You are on page 1of 17

Jl.

WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI..............................................................................................................................i
1. PENDAHULUAN...............................................................................................................1
1.1 Gambaran Umum…...........................................................................................................1
1.2 Karakteristik Demografis....................................................................................................1
1.3 Pemeriksaan Fisik.............................................................................................................1
1.3.1 Status Gizi…............................................................................................................1
1.3.2 Tekanan Darah........................................................................................................3
1.4 Pemeriksaan Laboratorium….............................................................................................4
1.4.1 Glukosa Darah.....................................................................................................................4
1.4.2 Glukosa Darah 2 Jam Puasa...............................................................................................4
1.4.3 Asam Urat...............................................................................................................5
1.4.4 Enzim Liver (SGOT dan SGPT).................................................................................6
1.4.5 Profil Lipid................................................................................................................7
1.4.6 Fungsi Ginjal........................................................................................................................9
1.5 Pemeriksaan EKG.........................................................................................................................9
1.6 Rontgen Thorax Dada (PA)...........................................................................................................10
1.7 Kondisi Kesehatan.........................................................................................................................11
1.8 Kesimpulan Okupasi......................................................................................................................12

2. GAMBARAN KESEHATAN KARYAWAN RS ELIZABETHBERDASARKAN


HASIL MCU TAHUN 2022............................................................................................................13
2.1 Penilaian Kelaikan Kerja Berdasarkan Hasil MCU Tahun 2022...................................................13
2.2 10 Besar Temuan Klinis Karyawan RS ELIZABETHBerdasarkan Hasil MCU Tahun 2022.........14

3. KESIMPULAN DAN SARAN.........................................................................................................15


3.1 Kesimpulan.......................................................................................................................15
3.2 Saran................................................................................................................................16

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page i


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Gambaran Umum

Proses Medical Check Up (MCU) karyawan RS ELIZABETHtelah selesai dilaksanakan sejak


mulai berlangsung pada 05 Januari 2022 hingga berakhir pada tanggal 30 Desember 2022. Dalam
pemeriksaan kesehatan periode tahun ini sebanyak 388 orang karyawan ikut berpartisipasi untuk
mengetahui kesiapan/kelayakan karyawan yang bekerja pada unit/divisinya masing-masing
dengan didasari pada data MCU yang ditampilkan sehingga dapat disesuaikan dengan standard
dan prosedur perusahaan tempat bekerja

1.2 Karakteristik Demografis


Karakteristik peserta Medical Check-Up (MCU) akan diuraikan dalam pemetaan variabel
kelompok umur dan jenis kelamin.

Tabel 1.1 Distribusi frekuensi kelompok umur-jenis kelamin peserta MCU


RS ELIZABETHtahun 2022 (n=388)

Kelompok Umur (%)


No. Jenis Kelamin Total (%)
Kurang dari 35 tahun 35 tahun atau lebih

1. Laki-laki 29 (7,5) 105 (27,1) 134 (34,6)

2. Perempuan 75 (19,3) 179 (46,1) 254 (65,4)

Berdasarkan distribusi frekuensi pada Tabel 1.1, jumlah karyawan laki-laki jauh lebih sedikit
(34,6%) dibandingkan dengan karyawan perempuan (65,4%). Jika ditinjau dari pembagian
kelompok umur, usia 35 tahun keatas relatif lebih banyak (284 orang karyawan / 73,2% dari total
388) dibanding kelompok usia kurang dari 35 tahun (104 orang karyawan / 26,8%).

