You are on page 1of 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SD NURUL AMIN ISLAMIC SCHOOL


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : 2/1
Pertemuan ke : 1 dan 2
Alokasi Waktu : 4 x 35 menit (2x pertemuan)
Tema : Times

Kompetensi Dasar
1. Mendengarkan
* Memahami instruksi sangat sederhana dengan tindakan dalam konteks kelas
* Merespon instruksi sangat sederhana dengan tindakan secara berterima dalam konteks kelas
2. Berbicara
* Mengungkapkan instruksi dan informasi sangat sederhana dalam konteks sekolah
3. Membaca
* Membaca nyaring dengan ucapan, tekanan, dan intonasi secara tepat dan berterima yang
melibatkan: kata, frase, kalimat sangat sederhana dan teks sangat sederhana
4. Menulis
* Kemampuan mengungkapkan secara tulisan beberapa informasi melalui kegiatan dikte dan
menyalin

Indikator
1. Mendengarkan
* menyimak nama-nama jam/waktu dalam bahasa Inggris
* menirukan nama-nama jam/waktu dalam bahasa Inggris dengan baik dan benar
2. Berbicara
* menyebutkan nama-nama jam/waktu dalam bahasa Inggris
* melakukan tanya jawab tentang nama-nama jam/waktu
3. Membaca
* membaca dengan nyaring text bacaan
* menemukan kata-kata sulit di teks
4. Menulis
* menuliskan kalimat yang sederhana tentang jam/waktu
* menyusun kalimat yang acak menjadi kalimat yang benar tentang jam/waktu

I.Tujuan Pembelajaran
* Siswa mampu Mendengarkan penjelasan guru tentang membaca jam/waktu dalam bahasa
Inggris
* Siswa mampu menirukan ucapan guru untuk membaca jam/waktu dalam bahasa Inggris
* Siswa mampu merespon pertanyaan yang diajukan guru
* Siswa mampu melakukan game whispering horse (kuda bisik) tentang nama-nama jam/waktu
dalam bahasa Inggris

* Siswa mampu menyebutkan nama-nama jam/waktu dengan bahasa Inggris yang baik dan benar
* Siswa mampu menjawab pertanyaan guru tentang jam/waktu yang ditunjukkan dengan
gambar/jam dinding.
* Siswa mampu berdialog dengan teman sebangku untuk menanyakan jam/waktu
* Siswa mampu membaca dengan nyaring dan intonasi yang baik dan benar
* Siswa mampu menemukan kata-kata sulit (tidak umum) di text bacaan
* Siswa mampu menuliskan/membuat kalimat yang sangat sederhana tentang jam/waktu
* Siswa mampu menyusun kalimat yang acak menjadi kalimat yang benar

II. Materi Pembelajaran


1) Mengenal jam
a. What time is it? It is ....o’clock

III. Langkah-langkah Pembelajaran


A. Pertemuan Kesatu
1. Kegiatan awal (10 menit)
b. Guru mengawali pelajaran dengan mambahas materi pokok dalam bab yang
sedang dipelajari
2. Kegiatan Inti (50 menit)
a. Guru bertanya pada siswa bagaimana cara mereka menyebutkan waktu dalam
bahasa Inggris
b. Guru menggambar jam/menunjuk gambar jam dan siswa diminta untuk
membacanya
c. Siswa berlatih membaca jam secara lisan dan menuliskannya
d. Selama siswa berlatih, guru mengitari siswa dan membantu siswa ketika
menemukan kesulitan
3. Kegiatan akhir (10 menit)
a. Guru memperbaiki kesalahan yang dilakukan siswa (kesalahan meliputi ucapan,
penyebutan kosa kata) yang menjadi pokok bahasan
b. Guru menilai melalui tanya jawab yang berkaitan dengan materi secara lisan
c. Guru memberikan komentar dengan mengucapkan well done, good job atau very
good pada siswa yang telah menjawab pertanyaan dengan benar agar siswa
termotivasi

B. Pertemuan Kedua
1) Kegiatan awal (10 menit)
Guru mengawali pelajaran dengan membahas materi pembacaan jam yang sedang
dipelajari
2) Kegiatan inti (50 menit)
a. Guru bertanya pada siswa bagaimana cara mereka menyebutkan waktu dalam
bahasa Inggris
b. Guru menggambar jam/menunjuk gambar jam dan siswa diminta untuk
membacanya

c. Siswa berlatih membaca jam secara lisan dan menuliskannya


d. Selama siswa berlatih, guru mengitari siswa dan membantu siswa ketika
menemukan kesulitan
3) Kegiatan akhir (10 menit)
a. Guru memperbaiki kesalahan yang dilakukan siswa (kesalahan meliputi ucapan,
penyebutan kosa kata) yang menjadi pokok bahasan
b. Guru menilai melalui tanya jawab yang berkaitan dengan materi secara lisan
c. Guru memberika komentar dengan mengucapkan well done, good job atau very
good pada siswa yang telah menjawab pertanyaan dengan benar agar siswa
termotivasi.

IV.Alat/Bahan/Sumber belajar
A. Alat/Bahan : Realia jam dinding
B. Sumber Belajar :
1.Buku Basic English. Penerbit Yudhistira
2. Worksheet

V.Penilaian
A. Lisan
Tell to your friends about your daily activities!
B. Performance
Work in pairs. Read aloud!

VI. Nilai Karakter


- Disiplin
- Menghargai waktu

Bekasi, … Juli 2022

Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Bahasa Inggris

(Yuniati, S.Pd) (Siti Rofiqoh, S.Pd.I)

You might also like