You are on page 1of 2

KEGIATAN PENGEMBANGAN UNIT KEWIRAUSAHAAN

Dalam upaya untuk meningkatkan dan mengembangkan Unit Produksi di SMK Telkom
Brawijaya maka Bapak Kepala Sekolah memberikan arahan dengan memberikan modal awal
untuk mengolah dana dalam melaksanakan kegiatan usaha di masing- masing jurusan untuk
melaksanakan kegiatan usaha sesuai dengan bidang keahliannya ataupun di unit produksi
sendiri seperti membentuk sebuah koperasi. Pelaksanaan  kegiatan Unit kewirausahaan di
masing-masing jurusan sangat bermanfaat sekali karena dapat meningkatkan kemampuan
anak, kesejahteraan guru serta memperlancar kegiatan ekstrakurikuler.

PROGRAM KEGIATAN PENGEMBANGAN UNIT KEWIRAUSAHAAN

Pengembangan kewirausahaan unit produksi SMK Telkom Brawijaya memerlukan motivasi


atasan agar bawahan mau bekerja keras dan bekerja cerdas sesuai dengan yang diharapkan.
Pengetahuan tentang motivasi membantu kepala sekolah dan guru untuk menumbuhkan
motivasi baik bagi dirinya maupun warga sekolah. Kepala dan guru sebagai wirausahawan
harus memiliki motivasi yang kuat untuk mencapai sukses bagi siswanya.Kepala dan guru
dalam hal ini sebagai agent of change. Kepala sekolah dan guru membangun harga diri.
Banyak kelebihan kita sendiri yang tidak dimiliki orang lain, memantapkan pelaksanaan.
Menurut Agus (2012), mengemukakan bahwa di samping tugas manajerial dan supervisi,
kepala sekolah juga memiliki tugas kewirausahaan.

Tugas kewirausahaan ini tujuannya adalah agar sekolah memiliki sumber-sumber daya yang
mampu mendukung jalannya sekolah, khususnya dari segi finansial. Selain itu juga agar
sekolah membudayakan perilaku wirausaha di kalangan warga sekolah, khususnya para
siswa. Salah satu tugas Kepala dan guru adalah menemukan solusi terbaik dalam menghadapi
tantangan, permasalahan, dan kendala-kendala di sekolah. Lebih lanjut, Agus (2012),
menambahkan bahwa Kompetensi kepala sekolah yang cukup sentral dan merupakan pokok
dari keberlanjutan program sekolah diantaranya adalah kompetensi
Kewirausahaan. Program Pengembangan Kewirausahaan Unit Usaha SMK Telkom
Brawijaya Dari hasil pembahasan tersebut di atas, yang meliputi pengembangan
kewirausahaan unit usaha dan pengembangan unit kewirausahaan di SMK Telkom
Brawijaya.
Adapun program pengembangan sebagai berikut :
1. Pengembangan kewirausahaan unit usaha di SMK Telkom Brawijaya agar dapat
mencapai maksud dan tujuan yang maksimal, maka koperasi menyelenggarakan
usaha-usaha sebagai berikut: Unit usaha pertokoan, menyediakan alat tulis-
menulis, buku-buku siswa, pakaian seragam sekolah, alatalat praktek sekolah,
misalnya :alat menggambar, alat olahraga, dan lain-lain.
2. Unit usaha kantin, menyediakan minuman dan makanan ringan yang diperuntukan
bagi guru dan siswa;
3. Unit usaha simpan pinjam, mewajibkan para anggota (siswa dan guru) untuk
membayar simpanan wajib secara teratur dan menggiatkan anggota untuk
menabung atau menyimpan sukarela secara teratur agar mudah pengelolaannya.
Bagi siswa dan guru yang membutuhkan pinjaman juga dilayani sesuai dengan
kebuituhan yang diatur dalam komitmen bersama;
TUJUAN PROGRAM UNIT PRODUKSI KEWIRAUSAHAAN
Tujuan Umum
Tujuan program unit kewirausahaan kepada siswa SMK adalah salah satu upaya mendorong
dalam menyiapkan sikap mental, mandiri dan memiliki jiwa wirausaha yang tinggi serta
mampu menghadapi persaingan global.
Tujuan Khusus
1. Tujuan khusus praktik kewirausahaan kepada siswa adalah untuk menghasilkan
tamatan yang mampu menciptakan lapangan pekerjaan.
2. Menyiapkan tamatan SMK yang mampu bekerja mandiri (berwirausaha)
3. Menciptakan daya saing secara profesional
4. Menanamkan sikap disiplin dan etos kerja
5. Mengembangkan kreatifitas dan inovasi siswa
6. Meningkatkan kepedulian siswa terhadap nilai tambah yang diperoleh dari
ketrampilan yang dimiliki.

PRODUK ATAU HASIL PROGRAM UNIT KEWIRAUSAHAAN

Produk dari program unit kewirausahaan adalah outcome atau hasil yang diharapkan dari
peserta program kewirausahaan, yaitu:

1. Setiap siswa mampu menciptakan lapangan pekerjaan


2. Tamatan SMK mampu bekerja secara mandiri (berwirausaha)
3. Siswa memiliki kemampuan untuk mengontrol situasi dan mengambil keputusan
4. Siswa memiliki kompetensi produktif dibidang wirausaha
5. Siswa memiliki daya saing secara profesional
6. Siswa memiliki sikap disiplin dan etos kerja
7. Siswa memiliki sikap kreativitas dan inovasi
8. Siswa memiliki kepedulian terhadap nilai tambah dari ketrampilan yang telah
diperolehnya.

You might also like