You are on page 1of 11

REKAYASA IDE

MK. EVALUASI HASIL


BELAJAR

PRODI S1 PENDIDIKAN
TEKNIK ELEKTRO

Skor Nilai :

JUDUL

“Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Web”

DISUSUN OLEH :

NAMA : EGIA PRANANTA PINEM

NIM : 5193331003

DOSEN PENGAMPU : Prof. Dr. SAHAT SIAGIAN, M.Pd

MATA KULIAH : EVALUASI HASIL BELAJAR

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

Oktober 2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan
karunianya kepada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas Rekayasa Ide (RI)
Evaluasi Hasil Belajar dengan baik dan tepat pada waktunya.

Ucapan terima kasih kepada semua pihak yang tela berkontribusi sehingga Rekayasa
Ide ini telah disusun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan dari berbagai pihak
sehingga dapat memperlancar pembuatan tugas ini.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa masih banyak kekurangan baik dari segi
susuanan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu penulis menerima kritik dan saran
dari pembaca agar dapat memperbaiki tugas ini.

Akhir kata penulis berharap semoga Rekayasa Ide (RI) Evaluasi Hasil Belajar ini
dapat memberikan sedikit ilmu terhadap pembaca.

Medan, Oktober 2020

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...............................................................................................................i

DAFTAR ISI.............................................................................................................................ii

BAB 1 PENDAHULUAN........................................................................................................1

A. Latar Belakang Masalah..................................................................................................1

B. Tujuan Dan Manfaat.......................................................................................................2

BAB II GAGASAN..................................................................................................................4

A. Kondisi Kekinian Gagasan..............................................................................................4

B. Solusi Untuk Memperbaiki Gagasan..............................................................................4

C. Pengaruh Pemberian Solusi Gagasan..............................................................................5

D. Langkah-Langkah Strategis Mengimplementasikan Gagasan........................................5

BAB III PENUTUP..................................................................................................................7

A. Kesimpulan....................................................................................................................7

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................................8

ii
BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Proses pendidikan seseorang salah satunya diperoleh melalui proses


pembelajaran yang dilakukan di sekolah .Banyak komponen yang mempengaruhi
hasil belajar, antara lain: tujuan, bahan atau materi yang dipelajari, strategi
pembelajaran, siswa dan guru sebagai subjek belajar, media pembelajaran dan
penunjang proses pembelajaran. Komponen komponen tersebut saling terkait satu
sama lain sehingga melemahnya satu komponen akan menghambat pencapaian. Salah
satu komponen penting dalam dunia pendidikan adalah keberadaan guru. Guru
memiliki peran penting dalam meningkatkan prestasi belajar siswa disekolah .Dengan
demikian ,seorang guru harus mampu menggali potensi setiap siwa agar prestasi
belajar siswa meningkat.

Salah satu hal yang sangat berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa di
sekolah adalah motivasi belajar.Jika motivasi belajar siswa dapat ditingkatkan, maka
dapat diharapkan bahwa prestasi belajar siswa juga akan meningkat. Penggunaan
media pembelajaran dalam meningkatkan motivasi belajar siswa sering menjadi
masalah tersendiri bagi para guru karena terdapat banyak faktor baik internal maupun
eksternal yang mempengaruhi motivasi belajar siswa. Guru menerapkan prinsip-
prinsip motivasi belajar siswa dalam desain pembelajaran, yaitu ketika memilih media
pembelajaran. 

Media pembelajaran merupakan unsur yang amat penting pada suatu proses
belajar mengajar. Pemilihan jenis media pembelajaran yang sesuai akan menambah
minat siswa terhadap mata pelajaran yang diajarkan. Pemilihan media pembelajaran
tertentu akan berpengaruh pada motivasi belajar siswa. Jika guru dapat memberikan
motivasi belajar siswa maka prestasi siswa akan semakin meningkat.

Namun berdasarkan mini riset yang pernah kami lakukan diperoleh


kesimpulan bahwa peran guru dalam mengembangkan potensi akademik
(Perkembangan Intelektual ) siswa terkhusus di bidang Elektro masih sangat kurang
optimal .Hal ini dapat dilihat dari prestasi dan jumlah penghargaan yang diperoleh
RI Evaluasi Hasil Belajar | 1
siswa dibidang Elektro masih sangat sedikit jika dibandingkan dengan prestasi dan
piagam penghargaan yang diperoleh siswa di bidang psikomotorik. Selain
itu ,motivasi siswa terhadap pembelajaran teknik khususnya di bidang Elektro juga
sangat rendah, hal ini dapat ditinjau dari keseriusan siswa dalam mengerjakan soal-
soal mengenai listrik yang telah kami berikan pada saat observasi. Menyikapi hal ini,
penulis beramsumsi bahwa faktor yang paling berperan besar dalam mempengaruhi
tingkat pengetahuan dan pemahaman siswa di sekolah adalah guru. Dalam proses
belajar mengajar guru harus mampu membuat setiap siswa tertarik dengan materi
yang akan diajarkan, sehingga setiap siswa termotivasi untuk dapat memahami materi
yang diajarkan. Pembelajaran yang cenderung monoton dan tidak menarik menjadi
salah satu penyebab prestasi akademik belajar siswa sangat rendah karena kurangnya
motivasi dalam belajar listrik.

