You are on page 1of 1
GERAKAN PRAMUKA KWARTIR DAERAH GORONTALO Jalan Poigar + Kel. Molosipat U * Kota Gorontalo 96125 + Gorontalo Nomor tOF 729. Perihal : Pemberitahuan Alur Jamnas XI 2022 Kepada Yth. Para Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Se~Provinsi Gorontalo Di- Gorontalo Salam Pramuka, Kami sampaikan dengan hormat, sebagaimana diketahui bahwa ditahun 2022 ini, Kwarda Gerakan Pramuka Gorontalo melalui pran Kwartir Cabang se Provinsi Gorontalo akan berpartisipasi mengikutsertakan anggota Pramuka Penggalang sebanyak 114 orang pada kegiatan Jambore Nasional XI dari tanggal 14 s.d 21 Agustus 2022 di Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur Jakarta. Gorontalo, 9 Agustus Menyikapi hal dimaksud berikut kami sampaikan beberapa hal terkait alur pergerakan peserta Jambore Nasional Konda Gorontalo tahun 2022: 1. Peserta Jambore Nasional Kontingen Daerah Gorontalo menuju Jakarta di mulai tanggal 10 (Peserta Jamnas Boalemo), 12 (Peserta Jamnas Kabupaten Gorontalo, Kota Gorontalo, Bone Bolango, Pohuwato) dan 13 Agustus 2022 (Peserta Jamnas Gorontalo Utara). 2. Transportasi Bus penjemputan peserta dan bindaping dari Bandara Soekarno Hata menuju Bumi perkemahan Cibubur Jakarta disediakan oleh Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Gorontalo. 3. Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Gorontalo juga menyiapkan Konsumsi peserta dan bindaping pada saat kedatangan di Buini Perkemahan Cibubur Jakarta Paket kegiatan peserta dari tanggal 14 s.d 21 Agustus 2022, berdasarkan Juknis yang telah di cedarkan oleh Kwartir Nasional. 5. Peserta meninggalkan bumi perkemahan tanggal 21 Agustus 2022, setelah memenuhi persyaratan kepulangan dan administrasi kelengkapan peserta terpenuhi (tiska dan piagam), 6. Menunggu waktu Kepulangan ke Gorontalo, Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Gorontalo menyiapkan tempat transit di Asrama Mahasiswa Salemba Jakarta. 7. Tanggal 22 Agustus 2022, seluruh peserta jamnas dan bindamping akan difasilitasi jamuan makan siang dan kunjungan ke DPR RI oleh beberapa pengurus KKIG dan Lamahu. 8. Transportasi Bus kepulangan peserta dan bindaping dari tempat transit Asrama Mahasiswa Salemba Jakarta ke Bandara Sockarno Hata disediakan oleh Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Gorontalo. Hal Jain menyangkut teknis kegiatan akan dikomunikasikan selanjutnya. ‘Tembusan disampaikan kepada Yth : 1. Penjabat Gubernur Gorontalo selaku Ka, Mabida Gerakan Pramuka (sebagai laporan) 2. Bupati/Walikota Se — Gorontalo selaku Ka Mabicab Gerakan Pramuka (sebagai laporan) Telp. (0435)827065 ~ Fax (0435)827065 — Email : kwartirdaerahgorontalog@gmail.com

You might also like