You are on page 1of 20

MAKALAH KECERDASAN BUATAN

MATA KULIAH PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI


DOSEN PENGAMPU : DADAN RAHMAT .M.T.

Disusun Oleh :

Nafilah Nawir Afwa 2231711017


Rijal Taufiqurrahman 2231711002

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNOLOGI INFORMASI


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUKABUMI

i
KATA PENGANTAR

Dengan mengucap syukur kepada Allah SWT yang senantiasa melimpahkan


berkah, rahmat, taufik, serta hidayah-nya dan juga yang telah memberikan kami
kemudahan sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu.
Shalawat serta salam semoga selalu terlimpah curahkan kepanda baginda kita
pemimpin alam Nabi Muhammad SAW semoga kita selaku umatnya mendapatkan
syafa’atnya di akhirat nanti.

Tujuan dari penulisan makalah ini, kami buat untuk memenuhi kewajiban
kami dalam pemenuhan salah satu tugas mata kuliah Pengantar Teknologi
Informasi, selain itu makalah ini dibuat dengan tujuan membuka wawasan bagi
kami dan terutama bagi pembaca.

Kami menyadari makalah ini jauh dari kata sempurna, untuk itu kami
mengharapkan segala masukan kritik dan saran yang bersifat membangun guna
sempurnanya makalah Kecerdasan Buatan ini.

Akhir kata kami mohon maaf atas segala kesalahan dan kekurangan, semoga
makalah ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

Sukabumi, 28 Oktober 2022


Penulis,

Kelompok 2

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR . ..................................................................... ii


DAFTAR ISI. .................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN . .............................................................. 1


1.1 Latar Belakang . ........................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah . ...................................................................... 2
1.3 Tujuan . ........................................................................................ 2

BAB II KAJIAN PUSTAKA .......................................................... 3

2.1 Artificial Intelligence . ................................................................. 3


2.2 Faktor Pendorong Kemajuan Kecerdasan Buatan . ..................... 4

BAB III PEMBAHASAN . .............................................................. 5

3.1 Pengertian Kecerdasan Buatan . .................................................. 6


3.2 Bentuk Bentuk Kecerdasan Buatan . ........................................... 7
3.3 Kelebihan Kecerdasan Buatan dibanding Manusia . ................... 7
3.4 Bidang Teknologi Kecerdasan Buatan . ...................................... 8
3.5 Contoh Perkembangan Kecerdasan Buatan . ............................... 12
3.6 Manfaat Teknologi Kecerdasan Buatan ...................................... 14
3.7 Pengaruh Adanya Kecerdasan Buatan. ........................................ 14

BAB IV PENUTUP . ........................................................................ 15

4.1 Kesimpulan . ................................................................................ 15


4.2 Saran . .......................................................................................... 16

DAFTAR PUSTAKA . .................................................................... 17

iii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence merupakan bagian ilmu
komputer yang membuat mesin komputer dapat melakukan apa yang dilakukan
oleh manusia, yang khusus ditujukan dalam perancangan tingkah laku cerdas
dalam sistem kecerdasan. Sistem Cerdas adalah sistem yang dibangun
menggunakan teknik intelligence, sistem memperlihatkan sifat khas kelakuan
tindak tanduk yang bisa menirukan beberapa fungsi otak manusia dengan
demikian komputer diharapkan dapat membantu manusia untuk mencari solusi
permasalahan yang rumit dan membutuhkan penalaran sepeti pengertian
bahasa, pengetahuan, pemikiran, dan pemecehan masalah.
Hal ini berkaitan dengan perkembangan AI di Indonesia, dimana Indonesia
saat ini sedang berada didalam medan tempur AI (presiden Joko Widodo)
bahkan efektivitas penggunaan AI di seluruh dunia mengalami peningkatan
setidaknya 40% dan negara kita sudah menerapkan AI hingga 56% dalam
bidang industry. Lalu yang menjadi pernyataan bahwa bagaimana pengaturan
penggunaan AI ini sendiri di Indonesia dan bagaimana perlindungan hukum
bagi penyedia dan pengguna AI ini? AI memiliki karakteristik yang sama
dengan agen elektronik dimana penganturan tentang agen elektronik ini diatur
dalam UU ITE.
Lalu seiring berkembang pesatnya AI ini akan ada kemungkinan mengenai
dampak terhadap hak cipta, HAKI, dan bocornya data pribadi, maka sikap tegas
harus di tunjukan oleh pemerintah dalam membuat aturan mengenai pengaturan
hak kekayaan intelektual ataupun penganturan tentang hak cipta.
Wamenkumham, Prof. Dr. Edward O.S Hiarej mengatakan UU hak cipta kerja
yang ada sekarang belum memikirkan soal perlindungan kecerdasan artifisial
sehingga perlu terobosan.

