You are on page 1of 20

Topik Utama

Hakikat Ilmu Sains, Pengukuran, dan Metode Ilmiah

PENDAHULUAN
Identitas
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/Semester : VII/1
Alokasi Waktu :

Tujuan Pembelajaran :
1. Dengan membaca literasi siswa dapat menyebutkan cabang-cabang ilmu Sains disertai
bidang yang dipelajari
2. Dengan membaca literasi siswa dapat menjelaskan manfaat mempelajari Sains
3. Dengan membaca literasi siswa dapat membuat Poster untuk membandingkan
penemuan seorang ilmuwan Sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia
4. Dengan mempresentasikan Poster siswa dapat membandingkan penemuan seorang
ilmuwan Sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia
5. Dengan memperhatikan alat dan gambar siswa dapat menyebutkan nama alat-alat
Laboratorium IPA
6. Dengan memperhatikan alat dan gambar siswa dapat menyebutkan kegunaan alat-alat
Laboratorium IPA
7. Mendeskripsikan perbedaan laboratorium IPA dan ruang lainnya
8. Dengan memperhatikan gambar diagram siswa dapat menyebutkan nama alat-alat
Laboratorium IPA
9. Dengan memperhatikan Tata Tertib siswa dapat menjaga Keselamatan di
Laboratorium IPA
10. Dengan memperhatikan gambar simbol-simbol berbahaya di laboratorium IPA siswa
dapat menjaga Keselamatan di Laboratorium IPA
11. Dengan praktik siswa dapat menggunakan alat-alat Laboratorium IPA dengan benar
12. Dengan praktik siswa dapat mencatat data percobaan dan menyajikan dalam bentuk
grafik
13. Dengan praktik siswa dapat menyebutkan langkah-langkah metode ilmiah
14. Dengan praktik siswa dapat menuliskan Tujuan Penelitian
15. Dengan praktik siswa dapat menuliskan Hipotesa
16. Dengan praktik siswa dapat menuliskan Kesimpulan
17. Dengan praktik siswa dapat menjelaskan pengertian pengukuran
18. Dengan praktik siswa dapat menjelaskan pengertian besaran
19. Dengan praktik siswa dapat menjelaskan pengertian satuan baku
20. Dengan praktik siswa dapat menjelaskan pengertian satuan tidak baku
21. Dengan membaca literasi siswa dapat melakukan konversi satuan
22. Dengan praktik siswa dapat melakukan pengukuran Besaran Pokok dan membaca
skala dengan benar
23. Dengan membaca literasi siswa dapat menyebutkan besaran turunan
24. Dengan praktik siswa dapat melakukan pengukuran Besaran Turunan dan membaca
skala dengan benar
25. Dengan membaca literasi siswa dapat menyebutkan besaran pokok
26. Dengan membaca literasi siswa dapat merancang percobaan /penelitian dengan
menggunakan metode ilmiah
27. Dengan mempresentasikan hasil tugas projek siswa dapat melakukan
percobaan/penelitian dengan menggunakan metode ilmiah

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.1


Petunjuk Penggunaan Modul

Petunjuk Umum
Modul ini bertujuan agar kamu dapat belajar secara mandiri dan tidak tergantung pada pihak lain.
Baca terlebih dahulu bagian pendahuluan agar kamu memperoleh gambaran tentang isi modul dan
cara mempelajarinya.
Setiap kegiatan pembelajaran dilengkapi dengan tujuan, uraian materi, rangkuman, dan latihan soal.
Pada akhir Bab terdapat Tes Akhir Bab.
Kerjakan latihan soal yang tersedia disetiap kegiatan pembelajaran dan di bagian akhir Bab untuk
mengetahui sejauh mana penguasaanmu terhadap isi modul.

