You are on page 1of 32

2023

Semester 2

MATERI KESEBANGUNAN

1
MODUL PEGANGAN SISWA

MATERI KESEBANGUNAN

UNTUK KELAS 7

Penyusun

Dra. Siti Hajar, M.Pd

KEMENTERIAN AGAMA RI

MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 1 KOTA MALANG

2023
LEMBAR PENGESAHAN MODUL

Modul : Matematika
Kelas / Semester : VII / Genap
Materi : Kesebangunan

Oleh
Nama : Dra. Siti Hajar, M.Pd
NIP : 196406051998032002

Malang, Januari 2023


Mengetahui, Guru
WK Kurikulum

Drs. Muh. Cholis Widodo Dra. Siti Hajar, M. Pd


NIP.197103042007011029 NIP. 196406051998032002

Menyetujui
Kepala MTsN 1 Kota Malang

Drs. Syamsudin, M.Pd.


NIP. 196704231994031002

Kesebangunan | ii
KATA PENGANTAR

Tiada ungkapan yang relevan untuk dikatakan, tidak ada kata yang tepat untuk
diucap, kecuali syukur Alhamdulillah atas segala nikmat dan karunia yang dilimpahkan
sehingga modul pembelajaran ini dapat diselesaikan.
Solawat serta salam hanya pantas diungkapkan kepada Nabi akhir Zaman penutup
segala utusan yang telah memberikan tuntunan dan panutan sehingga kita dapat
menjalankan titah Illahi sesuai dengan yang diperintahkan.
Perkembangan pendidikan selalu berubah, terutama dalam memasuki era
masyarakat 5.0, peningkatan kualitas pendidikan merupakan tujuan utama, dan hal ini
salah satunya dilakukan melalui perubahan kurikulum yang dapat memberikan
kenyamanan dalam melaksanakan kegiatan belajar, melalui kurikulum merdeka yang
sebelumnya disebut sebagai kurikulum prototype dan dikembangkan sebagai kerangka
kurikulum yang lebih fleksibel.
Ciri yang dapat terlihat dengan jelas dari kurikulum ini antaranya, pembelajaran
berbasis projek untuk pengembangan soft skills dan karakter sesuai profil pelajar Pancasila,
dan sasaran utama pemahaman materi secara mendalam melalui literasi dan numerasi.
Demikian juga bagi guru diberi kesempatan secara fleksibel dalam melakukan
pembelajaran yang terdiferensiasi sesuai dengan kemampuan peserta didik dan melakukan
penyesuaian dengan konteks dan muatan lokal.
Berkaitan dengan materi pelajaran matematika, modul ini sebagai tambahan materi
bagi peserta didik tentang kesebangunan yang merupakan bagian dari bidang geometri.
Melalui modul ini diharapkan peserta didik dapat belajar dengan lebih baik sehingga
benar-benar dapat menguasai materi.
Semua yang ada di dunia ini tiada yang sempurna, kekurangan dan kelemahan pasti
mengiringi, untuk itu saran demi perbaikan selalu diharapkan untuk penyempurnaan modul
ini.
Malang, Januari 2023
Penulis

Dra. Siti Hajar, M.Pd

Kesebangunan | iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................................. ii


DAFTAR ISI ........................................................................................................................ iv
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................. v
BAB I..................................................................................................................................... 1
A. LATAR BELAKANG ................................................................................................ 1
B. DESKRIPSI SINGKAT ............................................................................................. 2
C. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................... 2
D. PENGANTAR BAB ................................................................................................... 2
E. PERTANYAAN PEMANTIK ................................................................................... 4
F. KATA KUNCI ........................................................................................................... 4
G. PETA KONSEP.......................................................................................................... 4
H. PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL.................................................................... 4
BAB II ................................................................................................................................... 5
A. HUBUNGAN ANTAR SUDUT ................................................................................ 5
B. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK ....................................................................... 8
C. TES FORMATIF ........................................................................................................ 9
BAB III ................................................................................................................................ 11
A. ARTI KESEBANGUNAN ....................................................................................... 11
B. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK ..................................................................... 14
C. TES FORMATIF ...................................................................................................... 17
BAB IV ................................................................................................................................ 20
A. TES FORMATIF ...................................................................................................... 20
B. UMPAN BALIK DAN TINDAK LANJUT ............................................................ 24
GLOSARIUM ..................................................................................................................... 25
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................... 26

