You are on page 1of 4
SIMPANAN > my KEMBAGA e PENJAMIN Nomor —: $-179/DKEU/2022 29 Desember 2022 Sifat : Surat Biasa Lampiran : Satu lembar / berkas Hal : Penyampaian Surat Edaran tentang Penyesuaian Pengenaan Sanksi Denda Keterlambatan Pembayaran Premi Penjaminan Tahun 2023 Yth. Direksi Bank Peserta Penjaminan diTempat Bersama ini disampaikan Surat Edaran Nomor SE-2/KE/2022_ tentang Penyesuaian Pengenaan Sanksi Denda Keterlambatan Pembayaran Premi Penjaminan Tahun 2023, untuk pembayaran premi penjaminan periode 1 Januari 2023 sampai dengan 30 Juni 2023 dan periode 1 Juli 2023 sampai dengan 31 Desember 2023, sebagaimana terlampir. Demikian kami sampaikan, atas pethatian Saudara kami mengucapkan terima kasih. Direktur Eksekutif Keuangan, Danu Febrianto (rroor] Equity Tower Lantai 20, SCBD Lot 9, JI. Jenderal Sudirman Kav. 52-53 Jakarta Selatan 12190 Telephone: 021-5151 000 (hunting) Fax: 021-5140 1500/600 www.ps.g0.i LEMBAGA PENJAMIN i SIMPANAN Yth. Direksi Bank Peserta Penjaminan SURAT EDARAN LEMBAGA PENJAMIN SIMPANAN NOMOR: SE-2/KE/2022 TENTANG PENYESUAIAN PENGENAAN SANKSI DENDA KETERLAMBATAN PEMBAYARAN PREMI PENJAMINAN TAHUN 2023 Untuk memitigasi dampak dari pandemi Corona Virus Disease 2019 (“COVID-19") yang mengganggu stabilitas industri perbankan, Lembaga Penjamin Simpanan ("LPS") telah melakukan penyesuaian pengenaan sanksi denda keterlambatan pembayaran premi penjaminan simpanan sejak tahun 2020 hingga tahun 2022. Penyesuaian pengenaan sanksi tersebut dilakukan berdasarkan ketentuan Pasal 47A Peraturan Lembaga Penjamin Simpanan Nomor 2/PLPS/2010 tentang Program Penjaminan Simpanan sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan Lembaga Penjamin Simpanan Nomor 2 Tahun 2020 tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Lembaga Penjamin Simpanan Nomor 2/PLPS/2010 tentang Program Penjaminan Simpanan (“PLPS Program Penjaminan Simpanan”) Sehubungan dengan pandemi COVID-19 yang belum berakhir, perlu untuk mengatur penyesuaian pengenaan sanksi denda _keterlambatan pembayaran premi penjaminan tahun 2023 dengan tata cara perhitungan: I. KETENTUAN UMUM ‘A. Pasal 47A PLPS Program Penjaminan Simpanan mengatur bahwa dalam Kondisi tertentu yang ditetapkan oleh Dewan Komisioner LPS, LPS dapat melakukan penyesuaian pengenaan sanksi denda, terdiri dari penyesuaian besaran denda dan/atau periode pemberlakuan penyesuaian besaran denda, yang ditetapkan oleh Kepala Eksekutif LPS. B. Dewan Komisioner LPS telah menetapkan kondisi tertentu sesuai dengan Pasal 47A ayat (4) PLPS Program Penjaminan Simpanan pada tanggal 20 Desember 2021. Il PENYESUAIAN PENGENAAN SANKSI DENDA KETERLAMBATAN PEMBAYARAN PREMI PENJAMINAN A. Penyesuaian pengenaan sanksi denda keterlambatan pembayaran premi penjaminan berlaku untuk pembayaran premi penjaminan periode: 1. 1 Januari 2023 sampai dengan 30 Juni 2023; dan 2. 1 Juli 2023 sampai dengan 31 Desember 2023. i an IL. oa. B. _Pengenaan sanksi denda keterlambatan pembayaran premi penjaminan untuk periode pembayaran premi penjaminan sebagaimana dimaksud dalam huruf A disesuaikan menjadi: 1. Pembayaran premi penjaminan periode 1 Januari 2023 sampai dengan 30 Juni 2023: a, sebesar 0% (nol perseratus) per hari keterlambatan dari jumlah premi penjaminan yang masih harus dibayar untuk keterlambatan pembayaran premi penjaminan sampai dengan tanggal 31 Juli 2023; dan b. sebesar 0,5% (lima perseribu) per hari keterlambatan dari jumlah premi penjaminan yang masih harus dibayar dan paling tinggi 150% (seratus lima puluh perseratus) dari jumlah premi penjaminan yang seharusnya dibayar untuk keterlambatan pembayaran premi penjaminan setelah tanggal 31 Juli 2023. 2. Pembayaran premi penjaminan periode 1 Juli 2023 sampai dengan 31 Desember 2023: a. sebesar 0% (nol perseratus) per hari keterlambatan dari jumlah premi penjaminan yang masih harus dibayar untuk keterlambatan pembayaran premi penjaminan sampai dengan tanggal 31 Januari 2024; dan b, sebesar 0,5% (lima perseribu) per hari keterlambatan dari jumlah premi penjaminan yang masih harus dibayar dan paling tinggi 150% (seratus lima puluh perseratus) dari jumlah premi penjaminan yang scharusnya dibayar untuk keterlambatan pembayaran premi penjaminan setelah tanggal 31 Januari 2024 C. Dalam hal terdapat koreksi atas saldo simpanan yang dilakukan untuk periode pembayaran premi penjaminan sebagaimana dimaksud dalam huruf A yang mengakibatkan terjadinya kekurangan pembayaran premi penjaminan maka pembayaran atas kekurangan premi penjaminan tersebut dilakukan paling lambat sesuai batas waktu pembayaran premi penjaminan untuk periode berikutnya. D. Bank yang tidak melunasi kekurangan premi penjaminan sebagai akibat dari koreksi atas saldo simpanan sampai dengan batas waktu sebagaimana dimaksud dalam huruf C, dikenakan sanksi denda per hari keterlambatan sesuai dengan periode pemberlakuan penyesuaian sanksi denda sebagaimana dimaksud dalam huruf B. KETENTUAN PENUTUP Surat Edaran ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, ‘Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengumuman Surat Edaran Lembaga Penjamin Simpanan ini dengan penempatannya dalam Berita Negara Republik Indonesia. Ditetapkan di Jakarta pada tanggal 29 Desember 2022 KEPALA EKSEKUTIF LEMBAGA PENJAMIN SIMPANAN, td, Salinan sesuai dengan aslinya; LANA SOELISTIANINGSIH Sekretaris Lembaga Dimas Yuliharto

You might also like