You are on page 1of 8

SATUAN ACARA PENYULUHAN

PENANGANAN JENTIK NYAMUK

1. Latar Belakang
Banyaknya Jentik nyamuk di desa tegal andong slawi karena kondisi lingkungan
yang kotor dan banyak masyarakat yang mengeluhkan hal ini, oleh karena itu
saya tertarik untuk melakukan penyuluhan penanganan jentik nyamuk di salah
satu masyarakat yaitu Tn. S di desa tegal andong slawi.
2. Pokok Bahasan : Pemberantasan Sarang Nyamuk ( PSN )
3. Sub Pokok Bahasan : Upaya pemberantasan jentik nyamuk
4. Sasaran : Keluarga Tn. S
5. Tempat Pertemuan : Rumah Tn. S di desa tegal andong slawi
6. Waktu Pertemuan : Rabu, 30 November 20012
7. Penyuluh : Willi Ardiatmo
8. Jam : 10.00-1030 WIB
9. Tujuan Instruksional
a. Tujuan Instruksional Umum ( TIU)
Setelah dilakukan penyuluhan kesehatan selama 30 menit Tn .S menjelaskan
tentang upaya pemberantasan jentik nyamuk.
b. Tujuan Instuksional Khusus ( TIK )
Setelah dilakukan tindakan keperawatan (penyuluhan kesehatan ) selama 1 X
30 menit keluarga diharapkan mampu :
1) Menjelaskan tentang pengertian rumah bebas jentik
2) Menyebutkan Siapa yang melakukan Pemeriksaan Jentik Berkala
3) Mendemontrasikan hal yang perlu dilakukan agar rumah bebas jentik
4) Bahaya jentik-jentik nyamuk bila tidak tertangani
5) Upaya pemberantasan jentik-jentik nyamuk
10. Materi
Terlampir
11. Metode yang digunakan :
a) Ceramah
b) Tanya jawab/ diskusi
12. Media yang digunakan :
a) Leaflet
b) Lembar balik/flas card
13. Tempat/ setting

: Penyuluh

: Suami / istri
14. Kegiatan Penyuluhan Kesehatan :

NO. WAKTU KEGIATAN PENYULUH RESPON PESERTA

1. 1. Pembukaan Menjawab salam


a. Salam pembukaan - Memperhatikan
b. Perkenalan - Memperhatikan
c. Menjelaskan tujuan Menjawab
5 menit
penyuluhan
d. menanyakan kepada klien
tentang pengetahuan
penanganan jentik nyamuk
2. 2. Kegiatan inti penyuluhan,
menyampaikan materi tentang : Menyimak dan
a. Pengertian Rumah bebas memperhatikan
jentik, penyuluhan
b. Pengertian pemeriksaan Memperhatikan
jentik berkala (PJB), Memperhatikan
20 menit
c. Siapa yang melakukan Memperhatikan
Pemeriksaan Jentik Berkala,
d. Hal yang perlu dilakukan
agar Rumah Bebas Jentik,
e. Manfaat rumah bebas jentik,
f. Cara Pemeriksaan Jentik
Berkala
3. 3. Penutup
a. Memberi kesempatan kepada Bersama penyuluh
klien untuk bertanya menyimpulkan
b. Memberikan pertanyaan materi
kepada klien menjawab
c. memberikan reinfocment pertanyaan materi
kepada klien yang dibahas hari ini
5 menit
d. Menyimpulkan materi yang Menjawab salam
telah didiskusikan
e. Melakukan evaluasi
penyuluhan
f. Mengakhiri kegiatan
penyuluhan dengan salam
15. Evaluasi
a) Apa yang dimaksud Rumah bebas jentik?
b) Apa pemeriksaan jentik berkala (PJB)?
c) Apa yang perlu dilakukan agar Rumah Bebas Jentik?
d) Apa manfaat rumah bebas jentik?
e) Bagaimana cara Pemeriksaan Jentik Berkala?

16. Referensi
http://asuhankeperawatan4u.blogspot.com/2012/06/sap-penanganan-jentik-
nyamuk.html
http://www.catatandokter.com/2011/02/cara-membasmi-jentik-nyamuk-
demam.html
http://puskesmasnangapinoh.blogspot.com/2012/10/pemeriksaan-jentik-nyamuk-
tembawang.html.
http://health.okezone.com/read/2012/06/19/482/650138/3-m-solusi-mudah-
murah-atasi-dbd
LAMPIRAN MATERI PENANGANAN JENTIK NYAMUK

1. Pengertian Rumah bebas jentik


Rumah bebas Jentik adalah rumah tangga yang setelah dilakukan pemeriksaan
Jentik secara berkala tidak terdapat Jentik nyamuk.