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 2


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id
1.3 Pemeriksaan Fisik
1.3.1 Status Gizi

Indeks Massa
Tubuh
18% 1%3% Underweight
17%
Normal

Overweight
Obesitas Grade 1
Obesitas Grade 2

41% 20% Tidak diperiksa

Gambar 1.1 Distribusi frekuensi status gizi karyawan berdasarkan IMT

Berdasarkan Indeks Massa Tubuh (IMT) kategori WHO Asia Pasifik, 66 karyawan (17%)
masih berada dalam kelompok berat badan normal. Ditemukan gangguan berat badan berlebih
pada 160 orang karyawan (41%) yang tergolong dalam obesitas grade I dan 70 orang karyawan
(18%) masuk kategori obesitas grade II, sedangkan 78 karyawan (20%) berstatus overweight
dan 11 orang lainnya (3%) berada dalam kondisi status underweight.

Obesitas Sentral (n=196)


30%

Laki-laki LP >90cm Perempuan LP >80cm

70%

Gambar 1.2 Distribusi karyawan RS ELIZABETHdengan obesitas sentral

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 3


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

Dari 230 orang karyawan yang menderita obesitas (59,2% dari total 388 karyawan yang
mengikuti proses MCU), didapatkan 196 orang karyawan yang mengalami obesitas sentral. 59
orang diantaranya adalah kaum laki-laki (30%) yang memiliki lingkar pinggang ≥ 90 cm dengan
kisaran rerata umur 42 tahun dan sisanya 137 orang perempuan (70%) yang memiliki lingkar
pinggang ≥ 80 cm dengan kisaran rerata umur 41 tahun.

1.3.2 Tekanan Darah

Tekanan Darah
Hipotensi
67% Normal
Pre Hipertensi Hipertensi Grade 1
Hipertensi Grade 2
Tidak diperiksa

8%

16%
4%1% 4%

Gambar 1.3 Distribusi frekuensi tekanan darah

Terdapat 61 orang karyawan (16%) RS ELIZABETH pada tahun 2022 yang menderita
hipertensi stage 1 (tekanan darah sistolik ≥ 140 mmHg atau diastolik ≥ 90 mmHg) dan 15 orang
karyawan (4%) yang berada dalam kategori hipertensi stage 2 (tekanan darah sistolik ≥ 160
mmHg atau diastolik ≥ 100 mmHg). Sebanyak 32 orang karyawan (8%) berada dalam kelompok
pre- hipertensi (memiliki tekanan darah 130/60 mmHg ; 130/70 mmHg ; 130/80 mmHg) dan 15
orang (4%) diketahui sedang mengalami tekanan darah rendah atau hipotensi saat
pemeriksaan, sementara 262 orang karyawan lainnya (67%) masih memiliki tekanan darah
kategori dalam batas normal berdasarkan klasifikasi tekanan darah yang dikeluarkan oleh JNC 7
(Seventh Report of the Joint National Committee on Prevention, Detection, Evaluation, and
Treatment of High Blood Pressure).

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 4


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

1.4 Pemeriksaan Laboratorium


1.4.1 Kadar Glukosa Darah

Sampel pemeriksaan/pengambilan darah pertama didapatkan hasil sebanyak 9 orang


karyawan (2%) masuk kategori temuan glukosa darah rendah atau hipoglikemia (<70 mg/dL), 57
orang karyawan (15% dari total 388 peserta MCU karyawan RS ELIZABETHdi tahun 2022)
mengalami peningkatan glukosa darah puasa (>100 mg/dL) dimana 25 orang diantaranya
terdiagnosa mengalami Diabetes Melitus (>126 mg/dL), sementara 322 orang karyawan lainnya
(83%) memiliki hasil masih dalam kriteria batas normal (70-100 mg/dL), seperti yang bisa dilihat
pada gambar 1.4 dibawah ini.

Glukosa Darah Puasa


15% 2%

<70 mg/dL

70 - 100 mg/dL

>100 mg/dL

83%

Gambar 1.4 Distribusi frekuensi peningkatan glukosa darah puasa

1.4.2 Kadar Glukosa Darah 2 Jam Puasa

Pada sampel pengambilan darah kedua (/ Glukosa Darah Puasa 2 jam) didapatkan hasil
abnormal sebanyak 37 orang karyawan (9%) atau yang nilai kadarnya diatas 140 mg/dL.
Sedangkan 345 orang karyawan lainnya (89%) memiliki hasil masih dalam kriteria batas normal
(70-140 mg/dL), seperti yang bisa dilihat pada gambar 1.5 dibawah ini.

