You are on page 1of 17

LAPORAN PELAKSANAAN PRAKTEK

PEMANTAPAN KEMAMPUAN MENGAJAR ( PKM )

Disusun untuk memenuhi Persyaratan Mata Kuliah


Pemantapan Kemampuan Mengajar ( PKNI 4304 )
S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan ( PKN ) Universitas Terbuka

DISUSUN OLEH :
NAMA : INDAH SULFIANA DEWI
NIM : 041827111
SEMESTER : IV ( EMPAT )
UPBJJ : UT JEMBER
POJKAR : PP. SUNAN KALIJOGO RANDUAGUNG

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIT PROGRAM BELAJAR JARAK JAUH
UNIVERSITAS TERBUKA
JEMBER
TAHUN 2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga
penulis dapat menyelesaikan Laporan Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM ) tanpa ada
hambatan yang berarti. Shalawat serta salam somoga tercurahkan kepada Rasullah SAW, keluarga,
sahabat, kerabatnya serta pengikutnya.

Laporan Pemantapan Kemampuan Mengajar ini Disusun untuk memenuhi Persyaratan Mata Kuliah
Pemantapan Kemampuan Mengajar ( PKNI 4304 ), S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
( PKN ) Universitas Terbuka – UPBJJ Jember . Ucapan terimakasih yang sedalamnya penulis
haturkan kepada

1. Allah SWT
2. Suami, Ibunda dan Ayah tercinta yang senantiasa memberikan doa dan dukungan
3. Bapak Taufiqurrahman, S.Pd,M.Pd . selaku dosen mata kuliah Pemantapan Kemampuan
Mengajar (PKM) yang telah meluangkan waktu untuk mendidik dan membimbing dalam
penulisan laporan ini
4. Para Tutor dan Rekan-rekan mahasiswa FKIP – UPBJJ Jember yang telah membantu
memberikan informasi dan masukan yang dibutuhkan oleh penulis.

Penulis menyadari bahwa dalam proses penyusunan laporan ini masih banyak kekurangan. kiranya
saran dan kritikan yang bersifat membangun sangatlah penulis harapkan. Semoga laporan ini
bermanfaat bagi pengembangan pendidikan, khususnya dalam pengembangan dan pemanfaatan
profesional guru. Akhir kata penulis ucapakan terima kasih.

Lumajang, 07 Juni 2021


Mahasiswa

Indah Sulfiana Dewi


NIM : 041827111

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ........................................................................................................ i


KATA PENGANTAR ...................................................................................................... ii
DAFTAR ISI ..................................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................ 1
A. Latar Belakang ........................................................................................................... 1
1. Alasan Dilakukannya PKM .................................................................................. 1
2. Kegiatan yang dilakukan dalam PKM .................................................................. 2
B. Tujuan Mengikuti PKM .............................................................................................. 2
C. Manfaat Mengikuti PKM ............................................................................................ 3
BAB II TEMUAN DALAM ANALISIS VIDEO PEMBELAJARAN ....................... 4
A. Video Pembelajaran 1 ................................................................................................. 4
1. Judul Video .......................................................................................................... 4
2. Ringkasan Materi .................................................................................................. 4
3. Kelemahan Pmbelajaran dalam video ................................................................... 5
4. Kelebihan Pembelajaran dalam Vidio................................................................... 5
5. Hal unik yang terdapat dalam pemebelajaran video ............................................. 5
6. Rencana Pembelajaran yang akan dilakukan ........................................................ 6
B. Video Pembelajaran 2 ................................................................................................. 6
1. Judul Video ........................................................................................................... 6
2. Ringkasan Materi .................................................................................................. 6
3. Kelemahan Pmbelajaran dalam video ................................................................... 7
4. Kelebihan Pembelajaran dalam Vidio................................................................... 7
5. Hal unik yang terdapat dalam pemebelajaran video ............................................. 8
6. Rencana Pembelajaran yang akan dilakukan ........................................................ 8
C. Video Simulasi Pembelajaran ..................................................................................... 8
1. Judul Video Simulasi ............................................................................................ 8
2. Ringkasan Materi Simulasi .................................................................................. 9
3. Keterampilan Dasar Mengajar yang Diterapkan ................................................... 9
BAB III KESIMPULAN ................................................................................................. 10
A. Secara Umum Kelemahan Video Pembelajaran ......................................................... 10
Video 1 dan 2 .............................................................................................................. 10
B. Secara Umum Kelebihan Video Pembelajaran ........................................................... 10
Video 1 dan 2 .............................................................................................................. 10
iii
C. Secara Umum Penyebab Kelebihan dan Kelemahan .................................................. 11
D. Secara Umum Rencana dan Simulasi Pembelajaran yang dilakukan ......................... 11
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 13