Kesebangunan | iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Maket ............................................................................................................ 2

Gambar 2 Foto ................................................................................................................. 3

Gambar 3 Peta ................................................................................................................. 3

Gambar 4 Fraktal ............................................................................................................. 3

Gambar 5 Persimpangan Jalan ........................................................................................ 5

Gambar 6 Dua Garis yang Sejajar yang Berpotongan dengan Garis lain ....................... 6

Gambar 7. Dua Garis yang Sejajar yang Dipotong oleh Garis l ..................................... 7

Gambar 8 Pas Foto Berbagai Ukuran ............................................................................. 11

Gambar 9 Fraktal ............................................................................................................ 11

Gambar 10 Segitiga Tidak Sebangun ............................................................................. 12

Gambar 11 Segitiga Sebangun ....................................................................................... 12

Gambar 12 Penamaan Sudut .......................................................................................... 12

Gambar 13 dan ......................................................................................... 13

Kesebangunan | v
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Kurikulum merupakan seperangkat peraturan yang berisi tujuan, isi, dan bahan
pelajaran sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran. Adanya
kurikulum bertujuan untuk mencapai pendidikan yang lebih berkualitas. Begitu juga
dengan tujuan kurikulum merdeka. Sebagai bagian dari upaya pemulihan
pembelajaran, Kurikulum Merdeka (yang sebelumnya disebut sebagai kurikulum
prototipe) dikembangkan sebagai kerangka kurikulum yang lebih fleksibel, sekaligus
berfokus pada materi esensial dan pengembangan karakter dan kompetensi peserta
didik.
Karakteristik utama dari kurikulum ini yang mendukung pemulihan
pembelajaran adalah, (1)Pembelajaran berbasis projek untuk pengembangan soft
skills dan karakter sesuai profil pelajar Pancasila, (2)Fokus pada materi esensial
sehingga ada waktu cukup untuk pembelajaran yang mendalam bagi kompetensi dasar
seperti literasi dan numerasi, (3)Fleksibilitas bagi guru untuk melakukan pembelajaran
yang terdiferensiasi sesuai dengan kemampuan peserta didik dan melakukan
penyesuaian dengan konteks dan muatan lokal.
Kurikulum Merdeka terbuka untuk digunakan seluruh satuan pendidikan
PAUD, SD, SMP, SMA, SMK, Pendidikan Khusus, dan Kesetaraan. Satuan
pendidikan menentukan pilihan berdasarkan Angket Kesiapan Implementasi
Kurikulum Merdeka yang mengukur kesiapan guru, tenaga kependidikan dan satuan
pendidikan dalam pengembangan kurikulum. Pilihan yang paling sesuai mengacu pada
kesiapan satuan pendidikan. Implementasi Kurikulum Merdeka semakin efektif jika
makin sesuai kebutuhan.
Sebagai salah satu usaha untuk mengimplementasikan kurikulum merdeka,
diperlukan sumber belajar yang sesuai. Walau bagaimanapun, sumber belajar memiliki
peranan penting dalam proses pembelajaran karena dengan tersedianya sumber belajar
yang memadai akan membantu guru dan siswa dalam memudahkan proses
pembelajaran sehingga tujuan pembelajaran yang sudah ditetapkan dapat tercapai.
Memperhatikan kondisi yang demikian, diperlukan modul pembelajaran yang dapat
digunakan di sekolah yang memuat materi pembelajaran.

Kesebangunan | 1
B. DESKRIPSI SINGKAT
Pada akhir fase D, peserta didik dapat menyelesaikan masalah kontekstual
peserta didik dengan menggunakan konsep-konsep dan keterampilan matematika yang
dipelajari pada fase ini. Mereka dapat menggunakan sifat-sifat hubungan sudut terkait
dengan garis transversal, sifat kongruen dan kesebangunan pada segitiga dan
segiempat. Berdasarkan elemen, di akhir fase D peserta didik dapat menggunakan
hubungan antar- sudut yang terbentuk oleh dua garis yang berpotongan, dan oleh dua
garis sejajar yang dipotong sebuah garis transversal untuk menyelesaikan masalah
(termasuk menentukan jumlah besar sudut dalam sebuah segitiga, menentukan besar
sudut yang belum diketahui pada sebuah segitiga). Mereka dapat menjelaskan sifat-
sifat kekongruenan dan kesebangunan pada segitiga dan segiempat, dan
menggunakannya untuk menyelesaikan masalah.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah mempelajari bab ini, diharapkan kalian dapat:
 Menentukan hubungan antar sudut pada garis-garis yang berpotongan dan pada dua
garis sejajar yang dipotong oleh garis transversal.
 Mengestimasi besar sudut.
 Menggunakan informasi mengenai sudut (pelurus, penyiku, sehadap dan
berseberangan pada bangun datar untuk menyelesaikan masalah untuk sudut yang
tidak diketahui).
 Menggunakan syarat kesebangunan untuk menentukan apakah dua segitiga
sebangun.
 Menggunakaan syarat kesebangunan untuk menyelesaikan masalah.

