You are on page 1of 4

PROPOSAL PENELITIAN

RENCANA BUDIDAYA UNGGAS PETELUR

Disusun oleh:
1. Windy Alodya (35)
2. Bima Setya (08)
3. Yumna Abid Azzuhri (36)

Kelas : XII MIPA 10

TAHUN PELAJARAN 2021/2022


SMA NEGERI SMA 1 PATI
Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga
dapat mengajukan proposal dengan judul “RENCANA BUDIDAYA UNGGAS”. Tujuan penulisan
proposal ini yaitu untuk memenuhi tugas yang diberikan oleh mapel Prakaryadan Kewirausahaan
(PKWU) di sekolah SMA Negeri 01 Pati.

Proposal ini mulai perencanaan sampai dengan penyelesaian, kami telah banyak mendapatkan
bantuan-bantuan dari berbagai pihak, oleh karena itu dalam kesempatan ini penulisan mengucapkan
banyak terima kasih kepada yang terhormat:

1. Bapak Kasla, S.Pd. Mat,MM, selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 01 Pati.
2. Bapak Rudy Eko Rahardjo, S.E.,M.Kom., selaku guru pembimbing mapel PKWU SMA NEGEREI
01 Pati.
3. Orang Tua yang telah memberikan bantuan, saran, dan masukan selama penulisan proposal.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan Rahmat dan Karunia-Nya kepada semua
pihak yang telah memberikan segala bantuan. Akhirnya semoga proposal penelitian ini ada
manfaatnya.

Pati,................
DAFTAR ISI
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR TABEL
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Melihat kemajuan teknologi saat ini, masyarakat pada umumnya dan masyarakat kota
padang khususnya lebih banyak membuka usaha di bidang teknologi informasi seperti
warnet yang menjamur dimana mana, digital printing dan lain lain sehingga penulis
menganalisa bahwa usaha di bidang peternakan masih tergolong minim. Melihat kondisi
tersebut penulis menyadari bahwa persaingan bisnis makin hari semakin ketat, oleh
karena itu maka penulis mencoba membuat sebuah gebrakan baru berupa rencana usaha
yang bergerak di bidang peternakan khususnya ternak ayam ras petelur.
Telur sebagai sumber protein mempunyai banyak keunggulan antara lain, kandungan
asam amino paling lengkap dibandingkan bahan makanan lain seperti ikan, daging, ayam,
tahu, tempe, dll. Telur mempunyai citarasa yang enak sehingga digemari oleh banyak
orang. Telur juga berfungsi dalam aneka ragam pengolahan bahan makanan. Selain itu,
telur termasuk bahan makanan sumber protein yang relatif murah dan mudah ditemukan.
Hampir semua orang membutuhkan telur.
Kandungan gizi yang terdapat dalam 100 gram telur ayam atau lebih kurang 2 butir
telur ayam adalah sebagai berikut :
     •    162 kcal Kalori
     •    12,8 gram protein
     •    11,5 gram lemak
     •    0,7 gram karbohidrat
     •    900 SI vitamin A
     •    0,10 mg tiamin
Lahan usaha ternak ayam ras petelur memiliki prospek ekonomi yang baik. Telur
ayam merupakan salah satu produk komersial dan dapat dikembangkan dengan teknik
yang sederhana. Selain itu, konsumsi.

You might also like