuk menutupi kelemahannya.
D. Berkata jujur agar tidak mengalami kematian.
27. Bacalah Kisah berikut !
Fina dan Aurel berteman baik sejak kelas VII di sebuah SMP swasta. Keduanya sering berbagi
apa yang mereka punya seperti alat tulis, buku, dan jajan . Suatu hari Fina membawa HP untuk
dipakai dalam pelajaran IPS. Selesai les, Fina menyimpannya di tas sekolah. Kebetulan pada
jam istirahat, Aurel melihat HP terjatuh di lantai, lalu tanpa pikir panjang ia mengambil HP itu
dan memberikannya kepada Fina temannya.
Contoh tindakan keadilan yang dipraktekkan oleh si Fina dan Aurel dalam kisah di atas, adalah :
A. Fina berteman baik dengan Aurel sejak kelas VII.
B. Fina lebih mementingkan barang daripada pertemanan.
C. Aurel berhasil menemukan HP itu di lantai kelas.
D. Fina mengembalikan sesuatu yang bukan miliknya.
28. Perhatikan gambar kerusakan alam berikut

Bertolak dari fakta gambar di atas, maka faktor utama penyebab kerusakan alam serta
lingkungan adalah ….
A. Keegoismean dan keserakahan manusia.
B. Keadaan bumi yang semakin panas.
C. Tergesernya lapisan bumi bagian dalam.
D. Keadaan iklim yang tidak menentu.
29. Bacalah kutipan teks Kitab Suci berikut :

Kej 1: 26-28
Berfirmanlah Allah,” Baiklah kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya
mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas
seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi.” Maka Allah menciptakan
manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan
perempuan diciptakan-Nya mereka. Allah memberkati mereka, lalu berfirman kepada mereka ,”
Beranakcuculah dan bertambah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah itu, berkuasalah atas
ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi.
Tugas dan tanggungjawab manusia terhadap ciptaan Allah menurut teks di atas, adalah ….
A. Menguasai manusia laki-laki dan perempuan.
B. Menguasai alam , mengolah dan melestarikannya.
C. Menaklukkan isi alam demi kepentingan pribadi.
D. Mengumpulkan kekayaan alam demi masa depan.
30. Cermati pernyataan berikut :
Walaupun memiliki banyak perbedaan, namun setiap agama memiliki tujuan mulia yang
sama, yaitu menghantar dan membimbing kita untuk menuju kepada kebaikan dan kebenaran
yang memungkinkan kita semua berbahagia baik di dunia maupun di kehidupan yang akan
datang.
Setiap orang dipanggil untuk membangun sikap toleransi serta berkewajiban menciptakan
kerukunan antar umat beragama. Salah satu upaya yang bisa anda lakukan adalah :
A. Selalu mengukur kebenaran berdasarkan agamanya sendiri.
B. Menganggap agama lain sebagai ancamanterhadap kepercayaannya.
C. Berteman dengan semua orang tanpa membedakan agama dan kepercayaan.
D. Mengatasnamakan agama dalam memperjuangkan kepentingan kelompoknya.
31. Cermati Dokumen gereja Katolik di bawah ini !

Nostra Aetate artikel 2


“ ..........Demikian pula agama-agama lain, yang terdapat di seluruh dunia, dengan
pelbagai cara berusaha menanggapi kegelisahan hati manusia, dengan menunjukkan
berbagai jalan, yakni ajaran-ajaran serta kaidah-kaidah hidup maupun upacara-
upacara suci. Gereja Katolik tidak menolak apapun, yang dalam agama-agama itu
serba benar dan suci. Dengan sikap hormat yang tulus Gereja merenungkan cara-cara
bertindak dan hidup, kaidah-kaidah serta ajaran-ajaran, yang memang dalam banyak
hal berbeda dari apa yang diyakini dan diajarkannya sendiri. Tetapi tidak jarang toh
memantulkan sinar kebenaran, yang menerangi semua orang.”