D. PENGANTAR BAB

Perhatikan beberapa gambar berikut. Apa kesamaan dari gambar gambar ini?

Gambar 1 Maket

Kesebangunan | 2
Gambar 2 Foto

Gambar 3 Peta

Gambar 4 Fraktal

Maket, peta, dan foto, seperti terlihat pada Gambar 1 s.d. 3, adalah model dari
aslinya yang dibuat secara proporsional. Maket merupakan model tiga dimensi yang
menunjukkan bentuk dari rumah sebenarnya sehingga dengan melihat maket tersebut,
kita dapat membayangkan rumah aslinya seperti apa. Peta merupakan model dua
dimensi yang menyatakan berbagai daerah (benua, kepulauan, dan sebagainya) dalam
perbandingan yang sesuai dengan sebenarnya. Walaupun ukuran foto berbeda-beda,
namun tetap menunjukkan gambaran orang aslinya. Dengan kata lain, maket, peta, dan
foto sebangun dengan benda aslinya. Fraktal, seperti terlihat pada Gambar 4, dapat
dibagi menjadi bagian-bagian yang sebangun dengan gambar utuhnya. Semua contoh
ini berkaitan dengan konsep proporsional telah kalian pelajari pada Bab sebelumnya.
Pada bab ini kalian akan memperluas pemahaman kalian mengenai proporsi
dengan menerapkannya pada benda-benda yang sebangun. Kita akan memulai dengan
mempelajari hubungan antar sudut, arti kesebangunan, dan kesebangunan pada
segitiga.

Kesebangunan | 3
E. PERTANYAAN PEMANTIK
 Bagaimana saya tahu sudut mana yang sama besar tanpa mengukur?
 Apa artinya sebangun?
 Apa syarat minimum dua segitiga sebangun?

F. KATA KUNCI
Sudut, besar sudut, pelurus, penyiku, garis sejajar, bertolak belakang, sehadap,
berseberangan, segitiga, segi empat, sebangun, perbandingan sisi.

G. PETA KONSEP

Kesebangunan

Hubungan Arti Kesebangunan


Antar Sudut Kesebangunan pada Segitiga

H. PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

Agar Anda berhasil dengan baik dalam mempelajari dan mempraktekkan modul
ini, ikutilah petunjuk belajar sebagai berikut:
1. Bacalah dengan cermat bagian pendahuluan sampai Anda memahami benar
tujuan mempelajari Unit Pembelajaran ini.
2. Ujilah capaian kompetensi Anda dengan kunci jawaban yang tersedia dibagian
akhir Unit Pembelajaran.
3. Lakukan penilaian mandiri sebagai refleksi ketercapaian target kompetensi.

Kesebangunan | 4
BAB II
GARIS DAN SUDUT

A. HUBUNGAN ANTAR SUDUT

Gambar 5 menunjukkan persimpangan jalan.


Setiap persimpangan jalan membentuk sudut.
Sudut yang ukurannya terlalu kecil akan
menyulitkan kendaraan yang akan berbelok.
Saat para perencana merencanakan sebuah kota,
sudut pada persimpangan jalan perlu ditentukan

Gambar 5 Persimpangan Jalan


dengan cermat. Idealnya persimpangan sudutnya
tegak lurus, namun kondisi geografis maupun
kondisi lingkungan yang sudah ada sebelumnya dapat membuat persimpangan tidak dapat
tegak lurus.