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 5


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

Glukosa Darah Puasa 2 Jam


9% 2%

Tidak diperiksa

70 - 140 mg/dL

>140 mg/dL

89%

Gambar 1.5 Distribusi frekuensi peningkatan glukosa darah puasa

1.4.3 Asam Urat

Berdasarkan pemeriksaan laboratorium asam urat darah, didapatkan sebanyak 48 orang


karyawan dari total 388 (12%) peserta MCU karyawan RS ELIZABETHdi tahun 2022 dengan hasil
nilai
>7 mg/dL atau yang mengalami peningkatan kadar asam urat (hiperurisemia), sedangkan 334
orang karyawan lainnya (86%) masih memiliki nilai normal kadar asam urat.

Asam Urat
12% 2%
<3 mg/dL

3 - 7 mg/dL

>7 mg/dL

86%

Gambar 1.6 Distribusi frekuensi pemeriksaan asam urat karyawan PT NSM

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 6


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

1.4.4 Enzim Liver (SGOT dan SGPT)

Enzim Liver SGOT


5%

0 - 38 U/L

>38 U/L

95%

Gambar 1.7 Distribusi frekuensi peningkatan SGOT karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Pemeriksaan kadar enzim liver SGPT dan SGOT dilakukan pada keseluruhan peserta
medical check up RS ELIZABETHdi tahun 2022. Didapatkan sebanyak 19 orang karyawan (5%)
yang mengalami peningkatan SGOT (>38 U/L), sedangkan 369 orang karyawan lainnya (95%)
nilai SGOT masih dalam kadar batas normal. Sementara dalam pemeriksaan kadar SGPT,
sebanyak 51 orang karyawan (13%) mengalami peningkatan SGPT (>41 U/L) sedangkan 337
orang karyawan lainnya (87%) nilai SGPT masih dalam kadar batas normal.

Enzim Liver SGPT


13%

0 - 41 U/L

>41 U/L

87%

Gambar 1.8 Distribusi frekuensi peningkatan SGPT karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 7


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

1.4.5 Profil Lipid

Kolesterol Total
42%

50 - 200 mg/dL

>200 mg/dL

58%

Gambar 1.9 Distribusi frekuensi kadar kolesterol total karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Didapatkan sebanyak 164 orang karyawan (42%) RS ELIZABETHyang melakukan MCU di


tahun 2022 mengalami peningkatan kadar kolesterol total dalam darah (>200 mg/dL).
Sedangkan pada pemeriksaan kadar trigliserida diketahui ada 85 orang karyawan (22%) dengan
hasil nilai tinggi diatas normal (>150 mg/dL).

Trigliserida
3%
22%
<50 mg/dL

50 - 150 mg/dL

>150 mg/dL

75%

Gambar 1.10 Distribusi frekuensi kadar kolesterol total karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 8


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

Kolesterol LDL
32%

0 - 130 mg/dL

>130 mg/dL

68%

Gambar 1.11 Distribusi frekuensi kadar kolesterol LDL karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Pada gambar 1.11 dari total 388 orang karyawan pada pemeriksaan kadar kolesterol LDL
terdapat 32% (126 orang karyawan) ditemukan memiliki kisaran nilai tinggi diatas >130 mg/dL.
Sedangkan pada pemeriksaan kadar kolesterol HDL diketahui ada 29 orang karyawan (7%)
dengan hasil nilai abnormal (<40 mg/dL).

