You are on page 1of 10

MAJELIS PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH


KORDA SURAKARTA

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GASAL


SMA/SMK/MA MUHAMMADIYAH SE-SOLO RAYA
TAHUN PELAJARAN 2021 / 2022

Mata Pelajaran : Al Islam, Kemuhammadiyahan, dan Bahasa Arab


Sub Mata Pelajaran : AKIDAH AKHLAK
Kelas : XII (Dua Belas)
Hari / Tanggal : Rabu, 24 November 2021
Waktu : 09.30-11.00 WIB
PETUNJUK :
1. Tulislah nomor tes anda terlebih dahulu pada lembar jawaban yang telah disediakan sebelum
mengerjakan!
2. Kerjakan semua soal di lembar jawaban yang disediakan !
3. Bacalah baik-baik setiap soal dan pahami benar-benar maknanya !
4. Kerjakan setiap kelompok soal sesuai dengan perintahnya !
5. Telitilah hasil pekerjaan anda sekali lagi, sebelum anda serahkan pada pengawas !
6. Jangan bertindak curang dalam bentuk apapun !
7. Mulailah pekerjaan anda dengan membaca “Basmalah” dan akhiri dengan bacaan “Hamdalah” !

I. Pilihlah satu jawaban yang paling benar, dengan memberi tanda silang( X ) pada huruf A,
B, C, dan D, di lembar jawaban yang tersedia !

1. Peristiwa yang dahsyat terjadi di muka bumi, langit, dan seluruh alam semesta, semuanya binasa
serta tiada kehidupan lagi di bumi adalah makna dari ....
A. kiamat kubro
B. kiamat sughro
C. hari akhir
D. hari pembalasan
E. alam kubur

2. Pada ayat di bawah ini, yang mempunyai maksud hari kiamat adalah … .

            
A. hari yang besar
B. tanda kebesaran Tuhan
C. hari yang pasti dan tidak diragukan
D. hari yang menakutkan
E. hari yang menghancurkan
3. Ayat tersebut di bawah ini menegaskan bahwa Allah pada hari kiamat akan … .

             
A. memberi balasan seadil-adilnya
B. memberikan kerahmatan tiada batas
C. memberikan perlindungan bagi yang beriman
D. surga bagi yang taqwa
E. memberikan neraka bagi yang kufur

4. Urutan yang benar proses kehidupan manusia sampai hari akhir adalah .…
1 Kandungan
2 Alam kubur
3 Hari kiamat
4 Alam ruh
5 Yamul mizan
6 Dunia
7 Surga atau neraka

A. 1,3,2,4,5,7,6
B. 2,4,6,3,1,5,7
C. 4,1,6,2,3,5,7
D. 4,1,2,3,5,6,7
E. 6,1,2,3,5,6,7

5. Peristiwa setelah kematian manusia sejak Nabi Adam sampai akhir zaman kemudian
dibangkitkan lagi disebut ... .
A. hari kiamat
B. yaumul ba‟ats
C. yaumul jaza‟
D. alam barzah
E. yaumul mizan

6. Kematian makhluk ketika bumi masih berdiri dengan tegak merupakan contoh … .
A. musibah
B. ujian
C. kiamat
D. kiamat kubra
E. kiamat sughra

7. Sebelum terjadinya kiamat pasti Allah SWT memberikan tanda-tanda, di antara tanda-tanda
kiamat sughro yaitu ....
A. matahari terbit dari sebelah barat
B. keluarnya dajjal
C. turunnya Nabi Isa
D. terjadi gerhana di timur
E. banyak terjadi gempa bumi

8. Perhatikan tabel di bawah ini yang sesuai dengan artinya adalah ....
1 Yaumul jaza' Hari perhitungan amal
2 Yaumul mizan Hari akhir kehidupan
3 Yaumul mahsyar Hari berkumpul setelah alam kubur
4 Yaumul qiyamah Hari penimbangan amal
5 Yaumul rajifah Hari pembalasan amal