Upaya untuk meningkatkan motivasi belajar inilah yang menarik untuk dikaji
lebih jauh, sehingga penelitian ini akan dilakukan studi mengenai media pembelajaran
yang efektif untuk meningkatkan prestasi belajar siswa.Adapun media pembelajaran
yang efektif menurut penulis adalah media berbasis internet (e-learning) karena
media pembelajaran ini berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa. Penerapan
media pembelajaran internet berbasis WEB salah satunya. Media pembelajaran
berbasis internet dapat diakses secara online maupun offline. Pemanfaatan internet
untuk pendidikan dalam menunjang peningkatan kualitas kegiatan belajar-mengajar
tatap muka di kelas. Hal ini menjadi point penting yang dapat dijdikan sebagai bahan
pertimbangan bagi guru untuk memilih media pembelajaran.

B. Tujuan Dan Manfaat

Berdasarkan latar belakang masalah diatas ,maka tujuan penelitian ini adalah
untuk membantu guru dalam merekayasa suatu media pembelajaran yang efektif
dalam pembelajaran Teknik khususnya di bidang Elektro yaitu dengan menerapkan
penggunaan media pembelajaran berbasis internet atau e-learning yang dapat
memotivasi siswa sehingga siswa tertarik dan termotivasi untuk belajar Elektro.
Dengan demikian, harapannya siswa mendapatkan visualisasi yang jelas,
pendampingan, kontrol, evaluasi, umpan balik serta guru dapat memberikan layanan
konsultatif dan pendampingan terhadap proses pembelajaran di bidang Elektro. Hasil

RI Evaluasi Hasil Belajar | 2


rekayasa yang dihasilkan, diujikan kepada siswa dan di analisa dengan tujuan
mendapatkan hasil bisa atau tidaknya sistem ini diaplikasikan untuk mengatasi
masalah masalah dan kesenjangan yang ada.
Selain itu, dengan adanya makalah ini diharapkan seorang guru dapat
menciptakan dan mengembangkan suatu media pembelajaran berbasis internet bagi
siswa. Penggunaan media pembelajaran akan berpengaruh terhadap kegiatan siswa
selama proses belajar. Pemilihan media pembelajaran pun harus disesuaikan dengan
materi yang diajarkan dan kondisi siswa, sehingga diharapkan siswa dapat terlibat
secara aktif dalam kegiatan pembelajaran.

RI Evaluasi Hasil Belajar | 3


BAB II

GAGASAN

A. Kondisi Kekinian Gagasan

Gagasan pengunaan media berbasis internet masih belum efektif digunakan


oleh guru di dalam pembelajaran Fisika. Banyak faktor-faktor yang menyebabkan
seorang guru belum menggunakan media pembelajaran berbasis innternet dikarenakan
kurangnya pengetahuan dalam penggunaan teknologi komputer dan pemahaman
dalam penggunaan innternet. Selain itu, kurangnya sarana dan prasara dalam
mendukung pemebelajaran berbasis internet juga menjadi salah satu penyebab kurang
efektifnya penggunaan media berbasis internet di bebeberapa sekolah terlebih di
sekolah-sekolah yang terletak di daerah terpencil.

Sehingga masih banyak dijumpai pembelajaran tentang listrik yang


menggunakan model konvensional atau model tatap muka saja tanpa menggunakan
media pembelajaran. Hal inilah yang menyebabkan kebanyakan siswa kesulitan dalam
memahami pelajaran Tentang Elektro terkhusus materi- materi yang abstrak,
kebanyakan siswa beranggapan bahwa Teknik Elektro (listrik) itu adalah salah satu
pelajaran yang sangat sulit bahkan membosankan.

B. Solusi Untuk Memperbaiki Gagasan

Untuk meningkatkan efektivitas penggunaan media berbasis innternet di


dalam pembelajaran fisika ada beberapa solusi yang dapat diterapkan untuk
memperbaiki gagasan ini, yaitu:

1. Memberikan pengetahuan- pengetahuan atau sosialisasi kepada guru- guru yang


masih kurang paham dalam menggunakan fasilitas teknologi seperti komputer,
penggunaan internet dll.
2. Melakukan perencanaan yang maksimal sebelum proses KBM berlangsung.
3. Dilakukan konsultasi dengan guru-guru yang sudah menguasai IPTEK dalam
proses pembuatan media pembelajaran sehingga media pembelajaran lebih
sempurna, lebih menarik, dan lebih efektif.

RI Evaluasi Hasil Belajar | 4


4. Meyesuaikan penggunaan media pembelajaran dengan materi pelajaraan yang
akan disampaikan
5. Memberikan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) untuk siswa saat proses
pembelajaran sudah usai sebagai bahan evaluasi.

