You are on page 1of 2

Dialog Pemeriksaan Fisik.

Perawat : Assalammualaikum, selamat pagi bu, perkenalkan saya perawat blabla, yang akan
bertugas pada pagi ini, boleh saya tau siapa namanya ?
Pasien : Waalaikumussalam, selamat pagi juga suster perkenalkan nama saya blabla
Perawat : Baik Ibu, kalau boleh tau ini keluarga Ibu ya? Boleh saya tau siapa namanya bu?
Keluarga : Iya suster, saya adiknya Bu blabla, saya yang menjaga Bu blabla suster
Perawat : Oh baik Ibu, Bagaimana kabarnya bu?
Keluarga : Alhamdulillah saya baik suster
Perawat : Baiklah Ibu, saya akan melakukan pemeriksaan TTV dan pemeriksaan fisik kepada
Ibu BlaBla ya Bu, tujuannya untuk mengetahui kondisi tubuh Ibu Blabla saat ini.
Keluarga : Baiklah suster, apakah saya keluar atau menunggu disini saja?
Perawat : Boleh ibu disini saja
Keluarga : Baik suster
Perawat : Ibu blabla bagaimana kondisi Ibu saat ini?
Pasien : Saya baik-baik saja, namun saya agak sedikit pusing suster
Perawat : Apakah Ibu sudah sarapan pagi?
Pasien : Ya suster, saya sudah sarapan pagi tadi
Perawat : Baik Ibu, saya akan memeriksa TTV terlebih dahulu, apakah Ibu bersedia ?
Pasien : Ya suster, tentu
Perawat : Baik Ibu
(melakukan pemeriksaan TTV : suhu, tekanan darah, kecepatan nadi)
Perawat : Baik Bu, pemeriksaan TTV sudah selesai, dan semua terlihat normal. Selanjutnya
saya akan melakukan pemeriksaan fisik pada Ibu, apakah Ibu bersedia ?
Pasien : Pemeriksaan fisik itu seperti apa ya suster?
Perawat : Pemeriksaan fisik yang akan saya lakukan itu seperti inspeksi dan palpasi pada
bagian mata, telinga, hidung, mulut, kepala dan leher, apakah ibu bersedia?
Pasien : Baiklah suster, saya bersedia
(pemeriksaan mata)
Perawat : Apakah Ibu mempunyai keluhan pada mata ? contoh seperti rabun atau lain
sebagainya?
Pasien : Tidak ada suster
Perawat : Baik Bu. Kita periksa ya Bu. (melakukan pemeriksaan). Setelah saya melakukan
pemeriksaan, tidak terdapat kelainan pada mata Ibu ya, semua terlihat normal, dan simetris
Pasien : Iya suster
Perawat : Selanjutnya saya akan memeriksa pada bagian telinga hidung, mulut, kepala dan
leher. Apakah Ibu bersedia ?
Pasien : lya suster saya bersedia
Perawat : Sebelum saya melakukan pemeriksaan apakah Ibu mempunyai keluhan pada setiap
bagian yang akan saya lakukan pemeriksaan?
Pasien : Sepertinya tidak ada suster
Perawat : Baik jika tidak ada, kita coba periksa ya Bu. Apakah Ibu bersedia?
Pasien : Ya suster, tentu saya bersedia. Itu akan jauh lebih baik
(melakukan pemeriksaan)
Perawat : Baik Bu, saya telah melakukan pemeriksaan fisik seperti telinga, hidung ,mulut,
kepala dan leher. Saya tidak menemukan kelainan pada bagian tersebut, semuanya tampak
simetris, pada bagian leher tidak terdapat nyeri tekan dan pembesaran kelenjar tiroid.
Sedangkan pada bagian telinga Ibu tampak kotor pada bagian telinga dalam. Apakah Ibu
jarang membersihkan bagian dalam telinga?
Pasien : Hehe, iya suster saya memang jarang membersihkan telinga dalam saya, tapi nanti
saya akan membersihkan telinga saya suster
Perawat : Baik Ibu, kalau ibu kesulitan, adik Ibu bisa membantunya ya Bu
Keluarga : Iya suster, nanti akan saya bantu bersihkan
Perawat : Baiklah Ibu, pemeriksaan telah selesai, apakah ada yang ingin ditanyakan Bu?
Keluarga : Saya mau bertanya suster, jadi Ibu blabla sudah tidak ada keluhan lain kan suster?
Perawat : Iya benar, Ibu blabla tidak ada keluhan lain ya Bu
Keluarga : Baiklah, terimakasih telah membantu Ibu blabla melakukan pemeriksaan fisik
Pasien : Iya suster, terimakasih ya suster
Perawat : Baik Ibu, terimakasih juga atas kerja samanya, saya izin pamit ya Bu.
Assalamualaikum
Pasien : Baik suster
Pasien, Keluarga : Waalaikumussalam.

You might also like