Kolesterol HDL
7%
32%
<40 mg/dL
40 - 60 mg/dL
>60 mg/dL

61%

Gambar 1.12 Distribusi frekuensi kadar kolesterol HDL karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page 9


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

1.4.6 Fungsi ginjal

Fungsi Ginjal
99%

Normal

Penurunan Fungsi

1%

Gambar 1.13 Distribusi frekuensi fungsi ginjal karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Dari hasil pemeriksaan fungsi ginjal didapatkan sebanyak 2 orang karyawan (1%) PT.
Krakatau Medika yang melakukan MCU di tahun 2022 mengalami penurunan fungsi ginjal bila
dilihat dari parameter nilai eGFR (<90 mL/min/1.73m) dan abnormal Protein urine.

1.5 Pemeriksaan EKG

EKG
8%

Normal Kelainan

92%

Gambar 1.14 Distribusi frekuensi hasil EKG

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

Didapatkan hasil normal pada 356 orang karyawan (92%) saat pemeriksaan rekam jantung
(EKG), sementara 32 orang karyawan lainnya (8%) mengalami kelainan hasil EKG dengan
rincian yang dapat dilihat pada penjabaran tabel 1.2 dibawah ini yang membutuhkan
penanganan dokter spesialis jantung untuk memastikan kelainan gambaran EKG apakah
berkaitan dengan suatu penyakit yang diderita ataupun tidak dirasakan gejalanya.

Jumlah
Nama Temuan
Penderita
Ischemic 20
Suspect Old Inferior MCI 4
Suspect Old Anterior MCI 1
Axis LAD 1
RAD, RVH 1
Complete RBBB 1
VES Bigemini 1
Sinus Bradikardi 1
Sinus Takikardi 1
Sinus Aritmia 1

Table 1.2 Distribusi temuan/kelainan klinis EKG

1.6 Rontgen Thorax Dada (PA)

Dari 388 karyawan yang melakukan proses MCU didapatkan data bahwa terdapat temuan
kelainan hasil pemeriksaan Rontgen Thorax PA (dada) pada 28 orang karyawan RS
ELIZABETH(7%) dengan rincian sebagai berikut :
- Sebanyak 10 orang terdiagnosa/dicurigai terdapat Pneumonia.
- 4 orang terdapat Cardiomegali
- 3 orang terdapat Gambaran Bronkhitis
- 7 orang terdapat Elongasi - Kalsifikasi aorta
- 3 orang terdapat Fibrotik
- 1 orang terdapat Gambaran TB Paru

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

3 orang karyawan (1%) tidak bisa melakukan pemeriksaan dikarenakan sedang dalam
kondisi hamil. Sedangkan 357 orang (92 %) lainnya diperoleh kesimpulan masih dalam batas
normal.

Rontgen Thorax Dada (PA)


1%
7%

Normal

Kelainan

Tidak diperiksa

92%

Gambar 1.15 Distribusi frekuensi hasil foto rontgen

1.7 Kondisi Kesehatan

Kondisi Kesehatan
1%
13%

Kondisi prima Kondisi cukup baik Kondisi kurang baik

86%

Gambar 1.16 Distribusi frekuensi hasil kesimpulan klinis karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

Berdasarkan anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang dari keseluruhan


peserta MCU RS ELIZABETHdi tahun 2022 ini didapatkan hasil kondisi kesehatan yang cukup
baik pada 334 orang karyawan (86%) dan kondisi kesehatan kurang baik pada 50 orang karyawan
(13%). Ditemukan sebanyak 4 orang karyawan (1%) dengan kondisi kesehatan yang prima atau
tanpa kelainan / gangguan kesehatan.

1.8 Kesimpulan Okupasi


Berdasarkan anamnesis okupasi dan hasil pemeriksaan fisik serta penunjang dari seluruh
karyawan RS ELIZABETHyang mengikuti MCU di tahun 2022 ini, kesimpulan okupasi menujukkan
hasil tidak didapatkan kelainan atau tidak ada yang menderita suatu penyakit yang dicurigai akibat
pekerjaan (0%) pada seluruh pekerja.

