You are on page 1of 4

ASUS ChromeBook Flip C436: Stylish, Elegan dan Powerfull

Kehadiran ASUS ChromeBook Flip C436 tampaknya menjadi jawaban ASUS atas permintaan
pasar yang membutuhkan sebuah ChromeBook yang tak sekadar ChromeBook. Model
ChromeBook satu ini hadir dengan segala keistimewaan. Baik prejengan fisik, spesifikasi
hardware maupun fitur-fitur yang tersemat di dalamnya.
Hanya dari prejengan fisiknya saja, kesan premium langsung bisa ditangkap bahwa laptop ini
bukan sembarang ChromeBook. Apalagi sampai tahu detail spek serta pelbagai fitur yang
dilekatkan, kami jamin soal ke-premium-an ChromeBook satu ini tak sekadar sebuah kesan,
melainkan akan menjadi sebuah keimanan yang tak bisa ditawar-tawar.
Untuk lebih jelasnya, silakan simak ulasan pada paragraf-paragraf di bawah ini:
Desain ASUS ChromeBook Flip C436
ASUS ChromeBook Flip C436 mengusung gabungan konsep portabilitas, fleksibilitas dan
mobilitas dalam balutan desain yang stylish, elegan dan powerfull. Laptop yang menjadi
pemenang dalam ajang “Reddot Awards 2020” ini hadir dalam dua opsi warna: Silver
Transparan dan Aerogel White.
Polesan warna silver transparan memberi kesan futuristik yang elegan. Sementara Aerogel
White memberikan pandangan baru yang segar pada rona putih standar. Uniknya, polesan
Aerogel White ini akan memunculkan nuansa warna-warna halus saat sudut pandang
berubah berkat lapisan khusus yang menyelimutinya. Mulai dari nuansa putih tradisional,
biru, ungu, merah, dan merah muda.
Tampilannya ramping dengan sasis yang mengusung desain tirus ganda yang amat presisi.
Sehingga tepiannya tampak membentuk huruf V yang memudahkan penggunanya dalam
membuka ChromeBook satu ini.
Di bagian tengah pada cover case-nya tersemat embossed logo ASUS metalik dengan aksen
teks terbelah oleh garis tipis secara horizonal. Serta terdapat label Chrome di pojok kiri atas
(dari sudut pandang orang yang melihat). Tak lupa label Harman Kardon tersemat di area
palm rest sisi kanan, persisnya di bawah tombol arah.
Mengusung desain engsel ErgoLift yang dapat diputar pada posisi 360 o (Flipable) berbahan
metal. Desain ErgoLift ini tentunya sangat multifungsi. Selain dapat memberikan
kenyamanan penggunanya saat mengetik pada mode laptop (135 o), juga membantu
meningkatkan audio yang kuat, sekaligus menciptakan ruang ventilasi ekstra di bagian
bawah laptop. Lantaran sasis bodi bagian belakang akan sedikit terangkat berkat topangan
dari layar.
Sementara desain Flipable 360o membuat ASUS ChromeBook Flip C436 sangat fleksibel lagi
konfertibel. Dapat digunakan dalam berbagai mode, sesuai kebutuhan penggunanya. Mulai
dari mode laptop, tent, tablet, hingga lay-flat.
Bodi ChromeBook premium satu ini cukup ringkas dan ringan. Dimensi bodinya punya
ukuran 319.54 x 205.3 x 13.76 mm dengan bobot yang hanya 1.1 kilogram saja.
Membuatnya tetap mudah untuk dibawa ke mana pun oleh penggunanya.
Ringannya bobot seri ChromeBook satu ini tidak lepas dari material magnesium alloy yang
digunakan untuk konstruksi bodinya. Sebuah material yang diklaim punya jenis massa lebih
ringan (1.73 gram/cm3) ketimbang alumunium (2.73 gram/cm3).
Desain tombol power dan volume diletakkan di sisi kiri. Tak lupa sepasang lubang speaker di
masing-masing sisi dan cukup panjang di sekitar kaki layar, dengan memanfaatkan teknologi
dari Harman Kardon, yang diklaim memberikan pengalaman audio optimal saat laptop
dipakai dalam berbagai mode.
ASUS ChromeBook Flip C436 Usung Teknologi NanoEdge Display
Walau sasisnya berukuran 13 inci, namun layar ASUS ChromeBook Flip C436 ternyata punya
ukuran 14 inci. ASUS menyebutnya dengan sebutan teknologi NanoEdge Display. Sebuah
teknologi yang memungkinkan panel layar mampu dikemas ke dalam dimensi bodi yang
punya ukuran lebih kecil daripada panel layarnya. Berkat teknologi ini, ChromeBook Flip
C436 memiliki rasio layar ke bodi (screen-to-body ratio) mencapai 85 persen.
Sebagai sebuah laptop konfertibel yang dapat diubah-ubah mode penggunaannya, termasuk
salah satunya mode tablet, layar laptop ini tentu sudah mengusung teknologi layar sentuh
(touchscreen). Baik dengan jari ataupun stylus. Fitur touchscreen pada laptop ini sangat
responsif. Tak terkecuali saat menggunakan stylus, selain hasilkan respons sentuhan yang
cepat, juga sangat akurat.