1
1.2 Rumusan Masalah
Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa rumusan masalah mengenai
makalah Kecerdasan Buatan ini :
a. Apa yang dimaksud dengan kecerdasan buatan?
b. Apa yang dimaksud dengan Teknik sistem pakar?
c. Contoh nyata aplikasi dari sistem kecerdasan buatan yang membantu
manusia dalam mencari solusi permasalahan serta membutuhkan penalaran
yang rumit!
d. Dampak yang timbul dari perkembangan kecerdasan buatan!

1.3 Tujuan
Tujuan kami membuat makalah tentang Kecerdasan Buatan ini adalah :
a. Mengetahui dan memahami tentang Kecerdasan Buatan ini yang meliputi
pengertian itu sendiri, perbandingan dengan kecerdasan manusia, bidang
bidang AI, contoh kecerdasan buatan, dan dampak yang timbul akibat
perkembangan kecerdasan buatan ini.
b. Supaya kita tahu sudah sampai mana perkembangan kecerdasan buatan ini
agar teknologi ini digunakan oleh kita dalam mencari solusi suatu
permasalahan yang rumit.
c. Menyadari bahwa kehidupan sekarang tidak luput dari yang namanya
teknologi salah satunya kecerdasan buatan ini, mulai dari perangkat yang
digunakan sampai aplikasi aplikasi merupakan salah satu hasil dari
kecerdasan buatan ini

2
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Artificial Intelligence (AI)


Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) adalah ide untuk membuat
komputer memiliki kecerdasan sehingga komputer dapat melakukan
pekerjaan yang dilakukan manusia.
Adapun beberapa definisi kecerdasan buatan ini menurut para ahli :
a. John McCarthy, Kecerdasan buatan adalah kegiatan yang diterapkan
pada teknologi agar bisa mengikuti cara berpikir manusia serta
merancang perilaku manusia.
b. Haag dan Keen (1996), AI adalah ilmu yang berkaitan dengan
penyimpanan pikiran cerdas manusia dalam sebuah teknologi.

Tujuan dari kecerdasan buatan ini adalah membuat komputer lebih


cerdas, mengerti kecerdasan, dan paling utama adalah bisa berguna bagi
manusia. Cara kerja dari kecerdasan buatan ini adalah menerima input,
kemudian di proses, dan hasilnya akan mengeluarkan output yang berupa
keputusan. Adapun Cakupan dalam kecerdasan buatan antara lain :

a. Sistem Pakar (Expert System), adalah sistem yang meniru keahlian


seseorang dalam menyelesaikan permasalahan dalam menyimpan ilmu
seorang pakar, agar komputer tersebut seperti layaknya seorang pakar.
b. Pengolahan Bahasa Alami (Natural Language Processing), diharapkan
di masa depan nanti manusia bisa berinteraksi dengan sistem
menggunakan bahasa keseharian.
c. Pengenalan Ucapan (Speech Recognition)
d. Computer Vision merupakan cara mengenalkan objek visual pada
komputer menggunakan alat sensor atau scanner sebagai indra yang
dapat mengenali yang terdeteksi.
e. Game Playing, pengembangan permainan dalam bentuk interaktif
cerdas agar menarik peminat game.

3
2.2 Faktor Pendorong Kemajuan Kecerdasan Buatan
Seiring denga kemajuan perkembangan zaman, maka teknologi pun
akan mengikuti perkembangannya yang menyesuaikan zaman, agar sebuah
teknologi yang diciptakan bisa dipergunakan dengan kondisi zaman yang
sekarang. Adapun di sisi lain ada faktor pendorong terlaksananya
kecerdasan buatan ini antara lain pesatnya perkembangan teknologi
perangkat keras, pengembangan perangkat lunak, perkembangan komputer
khusus, serta para investor yang turut mendanai tentang penelitian dan
pengembangan kecerdasan buatan ini sehingga perkembangan kecerdasan
buatan ini semakin mudah direalisasikan.