Petunjuk Khusus
Modul ini terbagi ke dalam 6 (enam) kegiatan pembelajaran, yaitu
1. Sains
2. Presentasi Poster
3. Laboratorium IPA
4. Metode Ilmiah
5. Pengukuran
6. Tugas Projek
Pelajari modul secara berurutan, karena materi di dalam modul ini sudah disusun secara hierarkis.
Bacalah seluruh materi yang ada dalam modul ini secara utuh agar memiliki pemahaman yang baik
tentang materi yang dipelajari.
Kerjakan semua tugas atau latihan yang ada dalam modul sesuai dengan petunjuk yang disediakan.
Jika dalam mempelajari modul ini kalian menemukan hal-hal yang belum bisa dipahami, silahkan
berkomunikasi dengan orang-orang di sekeliling kalian yang menurut pandangan kalian memiliki
kemampuan untuk menjelaskan atau kalian mencari informasi di berbagai literatur dan media.

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.2


Bahan Bacaan dan Tugas Peserta Didik

“Sains”
Kata lain untuk IPA adalah Sains.
Sains adalah ilmu pengetahuan sistematis tentang alam dan dunia fisik.
Sains berasal dari bahasa latin yaitu “scientia” yang artinya pengetahuan.
Sains ialah suatu cara untuk mempelajari berbagai aspek-aspek tertentu dari alam secara
terorganisir, sistematik & melalui berbagai metode saintifik yang terbakukan.
Cabang-Cabang Ilmu Sains
BIOLOGI adalah ilmu tentang makhluk hidup.
Ada banyak cabang cabang dalam Biologi. Misalnya,
 Zoologi adalah ilmu tentang binatang;
 Botani ilmu tentang tumbuhan;
 Entomologi ilmu tentang serangga;
 Mikrobiologi ilmu tentang makhluk hidup yang sangat kecil dan hanya bisa terlihat dengan
bantuan mikroskop.
 Genetika, mempelajari tentang gen, materi genetik (DNA dan RNA), dan pewarisan sifat dari
induk kepada keturunannya serta persilangan gen.
 Sitologi, mempelajari unit penyusun seluruh makhluk hidup yaitu sel. Mulai dari struktur
dan organel sel, pembelahan sel, interaksi antar sel, daur hidup sel, hingga kematian sel.
 Anatomi
 Morfologi
 Ekologi
 Taksonomi
 Virologi
 Bakteriologi
 Mikologi
 Ornitologi
 Entomologi
 Mamologi
FISIKA adalah ilmu tentang gejala dan fenomena alam dan sifat benda-benda di sekitar kita termasuk
tentang perpindahan dan energi.
Beberapa cabang ilmu Fisika, misalnya
 Mekanika adalah ilmu tentang gerak benda;
 Elektronika ilmu tentang arus listrik dan magnet;
 Optika Geometris tentang alat-alat optik;
 Astrofisika
 Fisika Gelombang
 Fisika kedokteran
 Fisika lingkungan
 Geofisika
 Kosmografi
 Termodinamika
 Mekanika Fluida
 Mekanika Kuantum
 Mekanika Statistika
KIMIA adalah ilmu tentang berbagai hal mengenai materi, yaitu terbuat dari apa, sifat dan perubahan
dalam suatu reaksi kimia.
Cabang ilmu Kimia antara lain,
 Farmasi yaitu ilmu tentang obatobatan;
 Radiokimia tentang zat-zat radioaktif;
 Kimia Organik tentang bahan-bahan kimia yang ada pada makhluk hidup;
 Kimia Anorganik tentang bahan kimia dalam benda-benda.

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.3


Manfaat mempelajari Sains:
1. memahami berbagai hal di sekitar kita,
2. menyelesaikan masalah,
3. berpikir logis dan sistematis,
4. meningkatkan kualitas hidup.