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
1. Alasan Dilakukannya PKM
PKM secara umum bertujuan untuk meningkatkan iklim akademik yang kreatif, inovatif,
visioner, solutif dan mandiri. Meningkatkan mutu peserta didik (mahasiswa) di Perguruan
Tinggi agar kelak dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademis
dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan meyebarluaskan ilmu
pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta memperkaya budaya nasional. PKM
mencakup 7 (tujuh) bidang yang masing -masing memiliki tujuan spesifik.
Melalui mata kuliah Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) diharapkan
dapat meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan pembelajaran di Smk,
sehingga kemampuan Anda juga akan memiliki peningkatan kemampuan dalam
mengajar secara professional. Peningkatan mengajar merupakan suatu proses
pembentukan keterampilan, yang dilandasi oleh pengetahuan, keterampilan, dan sikap
yang mantap yang diharapkan telah terbentuk ketika Anda menempuh berbagai mata
kuliah sebelumnya. Proses pembentukan keterampilan, lebih-lebih keterampilan
mengajar, haruslah dilakukan secara bertahap dan sistematis sehingga penguasaan
keterampilan dapat dipantau secara bertahap dan sistematis pula. Latihan yang
bertahap dan sistematis ini disediakan dalam mata kuliah PKM. Sesuai dengan hakikat
belajar mandiri yang merupakan ciri utama dalam sistem belajar jarak jauh, pelaksanaan
latihan merupakan tanggung jawab Anda sebagai mahasiswa. Frekuensi, intensitas,
dan kualitas latihan sangat tergantung dari kemauan dan kemampuan Anda dalam
berlatih. Jika Anda hanya menganggap latihan sebagai suatu formalitas maka Anda
tidak akan mencapai apa-apa. Namun, apabila Anda merasa latihan sebagai suatu
kebutuhan yang akan membawa kepada peningkatan kemampuan mengajar, tentu akan
melakukannya secara sungguh-sungguh, dan Anda pasti akan mencapai sesuatu. Rasa
puas karena telah melakukan latihan sesuai dengan yang digariskan akan merupakan
imbalan yang akan meningkatkan rasa percaya diri. Secara umum PKM bertujuan
untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk berlatih menerapkan
pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang telah diperolehnya melalui berbagai mata kuliah,
ke dalam pengelolaan kegiatan pembelajaran di kelasnya sendiri. Secara khusus,
setelah menyelesaikan PKM, diharapkam mampu:

1
1. Menyusun rencana pembelajaran yang siap dilaksanakan,
2. Melaksanakan pembelajaran secara efektif,
3. Menemukan kelebihan dan kekurangan Anda dalam menyusun rencana
pembelajaran dan melaksanakan pembelajaran, serta
4. Menemukan alternatif untuk memperbaiki kekurangan yang Anda temui. Jika tujuan di
atas dapat tercapai, Anda akan terbiasa bekerja secara sistematis menemukan
kekuatan dan kelemahan dalam pengelolaan pembelajaran, serta terbiasa pula
berusaha secara sistematis menemukan alternatif untuk memperbaiki kekurangan
Anda. Kebiasaan ini akan menjurus kepada kebiasaan melakukan penelitian praktis di
kelas sendiri.

2. Kegiatan yang dilakukan dalam PKM


Mata Kuliah PKM berorientasi pada peningkatan kemampuan mengajar. Kemampuan itu
dapat tercapi apabila mahasiswa memiliki kemauan untuk belajar, berlatih dan berlatih,
memahami kekuatan dan kelemahannya dalam mengajar berupaya untuk memperbaikinya,
berdasarkan masukan dari pihak lain. Kegiatan PKM tersebut adalah sebagai berikut.
1. Mempelajari bahan ajar mata kuliah PKM
2. Mengkuti kegiatan pembimbingan PKM yang telah ditetepkan oleh UPBJJ – UT
Sejumlah 8 kali pertemuan.
3. Menyusun sejumlah rancangan Pembelajaran ( RP ) dengan ketentuan yang berlaku.
4. Melaksanakan kegitan latihan / praktek pembelajaran
5. Melakukan refleksi melalui analisis kekuatan dan kelemahan pembelajran yang telah
dilaksanakan untuk setiap rangkaian kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan
mahasiswa.
6. Membuat Laporan tertulis PKM.