A. 5
B. 4
C. 3
D. 2
E. 1

9. Perhatikan tabel di bawah ini!


1 Yaumul jaza
2 Taumul ba‟ats
3 Yaumul mahsyar
4 Yaumul qiyamah
5 Yaumul mizan
Yang merupakan urutan setelah manusia keluar dari alam kubur yaitu ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

10. Nama-nama hari akhir sangat banyak diterangkan dalam Al Qur‟an. Di bawah ini nama-nama
hari akhir, kecuali ....
A. yaumul wazni
B. yaumul tammah
C. yaumul ghasyiyah
D. yaumul jam‟
E. yaumul hasyr

11. Di antara nama-nama surga yang dijelaskan dalam Al-Qur‟an yang sesuai dengan artinya yang
benar adalah…
A. dar al maqomah: negeri yang kekal
B. dar al maqomah: negeri ketenangan
C. jannah an-naim: surga tempat kembali
D. firdaus: surga yang nikmat-nikmat
E. darul khulud: negeri yang indah

12. Tidak lagi menjalankan shalat dengan tertib karena telah menjadi orang yang sibuk bekerja dan
sukses dalam berdagang yang dulunya sempat menjadi orang yang tekun beribadah dan berdo‟a,
tertib dalam shalat berjama‟ah disebut .…
a. bid‟ah
b. takhayul
c. riddah
d. syirik
e. kadzibin
13. “Sesuatu yang bernyawa tidak akan mati, melainkan dengan izin Allah SWT sebagai ketetapan
yang tertentu waktunya.” (Q.S. Ali-Imron: 145). Maksud dari ayat ini adalah kematian terjadi
karena .…
A. sakit
B. kelaparan
C. kecelakaan
D. kurang berdo‟a
E. kehendak Allah SWT

14. Ketika dokter sedang menangani seseorang yang sedang sakit kritis, sebenarnya ia mengetahui
….
A. kepastian akan sembuhnya
B. obat penyembuhnya
C. cara penyembuhannya
D. waktu kematiannya
E. tanda-tanda kematiannya

15. Seseorang yang ingin mencapai kebahagian dunia akherat pasti beriman kepada hari akhir.
Berikut ini adalah di antara fungsinya, kecuali … .
A. mendorong untuk beramal shaleh
B. mengetahui tujuan hidup yang sebenarnya
C. selalu optimis dalam hidup
D. tidak mudah terpengaruh kemewahan
E. menggunakan kesempatan berfoya-foya selama masih hidup

16. Berikut ini termasuk fungsi beriman kepada hari akhir, kecuali … .
A. lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT
B. berperilaku baik
C. senantiasa minta ampun kepada Allah SWT
D. takut menghadapi kematian
E. semakin cinta dan taat ibadah

17. Tiap-tiap yang bernyawa akan mengalami kematian, yang diharapkan kita adalah mati dalam
keadaan ....
A. su‟ul khotimah
B. husnul khotimah
C. mengerjakan kebaikan
D. mengerjakan maksiat
E. menuntut ilmu

18. Peristiwa kehidupan di dunia sebagai gambaran terjadinya kiamat gunung meletus seperti
guncangan yang dahsyat gempa bumi hal tersebut sesuai dengan nama lain hari kiamat yaumul
....
A. mahsyar
B. haqqah
C. ghasyiyah
D. zalzalah
E. „asir
19. Peristiwa yang berhubungan dengan hari kiamat menurut teori alam adalah terjadi perubahan
yang merata di seluruh alam semesta, yaitu ….
A. dicabutnya ruh manusia
B. manusia ditidurkan
C. manusia disibukkan oleh pekerjaannya
D. alam semesta hancur lebur
E. dikumpulkan manusia

20. Perhatikanlah pernyataan di bawah ini!


1. Lenyapnya ilmu pengetahuan.
2. Datangnya dajjal.
3. Meluasnya kebodohan.
4. Maraknya khomr dan perzinaan.
5. Matahari terbit dari barat.
6. Jumlah wanita lebih banyak dari laki-laki.
Yang termasuk tanda kecil datangnya kiamat kecil adalah nomor … .
A. 1,2,3
B. 2,3,5
C. 1,3,5
D. 3,4,5
E. 1,4,6

