You are on page 1of 6

PROPOSAL KEGIATAN MEMPERINGATI HARI KEMERDEKAAN

REPUBLIK INDONESIA KE-77 TAHUN 2022

HIMPUNAN KARANG TARUNA DUSUN CANDIREJO DESA CANDIWATU


KABUPATEN MOJOKERTO
I. Pendahuluan
A. Latar Belakang
17 Agustus merupakan hari bersejarah bangsa Indonesia yang mana setiap tanggal tersebut,
rakyat Indonesia memperingati hari kemerdekaan.
Dengan semangat patriotisme menjadikan kita manusia yang mempunyai jiwa nasionalisme
dan kecintaan terhadap tanah air.
Untuk itu, Karang Taruna Dusun Candirejo, berinisiatif menyelenggarakan perlombaan dan
pentas seni guna memperingati hari kemerdekaan ke-77 RI.

B. Landasan Kegiatan
1. UUD 1945
2. Pancasila
3. Program Kerja Karang Taruna

C. Tujuan Acara

1. Mempererat tali persaudaraan serta silaturahim pada sesama warga


2. Memupuk jiwa sportifitas serta melatih kekompakan pada tim, waktu lomba berjalan
3. Momen rasa syukur atas jasa pahlawan yang telah berjuang melawan penjajah
4. Memupuk semangat kebangsaan antar generasi untuk memperkuat ketahanan nasional 
menghadapi tantangan global

.
II. Isi Proposal
A. Tema
Kegiatan peringatan hut kemerdekaan RI ke-77 kali ini mengangkat tema “Pulih Lebih Cepat
Bangkit Lebih Kuat."

B. Macam Kegiatan
1. Perlombaan antar warga dengan jenis lomba antara lain:

A. Lomba Umum
 Balap Kelereng
 Pecah Air
 Memasukan Paku ke Botol
 Makan Kerupuk
 Mengambil Koin Dalam tepung
B. Lomba Group
 Balap Bakiak
 Panjat pring
 Sepak Bola Daster
 Lomba Himpit Balon
 Tarik Tambang

C. Lomba dewasa
 Karung Helm
 Kursi Pejabat
 Nyunggi Tempeh
 Gepuk Bantal

2. Pentas Seni

C. Peserta

Kegiatan ini diikuti oleh anak-anak, pemuda, dan warga yang mengikuti proses pendaftaran
di panitia dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

D. Peralatan yang Dibutuhkan

1. Karung
2. Bakiak
3. Tepung terigu
4. Balon
5. Bola Plastik
6. Kertas coklat
7. Tali tambang
8. Benang/tali
9. Lampu
10. Sound system

E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


1. Kegiatan lomba antar warga
Tanggal: Jumat, 12 Agustus – Kamis, 18 Agustus 2022
Waktu: Insidental
Tempat: Dusun Candirejo
2. Kegiatan pentas seni
Tanggal: Sabtu, 20 Agustus 2022
Waktu: 19.00-SELESAI
Tempat: Dusun Candirejo

III. Susunan Acara

Jumat, 12 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB sd selesai

Sabtu, 13 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB sd selesai

Minggu, 14 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB sd selesai

Senin, 15 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB sd selesai

Selasa,16 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB sd selesai

Rabu, 17 Agustus 2022 pukul  08.30 WIB sd selesai

Sabtu, 20 Agustus 2022 pukuk 19.00 WIB sd selesai

IV. Susunan Kepanitiaan


Susunan Panita 17-an Karang Taruna:
Penanggung Jawab: Bayu Dian Wahyudi
Ketua Panitia: Ragil Lambang Kusuma
Wakil Ketua: Sepia Puji Ning Atik
Sekretaris: Galih Noer Wahyuni
Bendahara: Wahyu Melani Sukma

Seksi Acara : Yeni puspita


Ajeng kirani
Putri
Faris rulyanto
Akbar Dwi Ramadhan

Seksi Dokumentasi : Damai Kurnia F


Fani
Seksi Perlengkapan : Ryan Aditya
Nur wahyudi
Kiki
Leo
Sindi
Amel

V. Anggaran Dana
Anggaran Dana
1. Karung 10 item Rp.50.000
2. Bakiak 4 pasang Rp .80.000
3. Kerupuk 1 kaleng Rp.40.000
4. Tepung terigu 3 kg Rp.40.000
5. Balon 50 Pcs Rp.30.000
6. Bola Plastik 2 pcs Rp.10.000
7. Kertas coklat 10 pcs Rp.20.000
8. Tali tambang 2 pcs Rp50.000
9. Benang/tali 3 pcs Rp.30.000
10. Id card panitia Rp.70.000
11. Aqua gelas 4 dus Rp. 100.000
12. Perlengkapan hadiah Rp1.000.000
13. Sewa panggung Rp3.000.000
Total Kebutuhan dana Rp4.525.000
Sumber dana:
 Dana dari desa
 Dana talangan dari masyarakat
 Sumber lain yang bisa dipertanggunjawabkan

VI. Penutup

Demikian proposal ini kami ajukan sebagai bahan pertimbangan. Besar harapan kami atas
dukungan dari perangkat desa dan warga sekitar agar kegiatan yang bermanfaat ini terlaksana
sebagaimana yang kita harapkan. Atas perhatian dan kerjasama, kami ucapkan terima kasih.
Disahkan pada tanggal
Mojokerto, 30 Juli 2022

Ketua Panitia, Sekretaris,

(Ragil Lambang Kusuma) (Galih Noer Wahyuni)

Mengetahui,
Kepala Desa, Kepala Dusun,

( Andik Yulianto) ( Bayu Dian Wahyudi)

You might also like