Bertolak dari dokumen di atas, sikap Gereja Katolik sendiri terhadap agama dan kepercayaan
lain, adalah….
A. Tidak menolak apapun yang benar dan suci dari agama lain.
B. Mencermati segala persamaan dan perbedaan dari setiap agama.
C. Melihat perbedaan dari setiap agama untuk didiskusikan .
D. Mengajak para tokoh agama untuk merumuskan visi bersama.
32. Cermati Kisah berikut :
Atika seorang remaja Muslim yang bersekolah di sebuah sekolah swasta katolik. Awalnya ia
begitu risih dan segan karena harus beradaptasi dengan teman-teman yang sebagian besar
beragama Katolik. Namun, lama kelamaan ia berkenalan dengan Cindy seorang siswi Katolik di
kelasnya. Cindy selalu bersikap baik padanya dan selalu menemaninya ketika pergi ke kantin dan
ke perpustakaan. Pada suatu hari, ketika jam istirahat, Atika dikejutkan dengan suatu kejadian
pemukulan terhadap temannya Ilham oleh teman laki-laki yang beragama Katolik. Atika begitu
takut dan gelisah, namun Cindy selalu menguatkannya dan berusaha menghiburnya dengan
mengatakan bahwa itu urusan laki-laki dan sudah diselesaikan oleh guru BK. Atika pun tenang
hatinya dan bersyukur bahwa ia diterima baik oleh semua warga di sekolahnya. Sebagai bukti
pertemanan mereka, pada saat hari raya Natal, Atika pergi ke rumah Cindy dan memberikan
ucapan selamat kepada Cindy serta kedua orangtuanya.
Berdasarkan kisah di atas, upaya mewujudkan kebersamaan dengan pemeluk agama lain
ditunjukkan dengan cara :
A. Cindy menyelamatkan Atika dari perkelahian dengan temannya.
B. Atika bersilaturahmi ke rumahnya Cindy pada hari raya Natal.
C. Cindy dan Atika membantu guru BK menyelesaikan persoalan.
D. Atika remaja Muslim yang berani terhadap teman-temannya.
33. Cermati teks Kitab Suci berikut :
Rom 9: 21 “Apakah tukang periuk tidak mempunyai hak atas tanah liatnya, untuk membuat dari
gumpal yang sama suatu benda untuk dipakai guna tujuan yang mulia dan suatu benda lain
untuk dipakai guna tujuan yang biasa?”
Dalam suratnya kepada jemaat di Roma, Paulus menegaskan bahwa kita berhak dan bebas untuk
menentukan cita-cita kita masing-masing.Cita-cita itu penting untuk kita rencanakan, sebab….
A. Membuat orang lain akan mengagumi keberhasilan kita.
B. Dengan memiliki cita-cita kita akan terkenal.
C. Kita akan mempunyai harapan dan tujuan yang jelas dalam hidup .
D. Cita-cita seseorang dapat berubah-ubah mengikuti perkembangan zaman.
34. Perkawinan menurut ajaran gereja katolik, adalah :
A. Sakramen
B. Persekutuan
C. Persatuan
D. Ikatan Cinta
35. Cermatilah dokumen gereja di bawah ini!
Kanon 1008
”Dengan sakramen imamat yang diadakan oleh penetapan Ilahi, seorang beriman diangkat
menjadi pelayan-pelayan rohani dengan ditandai oleh meterai yang tak terhapuskan, yakni
dikuduskan dan ditugaskan untuk selaku pribadi Kristus Sang Kepala, menurut tingkatan
masing-masing, menggembalakan umat Allah dengan melaksanakan tugas mengajar,
menguduskan, dan memimpin.”
Bertolak dari Kanon di atas, tugas seorang imam dalam gereja yakni ....
A. Tugas sebagai Imam, Frater dan suster
B. Tugas sebagai guru, hakim dan raja
C. Tugas sebagai Nabi, Imam dan Raja
D. Tugas sebagai klerus, biarawan dan awam