21. Banyak manusia yang melakukan ziarah kubur dan melayat. Hikmah dari hal tersebut adalah
sebagai berikut, kecuali … .

A. mengingat kematian karena suatu saat juga akan mati


B. menjalin silaturahmi dengan takziyah bertemu dengan sesama manusia
C. bertambah iman dan taqwanya
D. mendo‟akan yang mati, dan mengharap kebaikan darinya
E. semakin mendekatkan diri kepada Allah dengan ibadah yang rajin

22. Orang yang berpura-pura atau mengingkari sehingga apa yang diucapkan tidak sesuai dengan
yang ada dalam hari serta tindakannya disebut ....
A. ghibah
B. riya‟
C. nifak
D. takhayul
E. bid‟ah

23. Pamer dengan apa yang dipunyainya, khususnya dalam ibadah, atau berusaha mencari tempat
dalam hati orang lain dengan cara memperlihatkan sifat-sifat yang baik disebut ....
A. ghibah
B. riya‟
C. nifak
D. takhayul
E. bid‟ah

24. Suatu kepercayaan, keyakinan ataupun kegiatan yang tidak memiliki dasar dan sumber dari
ajaran agama, tetapi diyakini bahwa hal tersebut benar yaitu pengertian ....
A. ghibah
B. riya‟
C. nifak
D. takhayul
E. bid‟ah

25. Nabi Muhammad SAW pernah meminta kepada seorang laki-laki untuk meninggalkan rantai
yang ada di tangan laki-laki tersebut, setelah ditanya dia mengakui benda itu berguna untuk
menjaga dirinya menambah kekuatan fisiknya hal ini termasuk perbuatan ....
A. syirik
B. riya‟
C. nifak
D. takhayul
E. khurofat

26. Perhatikan tabel berikut!


1 Syirik
2 Durhaka kedua orang tua
3 Berkata kotor
4 Bunuh diri
5 Riya‟
Dari data di atas yang merupakan dosa besar ditunjukkan nomor ....
A. 1,3,5
B. 1,4,5
C. 2,3,5
D. 1,2,4
E. 3,4,5

27. Seluruh amal kebaikannya yang telah dilakukan menjadi sia-sia, tidak hanya itu ia kekal di
neraka adalah akibat dari ....
A. syirik
B. riya‟
C. nifak
D. murtad
E. fasik

28. Melakukan ibadah kepada Allah SWT, tetapi memiliki niat kepada yang lain, keyakinan dan
amalannya terbagi sebagai contoh mendahulukan kepentingan dunia dan mengalahkan kewajiban
beribadah termasuk contoh ....
A. syirik besar
B. riya‟
C. nifak
D. takhayul
E. syirik kecil

29. Sifat-sifat orang fasik di bawah ini yang sesuai dengan surat Al Baqarah ayat 27 adalah ....
A. berkata dusta
B. berjanji mengingkari
C. dipercaya berkhianat
D. membunuh manusia
E. berbuat kerusakan di bumi
30. Seorang tokoh munafik sejati pada zaman Rasulullah SAW sehingga ia mendapat gelar al
Kazzab yang artinya pembohong yaitu ....
A. Abhalah
B. Musailamah
C. Thulaihah
D. Sajah
E. Mirza Husein

31. Orang yang mengetahui adanya perintah dan larangan Allah SWT namun tidak mematuhinya
disebut sebagai orang .…
A. fasiq
B. munafiq
C. khianat
D. takabur
E. kafir

32. Pada masa Rasul dan sesudahnya ada orang yang mengaku menjadi Nabi, seorang Nabi palsu
dari Yaman yang dibunuh oleh istrinya sendiri yaitu ....
A. Abhalah
B. Musailamah
C. Thulaihah
D. Sajah
E. Mirza Husein