? Tahukah Kalian?
1. Sudut-sudut yang berpenyiku adalah
sudut yang jika dijumlahkan membentuk
sudut siku-siku (90𝑜 ). Sudut yang besarnya
40𝑜 dan 50𝑜 adalah dua sudut yang berpenyiku
karena jumlahnya 90𝑜 .

2. Sudut-sudut yang berpelurus adalah sudut


yang jika dijumlahkan membentuk garis
lurus (180𝑜 ). Sudut yang besarnya 30𝑜
dan 150𝑜 adalah dua sudut yang berpelurus
karena jumlahnya 180𝑜 .

Ada beberapa istilah yang perlu kalian ketahui tentang hubungan antar sudut. Pada
dua garis yang berpotongan, terdapat sudut yang bertolak belakang, sedangkan pada dua
garis sejajar yang berpotongan dengan garis lain, dikenal istilah sehadap, dalam
berseberangan, luar berseberangan, dalam sepihak, luar sepihak.

Kesebangunan | 5
𝛼 𝛽 𝜀 𝜃
𝛿 𝛾 𝜂 𝜁

Gambar 6 Dua Garis yang Sejajar yang Berpotongan dengan Garis lain

Tabel 1 Istilah dalam Hubungan Antar Sudut untuk Gambar 7

Istilah Nama Sudut


dan
bertolak belakang
dan

dan

dan

Sehadap dan

dan

dan

dan

dalam berseberangan dan

dan

luar berseberangan dan

dan

dalam sepihak dan

dan

luar sepihak dan

dan

Kesebangunan | 6
Setelah membaca Tabel 1, perhatikan Gambar 7. berikut. Kemudian lengkapi Tabel
2 dengan pasangan-pasangan sudut yang sesuai dengan masing-masing istilah pada Tabel
1. Untuk setiap pasang sudut, tentukan apakah sudut-sudut itu sama besar atau saling
berpelurus.

𝑙
1
4 2
5 3
8 6
7

Gambar 7. Dua Garis yang Sejajar yang Dipotong oleh Garis l

Tabel 2 Hubungan Antar Sudut untuk Sudut pada Tabel 1


Istilah Nama Sudut Sama Besar/
Berpelurus

a. bertolak belakang  _____________


 _____________

 _____________
 _____________

b. Sehadap  _____________
 _____________

 _____________
 _____________

c. dalam berseberangan  _____________



 _____________

d. luar berseberangan  _____________



 _____________

e. dalam sepihak  _____________



 _____________

f. luar sepihak  _____________



 _____________

Kesebangunan | 7
B. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
Kerjakan soal-soal berikut.
1. Pada segitiga, jika sudut-sudutnya dijumlahkan, besarnya selalu tetap. Pada
diketahui bahwa dua sudut besarnya 55o dan 50o. Tentukan besar sudut ketiga.

2. Gambar berikut menunjukkan dua pasang garis sejajar. Salah satu sudut diketahui
besarnya.

a. Tentukan besar sudut-sudut yang lain.


b. Bangun apakah yang ditunjukkan oleh segi empat ABCD. Jelaskan
3. Tentukan besar pada setiap gambar di bawah ini.
a. c.

b.

Kesebangunan | 8
C. TES FORMATIF

Selesaikan soal berikut dengan tepat.


1. Perhatikan gambar di samping. Pasangan sudut yang
jumlahnya 180 adalah ….
A. dan
B. dan
C. dan
D. dan

2. Perhatikan gambar di bawah ini.


Pasangan sudut-sudut yang sehadap adalah ….
A. dan
B. dan
C. dan
D. dan

3. Perhatikan gambar berikut.


Jika besar 45 , maka besar sudut adalah ….
A. 145o
B. 95o
C. 55o
D. 45o
4. Sebuah sudut sama dengan sudut pelurusnya. Besar sudut itu adalah ….