Tugas
Buatlah suatu poster untuk membandingkan penemuan seorang ilmuwan Sains dunia dan
ilmuwan asal Indonesia.
Informasi dapat diperoleh melalui buku, majalah, koran, sumber internet, atau melalui
wawancara.
Jangan lupa untuk menuliskan sumber yang kalian gunakan sebagai bahan untuk referensi
(dalam bentuk sitasi maupun daftar pustaka) pada poster kalian. Gunakanlah
gambar/diagram/data untuk menjelaskan penemuan tersebut atau menampilkan informasi yang
berkaitan dengan penemuan tersebut.
Presentasikanlah pada pertemuan berikutnya.

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.4


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Sebagai bukti kalian telah membaca ringkasan materi / modul ajar ini, jawablah soal berikut dengan
memberi lingkaran huruf A, B, C, atau D didepan opsi jawaban yang paling tepat!

1. Jika seorang siswa ingin mempelajari sifat-sifat benda yang ada disekitarnya, maka siswa tersebut
dapat mempelajarinya dalam ilmu ....
A. IPBA B. Fisika C. Biologi D. Kimia

2. Diantara pernyataan dibawah ini adalah manfaat yang diperoleh oleh siswa dengan mempelajari
IPA, kecuali ....
A. Dapat menjelaskan apa dan mengapa sesautu yang ada di alam terjadi
B. Dapat memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari
C. Membantu untuk berfikir logis dan sistematis
D. Dapat mengetahui cara manusia dalam berinteraksi

3. Yang menjadi objek pengamatan IPA adalah ....


A. Makhluk hidup saja B. Benda-benda mati
C. Benda-benda berukuran sangat kecil D. Seluruh benda yang terdapat dialam

4. lmu IPA yang mempelajari tentang aspek mendasar alam seperti materi, energi, gaya atau cahaya
disebut dengan ....
A. Fisika B. Kimia C. Biologi D. Ilmu Bumi dan Antariksa

5. Seorang ilmuan bekerja di laboratorium. Ia ingin menyelidiki reaksi apa yang terjadi ketika mentos
dimasukkan ke dalam minuman bersoda. Bidang ilmu IPA yang itekuni oleh ilmuan tersebut
adalah ....
A. Fisika B. Kimia C. Biologi D. Ilmu Bumi dan Antariksa

6. Manfaat utama yang didapatkan dengan mempelajari biologi adalah ....


A. meningkatkan rasa percaya diri
B. mengetahui hubungan sosial antarmanusia
C. paham karakteristik makhluk hidup
D. menumbuhkan sikap setia kawan

7. Cabang ilmu biologi yang khusus mempelajari interaksi dalam ekosistem, disebut ....
A. virologi B. ekologi C. palinologi D. algologi

8. Ilmu tentang penggolongan makhluk hidup disebut ....


A. taksonomi B. ekologi C. klasifikasi D. zoologi

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.5


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Penilaian Akhir SubBab


1. Beberapa ilmuwan mempelajari lebih dari satu bidang Sains. Menurut kalian, apakah bidang-
bidang ilmu yang dipelajari ahli berikut.
a. Biokimia
b. Geoisika

2. Bagaimanakah ilmu Sains digunakan dalam pekerjaan berikut ini.


a. Dokter
b. Polisi
c. Arsitek
d. Ahli nutrisi
Ilmuwan berikut bekerja dalam bidang yang berbeda. Cobalah kalian identifikasi cabang ilmu yang
dipelajari dengan menjodohkan kolom kiri dan kanan dengan garis!
No. Bidang yang dikerjakan Cabang Sains yang dipelajari