33. Salah satu contoh dosa besar kalau dilakukan akan mendatangkan dosa yang lain, yang sering
disebut ibunya maksiat adalah ....
A. minuman keras
B. membunuh
C. berzina
D. judi
E. memfitnah

34. Manusia semuanya pasti ingin bahagia baik di dunia dan akhirat. Berikut ini upaya untuk
mendekati surga dan menjauhi neraka, kecuali ....
A. menginfakkan hartanya di jalan Allah SWT
B. mendirikan shalat sebagai ibadah yang paling utama untuk ditegakkan
C. melaksanakan puasa dengan ikhlas lillahi ta‟ala
D. tadarus Al Qur‟an dengan khusyuk
E. gemar melakukan perbuatan baik dengan orang yang kita sayangi

35. Islam merupakan agama yang diridhoi Allah saja, maka orang yang mencari agama selain Islam
atau orang yang murtad akibatnya adalah ….
A. bahagia di dunia saja dan di akhirat
B. seluruh amal kebajikan yang telah ia lakukan menjadi sia-sia
C. di akhirat semua amal kebaikannya tetap berguna
D. menjadi penghuni neraka sementara, lalu masuk surga
E. mendapatkan kesenangan hidup di dunia
36. Tempat tinggal orang yang buruk amalnya sehingga ia tidak bisa keluar setelah memasukinya
yaitu neraka ....
A. sair
B. hawiyah
C. huthomah
D. saqor
E. jahannam

37. Allah SWT memberikan kedudukan yang mulia bagi orang yang beriman di surga atas dasar .....
A. ketaatannya
B. harta bendanya
C. kesungguhannya
D. keluarganya
E. pengorbanannya

38. Perhatikan tabel di bawah ini!


1 Neraka Wail Neraka paling ringan siksanya
2 Neraka Hawiyah Neraka yang mendidih menghancuurkan kulit
manusia
3 Neraka Sair Neraka yang menyala-nyala
4 Neraka Hutamah Neraka yang membakar tubuh manusia sampai ke
ulu hatinya
5 Neraka Laza Neraka paling berat siksanya
Yang merupakan nama neraka dan sesuai dengan tempatnya yang benar adalah .....
A. 1,3,4
B. 1,2,5
C. 2,3,4
D. 2,4,5
E. 1,2,4

39. Tempat yang disediakan untuk anak-anak yang meninggal dunia sebelum dikenakan suatu
kewajiban ibadah atau syariat adalah surga ....
A. jannatul ikhtisas
B. jannatul „amal
C. jannatun na‟im
D. jannatul firdaus
E. jannatul ma‟wa

40. Nama-nama surga di bawah ini yang sesuai dengan artinya ditunjukkan pada nomor ....
1 Jannah al-ma‟wa Surga yang kekal
2 Jannah „adn Negeri yang selamat
3 Darul Khulud Negeri yang kekal
4 Firdaus Negeri yang sejahtera
5 Darussalam Surga kenikmatan

A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
41. Perhatikan penyataan berikut ini!
1. Merusak iman
2. Merusak hubungan dengan sesama manusia
3. Meningkatkan kekayaan
4. Derajatnya meningkat disisi manusia
5. Ditolaknya doa
Yang termasuk akibat seseorang melakukan dosa ditunjukkan pada nomor ... .
A. 1,2,5
B. 1,3,5
C. 2,3,4
D. 3,4,5
E. 2,4,5

42. Sekecil apapun perbuatan kita di dunia ini akan dicatat oleh malaikat yang selalu mengawasi kita.
Di bawah ini yang termasuk hikmah memahami pahala adalah ... .
A. berhati-hati dalam setiap melangkah agar tidak terjerumus dalam kemaksiatan
B. menumbuhkan rasa ikhlas dalam beribadah dengan mengharap ridho Allah SWT
C. selalu wasapda akan bujuk rayu setan yang menyesatkan
D. selalu memohon ampun kepada Allah SWT karena manusai tidak pernah lupt dari salah
E. menyadari hidup adalah sebentar dan memperbanyak ibadah

43. Perbuatan buruk yang dilakukan akan berdampak pada dirinya menuju kesengsaraan. Berikut ini
hikmah memahami balasan amal buruk (dosa) adalah ... .
A. dapat meningkatkan iman dan taqwa
B. menjaga agar ibadah menjadi lebih tertib
C. menyadaari perbuatan dosa menutup hdiayah Allah SWT
D. menjadikan ketenangan dan ketentraman dalam hidup.
E. meningkatkan keikhlasan dalam beribadah untuk mengharap pahala.

