You are on page 1of 2

Nama : Febby Masyanti Geiner

NIM : 20501005
Prodi : Ilmu Kimia
Semester :5
Kesimpulan webinar Senyawa Berstruktur Apati : Modifikasi dan Aplikasi yang
diselenggarakan pada hari Rabu, 5 Oktober 2022 yang dapat saya rangkumkan sebagai berikut!
Pada webinar yang di moderatori oleh Dr.Yusi Deawati, M.Si dan seminar yang di pandu
atau dibawakan oleh Prof. Dr. Atiek Rostika Noviyanti, M.Si dimana judul yang dibawakan ini
beliau telah kerjakan atau teliti sejak Prof S3 pada tahun 2007 lalu dimana outlines yang akan
dibahas antara lain ada inspirasi dari alam, oksiapati dan hidroksiapati, oksipatit sebagai material
energi bersih, biokeramik hidroksiapatit
 Inspirasi dari alam
Seperti bebatuan yang memiliki warna yang unik-unik. Pada rumus Ca3(PO4)3, (Cl,F.OH)
di ujung masing-masing rumus ini ada banyak ribuan komposisi apatit.
 Oksiapatit vs Hidroksiapatit
Dimana pembahasan ini berfokus ke O2 dan (OH)2 dari 2 senyawa ini memiliki perbedaan
hanya pada ujungnya dan variasinya namun ada aturannya.
 Oksiapatit gugus ujungnya adalah O2- atau O2. pada tulisan yang ditulis oleh orang
jepang yang bernama Nakayama tahun 1995 pastinya para ilmuan akan berfikir
bahwa ion tinggi itu suatu material yang nanti bisa dimanfaatkan untuk apa
nantinya, dan tentunya ini berkaitan dengan aliran ion, semakin cepat aliran ionnya
semakin tinggi produktivitasnya maka dikaitkannya dengan salah satu penyusun
dari alat energi terbaru yang disebut Oxide Fuel Cell. Konduktivitas ionik tinggi
ini bisa ditempatkan dielektrolit atau dia bisa berperan sebagai elektrolit. Jika
disatukan dengan katode dan anode itu menjadi suatu alat yang beregenerasi
electron. Pada doping itu dia dapat membentuk kristal menjadi cacat, cacat kristal
disini itu adalah kekosongan kation, dopan, oksigen interstisi, di situ para ilmuan
akan menciptakan atau property yang ada. Jadi konsep dari cacat kristal ini adalah
atom yang ada didalam struktur itu menjadi labil dan menggerakkan oksigen yang
ada di tengah. Jadi cacat adalah kesampingan.
 Biokeramik Hidroksiapatit ini berbeda dengan Oksiapatit ternyata pada
Hidrosiapatit ini lebih ke nabioseramik. Secara struktur itu sama namun Cuma yang
berubah tadi itu lantanumnya jadi kalsium kemudian O2 jadi OH. Dari sifat dapat
dilihat seolah-olah berbeda dengan yang tadi karena hidroksiapatit itu material yang
sama dengan komposisi yang ada dala gigi dan tulang kita. Sehingga
penggunaannya juga lebih ke pasta gigi. Sumber alami dari HAP dari cangkang
telur, tulang ikan, tulang ikan, alga. Para ilmuan menyukai sumber alami ini
walaupun susah mengapa? karna kompatibilitasnya tinggi jadi lebih baik
menggunakan sumber alami ini. Pada HAP yang memiliki pH yang berbeda akan
menjadikan morfologinya juga berbeda atau merubah morfologinya. HAP bisa juga
digunakan untuk separator baterai litium, juga penyimpanan energi termal dengan
peran yang berbeda, juga sebagai material pembawa.
Struktur apatit terbuka dapat dimodifikasi dengan Teknik doping, morfologi dan sifat
material berstruktur apatit dikontrol pada proses sintesis tergantung pada metode apa yang akan
kita pilih, material berstruktur apatit memiliki aplikasi yang luas bukan hanya pada bidang
Kesehatan namun melebar ke adsorben juga katalis kemudian material medis.

You might also like