A. 30
B. 40
C. 50
D. 60
5. Dua sudut yang saling berpelurus memiliki perbandingan 3 : 6. Besar sudut terkecilnya
adalah ….
A. 30
B. 60
C. 90
D. 180
Kesebangunan | 9
6. Jika besar 5 dan besar (6 26) . Nilai adalah ….
A. 8
B. 14
C. 27
D. 35
7. Sudut (7 20) dan sudut (4 40) saling bertolak belakang. Nilai adalah ….
A. 70
B. 50
C. 30
D. 20
8. Perhatikan gambar di bawah ini.
Nilai adalah ….
A. 15o
B. 17
C. 30
D. 34
9. Jika suatu sudut segitiga masing-masing 5 (3 7) dan (2 3) , sudut
adalah …..
A. 16
B. 17
C. 18
D. 19
10. Dari gambar di samping ini, besar adalah . . . .
A. 40
B. 80
C. 90
D. 110

Ayo Berefleksi

1. Apakah saya memahami apa yang dimaksud dengan sudut bertolak belakang,
sehadap, dalam berseberangan, luar berseberangan, dalam sepihak, dan luar
sepihak?
2. Apakah saya tahu sudut mana saja yang sama besarnya?
3. Apakah saya bisa mengerjakan soal yang terkait dengan hubungan antar sudut?

Kesebangunan | 10
BAB III
KESEBANGUNAN

A. ARTI KESEBANGUNAN

Pas foto seperti terlihat pada Gambar 8 dapat dicetak dengan ukuran berbeda-beda.
Berapa pun ukurannya, foto yang tercetak sama. Secara matematis, istilah yang digunakan
adalah sebangun. Benda yang sebangun dapat memiliki ukuran yang berbeda, namun
bentuknya tetap.

Gambar 8 Pas Foto Berbagai Ukuran


KESEBANGUNAN PADA SEGITIGA

Gambar 9 menunjukkan fraktal yang dapat dibagi menjadi bagian-bagian yang


sebangun dengan gambar utuhnya.

Gambar 9 Fraktal

? Tahukah Kalian?

Fraktal (seperti ditunjukkan pada Gambar 9 disusun dari gambar-gambar


yang sebangun secara berulang. Berikut salah satu contohnya.

𝑛 0 𝑛 1 𝑛 2 𝑛 3

Kesebangunan | 11
Ada beberapa istilah dan sifat yang perlu kalian ketahui tentang kesebangunan pada
Segitiga. Tidak semua gambar yang menunjukkan hal yang sama menunjukkan
kesebangunan. Gambar yang sebangun akan proporsional.

Gambar 10 Segitiga Tidak Sebangun

Gambar 11 Segitiga Sebangun

Ruas garis yang menghubungkan titik A dan titik B dapat dituliskan sebagai . Selain itu,
juga digunakan untuk menuliskan panjang ruas garis .
Jika dan menyatakan panjang ruas garis dan , maka perbandingan panjang

keduanya dituliskan sebagai .

Ada beberapa cara penamaan sudut:


1. Pada subbab A kalian sudah belajar menamai sudut dengan huruf Yunani.
Seperti dan lainnya.
2. Sudut dapat dinamai sesuai nama titik sudutnya. Contohnya, pada ada
tiga sudut, yaitu dan
3. Menggunakan tiga huruf. Nama titik sudutnya diletakkan di tengah. Contohnya
A pada dibentuk oleh perpotongan ruas garis dan ruas garis
maka dapat juga dituliskan atau

Sudut pada Gambar 12 dapat dinyatakan sebagai


atau , atau dapat juga disebut atau

Gambar 12 Penamaan Sudut

Kesebangunan | 12
sebangun dengan dapat dituliskan . Perhatikan bahwa
urutan huruf dalam penulisan ini artinya sudut-sudut yang bersesuaian sama besar.

C F

𝛼
𝛼 D E
A B
Gambar 13 𝐴𝐵𝐶 dan 𝐷𝐸𝐹

Perhatikan kembali dan pada Gambar 11.


a. Perhatikan bahwa urutan huruf dalam penulisan sudut ini artinya sudut-sudut yang
bersesuaian sama besar.

b. Perhatikan bahwa perbandingan sisi yang bersesuaian dalam penulisan ruas garis
ini artinya perbandingannya senilai.

sehingga

dan pada Gambar 13 dikatakan sebangun karena memenuhi syarat


sudut yang bersesuaian sama besar dan perbandingan sisi yang bersesuaian senilai

? Tahukah Kalian?
GARIS-GARIS ISTIMEWA PADA SEGITIGA
1. Garis tinggi adalah garis yang melalui salah satu titik sudut segitiga dan tegak
lurus sisi di depannya.
2. Garis bagi adalah garis yang ditarik dari titik sudut suatu segitiga dan membagi
sudut itu menjadi dua bagian sama besar.
3. Garis sumbu adalah garis yang membagi sisi segitiga menjadi dua bagian yang
sama panjang dan tegak lurus pada sisi tersebut.
4. Garis berat suatu segitiga adalah garis yang ditarik dari titik sudut suatu segitiga
sehingga membagi sisi di depannya menjadi dua bagian sama panjang.
Kesebangunan | 13
B. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Kerjakan soal-soal berikut.