4
BAB III
PEMBAHASAN

Istilah Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI) sudah muncul


sejak pertama kali pada tahun 1956 pada Konferensi Dartmouth, meski terkesan
sangat baru namun konsep dari Kecerdasan Buatan ini sudah ada sejak lama jauh
sebelum itu.

Kecerdasan Buatan mulai dilihat sejak kehadiran komputer pertama tahun


1940-an, yang pada saat itu komputer dinilai bisa memiliki kemampuan dalam
mengerjakan sesuatu layaknya seperti manusia. Penelitian tentang Kecerdasan
Buatan mulai dilakukan oleh beberapa ahli, mulai dari tahun 1950 ilmuwan Norbert
Wiener menjelaskan mengenai teori umpan balik, kemudian tahun 1956 John
McCarthy melakukan penelitian tentang otomata, pembelajaran tentang
kecerdasan, dan jaringan saraf. Hasilnya John McCarthy Bersama Claude Shannon
dan Nathaniel Rochester menemukan sebuah program yang bisa berpikir non
numerik yang dapat menyelesaikan masalah dan program itu diberi nama Principia
Mathematica, sejak saat itu melalui penemuannya John McCarthy dikenal sebagai
bapak Kecerdasan Buatan

Sejak saat itu perkembangan AI mulai meningkat, pada 1960 Departemen


Keamanan AS mulai melatih komputer supaya bisa menirukan pikiran dasar
manusia, pada tahun 1966 AI sempat melambat dalam pekembangannya namun
tidak lama kemudia pada tahun 1980 sistem R1 ditemukan yang sukses menghemat
40 juta dollar AS per tahun, akhirnya 1985 ditemukanlah sebuah algortima yang
dinamakan Back Propagation Learning. Sementara itu tahun 2003 DARPA
(Departemen Pertahanan AS) membuat kecerdasan buatan berupa asisten pribadi
seperti teknologi siri, google voice, dan alexa.

5
3.1 Pengertian Kecerdasan Buatan
Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI) adalah suatu
pengetahuan yang membuat komputer dapat meniru kecerdasan manusia
sehingga diharapkan dapat melakukan hal hal yang biasa dikerjakan oleh
manusia yang memerlukan kecerdasan atau teknologi yang memanfaatkan
sistem untuk melakukan tingkah laku manusia guna menunjang aktivitas
manusia
Adapun para ahli mendefinisikan Kecerdasan Buatan sebagai berikut
a. John McCarthy
Kecerdasan buatan adalah kegiatan yang diterapkan pada teknologi agar
bisa mengikuti cara berpikir manusia serta merancang perilaku manusia.
b. Andreas Kaplan dan Michael Haenlein
Mengungkapkan kecerdasan buatan adalah kemampuan suatu sistem dalam
mengartikan data dari luar.
c. H.A.Simon
Kecerdasan buatan adalah intruksi sebuah pemrograman dalam melakukan
aktivtas manusia yang dinilai cerdas.
d. Schalkoff (1990)
AI adalah studi yang menerangkan dan menirukan perilaku manusia dalam
bentuk perhitungan.
e. Haag dan Keen (1996)
AI adalah ilmu yang berkaitan dengan penyimpanan pikiran cerdas manusia
dalam sebuah teknologi.

Wiston dan Prendergast engungkapkan bahwa tujuan dari AI meliputi


membuat mesin menjadi lebih pintar, memahami kecerdasan, dan membuat
mesin lebih berguna. Namun pada masa sekarang tujuan AI bukan hanya
membuat komputer dapat berpikir saja tetepi bisa melihat, mendengar,
berjalan, bermain, bahkan merasakan

6
3.2 Bentuk Bentuk Kecerdasan Buatan
Selama perkembangan zaman ini baru terdapat empat kecerdasan buatan
yang dapat dilakukan oleh teknologi, antara lain :
a. Acting Humanly
Kecerdasan buatan yang dapat menirukan apa yang dilakukan manusia.
b. Thinking Humanly
Kecerdasan buatan mampu memiliki sistem berpikir seperti manusia yang
nantinya bisa membuat mereka melakukan pekerjaan seperti manusia
c. Think Rationally
Perkembangan dari Thinking Humanly yaitu kecerdasan buatan
dikembangkan agar mampu berpikir secara rasional
d. Act Rationally
Tak hanya bisa berpikir rasional, dalam bentuk ini kecerdasan buatan
dikembangkan agar mampu berperilaku rasional seperti benar atau tidaknya

Tetapi apakah benar AI cerdasnya sama dengan manusia? Benarkah AI


dapat melakukan aktivitas manusia? Namun pada praktiknya yang dimiliki
komputer sangat berbeda dengan kecerdasan manusia.