44. Setiap perbuatan baik akan dicatat sebagai ibadah oleh Allah SWT dan akan diberikan pahala
jika dilakukan ... .
A. Islam maupun non Islam yang ikhlas tidak mengharap imbalan
B. siapa saja yang ikhlas dan tidak mengharapkan imbalan
C. orang muslim yang berakal sehat
D. orang mukmin laki-laki atau perempuan yang Islam, dan berniat ikhlas karena Allah SWT
E. secara sembunyi-sembunyi agar tidak menimbulkan sifat riya

45. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


1. Durhaka kepada orangtua
2. Melakukan ghibah
3. Mengkonsumsi narkoba
4. Iri melihat temannya sukses
5. Tidak menyapa teman karena marah
6. Berzina
Perbuatan yang tidak termasuk dosa besar adalah nomor ... .
A. 1,3,6
B. 1,2,4
C. 2,3,5
D. 3,4,6
E. 2,4,5

46. Pernyataan yang benar tentang khamr di bawah ini adalah ... .
A. sesuatu yang zatnya dapat memabukkan dan menghilangkan akal sehat
B. narkotika termasuk khamr dan boleh dikonsumsi hanya untuk keperluan syar'i
C. ganja, sabu-sabu dan putaw bukan termasuk kategori khamr
D. khamr boleh dikonsumsi untuk keperluan pengobatan
E. boleh mengkonsumsi jika hanya sedikit saja

47. Pernyataan berikut ini yang bukan termasuk akibat dari dosa adalah ... .
A. jatuhnya martabat manusia kepada kehinaan bahkan lebih hina dari binatang
B. rusaknya iman seseorang
C. melahirkan kesan negatif sehingga merusak hubungan antar sesama
D. turunnya adzab Allah SWT bukan hanya untuk pelaku maksiat saja
E. ketidaktaatan manusia menyebabkan hilangnya keagungan Allah SWT.

48. Setiap manusia yang mati berada dalam alam transisi antara alam dunia dan alam akhirat yang
disebut alam barzah. Gambaran yang tepat untuk hal tersebut adalah ... .
A. kenikmatan dan siksaan di alam kubur hanya dapat dirasakan oleh roh saja
B. kenikmatan dan siksaan di alam kubur hanya dapat dirasakan oleh jasad saja
C. semua manusia yang mati akan dilindungi oleh malaikat penjaga kubur
D. semua orang muslim yang mati akan mendapat nikmat kubur
E. kenikmatan dan siksaan di alam kubur hanya dapat dirasakan oleh ruh dan jasad

49. Meyakini hari akhir tidak hanya sekedar diucapkan, tetapi perlu kesadaran akan adanya akibat
yang diderita apabila mengingkarinya. Di antara hikmah meyakini hari akhir adalah ... .
A. memahami kerasnya kehidupan didunia sehingga butuh kerja keras
B. belajar agama dengan giat dengan mengabaikan kehidupan dunia
C. memilih agama yang sesuai dengan adat budaya
D. memahmi tujuan akhir hidup manusia sehingga hidupnya memiliki arah yang jelas
E. tidak takut mati karena tujuan akhir manusia adalah kematian

50. Setelah kebangkitan, semua manusia dikumpulkan di padang mahsyar untuk menunggu
perhitungan amal perbuatan sewaktu di dunia. Gambaran tersebut terjadi pada ... .
A. yaumul hasyr
B. yaumul mahsyar
C. yaumul hisab
D. yaumul qiyamah
E. yaumul jaza'

You might also like