B. Tujuan Mengikuti PKM


Peran guru sangat penting dalam menyiapkan generasi penerus yang unggul dalam masa
mendatang, maka dari itu diperlukan suatu pembelajaran yang khusus mata kuliah yang dapat
menunjang guru SMK, SMA/MAK dalam meningkatkan kualitas mengajarnya, salah satu mata
kuliah itu adalah Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM). Adapun tujuan dalam mengikuti
PKM adalah sebagai berikut :
1. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam merencanakan dan melaksanakan
pembelajaran secara efektif dan efisien.
2. Supaya dapat menjadi guru yang profesional.
2
3. Berwawasan luas dalam pendidikan khususnya pada bidang studi Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan
4. Supaya lebih mampu mengenali karakteristik dan kebutuhan belajar peserta didik.
5. Supaya dapat melaksanakan pembelajaran secara efektif dengan mengacu pada rencana
pembelajaran terpadu.
6. Supaya dapat mengidentifikasi kelebihan dan kelemahannya di dalam mengajar melalui
refleksi.
7. Supaya dapat memperbaiki kekurangan-kekurangan dalam mengajar.
8. Supaya lebih mampu dalam menguasai dan mengelola kelas.
9. Supaya dapat mempertanggungjawabkan dan tindak pembelajaran yang dilakukan
berdasarkan prinsip keilmuan pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.

C. Manfaat Mengikuti PKM


Seorang guru SMK akan mendapatkan manfaat setelah mengikuti mata kuliah PKM ini, antara
lain :
1. Memiliki pengalaman belajar dalam menerapkan berbagai pengetahuan dan pengalaman
yang telah diperoleh melalui tindak mengajar yang di praktekkan.
2. Mempunyai kemampuan untuk menilai kekuatan dan kelemahan diri sendiri dalam
merancang dan melakukan pembelajaran, serta melakukan berbagai upaya untuk
memperbaiki kekurangan dalam mengajar.
3. Terbiasa mengambil keputusan dan melakukan perbaikan pembelajaran berdasarkan
kaidah-kaidah keilmuan yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
4. Akan mempunyai kemampuan dalam mengajar pendidikan siswa SMK
5. Akan dapat lebih memahami dalam merancang dan menyusun RKH untuk Siswa
6. Dapat memiliki pengalaman belajar yang lebih banyak dan lebih luas dalam mengelola
kelas.
7. Akan lebih mampu mengadakan fariasi-fariasi dalam metode pembelajaran dengan
penggunaan media dan sumber belajar yang ada di kelas.
8. Dapat mengetahui kekurangan-kekurangan dan kelebihan dalam mengajar.

3
BAB II
TEMUAN DALAM ANALISIS VIDEO PEMBELAJARAN

A. Video Pembelajaran 1
1. Judul Video
Video Pembelajaran dengan JUDUL : “ AYO BELAJAR DARI TOKOH IDOLA ( 2011 )”

Video Bersumber dari GPO ( Guru Pintar Online )


www.gurupintar.ut.ac.id dengan content Micro – Teaching – online
Laboratorium pembelajaran SMP – Seri Pembelajaran PKN SMP

2. Ringkasan Materi
Identitas video
Produksi Universitas Terbuka 2011
Presenter : Eky Renata
Diperankan Oleh Guru PKN pada Sebuah Lembaga sekolah
Topik : Strategi Pembelajaran PKN