3.3 Kelebihan Kecerdasan Buatan dibanding Manusia


Menurut Kaplan, AI mempunyai kelebihan yang apabila dibandingkan dengan
kecerdasan manusia, seperti :
a. AI lebih bersifat permanen
Ketika seseorang beralih pekerjaan maka ilmu yang didapatkannya pun
akan terbawa, tapi berbeda dengan AI yang bersifat permanen karena
selama sistem ini masih ada maka program nya akan tetap terjaga.
b. AI menawarkan kemudahan untuk menyebarkan
Dalam pemindahan pengetahuan dari satu orang ke orang lain akan
membutuhkan waktu sangat lama, namun ketika dalam sistem komputer
akan menjadi sangat mudah sekali.

7
c. AI lebih murah
Hal ini ditandai dengan murahnya membeli jasa melalui komputer
d. AI bersifat konsisten dan teliti
e. AI dapat di dokumentasikan
Dalam proses penalaran ulang, manusia mungkin membutuhkan proses lagi
tetepi berbeda dengan AI yang sudah tersimpan.

3.4 Bidang Teknologi Kecerdasan Buatan


Dalam keterbatasannya AI telah digunkan untuk membuat aplikasi yang
mudah dalam meningkatkan pemecehan masalah, membantu menyelesaikan
masalah yang tidak terpecahkan, menangani informasi berlebih, meningkatkan
produktivitas, serta membantu mencari data besar.
a. Pengolahan Bahasa Alami
Natural Language Processing (NLP) atau pengolahan bahasa alami
adalah bidang yang berkaitan dengan pemahaman bahasa manusia seperti
bahasa jepang, inggris, arab, indonesia. Dengan kemajuan di bidang ini
komputer bisa menafsirkan bahasa manusia satu ke bahasa yang lain.
SYSTRAN adalah program yang mampu menerjemahkan bahasa
manusia, Google memiliki fitur Google Translate, situs Sederet.com, dan
intellect yang digunakan untuk mengakses database menggunakan bahasa
alami. Inti dari bidang pengolahan bahasa alami ini adalah parser, yang
merupakan bagian yang di program untuk membaca dari bahasa sumber
dengan bahasa yang benar yang didukung oleh kamus yang berisi kosa kota.

Gambar 1.5 Google Translate

8
b. Visi Komputer
Istilah lain dari bidang ini adalah persepsi visual dan pengenalan
gambar, visi komputer adalah bidang yang berkaitan dengan pengenalan
objek dalam pengambilan keputusan.
Konsepnya sangat sederhana, komputer yang dilengkapi kamera video,
selanjutnya menangkap gambar, dan mengolah yang nantinya ditempatkan
di memori. AI akan melakukan pemecahan terhadap gambar yang ada untuk
mendeteksi keberadaan objek dengan menggunakan pengolahan citra yaitu
ilmu yang berhubungan dengan pengolahan gambar di sebuah komputer
seperti pembersihan gambar, penempatan gambar, dan tepi gambar.

Gambar 2.5 Kamera

c. Pengenalan Percakapan
Pengenalan Percakapan atau Voice Recognition adalah proses yang
bisa membuat komputer dapat mengenali suara. Penerapan nya digunakan
dalam melakukan penulisan dokumen melalui suara dan menentukan
pengucapan sesuai dengan pengguna atau tidak.

9
Gambar 3.5 Aplikasi Teknologi Suara

d. Robotika
Robot adalah perangkat elektromekanik yang di program secara otomatis
agar dapat melakukan aktivitas layaknya manusia, sedangkan Robotika
adalah ilmu yang berhubungan dengan robot. Dengan sentuhan AI robot
bisa dirubah menjadi cerdas yang bisa mengambil keputusan layakya
manusia, robot biasanya dilengkapi dengan kamera sebagai sensor mata.

Gambar 4.5 RoboCup

e. Sistem Pakar
Sistem Pakar adalah sistem yang meniru keahlian seseorang dalam
menyelesaikan permasalahan. Kadangkala sistem pakar disebut juga sistem
berbasis pengetahuan tapi sebenarnya hanya salah satu dari sistem
pengetahuan.