3 Amir mempelajari kebiasaan makan sapi. Elektronika

Badrun mencoba menciptakan plastik yang


4 Zoologi
dapat terurai.

Candra menyelidiki aliran listrik dalam


5 Kimia organik
televisi.

Daut mempelajari cara melihat Hilal 1


6 Ekologi
Syawal.

7 Ety mempelajari cara kawin suntik pada Sapi. Genetika

Farhan menyelidiki pengaruh sampah


8 Astronomi
terhadap hewan-hewan di laut.

Penyakit virus Ebola (PVE) atau disebut juga Penyakit demam berdarah Ebola (DBE) disebabkan oleh
virus Ebola. Pertama kali ditemukan di Afrika tahun 1976. Awalnya Ebola menginfeksi permukaan
pembuluh darah hewan mamalia, seperti kelelawar, monyet, dan simpanse kemudian menular ke
manusia melalui darah hewan yang terkontaminasi virus. Penularan virus dari manusia ke manusia
menyebar karena adanya kontak fisik dengan pasien Ebola. Masuknya darah, air liur, keringat,
muntah, ASI, tinja penderita Ebola melalui luka pada kulit, mulut, ataupun rongga hidung dapat
menyebabkan seseorang menderita penyakit ini. Penularan juga bisa melalui benda yang
terkontaminasi virus Ebola.
Seseorang yang terkena virus Ebola dapat mengalami pendarahan hebat yang dapat berakibat
kehilangan nyawa. Gejala yang ditimbulkan berupa demam, menggigil mirip dengan penyakit malaria
sehingga sulit diprediksi. Riwayat perjalanan penderita yang diperkirakan terinfeksi virus Ebola harus
diketahui apakah sebelumnya orang tersebut pernah mengunjungi negara atau daerah yang
terjangkit wabah ini. Tenaga kesehatan ataupun keluarga yang merawat pasien penyakit Ebola harus
terlatih dan memahami penanganan juga kontaminasi Ebola dengan baik.
Memakai masker, sarung tangan, dan pakaian pelindung tubuh yang lengkap. Tahun 2014 -2016
Ebola menjadi wabah yang sangat berbahaya di Afrika. Wabah ini juga menyebar ke Amerika Serikat.
Tahun 2021 kasus Ebola kembali ditemukan di Afrika seperti di Pantai Gading dan Kongo.

Sumber : http://www.guruamir.com/2022/02/contoh-soal-pilihan-ganda-pg-kompleks.html

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.6


9. Setelah membaca dan mencermati wacana di atas, diketahui virus Ebola dapat menular dan
menjadi wabah. Cara yang dapat dilakukan agar penyebaran penyakit virus Ebola tidak meluas ke
berbagai negara atau daerah lainnya adalah ....
A. melakukan isolasi terhadap penderita penyakit virus Ebola
B. mengajak warga mendaur ulang limbah terkena Ebola
C. menghimbau masyarakat untuk merawat pasien penderita Ebola
D. mengunjungi negara wabah untuk mempelajari penularan Ebola

10. Setelah membaca dan mencermati wacana di atas, dampak yang dapat ditimbulkan oleh
penyebaran virus Ebola secara luas terhadap masyarakat dunia adalah ....
A. membatasi ruang gerak dan interaksi masyarakat global
B. menimbulkan rasa takut melakukan untuk perjalanan jauh
C. memperkecil minat masyarakat mengonsumsi sayur dan buah
D. menurunkan kesadaran menjaga lingkungan agar tetap bersih wabah untuk mempelajari
penularan Ebola

11. Berikan contoh kegiatan dalam kehidupan sehari-hari yang menggambarkan sains bermanfaat
untuk:
a) memahami berbagai hal di sekitar kita.
b) menyelesaikan masalah.
c) berpikir logis dan sistematis.
d) meningkatkan kualitas hidup.

“Poster Penemuan Sains”


Poster adalah media publikasi yang terdiri atas tulisan, gambar ataupun kombinasi antar keduanya
dengan tujuan memberikan informasi kepada khalayak ramai. Poster atau plakat juga adalah karya
seni atau desain grafis yang memuat komposisi gambar dan huruf di atas kertas berukuran besar.
Pengaplikasiannya dengan cara ditempel di dinding atau permukaan datar lainnya dan dengan sifat
mencari perhatian mata sekuat mungkin, poster juga bisa menjadi sarana untuk mempromosikan
produk, jasa, kegiatan, seputar pendidikan dan lain-lain.
Poster biasanya dipasang ditempat-tempat umum yang dinilai strategis seperti sekolah, kantor,
pasar, mall dan tempat-tempat keramaian lainnya. Informasi yang ada pada poster umumnya
bersifat mengajak masyarakat. Poster ini umumnya ditempel di dinding atau permukaan yang relatif
datar ditempat-tempat umum yang ramai agar informasi dan pesan yang ada didalam poster
tersebut bisa tersampaikan kepada masyarakat luas.
Sumber : https://sumber.belajar.kemdikbud.go.id/repos/FileUpload/membuat%20poster_IK/
pengertian-poster.html