Sinopsis dari video Pembelajaran dengan judul “ AYO BELAJAR DARI TOKOH
IDOLA ( 2011 )”
Yaitu :
Di salah satu kelas yaitu kelas VII tampak seorang guru berdiri di depan kelas. Guru tersebut
mengajar mata pelajaran PKN dengan topik “Ayo Belajar Dari Tokoh Idola”. Guru tersebut
kelihatan antusias dalam mengajar. Akan tetapi begitu guru tersebut menanyakan tentang
materi, tampak siswa sulit untuk menjawab. Melihat hal tersebut, guru mulai menayangkan
tokoh-tokoh yang di mungkin dikenal oleh siswa seperti Bung Karno, Bung Hatta dan JK
Rowling. Siswa sangat antusias dalam menyimak gambar tokoh idola yang ditayangkan oleh
guru. Setelah gambar ditayangkan, guru bertanya kepada siswa, gambar siapa ini dan
karakter apa yang dimiliki oleh tokoh tersebut. Mereka selalu bisa menjawab pertanyaan
yang diberikan oleh guru. Setelah itu guru ganti bertanya kepada siswa mengenai tokoh
yang diidolakan mereka dan alasan apa mereka mengidolakan tokoh tersebut?. Ada siswa
yang mengidolakan Ayahnya, ada yang mengidolakan Hadad Alwi, dan ada pula yang
mengidolakan Justin Beiber. Setelah itu guru menuliskan nama-nama tokoh yang diidolakan
siswanya tersebut di papan tulis. Selesai menulis di papan tulis, guru kemudian
menyimpulkan bahwa untuk menjadi orang yang berhasil, harus memiliki karakter yang
baik.

4
3. Kelemahan Pmbelajaran dalam video
Kelemahan kelemahan guru yang ditemukan dalam video pembelajaran “ AYO BELAJAR
DARI TOKOH IDOLA ( 2011 )” yaitu sebagai berikut :
1. Intonasi guru dalam menyampaikan materi terlalu cepat.
2. Guru pada awalnya tidak menyampaikan pendahuluan materi yang akan disampaikan
pada siswa, yang mana langsung menjelaskan materi inti pada kegiatan pembelajaran.
Sehingga akan menimbulkan kebingungan pada siswa terkait dengan materi apa yang
akan dipelajari
3. Siswa terlalu serius sehingga terlihat tegang.
4. Kelebihan Pembelajaran dalam Vidio
Kelebihan kelebihan guru yang ditemukan dalam video pembelajaran “ AYO BELAJAR
DARI TOKOH IDOLA ( 2011 )” yaitu sebagai berikut :
1. Terjalin situasi belajar mengajar yang baik antara siswa dan guru.
2. Guru menjelaskan materi dengan suara yang keras sehingga terlihat bersemangat dalam
menyampaikan materi yang akan memacu anak-anak juga untuk bersemangat dalam
melakukan kegiatan pembelajaran
3. Kondusif nya anak – anak dalam menaggapi pertanyaan yang di berikan oleh guru.
4. Sistem mengajar guru sangat baik dan tidak membosankan dimana guru menggunakan
media gambar yang ditayangkan lewat infokus dalam kegiatan pembelajaran sehingga
membuat anak-anak menjadi lebih aktif dan kratif
5. Siswa dapat menangkap umpan balik yang diberikan dengan sangat baik.
6. Guru juga selalu memberikan feedback pujian bagus pada siswa yang menggapi
pertanyaan yang diberikan.
7. Dan guru juga memberikan kesimpulan pada akhir kegiatan pembelajaran yang mana
untuk menjadi orang yang berhasil harus memiliki karakter yang baik ini akan memicu
karakter semangat siswa untuk menjadi karakter yang baik agar menjadi sukses.
5. Hal unik yang terdapat dalam pemebelajaran video
Hal - hal unik yang terdapat dalam pemebelajaran video “ AYO BELAJAR DARI TOKOH
IDOLA ( 2011 )” yaitu sebagai berikut :
1. guru tidak melaksanakan kegiatan pendahuluan pada proses kegiatan pembelajaran yang
sesuai dengan langkah-langkah dalam RPP,
2. Penyampaian kegiatan inti pembelajaran secara langsung terhadap siswa, yang mana
mengakibatkan kebingungan pada siswa saat awal kegiatan pembelajaran, karena siswa
tidak mengetahuai materi apa yang akan dipelajari saat kegiatan pembelajaran tersebut.

5
6. Rencana Pembelajaran yang akan dilakukan
Untuk meningkatkan kualitas kegiatan pembelajaran berikutnya setelah mengetahui
kelemahan dan kelebihan dari guru pada video pembelajaran dengan judul „ Belajar dari
Tokoh Idola” tersebut ialah :
1. guru harus menjelaskan pendahuluan kegiatan pembelajaran dimana tidak langsung
menjelaskan pada kegiagan inti, sehingga anak-anak tahu apa yang akan ia pelajari dan
tentunya tidak membuat anak bingung.
2. Dalam penyampaian materi intonasi guru harus di perlambat yang mana untuk
mengantisipasi kekeliruan pada siswa nantinya.

