You are on page 1of 3

Pertanyaan terhadap Kelompok 3 Ganjil

Evaluasi Proyek
1. Menurut kelompok anda, Mengapa shadow price ini itu diperlukan dalam analisis
ekonomi? ( M Fadhlan Azka )
= Shadow price ini diperlukan oleh pemerintah dalam analisis ekonomi untuk mengevaluasi
manfaat dari kebijakan publik atau proyek pemerintah ketika instrumen eksternalitas hadir.
Hal ini sangat penting mengingat dampak sosial dari keputusan tersebut. Setelah kita
memasukkan shadow price kedalam analisis, dampak yang dihasilkan dari kebijakan atau
proyek mugkin berbeda dengan menggunakan harga pasar. Dengan melakukan analisis
dengan shadow price, memungkinkan analis untuk menentukan apakah mengerjakan
proyek akan memberikan manfaat yang lebih besar daripada biaya yang dikeluarkan secara
total. Bukan hanya pribadi atau kelompok referensi yang diuntungkan.
Penggunaan Shadow Price di sektor swasta menjadi semakin umum, karena perusahaan
mencoba mengevaluasi dampak sosial dari keputusan mereka.
Seiring dengan meningkatnya keinginan untuk berinvestasi di Lingkungan, Sosial, dan Tata
Kelola (ESG), perusahaan dan investor perlu mengevaluasi dampak sosial dari keputusan
produksi dan investasi mereka. [7] Kecenderungan ini dapat dilihat dengan komitmen yang
dibuat oleh sebagian besar perusahaan multinasional untuk mengurangi emisi CO 2 mereka
dan mengakui dampak kegiatan bisnis mereka terhadap masyarakat.
Contoh : membuang limbah bahan kimia beracun ke saluran air berdampak negatif pada
stok ikan di wilayah tersebut, mengurangi pendapatan nelayan setempat. Dalam contoh ini
Biaya Marginal Pribadi (PMC) hanyalah biaya produksi bahan kimia sedangkan jika kita
memasukkan shadow price Biaya Marginal Sosial akan bertmabah untuk mengelola limbah
tersebut.

2. Tadi kelompok anda ada menyinggung mengenai Net Present Value dalam Penerapan
Shadow Prices of Capital . menurut kel Anda Seberapa besar pengaruh Analisis NPV bagi
seorang Investor yang ingin memulai suatu bisnis ? (Surya Candra)
=NPV itu kan arti mudah nya Jumlah selisih antara Kas yang masuk dan keluar apakah itu
Surplus atau defisit.
Sudah pasti Pengaruhnya sangat besar bagi seorang Pengolah Bisnis/Investor mengingat
banyak Manfaat NPV seperti
- Menilai potensi serta kemampuan suatu usaha dalam jangka waktu tertentu, setidaknya
satu tahun ke depan sehingga pebisnis atau perusahaan bisa mengetahui nilai mata uang
berubah karena inflasi.
- Sebagai proyek investasi yang nantinya akan dikelola di masa mendatang, apabila
mengalami kerugian dan untung. Selain itu seberapa besar keuntungan untuk tidak merugi,
kondisi ini sangat menentukan bagaimana investasi akan berlanjut atau tidak.
- Dijadikan sebagai pertimbangan dalam menentukan investasi pada skala lebih besar,
tentunya tujuannya untuk menghasilkan keuntungan yang juga lebih besar.
Lalu Kelebihan NPV seperti mengutamakan time value of money atau disebut dengan
kepentingan waktu ketimbang uang, sehingga masuk faktor perubahan nilai uang selama
berjalannya investasi

3. Seperti yang kita ketahui kualitas tenaga kerja diindonesia masih kurang, hal ini
membuat negara kita sering memperkerjakan negara asing sementara tingkat
pengangguran kita juga tinggi, Menurut kalian berkaitan dengan materi yang kalian
bawakan ini, usaha apa yang dapat untuk meningkatkan kualitas tenaga kerja
diindonesia? (Suhayla Yahya Zubaidi)
= Ada beberapa hal yang telah dilakukan pemerintah pertama meningkatkan tingkat
pendidikan di Indonesia misal dengan fokus kepada pembangunan sekolah2 di daerah yang
terpencil di Indonesia, lalu program kip yang dimana memberi kesempatan bagi penduduk
kurang mampu untuk dapat terus melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, lalu
pembinaan yang dilakukan dimana dengan mempersiapkan tenaga kerja tersebut sebelum
betul2 masuk ke dalam pasar tenaga kerja sehingga nantinya bener2 siap

4. Apakah shadow price dapat mempengaruh investasi sedangkan yg kita ketahui shadow
price adalah suatu asumsi? (Riama Sipayung)
=Bisa. dikarenakan shadow price tercipta dr asumsi seperti harga pasar, modal,
ekspor/impor,dsb. yg dpt membantu para investor untuk melihat peluang positif/buruknya
untuk menanam investasi di suatu negara. jdi menurut kelompok kmi shadow price dpt
menjadi bahan pertimbangan untuk investasi.

5. Dari ketiga unsur shadow price tadi, unsur mana yang paling nyata diterapkan untuk
pengukuran tingkat opportunity cost? (Maria Angel S)
Kedua unsur yang paling nyata Opportunity Cost-ny dalam rangka pengukuran tadi adalah
modal dan tenaga kerja tak terdidik. Dalam hal modal maka Opportunity Cost-nya sama
dengan Marginal Efficiency of Capital yang berlaku diukur dari jumlah keuntungan yang
harus dikorbankan karena satu satuan modal diinvestasikan dalam proyek A dan tidak dalam
kesempatan investasi lain yang tersendiri tetapi tidak dapat dilaksanakan berhubung yang
kelangkaan modal. Sedangkan dalam hal tenaga kerja , produk marginal yang dikorbankan
dalam kegiatan lain apabila seorang buruh dipilih dalam proyek A, adalah ukuran Social
Opportunity Cost
Sanggahan : Bagaimana dengan unsur yang ketiga yaitu devisa, mengapa unsur tersebut
tidak nyata diterapkan untuk opportunity cost
Jawaban sanggahan : Untuk devisa tidaklah sesederhana yang diduga semula, akan tetapi
memerlukan penjelasan lebih lanjut. Andaikata satuan devisa tambahan itu tidak jadi
dipergunakan dalam proyek A penggunaannya nanti untuk apa?
Para ekonom telah dikemukakan bahwa jawaban yang tepat terhadap pertanyaan ini adalah
dengan cara menerapkan objek pengeluaran dari tambahan devisa yang diterima dari suatu
tahun ke tahun berikutnya

Masuk E Proyek dosennya Pak Sukardi


Orang nya Baik dan Sukar Bertanya
Yok semangat belajarnya Brodi
Biar Kelak UAS kamu tidak Bertanya tanya

You might also like