7 Penemu Indonesia Ini Justru Lebih Diakui Banget Secara Internasional


1. Prof. Dr. Khoirul Anwar: penemu Teknologi Broadband;
2. Yogi Ahmad Erlangga: penemu rumus matematika dalam berbagai masalah perminyakan;
3. Prof. Ir. R.M. Sedyatmo: penemu sistem pondasi cakar ayam;
4. Muhammad Nurhuda: penemu kompor rumah tangga ramah lingkungan;
5. Randall Hartolaksono: penemu bahan anti panas dan anti api dari singkong;
6. Tjokorda Raka Sukawati: penemu sistem penyangga jalan layang;
7. Warsito P. Taruno: penemu mesin pembunuh kanker.
Sumber : https://www.idntimes.com/science/discovery/bayu/penemu-indonesia-yang-diakui-
internasional/7

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.7


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Sebagai bukti kalian telah membaca ringkasan materi / modul ajar ini, jawablah soal berikut dengan
memberi lingkaran huruf A, B, C, atau D didepan opsi jawaban yang paling tepat!

1.

Gambar di ini termasuk contoh dari poster ….


a. layanan masyarakat b. niaga c. pendidikan d. komersial
2.

Isi poster ini mengajak untuk melakukan ….


a. hemat energi listrik b. menjaga kebersihan lingkungan
c. melakukan penerangan jalan d. menjaga kesehatan masyarakat
3. Berikut ini tempat yang jarang digunakan untuk memasang sebuah poster yaitu ….
A. pasar B. terminal C. tempat wisata D. kamar tidur
4. Poster yang dipasang di dalam kelas memiliki tujuan untuk memotivasi siswa. Maka jenis iklan ini
adalah poster ….
a. niaga b. kesehatan c. kelas d. layanan masyarakat
5. Dalam membuat poster harus menggunakan bahan yang ….
a. mahal b. transparan c. tipis dan ringan d. awet dan tidak mudah sobek
6. Pemasangan poster seharusnya di tempat yang ….
a. strategis b. sepi c. tengah hutan d. di pedalaman
7. Poster yang dibuat dengan tujuan untuk menawarkan suatu barang dan layanan jasa disebut
poster ….
a. layanan masyarakat b. pendidikan c. komersial d. kesehatan
8. Agar mampu menarik pembaca, maka poster perlu menambahkan gambar yang …
a. tidak sesuai dengan tema poster b. bertemakan pendidikan
c. mencolok dan menarik d. hasil lukisan pelukis terkenal
9. Mana yang ada di bawah ini bukan merupakan ciri-ciri dari poster yang baik?
A. Menggunakan bahasa yang mengandung sifat persuasif atau mengajak
B. Menggunakan kalimat yang rapi dan tertata dengan baik
C. Menggunakan bahasa yang bertele-tele
D. Memasukkan gambar yang sesuai dengan isi serta tema poster
10. Tujuan dari pemasangan poster yaitu….
A. Menghias jalan menjadi indah
B. Membuat rindang sebuah tempat
C. Menjadi wahana membaca bagi masyarakat luas
D. Memberikan informasi penting untuk masyarakat umum

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.8


Nama : Kelas : Nomor Absen :

“Laboratorium IPA”

Isi tabel alat-alat Laboratorium IPA dan alat ukur di masyarakat berikut
No. Gambar alat Nama alat Fungsi alat