B. Video Pembelajaran 2
1. Judul Video
Video Pembelajaran dengan JUDUL : “ MENJADI PEMBAWA BERITA BMKG ( 2012 )”

Video Bersumber dari GPO ( Guru Pintar Online )

www.gurupintar.ut.ac.id dengan content Micro – Teaching – online

Laboratorium pembelajaran SMP – Seri Pembelajaran PKN SMP

2. Ringkasan Materi
Identitas video
Produksi Universitas Terbuka 2012
Nama Sekolah : SMP Dharma Karya UT
Sutradara : Pudji Setyo DJ
Pencatat Skrip : Agus Sunarto
Penulis Naskah : Dr. M. Japar, M. Si
Penelaah Materi : Drs. Syaiful Mikdar M.Pd
Penelaah Media : Marjaya
Penanggung Jawab Produksi : Dra. Asnah Limbong, M.Si
Penanggung Jawab Program : Prof. Ir. Tian Belawati, M.Ed, Ph.D
Penata Cahaya : Anjar Kuncono
Penata Suara : H. Sardiman
Penata Grafis : Winni Widiarti
Penata Gambar : Doni Romodoni
Teknisi : Bachriah F Dhini
Manajer Unit : Sunardi
6
Sinopsis dari video Pembelajaran dengan judul “ MENJADI PEMBAWA BERITA
BMKG ( 2012 )”
Yaitu :
Kesulitan siswa dalam memahami dan membaca gejala-gejala alam. Guru kesulitan untuk
menciptakan media dan metode membelajarkan membaca berita BMKG melalui gejala-
gejala alam.

Pada video ini menggambarkan bagaimana strategi seorang guru dalam membantu siswa
untuk memahami tentang konsep atmosfer dan hidrosfer pada gejala-gejala alam. Video ini
menggambarkan strategi pembelajaran dengan model membelajarkan gejala-gejala alam
melalui tayangan kegiatan bermain peran sebagai pembaca berita BMKG melalui membaca
prakiraan cuaca, berita tsunami dan cara menghadapinya, gempa bumi dan gunung meletus.

3. Kelemahan Pmbelajaran dalam video


Kelemahan kelemahan guru yang ditemukan dalam video pembelajaran “ MENJADI
PEMBAWA BERITA BMKG ( 2012 )”, yaitu :
1. Guru masuk pada awalnya tidak mengabsensi siswa, sehingga tidak tau apakah siswanya
hadir semua atau tidak.
2. Dalam video ada siswa yang tidak bisa menjawab pertanyaan, guru tidak melemparkan
pertanyaan tersebut ke siswa yang lain
3. Diakhir pembahasan guru tidak melakukan evaluasi untuk mengetahui seberapa besar
tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang disampaikan.

4. Kelebihan Pembelajaran dalam Vidio


Kelebihan kelebihan guru yang ditemukan dalam video pembelajaran “ MENJADI
PEMBAWA BERITA BMKG ( 2012 )”, yaitu :
1. Guru pada awalnya menyampaikan pendahuluan materi yang akan disampaikan pada
siswa. Sehingga siswa mengetahui terkait dengan materi apa yang akan dipelajari
2. Terjalin situasi belajar mengajar yang baik antara siswa dan guru.
3. Guru menjelaskan materi dengan suara yang keras sehingga terlihat bersemangat dalam
menyampaikan materi yang akan memacu anak-anak juga untuk bersemangat dalam
melakukan kegiatan pembelajaran
4. Kondusif nya anak – anak dalam menaggapi pertanyaan yang di berikan oleh guru.

7
5. Sistem mengajar guru sangat baik dan tidak membosankan dimana guru menggunakan
peran sebagai pembawa berita gejala alam yang ada dalam kegiatan pembelajaran
sehingga membuat anak-anak menjadi lebih aktif dan kratif
6. Siswa dapat menangkap umpan balik yang diberikan dengan sangat baik.
7. Guru memberikan feedback pujian bagus pada siswa.
8. Guru juga menguasai materi dengan baik apa yang disampaikan.

5. Hal unik yang terdapat dalam pemebelajaran video


Menuliskan hal unik yang terdapat dalam pemebelajaran video
Hal-hal unik yang ditemukan dalam video Pembelajaran “ MENJADI PEMBAWA
BERITA BMKG ( 2012 )” yang ditayangkan dari guru saat melaksanakan pembelajaran
yaitu :
1. Pada saat guru menjelaskan materi ada siswa yang tertidur
2. Dalam siswa menyampaikan berita ada layar monitor disampingnya seolah seperti
pembaca di tv.