B. Essay
36. Cermati pesan teks Kitab Suci di bawah ini : Dibalik keterbatasan yang dimiliki pada setiap
orang pada saat manusia diciptakan, Allah bermaksud supaya manusia dapat saling membantu
dan bekerja sama satu sama lain untuk saling mengembangkan dan menyempurnakan ; dan pada
akhirnya manusia harus sadar, bilamana mengalami keterbatasan diri ia harus mencari sumber
kekuatan dan kesempurnaan sejati, yakni Tuhan Allah ( Mrk 4 : 35 – 41 )
Tulislah 2 contoh sikap anda yang tepat dalam mengatasi keterbatasanmu menurut pesan Kitab
Suci di atas !
37. Bacalah Kutipan teks Kitab Suci Mat 28 :1 – 10 !
Mat 28:1-10 1 Setelah hari Sabat lewat, menjelang menyingsingnya fajar pada hari pertama
minggu itu, pergilah Maria Magdalena dan Maria yang lain, menengok kubur itu. 2 Maka
terjadilah gempa bumi yang hebat sebab seorang malaikat Tuhan turun dari langit dan datang ke
batu itu dan menggulingkannya lalu duduk di atasnya.3 Wajahnya bagaikan kilat dan
pakaiannya putih bagaikan salju.4 Dan penjaga-penjaga itu gentar ketakutan dan menjadi
seperti orang-orang mati. 5 Akan tetapi malaikat itu berkata kepada perempuan-perempuan itu:
“Janganlah kamu takut; sebab aku tahu kamu mencari Yesus yang disalibkan itu. 6 Ia tidak ada
di sini, sebab Ia telah bangkit, sama seperti yang telah dikatakanNya. Mari, lihatlah tempat Ia
berbaring. 7 Dan segeralah pergi dan katakanlah kepada murid-murid-Nya bahwa Ia telah
bangkit dari antara orang mati. Ia mendahului kamu ke Galilea; di sana kamu akan melihat Dia.
Sesungguhnya aku telah mengatakannya kepadamu.”8 Mereka segera pergi dari kubur itu,
dengan takut dan dengan sukacita yang besar dan berlari cepat-cepat untuk memberitahukannya
kepada murid-murid Yesus. 9 Tiba-tiba Yesus berjumpa dengan mereka dan berkata: “Salam
bagimu.” Mereka mendekati-Nya dan memeluk kaki-Nya serta menyembah-Nya. 10 Maka kata
Yesus kepada mereka: “Jangan takut. Pergi dan katakanlah kepada saudara-saudara-Ku, supaya
mereka pergi ke Galilea, dan di sanalah mereka akan melihat Aku.”
Bertolak dari teks di atas, rumuskan 2 pesan kebangkitan Yesus bagi remaja!
38. Perhatikan teks Gaudium et Spes Art. 1
TERANG PARA BANGSALAH Kristus itu. Maka Konsili suci ini, yang terhimpun dalam Roh
Kudus, ingin sekali menerangi semua orang dengan cahaya Kristus, yang bersinar pada wajah
Gereja, dengan mewartakan Injil kepada semua makhluk (lih. Mrk 16: 15). Namun, Gereja itu
dalam Kristus bagaikan sakramen, yakni tanda dan sarana persatuan mesra dengan Allah dan
kesatuan seluruh umat manusia.Maka dari itu, menganut ajaran konsili-konsili sebelum ini,
Gereja bermaksud menyatakan dengan lebih cermat kepada umatnya yang beriman dan kepada
seluruh dunia, manakah hakikat dan perutusannya bagi semua orang.Keadaan zaman sekarang
lebih mendesak Gereja untuk menunaikan tugas itu, yakni supaya semua orang, yang dewasa ini
tergabungkan secara lebih erat berkat berbagai hubungan sosial, teknis dan budaya,
memperoleh kesatuan sepenuhnya dalam Kristus.
Menurut Dokumen tersebut diatas, Jelaskan makna Gereja sebagai tanda dan sarana keselamatan
39. Perhatikan pernyataan berikut !
Pesatnya pertumbuhan penduduk dan pembangunan sangat mempengaruhi pencemaran
lingkungan, yang sangat merugikan kehidupan. Kenyataannya, manusia sedang menghancurkan
dirinya ketika tanpa merasa bersalah menghancurkan alam semesta. Manusia sedang menyia-
nyiakan hidupnya, ketika menghambur-hamburkan sumber daya alam.Namun, perlu disadari
bahwa alam dan manusia adalah bagian hidup yang tak terpisahkan satu sama lain.
Tulislah 2 usaha kita untuk menjaga dan melestarikan alam ini !
40. Perkawinan adalah persekutuan hidup antara seorang pria dan seorang wanita atas dasar ikatan
cinta kasih yang total dengan persetujuan bebas dari keduanya. Namun demikian dalam
masyarakat kita ada beberapa pandangan tentang perkawinan.
Jelaskan 2 pandangan masyarakat tentang hidup perkawinan!

Selamat Bekerja

You might also like