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.9


9

10

11

12

13

14

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.10


15

16

17

18

19

20

21

22

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.11


23

24

25

26

27

28

29

30

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.12


Nama : Kelas : Nomor Absen :

No. Gambar alat Nama Alat Gambar Diagram

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.13


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Isi tabel Simbol-simbol berbahaya di laboratorium IPA berikut


No. Gambar Simbol Arti simbol

10

11

12

13

14

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.14


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Isi tabel alat-alat laboratorium yang digunakan untuk kegiatan berikut


No. Kegiatan Alat-alat laboratorium yang digunakan
16 Mengukur
volume air
sebanyak 25 mL?
17 Mengambil
garam yang akan
dilarutkan dalam
air
18 Mengaduk
garam agar
dapat larut
dalam air
19 Membuat
larutan gula 50
gram dalam 100
mL air
20 Mencampur 20
mL pewarna
makanan cair
dalam 50 mL air

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.15


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Jawablah soal berikut dengan memberi lingkaran huruf A, B, C, atau D didepan opsi jawaban yang
paling tepat!

21. Alat laboratorium yang digunakan untuk mengukur volume air sebanyak 25 mL adalah ....
A. gelas ukur B. gelas berpancuran
C. beaker glass D. erlenmeyer

22. Alat laboratorium yang digunakan untuk wadah 50 ml air yang akan dipanaskan adalah ....
A. gelas ukur B. gelas berpancuran
C. beaker glass D. erlenmeyer

23. Alat laboratorium yang digunakan untuk wadah dari bahan kimia cair adalah ....
A. gelas ukur B. gelas berpancuran
C. beaker glass D. erlenmeyer

24. lmu IPA yang mempelajari tentang aspek mendasar alam seperti materi, energi, gaya atau cahaya
disebut dengan ....
A. Fisika B. Kimia C. Biologi D. Ilmu Bumi dan Antariksa

15. Alat laboratorium IPA yang digunakan untuk mengambil garam yang akan dilarutkan dalam air
adalah ......

A. B.

C. D.

26. Alat laboratorium IPA yang digunakan untuk mengaduk garam agar dapat larut dalam air
adalah ......

A. B.

C. D.

27. Alat laboratorium IPA yang digunakan untuk memindahkan cairan dengan volume kecil
adalah ......

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.16


A. B.

C. D.

28. Alat laboratorium IPA yang digunakan untuk menjepit benda-benda berukuran kecil atau jaringan
adalah ......

A. B.

C. D.

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.17


Nama : Kelas : Nomor Absen :

“Laporan Penyelidikan Data dan Grafik”


Lengkapi Laporan Penyelidikan untuk memanaskan 100 mL air selama 3 menit yang suhunya akan
diukur setiap 20 detik berikut
Laporan Penyelidikan
Judul :

Tujuan :

Alat dan Bahan :

Langkah Kerja :

Data Penyelidikan :
Detik ke Suhu air Detik ke Suhu air
0 120
20 140
40 160
60 180
80 200
100

Gambar grafik :

Kesimpulan :

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.18


Metode Ilmiah”
adalah cara atau pendekatan yang dipakai dalam penelitian suatu ilmu.
Tahapan dalam metode ilmiah
1. Melakukan pengamatan atau observasi.
2. Membuat hipotesis dan mengidentiikasi variabel.
3. Membuat rancangan percobaan.
4. Melakukan eksperimen atau percobaan.
5. Mengumpulkan dan menyajikan data.
6. Menarik kesimpulan.
Pengamatan adalah hal-hal atau kejadian yang diingat, kita dapat menggunakan kelima indra kita
untuk mengamati.
Dari pengamatan di lingkungan sekitar, maka kita dapat menentukan dulu masalah yang akan diteliti.
Tuliskan Tujuan percobaan yang dapat diuji dari pengamatan 2 tanaman seperti gambar!

