You are on page 1of 6
PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA PENGURUS PROVINSI JAWA TENGAH Alamat JL Lontar No. 1 Semarang 50125 indonesia, Telp. (024) 8453858, 8417424, Fax 8453858 Email: pgrijawatengah@yahoo.coiid, website www.pgri-jateng.info + 220/Org/ITE/XX1/2022 04 Oktober 2022 2 1 (satu) berkas : Pengantar Yth. Ketua Pengurus PGRI Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah di- tempat Dengan hormat, Bersama ini kami kirimkan Pedoman Pelaksanaan Kegiatan Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2022 Tingkat Provinsi Jawa Tengah, Saudara agar mensosialisasikan dan meneruskan informasi mengenai kegiatan tersebut kepada segenap jajaran PGRI di wilayah Saudara. tas perhatian dan kerjasama yang baik, kami sampaikan terima kasih, PENGURUS PGRI 35 SSBROVANSI JAWA TENGAH ee tS ‘ ‘Sékretaris Umum, (Aris Munandar, M.Pd. NPA PGRI 1201008584 <2 "ONPA PGRI 1227017249 PEDOMAN PELAKSANAAN KEGIATAN PERINGATAN HUT KE-77 PGRI DAN HARI GURU NASIONAL TAI PROVINSI JAWA TENGAH A. Pendahuluan Seratus hari setelah Indonesia merdeka, yaitu pada tanggal 25 November 1945 di Surakarta, Jawa Tengah, berbagai organisasi guru berkongres, berhimpun bersepakat dan membentuk satu-satunya wadah organisasi guru, dengan nama Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRN). Sejak lahir PGRI bersifat unitaristik, independen, dan nonpolitik praktis. PGRI adalah organisasi profesi, perjuangan, dan ketenagakerjaan yang selalu berupaya ‘mewujudkan guru yang profesional, sejahtera, dan bermartabat, dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia, Peran guru dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia sangat besar dan sangat menentukan, Guru merupakan salah satu komponen yang strategis dalam mewujudkan keberhasilan pendidikan yang meletakkan dasar serta turut mempersiapkan pengembangan potensi peserta didik untuk mencapai tujuan nasional mencerdaskan bangsa, Sejak masa penjajahan, guru selalu menanamkan kesadaran akan harga diri sebagai bangsa dan ‘menanamkan semangat nasionalisme kepada peserta didik dan masyarakat. Pada tahap awal kebangkitan nasional, para guru aktif dalam organisasi pembela tanah air dan pembina jiwa serta semangat para pemuda pelajar Dedikasi, tekad, dan semangat persatuan dan kesatuan para guru dalam PGRI ‘mendapatkan dukungan penuh dari berbagai pihak. Bahkan Pemerintah Republik Indonesia melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 menetapkan tanggal 25 November, hari kelahiran PGRI, sebagai Hari Guru Nasional, yang kemudian dimantapkan melalui Undang- Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Sejak tahun 1994 setiap tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional dan Hari Ulang tahun PGRI secara bersama- sama Tepat pada tanggal 25 November 2022 ini PGRI genap berusia 77 tahun. Usia yang matang dan dewasa bagi sebuah organisasi. Selama kurun waktu 77 tahun itu, berbagai perjuangan PGRI telah berhasil meningkatkan kesejahteraan guru, perlidungan dan advokasi, peningkatan kompetensi, dukungan pengembangan karier, penyelesaian masalah guru dan pendidikan, melakukan kerja sama dengan pihak terkait sebagai wujud kolaborasi, dan kegiatan kemanusiaan. Hasil perjuangan PGRI adalah wujud nyata komitmen PGRI untuk meningkatkan mutu dan pelayanan pendidikan untuk Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh Sesuai Keputusan Konkemas II] PGRI, Pengurus Besar PGRI menugaskan PGRI Provinsi Jawa Tengah sebagai tuan rumah Acara Puncak Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 di Kota Semarang yang akan dihadiri Presiden RI, beberapa Menteri terkait, Pengurus Besar PGRI, Pengurus