6. Rencana Pembelajaran yang akan dilakukan


Untuk meningkatkan kualitas kegiatan pembelajaran berikutnya setelah mengetahui
kelemahan dan kelebihan dari guru pada video pembelajaran dengan judul “ MENJADI
PEMBAWA BERITA BMKG ( 2012 )” tersebut ialah :
1. Guru harus mengabsensi siswa setelah salam pembuka dalam kegiatan pembelajaran
dimana akan mengetahui siswa yang hadir dan tidak hadir. Kemudian dilanjutkan
pendahuluan materi.
2. Perbanyakkan media pembelajaran.
3. Guru harus menyampaikan materi secara jelas
4. Guru harus bisa lebih mengerti keadaan siswa
5. Gunakan media-media lain seperti infokus agar siswa lebih memahami
6. Pada Akhir Pembelajaran sebelum salam penutup, Guru harus memberikan evaluasi
untuk mengetahui tingkat kemampuan siswanya

C. Video Simulasi Pembelajaran


1. Judul Video Simulasi Pembelajaran
Simulasi Video Pembelajaran dengan JUDUL : “ Video Simulasi RPP Pendidikan
Pancasila dan Kewarganegaraan SMK Kelas 10 ( Hakikat Bangsa dan Negara )”

8
Video Simulasi Pembelajaran Bersumber dari Tugas yang diberikan Tutor Mata Kuliah
PKM sebagai Tugas akhir dari Pembelajaran PKNI4304

2. Ringkasan Isi Video Simulasi Pembelajaran


Pendahuluan
 Apersepsi: Guru mengawali pertemuan di kelas dengan berdoa, dan menanyakan kabar
siswa.
 Motivasi : Siswa diberi pertanyaan mengenai apa itu bangsa dan negara Indonesia.
 Informasi: Guru menyampaikan informasi mengenai pembelajaran yang akan
dilaksanakan untuk menjawab pertanyaan tersebut melalui pembelajaran hakikat bangsa
dan negara.

Inti

 Memberikan materi presentasi berupa slide power point yang di presentasikaan


 Media yang dipilih Guru mudah dipahami
 Guru Memberikan efisien waktu terhadap proses pembelajaran

Penutup

 Guru memberikan tugas menyimpulkan materi yang diberikan pada slide materi
pemelejaran.
 Siswa melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilakukan.
 Siswa dan guru merencanakan tindak lanjut pembelajaran untuk pertemuan selanjutnya.
 Menyampaikan pesan Moral
 Memberi Salam Penutup

3. Keterampilan Dasar Mengajar yang Ditetapkan


Keterampilan Dasar Mengajar yang Ditetapkan dalam video simulasi PKN adalah sebagai
berikut :
1. Melakukan pendahuluan dengan mengucapkan salam pembukan.
2. Guru menjelaskan Materi menggunakan media presentasi Power Point dalam proses
pembelajaran
3. Media Pembelajaran guru menggunakan Paket Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaarn Kelas X

9
BAB III
KESIMPULAN

A. Secara Umum Kelemahan Video Pembelajaran


Kelemahan secara Umum antara Video pembelajaran 1 dan 2 yaitu sebagai berikut :
1. Kegiatan Pendahuluan yang dilakukan Guru kurang efisisen dalam Penyampaian
materi yang akan di sampaikan. Sehingga menimbulkan kebingunan atau
ketegangan pada siswa yang terkait materi yang akan disampaikan guru.
2. Perlu dilakukan salam pembuka dilanjutkan dengan mengabsensi siswa, agar guru
dapat mengetahui siapa saja yang hadir dan tidak hadir dalam kegiatan pembelajaran
tersebut.
3. Intonasi guru dalam menyampaikan materi terlalu cepat. Sehingga dalam video
tersebut ada sebagian siswa yang tidak bisa menjawab pertanyaan yang di
lemparkan guru.
4. Kegiatan akhir pembahasan guru tidak melakukan evaluasi untuk mengetahui
seberapa besar tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang disampaikan.