Contoh Tujuan Percobaan :


“Apakah tanaman ...... yang terkena cahaya matahari langsung akan menyebabkan warna daun yang
lebih pucat dibandingkan yang tidak terkena matahari?”
Hipotesis merupakan perkiraan sementara atau dugaan dari jawaban terhadap tujuan percobaan
yang akan diselidiki.
Hipotesis semakin lengkap apabila didukung oleh alasan dari segi ilmu Sains atau ilmiah.
Contoh Hipotesa :
“Tanaman ...... yang terkena cahaya matahari langsung akan menyebabkan warna daun yang lebih
pucat dibandingkan yang tidak terkena matahari karena fotosintesis memerlukan sinar matahari”
Variabel adalah faktor, kondisi, unsur, yang dapat berupa angka atau jenis-jenis yang menentukan
dalam suatu percobaan.
Variabel bebas adalah faktor, hal, atau unsur yang dianggap dapat menentukan variabel lainnya.
Variabel terikat adalah gejala yang muncul atau berubah dalam pola yang teratur dan biasa diamati
atau karena berubahnya variabel lain.
Variabel kontrol adalah faktor yang dibuat tetap sama selama percobaan.

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.19


Nama : Kelas : Nomor Absen :

Sebagai bukti kalian telah membaca ringakasan materi / modul ajar ini, jawablah soal berikut dengan
memberi lingkaran huruf A, B, C, atau D didepan opsi jawaban yang paling tepat!

1. Berikut ini sikap ilmiah yang harus dimiliki ilmuwan, kecuali ….


A. subjektif B. jujur C. berani D. tekun
2. Suatu penelitian harus objektif, artinya ......
A. melibatkan beberapa orang peneliti
B. mempunyai tujuan jelas
C. hipotesisnya terbukti
D. sesuai dengan fakta yang ada serta bersikap netral
3. Judul Penelitian : Pengaruh cahaya terhadap pertumbuhan tanaman. Berdasarkan judul tersebut,
yang merupakan rumusan masalah adalah ….
A. tidak ada pengaruh cahaya terhadap pertumbuhan tanaman
B. terdapat pengaruh cahaya terhadap pertumbuhan tanaman
C. cahaya merupakan sumber energi
D. pertumbuhan tanaman dipengaruhi oleh kadar pupuk dalam tanah
4. Seorang siswa ingin menyelidiki pengaruh jarak tanam dan jenis pupuk terhadap pertumbuhan
jagung manis. Komponen yang merupakan variabel bebas adalah ….
A. jarak tanam dan jenis pupuk
B. jarak tanam dan jagung manis
C. jagung manis dan berat basah jagung
D. jarak tanam dan berat basah
5. Hipotesis merupakan jawaban sementara atas suatu permasalahan. Hipotesis harus disusun
berdasarkan …
A. landasan teori yang telah disusun
B. percobaan yang dilakukan
C. hasil penelitian
D. kesimpulan penelitian
6. Langkah pertama dalam penelitian ilmiah adalah ….
A. melakukan eksperimen
B. observasi
C. analisis data
D. merancang eksperimen
7. Hasil pengamatan yang tidak tepat dalam kerja ilmiah adalah ….
A. berat buah mangga ringan
B. daun jambu panjangnya 12 cm
C. pH ekstrak mangga 3
D. suhu tubuh manusia 37oC
8. Perhatikan langkah-langkah metode ilmiah berikut!
1. Perumusan hipotesis
2. Pengumpulan data
3. Eksperimen
4. Perumusan masalah
5. Kesimpulan
Urutan langkah yang benar dalam pemecahan masalah biologi adalah …
A. 1 – 2 – 3 – 4 – 5 B. 1 – 2 – 3 – 5 – 4
C. 3 – 1 – 5 – 2 – 4 D. 4 – 1 – 3 – 2 – 5

Bahan bacaan - Tugas siswa IPA Kelas 7 Bab 1 -h.20

You might also like