1. Kinan mengubah ukuran gambar pada layar komputernya. Manakah gambar yang
sebangun dengan gambar asli?

= gambar asli

2. Cermin manakah yang menghasilkan bayangan yang sebangun dengan benda asalnya?

Kesebangunan | 14
3. Perhatikan berikut. Titik terletak pada ruas garis . Jika terletak pada
ruas garis , gambarkan yang sebangun dengan .

a. Pada dua segitiga yang sebangun, sudut-sudut yang berpadanan besarnya ______

b. ________ sudut berhimpit


c. ________ sudut sehadap
Untuk mendapatkan sudut yang sehadap dengan pada titik , pada titik
gambarkan garis yang _________ dengan ruas garis
d. Titik adalah perpotongan ruas garis _____ dan ruas garis ______
e. Apakah yang kalian gambar sebangun dengan ? Jelaskan.

4. Pada , panjang ruas garis 7 ruas garis 5 ruas garis


6 . Titik terletak pada ruas garis sehingga panjang ruas garis 4 dan
ruas garis 3

a. Tentukan letak titik E sehingga .


b. Tentukan panjang DE.

Kesebangunan | 15
5. Perhatikan segitiga berikut!

a. Lengkapi gambar di sebelah kanan supaya menjadi segitiga yang sebangun dengan
.
b. Tentukan sudut dan sisi yang bersesuaian.
i. ______________

ii. ____________

iii. ________________

c. Apakah data-data pada pertanyaan b cukup untuk menjamin bahwa


sebangun dengan ?
d. Tuliskan dengan urutan huruf yang tepat
6. Pada , besar 90 , panjang ruas garis 4 dan ruas garis
3 . Ruas garis adalah garis tinggi. Tentukan:
a. Luas
b. Panjang
c. Segitiga yang sebangun
d. Panjang
e. Luas
7. Seorang siswa yang tinggi badannya 150 cm mengamati bayangannya. Kawannya
mengukur bayangan itu. Ternyata panjangnya 100 cm. Mereka kemudian mengukur
bayangan sebuah gedung di dekat lapangan. Ternyata panjangnya 300 cm. Tentukan
tinggi gedung tersebut.
8. Tentukan segitiga yang sebangun dengan . Jika panjang ruas garis = 5 cm,
tentukan panjang ruas garis .

Kesebangunan | 16
9. Pada , ruas garis membagi menjadi dua bagian yang sama besar.
disebut garis bagi. Titik terletak pada ruas garis .

a. Gambarkan garis yang sejajar dengan ruas garis dan melalui titik . Garis ini
berpotongan dengan perpanjangan di titik .
b. Tuliskan sudut-sudut yang sama besar.
c. Beri alasan bahwa sama kaki. Tuliskan sisi-sisi yang sama panjang.
d. Tuliskan segitiga yang sebangun dengan .
e. Tuliskan perbandingan sisi yang sama, manfaatkan untuk menunjukkan bahwa
.

C. TES FORMATIF

Selesaikan soal berikut dengan tepat.


1. Perhatikan gambar di bawah ini. Jika diketahui panjang ̅̅̅̅ 18 ̅̅̅̅ 4
dan ̅̅̅̅ 8 . Maka panjang ̅̅̅̅ adalah ….
A. 2 cm
B. 4 cm
C. 6 cm
D. 8 cm
2. Perhatikan gambar di samping. Jika diketahui ̅̅̅̅ ̅̅̅̅ ,
perbandingan ̅̅̅̅ ̅̅̅̅ 2 5 ̅̅̅̅ 24 . Maka
panjang ̅̅̅̅ adalah …….
A. 28 cm
B. 26 cm
C. 24 cm
D. 22 cm