C. Pengaruh Pemberian Solusi Gagasan.

Melalui perangkat ini belajar tidak lagi dibatasi oleh ruang dan waktu, belajar
dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja (just-in-time training). Belajar Elektro
yang dilakukan melalui komputer dengan menggunakan internet mendorong siswa
untuk melakukan analisis dan sintesa pengetahuan, menggali, mengolah dan
memanfaatkan informasi, serta menghasilkan informasi dan pengetahuan sendiri.
Siswa dirangsang untuk melakukan eksplorasi ilmu pengetahuan secara mandiri.
Melalui solusi gagasan yang diberikan, diharapkan gagasan ide ini dapat
meningkatkan motivasi belajar siswa khususnya pembelajaran di bidang Teknik
Elektro karena banyak siswa yang beranggapan bahwa Listrik itu sangat sulit dan
membosankan.

D. Langkah-Langkah Strategis Mengimplementasikan Gagasan

Dalam mengimplementasikan gagasan ini maka ada beberapa langkah-langkah


yang harus dilakukan oleh seorang guru, antara lain:

1. Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Standar Kompetensi materi


pembelajaran yang akan diajarkan.
2. Mempersiapkan komputer atau laptop sebagai alat pengoperasian media
pembelajaran berbasis WEB.
3. Mempersiapkan proyektor sebagai sarana pendukung guru mengajar di dalam
kelas.
4. Mempersiapkan akses internet bila media pembelajaran berbasis WEB ini akan
digunakan secara online dengan membuka alamat situs yang telah dibuat, dan
apabila akan digunakan secara offline maka tinggal membuka file media
pembelajaran tersebut pada laptop atau komputer.
5. Mempersiapkan soal evaluasi untuk siswa yang akan diberikan pada akhir siklus.

RI Evaluasi Hasil Belajar | 5


6. Mempersiapkan peralatan untuk dokumentasi selama pembelajaran berlangsung,
yaitu kamera.

Selain itu, guru juga harus menerapkan media pembelajaran berbasis WEB
dengan menambahkan metode diskusi. Hal ini guna mengantisipasi kejenuhan siswa
dan meningkatkan keaktifan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran, guru juga
harus memberikan penambahan observer untuk tiap kelompok agar proses diskusi
berjalan secara kondusif dan siswa lebih berkonsentrasi dalam pembelajaran, Guru
juga memperingatkan dengan tegas kepada siswa yang terlambat mengumpul
jawaban agar kegiatan selanjutnya berjalan lancar dan siswa diberitahu tentang materi
yang akan disampaikan pada pertemuan berikutnya sehingga siswa diharapkan belajar
tentang materi tersebut dan dapat meningkatkan hasil belajarnya.

RI Evaluasi Hasil Belajar | 6


BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Guru merupakan salah satu komponen penting dalam sekolah . Keadaan guru
dapat mempengaruhi hasil belajar siswa . Peran guru dalam pembelajaran SAINS
khususnya dibidang Fisika sangatlah besar dalam menentukan tercapainya tujuan
pembelajaran. Dengan demikian seorang guru harus mampu menciptakan suasana
pembelajaran yang menarik, efektif dan mudah dipahami oleh siswa. Salah satu faktor
yang menyebabkan pembelajaran tidak menarik adalah penggunaan media
pembelajaran yang tidak efektif. Salah satu media pembelajaran yang dapat
digunakan dalam pembelajaran Teknik Elektro adalah media pembelajaran berbasis
WEB, sehingga siswa lebih mudah memahami materi pembelajaran dan mampu
mengembangkan wawasannya.
Secara umum dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran
berbasis internet sangat efektif diterapkan oleh guru untuk memotivasi belajar siswa
sehingga prestasi akademik siswa didalam bidang SAINS dan Teknologi meningkat.
Dengan adanya media pembelajaraan, maka tujuan pembelajaran juga akan tercapai
dengan baik sehingga mutu pendidikan Nasional semakin meningkat.

RI Evaluasi Hasil Belajar | 7


DAFTAR PUSTAKA

Aminoto, T., dan Pathoni, H. (2014). Penerapan Media E-Learning Berbasis Schoology
Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Materi Usaha dan Energi di Kelas
XI SMA N 10 Kota Jambi. JURNAL SAINMATIKA. 8(1), 13-29.

Anggraeni, D. M., Susilawati, dan Gunawan. (2015). Pengaruh Media Pembelajaran


Berbasis Moodle Terhadap Peningkatan Kemampuan Generik Sains Siswa SMK.
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN IPA (JPPIPA), 1(1), 134-147.

Arsyad,A. (2016). Media Pembelajaran (Edisi Revisi). Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Daryanto. (2011). Media Pembelajaran. Bandung: PT. Sarana Tutorial Nurani Sejahtera.

Hanum, N.S.. (2013). Keefektifan E-Learning Sebagai Media Pembelajaran (Studi Evaluasi
Model Pembelajaran E-Learning SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto). JURNAL
PENDIDIKAN VOKASI, 3(1), 90-102.

Prawiradilaga,D.S.,Ariani,D.,dan Handoko,. (2013). Media Pendidikan Teknologi: E-


learning. Jakarta: Prenadamedia Group.

RI Evaluasi Hasil Belajar | 8

You might also like