You are on page 1of 3
PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN Jalan Pemuda Nomor 134 Semarang Kode Pos $0132. Telepon (024) 3515301 Faksimile (024) 320071 e-mail: disdikbud@jatengprov.g0.id website: hirpsv/wirw pdkjateng 20d Semarang, 24 September 2022 Kepada Yth. Kepala SMA/ SMK/ SLB Negeri se ~ Jawa Tengah di- TEMPAT SURAT EDARAN NOMOR 451.45/19715 TENTANG MEKANISME RENOVAS! / REHAB BANGUNAN DAN PERLAKUKAN SISA HASIL BONGKARAN BANGUNAN PADA SMA/ SMK/ SLB NEGERI DI JAWA TENGAH Dalam rangka tertib administrasi pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD) khususnya pada ruang lingkup kegiatan renovasi rehab bangunan sekolah yang sesuai dengan Peraturan Gubernur Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2019 tentang Petunjuk Pelaksanaan Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 5 Tahun 2017 Tentang Pengelolaan Barang Milk Daerah, disampaikan hal-hal sebagai berikut 1. Renovasi/ rehab bangunan dapat dilakukan secara langsung oleh sekolah dengan membuat surat pemberitahuan renovasi rehab bangunan kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah lewat Cabang Dinas Pendidikan dengan melampirkan data dukung : * KIB C (Gedung dan Bangunan) yang akan dilakukan renovasi rehab * Foto bangunan tampak luar maupun dalam danvatau hasil bongkaran ‘+ Bukti anggaran renovasi/ rehab bangunan yang akan dilaksanakan * Surat Keterangan, yang menerangkan : - hasil bongkaran akan dimanfaatkan kembali, atau - hasil bongkaran tidak mempunyai nilai ekonomis sehingga tidak dapat dimanfaatkan kembali/ dijual, atau - hasil bongkaran akan dilakukan penjualan 2. Mekanisme perlakuan pada hasil bongkaran renovasif rehab bangunan : a. Hasil bongkaran bangunan dapat dimanfaatkan kembali pada proses renovasi/ rehab pada bangunan yang sama b. Hasil bongkaran bangunan yang masih memiliki nilai ekonomi dan tidak dimanfaatkan, dapat dilakukan penjualan dengan alur sebagai berikut : 1) Membuat surat pemberitahuan renovasi/ rehab bangunan sesuai ketentuan pada angka 1 2) Membentuk Tim Penghapusan Hasil Bongkaran Renovasi/ Rehab Bangunan dengan ketentuan : 3) 4) 5) 6) 7) 8) b) Tim dibentuk dengan melibatkan unsur dari : * Cabang Dinas Pendidikan * Pengawas Sekolah + Komite Sekolah + Kepala Sekolah + Kepala Subbag Tata Usaha Sekolah Pengurus Barang Pembantu Sekolah ¢) Tim dimaksud mempunyai tugas * melaksanakan penaksiran harga terhadap hasil bongkaran renovasi/ rehab bangunan * melaksanakan penjualan dengan cara lelang; dan + menyetorkan hasil penjualan dari hasil bongkaran renovasif rehab bangunan ke rekening Kas Umum Daerah Tim dimaksud selanjutnya melaksanankan penaksiran harga tethadap hasil bongkaran renovasi/ rehab bangunan yang dituangkan dalam Berita Acara Membuat Surat Permohonan Izin Penjualan Hasil Bongkaran Renovasi/ Rehab Bangunan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah lewat Cabang Dinas Pendidikan dengan melampirkan data dukung * SK Tim Penghapusan Hasil Bongkaran Renovasi/ Rehab Bangunan + Berita Acara Penaksiran Harga Hasil Bongkaran * Foto bangunan tampak var maupun dalam dan/atau_hasil bongkaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah menindaklanjuti surat permohonan dimaksud pada angka 4 ke Sekda Provinsi Jawa Tengah u.p. BPKAD Provinsi Jawa Tengah untuk selanjutnya dapat diterbitkan Keputusan Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah tentang Persetujuan Penjualan Hasil Bongkaran Tim melaksanakan penjualan dengan cara lelang sesuai Keputusan Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah dimaksud Setelah terdapat pemenang lelang, hasil penjualan bongkaran disetorkan ke Kas Umum Daerah dengan nomor dan kode rekening yang sudah ditentukan Membuat laporan penjualan hasil bongkaran kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah lewat Cabang Dinas Pendidikan dengan melampirkan data dukung : * Pengumuman Lelang * Surat Penawaran dari Calon Pembeli * Surat Perjanjian Jual Beli Hasil Bongkaran + Bukti Surat Tanda Setoran (STS) ke Kas Umum Daerah * Berita Acara Serah Terima Hasil Bongkaran yang Dilelang 9) 10) 3. Terbitnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah menindaklanjuti laporan penjualan pada angka 8 ke Sekda Provinsi Jawa Tengah up. BPKAD Provinsi Jawa Tengah sebagai pemberitahuan bahwa penjualan hasil bongkaran telah dilaksanakan Sekolah melakukan kapitalisasi_ nilai bangunan dengan menambahkan biaya renovasi/ rehab dalam Aplikasi SIMAset Surat Edaran ini maka menghapus Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah sebelumnya nomor 553.26/13375 tanggal 29 Desember 2017 perihal Pemanfaatan Bongkaran Gedung dan Bangunan Sekolah Demikian untuk dipedomani, atas perhatiannya disampaikan terima kasih. TEMBUSAN : NIP, 19760730 200112 2 003 Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah; Asisten Administrasi Sekda Provinsi Jawa Tengah; Inspektur Provinsi JawaTengah; 1 a 3. Kepala Badan Pengelola Keuangan an Aset Daerah Provinsi Jawa Tengah; 4. 5. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah | s.d. XIII

You might also like