You are on page 1of 2

L ORGANISASI PELAKSANAAN

PEKERJAAN

Pada bagian ini diuraikan struktur organisasi pelaksanaan pekerjaan, yang secara umum mencakup
tujuan pembentukan organisasi dan usulan struktur organisasi dimaksud.

L.1. ORGANISASI PELAKSANAAN


Struktur organisasi pelaksanaan kegiatan Revisi Rencana Tata Ruang di Wilayah (RTRW)
Kabupaten Pasaman Barat Tahun 2011-2031 secara struktural operasional meliputi:

a. Satuan Kerja Perangkat Daerah Dinas PUPR Kabupaten Pasaman Barat, selaku Pengguna
Jasa.

b. Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Revisi Rencana Tata Ruang di Wilayah (RTRW)
Kabupaten Pasaman Barat Tahun 2011-2031, selaku penanggung-jawab pelaksana.

c. Tim Teknis adalah tim yang dibentuk pada Satuan Kerja Perangkat Daerah PUPR
Kabupaten Pasaman Barat;

d. Manajemen perusahaan Penyedia Jasa adalah perusahaan konsultan yang ditunjuk oleh
Pengguna Jasa.

e. Ketua Tim (Team Leader), adalah koordinator pelaksana dari pihak penyedia jasa yang
bertanggung-jawab penuh dalam pelaksanaan kegiatan secara keseluruhan, dan
mempunyai akses untuk mengadakan koordinasi, konsultasi, dan rapat lainnya kepada
Tim Teknis dan kepada PUPR Kabupaten Pasaman Barat dan pihak yang terlibat dalam
pelaksanaan kegiatan ini.

f. Kelompok Tim Tenaga Ahli berasal dari penyedia jasa yang akan ditugaskan/dilibatkan
untuk melaksanakan kegiatan ini, sesuai dengan amanat dalam Kerangka Acuan Kerja
(KAK) dan pengarahan-pengarahan dari Tim Teknis;

g. Tenaga Penunjang berasal dari penyedia jasa yang akan ditugaskan untuk untuk
mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan yang dilakukan oleh kolompok Tenaga Ahli.

Lebih jelasnya struktur organisasi pelaksanaan kegiatan Revisi Rencana Tata Ruang di Wilayah
(RTRW) Kabupaten Pasaman Barat Tahun 2011-2031 tersebut dapat dilihat pada gambar
berikut.

L|1
Gambar L.1. Struktur Organisasi Pelaksanaan Kegiatan Revisi Rencana Tata Ruang di Wilayah
(RTRW) Kabupaten Pasaman Barat Tahun 2011-2031

PEPPERINTAH KABUPATEN PASAMAN BARAT


DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

PEJABAT PELAKSANA TEKNIS KEGIATAN


REVIREVISI
( ) RTRW KAB. PASAMAN BARAT

TIM TEKNIS Pihak


REVISI RTRW KAB. KONSULTAN PELAKSANA
PASAMAN BARAT PT. CV.
MULTI KARYA KONSULTAN Terkait

KETUA TIM
Ahli Perencanaan Wilayah
&

KELOMPOK TENAGA AHLI

Ahli Ekonomi Wilayah Ahli Infrastruktur/ Ahli GIS


Transportasi

Ahli Sosial dan Ahli Lingkungan Ahli Kebencanaan


Kependudukan

Ahli Hukum & Ahli Geologi


Pertanahan

KELOMPOK TENAGA PENUNJANG

Asisten Ahli Asisten Ahli Asisten Ahli


Perencanaan Wilayah GIS Survey dan Pemetaan

Surveyor GIS Tenaga Administrasi

L|2

You might also like