You are on page 1of 1

REFLEKSI FASE 3 : PENENTUAN PENYEBAB MASALAH

PPG DALJAB KATEGORI 1 GELOMBANG 2


UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
Oleh : Resti Prihartini

Kegiatan apa yang belum dilaksanakan dalam pembelajaran ini?


Kegiatan yang belum dilakukan adalah pada saat kegiatan vcon (zoom) peserta belum bisa
semua mempresentasikan hasil analisis akar penyebab masalah karena keterbatasan waktu.
Kegiatan apa yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Semua kegiatan sudah terlaksana mulai dari kegiatan vcon dan anvicon. Di dalam kegiatan
vcon (zoom) para peserta PPG melakukan presentasi dan saling menanggapi dan dibimbing
oleh dosen dan guru pamong. Dalam kegiatan anvicon para peserta PPG melakukan diskusi
di ruang kolabolarasi di LMS dilakukan dengan menggungah hasil eksplorasi penyebab
masalah dan saling menanggapi anatar satu peserta dengan peserta lain dan di bimbing oleh
dosen dan guru pamong. Dalam kegiatan pembelajaran penentuan penyebab masalah ini
kamu mengupload dua LK, yaitu LK 1.3 berisi analisis penyebab akar masalah dan LK 1.4
berisi masalah yang akan kita pilih dan akan ditindak lanjuti untuk pembuatan aksi nanti dan
diakhiri dengan pembuatan refleksi fase 3.
Upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi kegiatan yang belum dilaksanakan dalam
pembelajaran ini?
Upaya untuk mengatasi hal yang belum dilaksankan dalam kegiatan pembelajaran ini yaitu
dengan memaksimalkan forum diskusi di LMS dan group watsaap untuk menanggapi materi
lebih lanjut dan sebagai wadah untuk kita yang belum paham dengan materi dalam penentuan
akar penyebab masalah dan pemilihan masalah yang akan diselesaikan.
Upaya apa yang akan dilakukan untuk keberlanjutan dari kegiatan yang sudah
dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Untuk kegiatan selanjutnya saya akan berusaha mengikuti kegiatan perkuliahan PPG ini
dengan sebaik mungkin dan menggunakan sarana vcon ataupun anvicon untuk menambah
ilmu dan wawasan yang lebih luas, tepat waktu mengerjakan tugas, tidak terlambat
melaksanakan zoom dan selalu menjaga Kesehatan rohani dan jasmani agar selalu siap
mengikuti PPG Daljab tahun 2022 ini

You might also like