PGRI Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia, Pengurus cabang, dan ranting Jawa-Bali kurang lebih 10.000 (sepuluh ribu). Kegiatan Acara Puncak Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 di Kota Semarang mengacu pada kegiatan di tingkat nasional Selain sebagai tuan rumah acara Puncak HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022, PGRI Provinsi Jawa Tengah akan menyelenggarakan rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan di berbagai jenjang selama bulan Oktober s.d. Desember 2022. Rangkaian kegiatan antara lain Pemasangan bendera organisasi serta spanduk dengan tema HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022, Bakti Sosial, Upacara Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022, Ziarah ke Makam Tokoh PGRI, Kegiatan IImiah dan Lomba-lomba, Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 adalah momentum kebangkitan para guru untuk menjadi guru yang lebih profesional. Di tengah perkembangan dunia yang dinamis dan sangat cepat, pendidik dan tenaga kependidikan diharapkan mengambil peran yang lebih dari sekedar mengajar dan mengelola pendidikan, tetapi juga memfasilitasi peserta didik sehingga mereka dapat mencapai potensi optimalnya dalam rangka menginternalisasikan nilai- nilai Pelajar Pancasila, Guru sebagai garda terdepan yang paling menentukan arah dan masa depan pendidikan Indonesia. Gurulah yang paling mengerti kebutuhan dan potensi anak didiknya. Semoga di HUT ke-77 PGRI dan HGN tahun ini memberikan motivasi dan inspirasi begitu pentingnya soliditas dan solidaritas guru dalam membesarkan marwah PGRI sebagai organisasi profesi Dasar Kegiatan Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Undang-Undang RI Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Peraturan pemerintah Nomor 74 Tahun 2008 Tentang Guru. Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 tentang Penetapan Hari Guru Nasional tangggal 25 November 1994. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PGRI Keputusan Pengurus Besar PGRI Nomor : 44/Um/PB/XXI1/2019 tanggal 29 Oktober 2019 tentang Susunan dan Personalia Pengurus Provinsi PGRI Jawa Tengah Masa Bakti XXII. 7. Keputusan Konferensi Provinsi PGRI Jawa Tengah Masa Bakti XXII Tahun 2019 Tentang Program Umum, 8. Surat Pengurus Besar PGRI nomor: 455/Um/PB/XXII/2022 tanggal 20 Juni 2022 Perihal Penugasan Tuan Rumah Puncak Peringatan HUT Ke-77. 9. Keputusan Rapat Pengurus Provinsi PGRI Jawa Tengah tanggal 23 September 2022 Peres ou . Tema ‘Tema HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 adalah “Guru Bangkit-Pulihkan Pendidikan Indonesia Kuat-Indonesia Maju” #GuruBangkitPulihkanPendidikan fujuan Kegiatan 1 Meningkatkan kreativitas, profesionalisme, dan dedikasi guru dalam menjalankan tugas profesionalnya mempersiapkan sumber daya manusia sebagai basis terwujudnya generasi emas Indonesia tahun 2045 Memperkokoh solidaritas dan kesetiakawanan anggota serta meningkatkan kepercayaan ‘masyarakat dan anggota kepada PGRI, sebagai organisasi profesi guru di Indonesia Memperkuat sinergi dan kerja sama PGRI dengan mitra dalam meningkatkan pengetahuan, ketrampilan, dan profesionalisme. E, Jenis Kegiatan Rangkaian kegiatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 dilaksanakan di tingkat nasional, tingkat provinsi, tingkat kabupaten/kota, dan juga dilaksanakan di tingkat cabang. Jenis kegiatan yang dilaksanakan adalah kegiatan yang melibatkan anggota serta dilaksanakan secara sederhana, efisien, dan menyesuaikan dengan era pandemi. Selain sebagai tuan rumah pelaksanan Puncak Acara Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2022 Tingkat Nasional, PGRI Provinsi Jawa Tengah akan