Kesebangunan | 17
3. Pada gambar di samping, diketahui ̅̅̅̅ ̅̅̅̅ . Jika
̅̅̅̅ 15 ̅̅̅̅ 12 dan ̅̅̅̅ 10 , maka
perbandingan panjang ̅̅̅̅ dan ̅̅̅̅ ….
A. 2 5
B. 3 5
C. 2 3
D. 3 2
4. Dari gambar di bawah ini, jika panjang ̅̅̅̅ cm, ̅̅̅̅ 48 , maka nilai
yang memenuhi adalah ….
A. 1,6 cm
B. 2,4 cm
C. 3,2 cm
D. 4,8 cm
5. Perhatikan gambar berikut. Nilai yang memenuhi adalah ….
A. 1 cm
B. 2 cm
C. 3 cm
D. 4 cm

6. Perhatikan gambar berikut. Panjang ruas garis adalah ….


A. 18 cm
B. 30 cm
C. 42 cm
D. 60 cm

7. Dua buah bagun dibawah ini


sebangun. Panjang adalah ……
A. 12 cm
B. 14 cm
C. 16 cm
D. 18 cm

Kesebangunan | 18
8. Perhatikan gambar dibawah ini. Jika
persegi panjang dan persegi
panjang sebangun, dengan
panjang 50 dan
40 maka nilai adalah …..
A. 2
B. 3
C. 4
D. 5
9. Perhatikan gambar dibawah ini . Panjang ruas garis adalah ….
A. 13cm
B. 15cm
C. 17cm
D. 19cm

10. Panjang ̅̅̅̅ pada gambar di bawah ini adalah ….


A. 12 cm
B. 10,5 cm
C. 8,5 cm
D. 8 cm

Ayo Berefleksi

1. Apakah saya dapat membedakan benda yang sebangun dan yang tidak sebangun?
2. Apakah saya dapat memberikan contoh benda-benda yang sebangun?
3. Apakah saya memahami sifat-sifat segitiga yang sebangun?
4. Apakah saya memahami syarat-syarat sehingga dua segitiga disebut sebangun?
5. Apakah saya dapat memanfaatkan sifat kesebangunan segitiga untuk
menyelesaikan masalah?

Kesebangunan | 19
BAB IV
EVALUASI
A. TES FORMATIF
Selesaikanlah soal berikut dengan tepat.
1. Pasangan bangun datar berikut yang pasti sebangun adalah ….
A. Dua segitiga sama kaki
B. Dua jajaran genjang
C. Dua belah ketupat
D. Dua segitiga sama sisi
2. Perhatikan segitiga ABC dan PQR di bawah !

Jika ΔABC = ΔPQR dan BAC = 45º, maka PQR = . . . .


A. 67,5o
B. 60o
C. 45o
D. 30o
3. Perhatikan gambar berikut. Nilai adalah ….
A. 6,5 cm
B. 7 cm
C. 8 cm
D. 10 cm
4. Panjang ̅̅̅̅ adalah ….
A. 20 cm
B. 30 cm
C. 40 cm
D. 50 cm
5. Perhatikan gambar trapesium sama kaki berikut. Diketahui panjang ̅̅̅̅
20 , dan panjang ̅̅̅̅ 12 . Panjang ̅̅̅̅ adalah ….
A. 13 cm

Kesebangunan | 20
B. 14 cm
C. 16 cm
D. 17 cm
6. Diketahui besar sudut (2 8) dan sudut ( 13) . Jika dan
saling berpenyiku, maka besar sudut adalah ….
A. 48
B. 50
C. 52
D. 54

7. Berdasarkan gambar di samping, nilai adalah ….


A. 12
B. 15
C. 18
D. 20
8. Diketahui pelurus dari , (7 2) (5 10) , maka nilai ,
besar dan berturut-turut adalah…..
A. 11 109 71
B. 11 100 80
C. 14 100 80
D. 14 109 71
9. Jika (5 3) , (2 9) , 93 , nilai adalah …
A. 45
B. 35
C. 25
D. 15
10. Perhatikan gambar berikut. Besar sudut adalah …
A. 35 55 55
B. 35 145 145
C. 45 135 135
D. 55 125 125

Kesebangunan | 21
11. Pasangan sudut luar berseberangan yang tepat pada gambar di bawah ini jika
adalah ….
A.
B.
C.
D.