2. Pengertian pemeriksaan jentik berkala (PJB)


Adalah pemeriksaan tempat-tempat perkembangbiakan nyamuk (tempat-tempat
penampungan air) yang ada di dalam rumah seperti bak mandi/WC, vas bunga,
tatakan kulkas, dll dan di luar rumah seperti talang air, alas pot kembang, ketiak
daun, lubang pohon,pagar bambu, dll yang dilakukan secara teratur setiap
minggu.

3. Siapa yang melakukan Pemeriksaan Jentik Berkala


a. Anggota rumah tangga
b. Juru Pemantau Jentik (Jumantik)
c. Tenaga pemeriksa Jentik lainnya

4. Hal yang perlu dilakukan agar Rumah Bebas Jentik


a) Lakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan cara 3 M plus
(Menguras, Menutup, Mengubur, plus Menghindari gigitan nyamuk).
b) PSN merupakan kegiatan memberantas telur, jentik, dan kepompong
nyamuk penular berbagai penyakit seperti Denam Berdarah Dengue,
Chikungunya, Malaria, Filariasis (Kaki Gajah} di tempat-tempat
perkembangbiakannya.
c) 3 M Plus adalah tiga cara plus yang dilakukan pada saat PSN yaitu:
d) Menguras dan menyikat tempat-tempat penampungan air seperti bak mandi,
tatakan kulkas, tatakan pot kembang dan tempat air minum burung.
e) Menutup rapat-rapat tempat penampungan air seperti lubang bak kontrol,
lubang pohon, lekukan-lekukan yang dapat menampung air hujan.
f) Mengubur atau menyingkirkan barang-barang bekas yang dapat
menampung air seperti ban bekas, kaleng bekas, plastik-plastik yang dibuang
sembarangan (bekas botol/gelas akua, plastik kresek,dll)
Plus Menghindari gigitan nyamuk:
a) Menggunakan kelambu ketika tidur.
b) Memakai obat yang dapat mencegah gigitan nyamuk, misalnya obat nyamuk
bakar, semprot, oles/diusap ke kulit, dll
c) Menghindari kebiasaan menggantung pakaian di dalam kamar.
d) Mengupayakan pencahayaan dan ventilasi yang memadai.
e) Memperbaiki saluran dan talang air yang rusak.
f) Menaburkan larvasida (bubuk pembunuh jentik) di tempat-tempat yang sulit
dikuras misalnya di talang air atau di daerah sulit air.
g) Memelihara ikan pemakan jentik di kolam/bak penampung air, misalnya
ikan cupang, ikan nila, dll.
h) Menanam tumbuhan pengusir nyamuk misalnya, Zodio, Lavender,
Rosemerry,

5. Manfaat rumah bebas jentik


a. Populasi nyamuk menjadi terkendali sehingga penularan penyakit dengan
perantara nyamuk dapat dicegah atau dikurangi.
b. Kemungkinan terhindar dari berbagai penyakit semakin besar seperti Demam
Berdarah Dengue (DBD), Malaria, Chikungunya, atau Kaki Gajah.
c. Lingkungan rumah menjadi bersih dan sehat.

6. Cara Pemeriksaan Jentik Berkala


a) Mengunjungi setiap rumah tangga yang ada di wilayah kerja untuk
memeriksa tempat yang sering menjadi tempat perkembangbiakan
nyamuk/tempat penampungan air di dalam dan di luar rumah serta
memberikan penyuluhan tentang PSN kepada anggota rumah tangga.
b) Menggunakan senter untuk melihat keberadaan jentik.
c) Jika ditemukan jentik, anggota rumah tangga diminta untuk ikut
menyaksikan/melihat jentik, kemudian langsung dilanjutkan dengan PSN
melalui 3 M atau 3 M plus.
d) Memberikan penjelasan manfaat dan anjuran PSN kepada anggota rumah
tangga.
e) Mencatat hasil pemeriksaan jentik pada Kartu Jentik Rumah (kartu yang
ditinggalkan di rumah) dan pada Formulir pelaporan ke Puskesmas.

Slawi, 21November 2012

Pembimbing Penguji
TUGAS
PROMOSI KESEHATAN

DISUSUN OLEH :
WILLI ARDIATMO
A0011073

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

BHAKTI MANDALA HUSADA


Alamat : Jl. Cut Nyak Dien. Kalisapu Kec.Slawi Kab. Tegal
Telp : 0283 3317706 Fax : 0283 6197570 Website : www.stikesbhamada.ac.id
Email : mail@stikesbhamada.ac.id

You might also like