10
f. Logika Kabur
Logika Kabur adalah cara yang digunakan untuk menangani
ketidakpastian masalah yang memiliki banyak jawaban, pertama kali
dikembangkan oleh Lotfi A. Zadeh 1965. Contoh aktivitas manusia yang
menggunakan logika ini dalam mendefinisikan usia muda, usia menengah,
dan usia tua.

g. Jaringan Saraf
Jaringan Saraf atau Artificial Neural Network (ANN) adalah bidang
yang meniru pola proses otak manusia dalam pengenalan pola, otak manusia
diperkirakan memiliki lebih 100miliar sel otak (neuron) dan setiap neuron
memiliki 1000 dendrite.

h. Algoritma Genetika
Pertama diperkenalkan oleh John H. Holland 1975, merupakan suatu
pendekatan yang meniru kemampuan makhluk hidup dalam beradaptasi
dengan ligkungannya sehingga membentuk evolusi, Teknik ini berhasil
mensimulasikan evolusi biologi, geologi, dan ekosistem.

i. Sistem Al Hibrida
Sistem yang menggabungkan teknologi AI untuk memadukan
keunggulan di setiap masing masing teknologi, contoh menggabungkan
pemakaian ANN dan logika kabur yang banyak digunakan oleh perusahaan
asal jepang yang diterapkan pada mesin cuci dan kulkas.

11
3.5 Contoh Perkembangan Kecerdasan Buatan
a. Virtual Asisstant
Pada umumnya teknologi ini bisa kamu ajak untuk berinteraksi, selain itu
bisa mencatat acara yang sudah di atur, dan melakukan tugas lain seperti
mengirim pisan, memutar musik, dan membuka aplikasi. Virtual Asisstant
yang berkembang saat ini antara lain Google Asisstant, Apple Siri, Amazon
Alexa, dan Cortana.

Gambar 5.5 Google Asisstant

b. Face ID
Cara kerja Face ID yakni dengan mengidentifikasi wajah user untuk
membuka kunci atau mengubar kata sandi, teknologi ini sudah berkembang
di smartphone dan laptop.

Gambar 6.5 Face ID

12
c. Mesin Pencarian
Google adalah salah satu teknologi pencarian yang banyak digunakan
orang, di dalam Google kita bisa mencari apa saja terkait apa yang sedang
kit acari dan Google bisa memberikan rekomendasi halaman yang
diinginkan.

Gambar 7.5 Google

d. Chatbot
Kecerdasan buatan yang dapat mengenali kata, kalimat, frasa untuk
memberikan jawaban kepada penggunanya, membantu dalam mengambil
masalah, saat ini chatbot sudah sangat canggih.

Gambar 8.5 Chatbot

13
3.6 Manfaat Teknologi Kecerdasan Buatan
Seiring perkembangan zaman, kecerdasan buatan semakin memberikan
banyak manfaat untuk membantu kegiatan aktivitas manusia sehari hari, dan
menunjang kehidupan bagi manusia. Adapun manfaat yang sudah dirasakan
seiring adanya kecerdasan buatan antara lain :
a. Meminimalisir Kesalahan, manfaatnya mampu mengurangi kesalahan yang
dilakukan manusia
b. Efisiensi Pekerja, manfaatnya membuat tenaga pekerja digantikan oleh
komputer namun sayangnya di sisi lain manusia sebagai karyawan tidak
digunakan lagi dan ini menjadi nilai kurangnya
c. Memaksimalkan Sektor Kesehatan, mampu menunjang pada sektor
Kesehatan seperti alat untuk mendeteksi penyakit dan alat bantu lainnya.

3.7 Pengaruh Adanya Kecerdasan Buatan


Kecerdasan Buatan memiliki banyak manfaat karena sistem ini cenderung
bekerja lebih cepat, akurat, dan sedikit kesalahan yang diakibatkannya. Dengan
adanya Teknologi AI ini juga bisa meningkatkan kemungkinan keberhasilan
medis dalam pengobatan misalnya sistem beda da vinci yang menggunakan
robot untuk operasi yang lebih akurat, presisi, dan tidak berdampak trauma
kepada pasien.
Adapun dampak negatif dari adanya sistem AI ini adalah perubahan yang sangat
besar pada sistem kerja manusia, dimana mulai banyak pekerjaan yang
dilakukan oleh mesin atau robot yang nantinya dikhawatirkan akan menggeser
tenaga kerja manusia sehingga menyebabkan angka pengangguran, selain itu
akan terjadi kesenjangan sosial dimana para pekerja tidak mendapat
penghasilan dan mengalami kemiskinan sedangkan para investor meraup
banyak keuntungan dari kecerdasan buatan ini

