You are on page 1of 2
BUPATI SUMBAWA BARAT PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT Taliwang,23 Januari 2023 Kepada Yth. Kepala Perangkat Daerah, Unit Kerja dan Satuan Pendidikan Kabupaten Sumbawa Barat di- Tempat SURAT EDARAN NOMOR : 800.1.5.3 / 24-1/ BKPSDM / | / 2023 TENTANG MEKANISME PENGELOLAAN KINERJA PEGAWAI ASN 2023. Menindaklanjuti implementasi mekanisme kerja agile dalam pengelolaan kinerja pegawai Aparatur Sipil Negara berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birorasi Nomor 7 Tahun 2022 tentang Sistem Kerja Pada Instansi Pemerintah Untuk Penyederhanaan Birokrasi serta dalam rangka mengoptimalkan pembinaan dan pengembangan Manajemen ASN secara berkelanjutan, dengan ini disampaikan beberapa hal sebagai berikut: 1. Pegawai ASN merupakan pilar utama pelaksana manajemen ASN secara berkelanjutan dan bertanggung jawab dalam memenuhi ekspektasi yang menjadi prioritas Perangkat Daerah! Unit Kerja/ Satuan Pendidikan lingkup Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat; 2. Perangkat Daerah dalam mendukung pelaksanaan pengelolaan kinerja Pegawai ASN, dapat menetapkan Keputusan mengenai Pembagian Peran dan Fungsi Pegawai ASN yang ada di lingkungan kerjanya masing-masing; 3. Pembagian Peran dan Fungsi Pegawai ASN menjadi daser perencanaan dan pelaksanaan tugas jabatan berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 7 Tahun 2022 tentang Sistem Kerja Pada Instansi Pemerintah Untuk Penyederhanaan Birokrasi; ‘Tembusan disamy SENS Perencanaan dan pelaksanaan tugas jabatan sebagaimana dimaksud pada angka 3, dilaksanakan melalui aplikasi e-Kinerja Sumbawa Barat berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai Aparatur Sipil Negara; Dokumen hasil pengelolaan kinerja pegawai ASN tahun 2022 terdiri dari dokumen SKP (Sasaran Kinerja Pegawai) dan Penilaian Kinerja (PK) Aparatur Sipil Negara Tahun 2022, contohnya dapat diunduh pada alamat link berikut: fit(ps.//bit.ly/SKP_KSB_2022 Dokumen SKP (Sasaran Kinerja Pegawai) dan Penilaian Kinerja (PK) Aparatur Sipil Negara Tahun 2022 sebagaimana dimaksud pada angka 5, menjadi salah satu syarat pengajuan usulan validasi perhitungan besaran TPP ASN sejak Januari 2023 dan » seterusnya Dokumen SKP dan PK PNS Tahun 2022 sebagaimana dimaksud pada angka 5, juga merupakan salah satu syarat pengajuan usulan Kenaikan Pangkat, Kenaikan Gali Berkala, Pengembangan Kompetensi, Pertimbangan Penempatan Dalam Jabatan dan lain-lain dan disampaikan ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Cq, Bidang Pengendalian dan Perlindungan Aparatur Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Sumbawa Barat paling lambat tanggal 31 Januari 2023. Demikian, untuk menjadi perhatian dan dapat dilaksanakan sebaik-baiknya. n kepada Bupati Sumbawa Barat di Taliwang; Kepala Kantor Regional X Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia di Denpasar; Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat di Mataram; Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Sumbawa Barat di Taliwang.

You might also like