You are on page 1of 3

TUGAS IPA

Kelompok : 3

Anggota : 1. Pandu

2. Mikka

3. Gerald
LAPISAN ATMOSFER

Lapisan Atmosfer terdiri atas lima lapisan, yaitu troposfer, stratosfer,


mesosfer, termosfer, dan eksosfer

A. Lapisan troposfer

Troposfer berasal dari kata “tropos” yang berarti berubah-ubah. Hal itu
dikarenakan keadaan lapisan troposfer yang terus bergerak atau berubah
seperti awan, cuaca, dan angin. Lapisan troposfer memiliki ketebalan
0-12 km di atas permukaan Bumi. Suhu pada lapisan ini bervariasi,
antara 17-52° C.

B. Lapisan stratosfer

Lapisan ini berada pada ketinggian 12-46 km, dengan suhu antara -60 ° C
hingga 17° C. Karakteristik lapisan stratosfer di antarnya tidak
mengandung uap air, awan, dan debu sehingga memiliki udara yang
kering. Oleh karena itu, aktivitas penerbangan pesawat terbang berada
di lapisan ini. Selain itu, pada lapisan ini terdapat lapisan ozon yang
berperan sebagai pelindung bumi dari radiasi matahari.
C. Lapisan mesosfer

Lapisan mesosfer memiliki ketinggan 46-75 km dan ketebalan sekitar


35 km. Lapisan ini berperan melindungi bumi dari berbagai ancaman
benda luar angkasa, seperti meteor, komet, dan debu angkasa yang jatuh
ke bumi. Suhu udara di lapisan ini mulai ekstrim, yaitu sekitar -50° C
hingga -70° C.

D. Lapisan termosfer

Lapisan temosfer memiliki ketinggian 77-400 km. Termosfer berasal


dari kata “Thermo” yang berarti panas. Suhu pada lapisan ini mencapai
1.500° C. Pada lapisan ini terdapata fenomena unik, yaitu fenomena
Aurora yang disebabkan oleh interaksi antara medan magnetik bumi
dengan partikel bermuatan listrik yang dipancar Matahari.

E. Lapisan eksosfer

Eksosfer merupakan lapisanyang paling luar dengan ketinggian di atas


400 km dan suhu mencapai lebih 2.000° C. Lapisan ini berbatasan
dengan angkasa luar sehingga gaya gravitasi Bumi sangat kecil. Pada
lapisan ini, terjadi refleksi cahaya Matahari yang kemudian dipantulkan
sehingga dikenal dengan cahaya Zodiakal.

You might also like