Kesimpulan Okupasi

Tidak berhubungan
dengan pekerjaan

100%
Dicurigai berhubungan
dengan pekerjaan
0%

Gambar 1.17 Distribusi frekuensi hasil kesimpulan okupasi karyawan RS ELIZABETHthn.2022

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

BAB 2
GAMBARAN KESEHATAN KARYAWAN RS ELIZABETHBERDASARKAN HASIL MCU TAHUN
2022

2.1 Penilaian Kelaikan Kerja Berdasarkan Hasil MCU Tahun 2022


Berdasarkan pedoman penilaian kelaikan kerja yang dikeluarkan oleh American Medical
Association (AMA) dan telah diadaptasi oleh Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Okupasi
(Perdoki), maka pembagian status kelaikan kerja diklasifikasikan menjadi sehat untuk bekerja ( fit
for work), sehat dengan keterbatasan tertentu (fit with restriction), tidak sehat bekerja untuk
sementara (temporary unfit) dan tidak sehat untuk bekerja ( unfit for work). Namun pada aplikasinya
dapat disesuaikan dengan standar dan prosedur pada masing-masing instansi.

Penilaian kelaikan kerja yang dilakukan terhadap hasil MCU karyawan RS


ELIZABETHbukanlah merupakan analisis kelaikan kerja, namun lebih kepada kesiapan untuk
bekerja yang didasari dari data MCU sesaat.

Adapun status kesiapan kerja berdasarkan hasil MCU tahun 2022 pada karyawan RS
ELIZABETHdapat dilihat pada Gambar 2.1.

Kesiapan Bekerja
Sehat untuk bekerja
Sehat dengan keterbatasan tertentu Tidak sehat untuk sementara waktu

82%

13%

5%
Gambar 2.1 Komposisi kesiapan bekerja pada karyawan RS ELIZABETHberdasarkan hasil MCU 2022

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

Dari seluruh populasi responden terdapat 20 orang karyawan (5%) berada dalam status sehat
untuk bekerja (fit for work) dan 318 orang karyawan (82%) dalam status sehat bekerja dengan
keterbatasan tertentu (fit with restriction). Sementara itu, terdapat 50 orang karyawan (13%) yang
dinyatakan tidak sehat bekerja untuk sementara waktu ( temporary unfit) terkait adanya kondisi
kesehatan yang sedang dialami melalui hasil MCU sehingga memerlukan pemeriksaan dan
pengobatan lebih serius.

2.2 10 Besar Temuan Klinis Karyawan RS ELIZABETHBerdasarkan Hasil MCU Tahun 2022

Berdasarkan hasil MCU tahun 2022, didapatkan 10 temuan klinis (penyakit) terbesar. Posisi
teratas adalah penderita berat badan berlebih atau Obesitas dengan temuan pada 230 orang
(68,0%), disusul kemudian temuan gangguan keterbatasan penglihatan / jarak pandang /
ketajaman visus di urutan kedua yang terjadi pada 227 orang (67,1%) dan temuan kadar kolesterol
abnormal / Dislipidemia menempati urutan ke-3 yang dialami oleh 202 orang (59,7%). Diagnosa
tekanan darah tinggi ada di urutan selanjutnya yang terjadi pada 76 orang (22,4%), disusul
kemudian oleh karyawan yang mengalami Anemia berada pada posisi ke-5 dengan jumlah
penderita sebanyak 54 orang (15,9%). Selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 2.1 dibawah ini.