Menggunakan panel layar glossy LED Backlit level IPS yang memiliki resolusi FHD (1920 x
1080) 16:9. Tingkat kecerahan warnanya mencapai 300nits, dengan ketajaman dan akurasi
warna mencapai 100%. Serta telah dilengkapi dengan fitur Anti-glare yang dapat meredam
efek pantulan cahaya saat digunakan di luar ruangan ataupun di dalam ruangan dengan
pencahayaan yang terang.
Keyboard ASUS ChromeBook Flip C436
ASUS Chromebook Flip C436 dibekali keyboard yang memiliki desain jarak antar tombol
yang pas, dengan gaya tekan yang sesuai. Pakem keyboard ChromeBook Series besutan
ASUS memang punya khas seperti itu. Tujuannya agar pengguna yang sebelumnya terbiasa
memakai laptop berbasis Windows bisa langsung beradaptasi dengan cepat.
Komponen keyboard ASUS ChromeBook Flip C436 sudah dibekali LED Backlit berwarna
putih. Selain menambah sisi keanggunan, fitur ini juga sangat berguna pada saat
penggunaan di ruangan gelap.
Hanya saja, terdapat beberapa perubahan layout tombol pada keyboard seri ChromeBook
satu ini dibanding laptop Windows pada umumnya. Misalnya tombol F1-F12 yang diganti
dengan tombol fungsi seperti volume, tingkat kecerahan layar, back dan forward, dan fungsi
lainnya.
Selain itu, pengguna laptop ini tak akan menemukan tombol Windows, lantaran diganti
dengan tombol Alt dengan ukuran lebih lebar. Begitu juga dengan tombol Caps Lock yang
diganti dengan tombol Search yang berfungsi untuk mempercepat pencarian.
Di ujung kanan-atas keyboard, tepatnya persis di atas tombol Backspace, terdapat wadah
pemindai sidik jari (fingerprint). Desainnya mirip seperti sebuah tombol, namun tak bisa
ditekan-tekan. Sehingga ASUS Chromebook Flip C436 diklaim sebagai salah satu
ChromeBook pertama yang telah dilengkapi sensor sidik jari.
Sementara trackpad seri Chromebook satu ini punya ukuran yang cukup lega. Untuk
gesturnya sih tak jauh berbeda dengan trackpad versi Windows. Permukaannya halus,
sehingga nyaman digunakan untuk gerakan multisentuh untuk sebuah kontrol yang halus
dan akurat.
Seri Chromebook satu ini menyediakan port yang lebih sedikit. Hanya terdiri dari dua port
USB-C, satu port audio jack 3.5mm, dan slot Micro SD.
Spesifikasi Mesin ASUS ChromeBook Flip C436
Sebagai sebuah laptop premium, ASUS membekali seri ChromeBook satu ini dengan
komponen dapur pacu berspesifikasi tinggi untuk hasilkan tenaga yang powerfull. Di sisi
CPU, misalnya, ASUS Chromebook Flip C436 ditenagai oleh basis prosesor 10 th Gen Intel
CoreTM, dengan beberapa opsi variannya. Mulai dari Core TM i3-10110U, CoreTM i5-10210U
hingga CoreTM i7- 10510U.
Ditopang dengan pilihan RAM LPDDR3 yang cukup lega, yakni 8GB hingga 16GB. Serta media
penyimpanan berbasis pada SSD NVMe M.2 PCIe Gen3 dengan format dual chanel yang
tawarkan beberapa opsi kapasitas, mulai dari 128GB, 256GB, hingga 512GB. Juga bekal
grafis yang berbasis pada
Dengan kombinasi hardware dapur pacu tersebut ASUS menjamin kinerja laptop yang
istimewa. Tanpa khawatir lemot, apalagi ngelag pada saat digunakan. Termasuk dalam
menjalankan beberapa aktivitas yang bersifat multitasking.
Semisal Anda melakukan beberapa aktivitas seperti bekerja dengan G Suite, browsing,
menonton film, sampai bermain game. Semua aktivitas tersebut dapat dikerjakan dengan
lancar selama Anda memiliki koneksi internet.
Bahkan untuk bermain game, Asus Chromebook Flip C436 juga mampu menjalankan
berbagai macam genre dengan mulus. Jenis game yang tersedia tentunya bergantung pada
Google Play Store, dan juga berpengaruh terhadap dukungan game tersebut.
Sekadar catatan, ketika Anda memainkan game yang hadir hanya untuk Android, misalnya,
maka tampilan layar akan mengecil menyerupai layar smartphone. Sedangkan untuk game
yang telah mendukung ChromeOS, layar permainan akan menyesuaikan resolusi laptop.
Dari segi daya tahan baterai, seri ChromeBook satu ini tergolong sangat baik. Ketahanan
daya baterainya diklaim mampu menopang produktivitas hingga 12 jam. Untuk pengisian
daya, port USB-C memberikan kecepatan pengisian yang cukup tinggi.
Berbekal seabrek keistimewaan, ASUS ChromeBook Flip C436 layak bersanding dengan
deretan laptop premium besutan ASUS lainnya. Tak heran bila laptop satu ini dibanderol
dengan harga di kisaran angka belasan juta. Sebuah harga yang pantas untuk sekelas laptop
istimewa.

You might also like