14
BAB IV
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Kecerdasan Buatan atau Artifical Intelligence (AI) adalah pengetahuan
yang membuat komputer dapat meniru kecerdasan manusia sehingga
diharapkan dapat melakukan hal hal yang biasa dikerjakan oleh manusia, yang
sudah muncul pertama kali sejak tahun 1956 pada Konferensi Darmouth.
Tujuan diciptakannya AI ini adalah agar komputer dapat berpikir namun seiring
berkembangnya zaman komputer tidak hanya bisa berpikir melainkan bisa
mendengar, berjalan, bermain bahkan merasakan.
Kecerdasan Buatan ini memiliki bentuk diantaranya Acting Humanly,
Thinking Humanly, Think Retionally, dan Art Rationally. Kecerdasan Buatan
ini juga memiliki kelebihan atau keunggulan dibandingkan dengan kecerdasan
manusia yakni sifatnya lebih permanen, memudahkan,, konsisten dan teliti.
Terdapat beberapa bidang bidang dari kecerdasan buatan antara lain
pengolahan bahan alami, visi komputer, pengenalan percakapan, robbotika,
dsb. Contoh nyata adanya perkembangan kecerdasan manusia ini adalah
Google, fitur fitur Google, Face ID, ChatBot, Fitur Selfie, GPS, Streaming,
Ojek Online, Video Game, Belanja Online, Media Sosial dan masih banyak lagi
contoh dari teknologi kecerdasan buatan ini.
Disamping itu pasti terdapat banyak dampak yang dirasakan manusia,
dampak positif dan dampak negatif, dampak positifnya yaitu cenderung bekerja
lebih cepat, akurat, dan sedikit kesalahan. Sedangkan dampak negatif nya
perubahan yang sangat besar pada sistem kerja manusia, dan akan terjadi
kesenjangan sosial.

15
5.2 Saran
a. Agar supaya menempatkan kecerdasan buatan ini pada sektor yang benar
benar tidak bisa bisa dijangkau oleh manusia, dan supaya tenaga manusia
juga masih diperlukan agar tidak menciptakan angka pengangguran.
b. Makin lengkapnya kecerdasan buatan ini pada berbagai sektor seperti dunia
Kesehatan, Pendidikan, Olahraga, Pariwisata, dsb.
c. Tetap lebih mengutamakan faktor kemanusiaan dalam mengembangkan
kecerdasan buatan ini agar manusia benar benar tidak tergantikan oleh
sistem komputer.

16
DAFTAR PUSTAKA

Dicoding Intern. 2020. “10 Kecerdasan Buatan yang Kita Gunakan Sehari-
hari”, https://www.dicoding.com/blog/contoh-kecerdasan-buatan/,
diakses pada 27 Oktober 2022 pukul 20.48
Kompas.com. 2021. “Artificial Intelligence (AI) : Pengertian, Perkembangan,
Cara Kerja, dan Dampaknya”,
https://www.kompas.com/skola/read/2021/07/05/121323869/artificial-
intelligence-ai-pengertian-perkembangan-cara-kerja-dan?page=all#
:~:text=Artificial%20intelligent%20memiliki%20banyak%20dampak,dia
kibatkan%20oleh%20kelelahan%20juga%20kecerobohan., diakses pada
27 Oktober 2022 pukul 20.39
Kadir, Abdul, dan Terra Ch. Triwahyuni. Pengantar Teknologi Informasi edisi
Revisi. Yogyakarya : Andi Offset, 2013.
Rony Setiawan. 2022. “Mengenal Kecerdasan Buatan, Pengertian, Cara Kerja,
dan Contohnya.”, https://www.dicoding.com/blog/mengenal-kecerdasan-
buatan/, diakses pada 27 Oktober 2022 pukul 17.15
Sampoerna University. 2022. “Pengertian Kecerdasan Buatan : Sejarah,
Manfaat, dan Contoh”,
https://www.sampoernauniversity.ac.id/id/kecerdasan-buatan-adalah/,
diakses pada 27 Oktober 2022 pukul 16.37

17

You might also like