Tabel 2.1 Sepuluh besar temuan klinis karyawan RS


ELIZABETHberdasarkan hasil MCU tahun 2022
(n=388)

No Temuan Jumlah
1 Obesitas 230 (68.0%)
2 Gangguan/Keterbatasan penglihatan 227 (67.1%)
3 Dislipidemia 202 (59.7%)
4 Hipertensi 76 (22.4%)
5 Anemia 54 (15.9%)
6 Karies gigi 51 (15.1%)
7 Peningkatan Fungsi Hati 50 (14.7%)
8 Hiperurisemia 48 (14.2%)
9 Diabetes Melitus 25 (7.4%)
10 Suspek Infeksi Saluran Kemih 25 (7.4%)
10+ ECG : Ischemic 20 (5.9)

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

BAB 3

KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 Kesimpulan

1. Dari seluruh populasi responden terdapat 20 orang karyawan (5%) berada dalam status sehat
untuk bekerja (fit for work) dan 318 orang karyawan (82%) dalam status sehat bekerja dengan
keterbatasan tertentu (fit with restriction). Sementara itu, terdapat 50 orang karyawan (13%)
yang dinyatakan tidak sehat bekerja untuk sementara waktu ( temporary unfit) terkait adanya
kondisi kesehatan yang sedang dialami melalui hasil MCU sehingga memerlukan pemeriksaan
dan pengobatan lebih serius.

2. Didapatkan 5 temuan klinis penyakit terbesar. Posisi teratas adalah penderita berat badan
berlebih atau Obesitas dengan temuan pada 230 orang (68,0%), disusul kemudian temuan
gangguan keterbatasan penglihatan / jarak pandang / ketajaman visus di urutan kedua yang
terjadi pada 227 orang (67,1%) dan temuan kadar kolesterol abnormal / Dislipidemia
menempati urutan ke-3 yang dialami oleh 202 orang (59,7%). Diagnosa tekanan darah tinggi
ada di urutan selanjutnya yang terjadi pada 76 orang (22,4%), disusul kemudian oleh karyawan
yang mengalami Anemia berada pada posisi ke-5 dengan jumlah penderita sebanyak 54 orang
(15,9%).

3. Berdasarkan anamnesis okupasi dan hasil pemeriksaan fisik serta penunjang dari seluruh
karyawan RS ELIZABETHyang mengikuti MCU di tahun 2022 ini, kesimpulan okupasi
menujukkan hasil tidak didapatkan kelainan atau tidak ada yang menderita suatu penyakit
yang dicurigai akibat pekerjaan (0%) pada seluruh pekerja.

4. Frekuensi kondisi kesehatan karyawan RS ELIZABETHyang melakukan medical check up


pada tahun 2022, berdasarkan anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang dari
keseluruhan peserta MCU RS ELIZABETHdi tahun 2022 ini didapatkan hasil kondisi kesehatan
yang cukup baik pada 334 orang karyawan (86%) dan kondisi kesehatan kurang baik pada 50
orang karyawan (13%). Ditemukan sebanyak 4 orang karyawan (1%) dengan kondisi
kesehatan yang prima atau tanpa kelainan / gangguan kesehatan.

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page


Jl. WR SUPRATMAN NO 2
Telp. : (0338) 671174
Email : rs.elizabeth11@gmail.co.id
Website : www.nusamed.co.id

3.2 Saran

1. Dari temuan hasil analisis MCU didapatkan kondisi klinis yang sebagian besar merupakan
faktor risiko untuk terjadinya penyakit degenerative (penyakit jantung dan pembuluh darah
serta diabetes melitus), yaitu problema berat badan, tekanan darah, dan kelainan metabolisme
glukosa sehingga diperlukannya tatalaksana yang berkesinambungan dan kerja sama dengan
bidang kedokteran spesialis terkait.

2. Perlunya edukasi tentang pentingnya memiliki compliance yang baik terhadap pengobatan
yang dijalani, khususnya terhadap karyawan yang memiliki gangguan kesehatan yang
memerlukan pengobatan jangka panjang.

3. Status temporary unfit pada karyawan dapat kembali dievaluasi melalui analisis kelaikan kerja
komprehensif yang dilakukan oleh Dokter Kesehatan Kerja/Spesialis Kedokteran Okupasi.

Surabaya, 1 Januari 2023


Medical Check Up

drg Ranggi Agung Pernama

Laporan Analisa MCU RS ELIZABETH Tahun 2022 Page

You might also like