menyelenggarakan rangkaian kegiatan di tingkat provinsi dan berpartisipasi mengikuti kegiatan ‘tingkat nasional, Rangkaian kegiatan sebagai berikut : Pemasangan Bendera serta Spanduk dengan Tema HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 Bakti Sosial Kegiatan Ilmiah/Focus Group Discussion (FGD) Festival Media Kreatif Merdeka Belajar Anugerah Dwija Praja Nugraha dan Anugerah Cendikia Cipta Pradana Ziarah ke Makam Tokoh PGRI Upacara Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 Tingkat Provinsi Jawa Tengah Acara Puncak Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 Tingkat Nasional Sra eee F. Ketentuan dan Pelaksanaan Kegiatan 1. Pemasangan Bendera Organisasi serta Spanduk dengan Tema HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 Pemasangan bendera PGRI serta spanduk dilakukan secara serentak di seluruh Jawa Tengah mulai tanggal 1 November 2022 s.d. 5 Desember 2022.Pemasangan bendera PGRI dan spanduk dilakukan di setiap jajaran PGRI se-Provinsi Jawa Tengah (provinsi, kabupaten/kota, cabang, dan ranting), sekolah dan instansi pendidikan, serta di jalan yang strategi 2. Bakti Sosial Kegiatan bakti sosial adalah pemberian bantuan air bersih. Bantuan air bersih diberikan bagi kabupaten/kota yang dilanda kekeringan dan dilaksanakan pada bulan Oktober 2022. Kabupaten/kota yang mengalami kekeringan agar mengajukan permohonan bantuan air bersih ke Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah, 3, Kegiatan Imiah Kegiatan ilmiah tingkat Provinsi Jawa Tengah sebagai berikut: a. Digital School Bootcamp (Pelatihan Inovasi Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi) Kerjasama PGRI Provinsi Jawa Tengah dengan BPTIK Dikbud Dinas an dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan dilaksanakan secara luring pada bulan Oktober 2022 di 10 (sepuluh) PGRI kabupaten yaitu Kota Semarang, Kabupaten Demak, Kabupaten Grobogan, Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Brebes, Kabupaten Pemalang, dan Kabupaten Kendal. Kegiatan diikuti oleh guru anggota PGRI dari jenjang PAUD/TK, SD/MI, SMP/MTTs, SMA/MA/SMK b. Focus Group Discussion (FGD) RUU Sisdiknas Dilaksanakan_bulan November 2022 di Kota Semarang. Narasumber FGD Dewan Pembina dan Dewan Pakar Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah. c. Literasi Di Kegiatan akan diselenggarakan secara daring pada bulan Oktober s.d. November 2022 dan diikuti oleh guru/anggota PGRI se-Jawa Tengah di tingkat karesidenan, meliputi Karesidenan Semarang, Karesidenan Pati, Karesidenan Surakarta, Karesidenan Pekalongan, Karesidenan Banyumas, dan Karesidenan Kedu. Selain penyelenggaraan tingkat Jawa Tengah, PGRI Provinsi Jawa Tengah juga akan berpartisipasi pada kegiatan ilmiah dalam bentuk webinar dan workshop virtual yang diselenggarakan Pengurus Besar PGRI |. Festival Media Kreatif Merdeka Belajar Festival Media Kreatif Merdeka Belajar dengan tema “Merdeka Belajar, Merdeka Berinovasi, Tetap Berkarakter” diselenggarakan oleh PGRI Provinsi Jawa Tengah. Peserta adalah guru, kepala sekolah, dan tenaga kependidikan anggota PGRI. Jenis lomba terdii dari a) Media Kreatif Merdeka Belajar: 1) Film Pendek 2) Podcast 3) Vlog 4) Majalah Digital b) Best Practise Pembelajaran Seni Guru Kelas PAUD, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK Petunjuk teknis lomba akan dituangkan dalam lembar tersendiri . Anugerah Dwija Praja Nugraha dan Anugerah Cendikia Cipta Pradana Kegiatan diselenggarakan oleh Pengurus Besar PGRI, dan diusulkan melalui Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah, a) Anugerah Dwija Praja Nugraha Penghargaan diberikan kepada kepala daerah yang memiliki komitmen tinggi terhadap