12. Diketahui 108 dan 4 . Nilai adalah ….


A. 72
B. 36
C. 24
D. 18
13. Perhatikan gambar di bawah ini. Besar adalah….
A. 124
B. 135
C. 170
D. 180

14. Besar adalah . . . .


A. 53
B. 58
C. 63
D. 68

15. Perhatikan gambar berikut. Nilai dan berturut-turut adalah ….


A. 15 dan 45
B. 15 dan 85
C. 15 dan 90
D. 15 dan 100

16. Perhatikan gambar di bawah ini.

Kesebangunan | 22
Besarnya sudut pada gambar di samping adala ….
A. 45o
B. 50o
C. 55o
D. 60o
17. Panjang bayangan pohon oleh sinar matahari adalah 15 m. Pada tempat dan saat yang
sama tiang bendera sepanjang 3 m memiliki panjang bayangan 6 m. Tinggi pohon
adalah ….
A. 6 m
B. 7,5 m
C. 8,5 m
D. 9 m
18. Sebuah model pesawat panjangnya 40 cm dan lebarnya 32 cm. jika panjang pesawat
yang sebenarnya adalah 30 m, lebar dari pesawat tersebut adalah ….
A. 24 m
B. 20 m
C. 18 m
D. 16 m
19. Sebuah gedung mempunyai panjang bayangan 56 m di atas tanah mendatar. Pada saat
yang sama seorang siswa dengan tinggi 1,5 m mempunyai bayangan 3,5 m. Tinggi
gedung sebenarnya adalah ….
A. 18 m
B. 21 m
C. 22 m
D. 24 m
20. Sebuah foto berukuran tinggi 30 cm dan lebar 20 cm ditempel pada sebuah karton.
Sisa karton di sebelah kiri, kanan, atas foto 2 cm. jika foto dan karton sebangun, sisa
karton di bawah foto adalah ….
A. 5 cm
B. 4 cm
C. 3 cm
D. 2 cm

Kesebangunan | 23
B. UMPAN BALIK DAN TINDAK LANJUT

Anda telah mengerjakan tes akhir modul untuk mengukur kemampuan dalam mempelajari
keseluruhan isi modul. Cocokkanlah jawaban tes Anda dengan kunci jawaban yang
tersedia. Jika jawaban Anda yang benar mencapai 80% berarti BAGUS. Saudara telah
berhasil memiliki penguasaan yang baik dalam mempelajari isi modul.

Kesebangunan | 24
GLOSARIUM

Garis undefined terms. Direpresentasikan oleh suatu garis lurus


dengan dua tanda panah di setiap ujungnya yang
mengindikasikan bahwa garis tersebut panjangnya tak
terbatas.

Sudut daerah yang dibentuk oleh dua garis yang bertemu pada satu
titik pangkal.

Titik undefined terms. Direpresentasikan dengan noktah.

Sinar Himpunan bagian dari suatu garis yang memuat suatu titik
tertentu dan semua titik pada salah satu sisi dari tiitk
tersebut. Titik yang diberikan disebut titik akhir dari sinar itu

Sudut lancip Sudut yang besarnya antara 0 90 0 90

Sudut siku-siku Sudut yang besarnya 90 90

Sudut tumpul Sudut yang besarnya antara 90 dan 180 , 90 180

Sudut lurus Sudut yang besarnya 180 180

Sudut refleks Sudut yang besarnya antara 180 dan 360 , 180
360

Sudut berpelurus Dua buah sudut yang berjumlah 180

(bersuplemen)

Sudut berpenyiku Dua buah sudut yang berjumlah 90

(berkomplemen)

Kesebangunan | 25
DAFTAR PUSTAKA

As’ari, A.R. dkk. 2017. Matematika SMP/MTs Kelas VII Semester 2. Edisi
Revisi 2017. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.
Kemendikbud, (edisi revisi 2016). Matematika Kelas VII SMP/MTs: Buku Siswa. Jakarta:
Puskurbuk
Kemendikbud. 2022. Matematika Kelas VII SMP/MTs: Buku Siswa. Jakarta:
Puskurbuk
Suparna, Miyanto, Anna YA, 2016. Matematika SMP/MTs Kelas VII Semester 2: Daerah
Istimewa Yogyakarta: Penerbit Intan Pariwara
Nurbaity, Ayo Belajar Cerdas Matematika SMP/MTs Kelas VII Semester 2, Karanganyar:
Penerbit PT Pratama Mitra Aksara
Kemendikbud. Implementasi Kurikulum Merdeka.http://kurikulum.kemdikbud.go.id/
kurikulum-merdeka/

Kesebangunan | 26

You might also like