B. Secara Umum Kelebihan Video Pembelajaran


Kelebihan secara Umum antara Video pembelajaran 1 dan 2 yaitu sebagai berikut :
1. Kegiatan pembelajaran siswa Terjalin kondusif, situasi belajar mengajar terjalin baik
antara siswa dan guru. Yang terlihat pada siswa menjawab pertanyaan yang
diberikan guru
2. Penjelasan materi dengan menggunakan suara yang keras dan jelas sehingga terlihat
bersemangat dalam menyampaikan materi yang akan memacu anak-anak juga untuk
bersemangat dalam melakukan kegiatan pembelajaran
3. Sistem mengajar yang diterapkan guru sangat baik dan tidak membosankan dimana
guru menggunakan media infokus, menggunakan diskusi siswa menggunakan peran
profesi yang diminati siswa sebagai persentasi dalam kegiatan pembelajaran
sehingga membuat anak-anak menjadi lebih aktif dan kratif
4. Umpan balik antara siswa dan guru terjalin dengan sangat baik.
5. Pemberian feedback pujian bagus dari guru terhadap siswa yang menggapi
pertanyaan yang diberikan.
6. Dan guru juga memberikan kesimpulan pada akhir kegiatan pembelajaran yang mana
untuk menjadi orang yang berhasil harus memiliki karakter yang baik ini akan

10
memicu karakter semangat siswa untuk menjadi karakter yang baik agar menjadi
sukses.
7. Guru pada awalnya menyampaikan pendahuluan materi yang akan disampaikan
pada siswa. Sehingga siswa mengetahui terkait dengan materi apa yang akan
dipelajari
8. Terjalin situasi belajar mengajar yang baik antara siswa dan guru.
9. Guru menjelaskan materi dengan suara yang keras sehingga terlihat bersemangat
dalam menyampaikan materi yang akan memacu anak-anak juga untuk bersemangat
dalam melakukan kegiatan pembelajaran

C. Secara Umum Penyebab Kelebihan dan Kelemahan


Secara Umum Penyebab Kelebihan dan Kelemahan Guru, Yaitu :
Kelebihan Guru dalam Pembelajaran Video 1 dan 2 sebagai berikut :
1. Guru melakukan pembelajaran dengan menggunakan media tambahan seperti
infokus untuk menambahan pemahaman siswa terhadap materi yang disampaikan
sehingga mempermudah guru dalam menerangkan materi tersebut.
2. Cara penyampaian atau intonasi guru sangat jelas sehingga mudah dipahami.
3. Guru membuat siswa tidak bosan dalam pembelajaran yang berlangsung
4. Guru Menguasai materi yang disampaikan.
Kelemahan Guru dalam Pembelajaran Video 1 dan 2 sebagai berikut :
1. Intonasi guru sangat cepat dan terdengar tergesa - gesa
2. Guru tidak melakukan kegiatan pendahuluan yaitu mengabsensi siswa dan lain
sebagainya yang membuat guru tidak mengetahui siswa nya hadir atau tidak
3. Guru tidak melakukan evaluasi diakhir kegiatan pembelajaran

D. Secara Umum Rencana dan Simulasi Pembelajaran yang dilakukan


Rencana dan Simulasi Pembelajaran yang akan dilakukan berdasarkan video
Pembelajaran 1 dan 2 yaitu sebagai berikut :
1. Pertama guru harus mengabsensi siswa setelah salam pembuka dalam kegiatan
pembelajaran dimana akan mengetahui siswa yang hadir dan tidak hadir. Kemudian
dilanjutkan menjelaskan kegiatan pendahuluan pembelajaran kemudian dilanjutkan
menjelaskan pada kegiagan inti, Untuk Memudahkan anak-anak dalam proses
pembelajaran yang akan dilakukan.
2. Dalam penyampaian materi intonasi guru dilakukan secara jelas dan Efisien. Agar
dapat dimengerti oleh siswa dalam Pembelajaran.
11
3. Lebih banyak lagi menggunakan media-media Pembelajaran seperti infokus,
Kegiatan pembelajaran diluar kelas agar siswa lebih memahami materi yang
disampaikan oleh Guru
4. Pada Akhir Pembelajaran sebelum salam penutup, Guru harus memberikan evaluasi
mengenai Pembelajaran materi yang diajarkan untuk mengetahui tingkat kemampuan
pemahaman siswa.

12
DAFTAR PUSTAKA

Panduan Mata Kuliah Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) Program S1 Pendidikan


Pancasilan dan Kewarganegaraan ( PKNI4304 )

www.gurupintar.ut.ac.id dengan content Micro – Teaching – online - Laboratorium pembelajaran


SMP – Seri Pembelajaran PKN SMP

13

You might also like