peningkatan mutu pendidikan di wilayah masing-masing, b) Anugerah Cendikia Cipta Pradana Penghargaan diberikan kepada tokoh pembaharu pendidikan yang memiliki komitmen tinggi dan inovasi utuk dunia pendidikan yang diakui oleh lembaga kredibel. . Ziarah dalam rangka HUT Ke-77 PGRI Ziarah dilaksanakan di makam tokoh PGRI : a. Makam Bapak Drs. H. Karseno (TMP Giri Tunggal Semarang) b. Makam Bapak Dr. H. Soebagyo Brotosedjati, M.Pd. (Kabupaten Sukoharjo) c. Makam Bapak Dr. H. Sulistiyo, M.Pd. (Kabupaten Banjamegara) d. Makam Bapak Taruna, S.H. (Makam UNDIP Semarang) . Upacara Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 1) Upacara Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 dilaksanakan serentak pada tanggal 25 November 2022 di segenap jajaran PGRI Provinsi Jawa Tengah. Upacara tingkat Provinsi Jawa Tengah akan dilaksanakan di Kampus IV UPGRIS Teknis kegiatan akan ditentukan lebih lanjut. 2) Upacara HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 di kabupaten/kota mengacu ketentuan yang ada dan dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan. Pokok-pokok susunan upacara sama dengan susunan upacara bendera dengan penyesuaian pada sambutan, pembacaan sejarah singkat PGRI, dan nyanyian lagu-lagu PGRI (Mars dan Hymne PGRI). 8, Acara Puncak Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 Tingkat Nasional Konkernas Il PGRI Tahun 2022 memutuskan bahwa Acara Puncak Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 diselenggararakan di Semarang Jawa Tengah. Kegiaton akan diselenggarakan secara luring dengan protokol kesehatan pada tanggal 3 Desember 2022 di Marina Convention Cenire JI. Vila Marina No. 1 Kota Semarang Jawa Tengah dan disiarkan melalui kanal Youtube PB PGRI. Kegiatan akan diikuti oleh 10,000 peserta terdiri dari perwakilan pengurus dan anggota PGRI kabupaten/kota/provinsi se-Indonesia. Presiden Republik Indonesia dijadwalkan hadir dan memberikan sambutan pada Acara Puncak Peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 sebagai bentuk perhatian terhadap peningkatan kualitas guru. Selain itu, acara juga akan dihadiri sejumlah Menteri, Gubernur Jawa Tengah, Walikota Semarang, serta sejumlah Gubermur, Bupati/Walikota penerima Anugerah Dwija Praja Nugraha. G. Anggaran Pendapatan dan Belanja 1. Sumber Dana a. RAPBO PGRI Provinsi Jawa Tengah b. Bantuan yang sah dan tidak mengikat 2. Pengeluaran Rencana anggaran kegiatan dituangkan dalam lembar tersendiri H. Panitia Penyclenggara Panitia kegiatan tingkat provinsi terdiri dari panitia pengarah dan panitia pelaksana Personalia panitia adalah Pengurus PGRI Provinsi PGRI Jawa Tengah dan anggota/pengurus yang ditunjuk. Kegiatan tingkat cabang dilaksanakan oleh Pengurus cabang dan kegiatan i tingkat kabupaten/kota dikelola oleh Pengurus kabupaten/kota yang bersangkutan. Kegiatan di tingkat karesidenan dilaksanakan oleh panitia pelaksana yang dibentuk oleh koordinator wilayah, J. Penutup Rangkaian peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022 akan dapat berlangsung dengan baik melalui peran serta dan Kontribusi dari seluruh anggota dan pihak-pihak lain yang, terkait, Semua jajaran PGRI di Provinsi Jawa Tengah agar melakukan koordinasi dengan instansi terkait dan mitra kerja dalam penyelenggaraan peringatan HUT Ke-77 PGRI dan HGN Tahun 2022. Kegiatan diharapkan akan semakin memperkokoh eksistensi organisasi dalam merefleksikan sejarabnya sekaligus modal untuk menghadapi tantangan di masa-masa yang akan datang. Hidup guru..hidup PGRI. solidaritas...yes 1!!! Semarang, 3 Oktober 2022 PENGURUS PGRL OVINSI JAWA TENGAH SO Sekretaris Umum, fi, ArkMunandar, M.Pd. ARPA PGRI 1227017249

You might also like