You are on page 1of 5

Nama : Ini Made Agustina Dewi

NIM : 045299388
Kelas : EKMA4111
Jurusan : S1 Manajemen
Tugas 3

1. jelaskan Proses Inti Manajemen Operasional


Jawaban :
Produk atau operasi merupkan penciptaan produk dan jasa. Manajemen operasi
merupakan kegiatan menciptakan produk dan jasa melalui proses transformasi input
menjadi output. Kegiatan menciptakan produk dan jasa dilakukan dalam organisasi.
Manajemen operasional juga dapat didefinisikan sebagai serangkaian kegiatan yang
meliputi desain, operasi, dan perbaikan sistem yang menciptakan dan menyampaikan
produk dan jasa atau pelayanan. Seperti halnya pemasaran dan keuangan manajemen
merupakan bidang usaha fungsional dengan tanggung jawab yang jelas pada
manajemen ini. Pengertian manajemen operasional beberapa kali dikaitkan dengan
pengertian penelitian operasional, sains manajemen dan perancangan industrial.
Manajemen operasional bertujuan mengatur penggunaan semua sumber daya yang
dimiliki oleh perusahaan (bahan mentah, tenaga kerja, dan perlengkapan) sehingga
proses produksi berlangsung efektif dan efesien.
Berikut ini lima tujuan detail sistem operasional :
1) Meningkatkan efesiensi perusahaan
2) Meningkatkan produktivitas perusahaan
3) Mengurangi biaya pengeluaran berbagai kegiatan yang di selenggarakan oleh
perusahaan
4) Meningkatkn kualitas perusahaan
5) Mengurangi waktu proses produksi suatu perusahan

Hal lain yang perlu diperhatikan dalam operasional perusahaan adalah adanya proses
pembukuan yang transparan dan efesien.
2. Jelaskan Tiga Jenis Teori Motivasi
Jawaban :
Motivasi merupakan seperangkat kekuatan yang menyebabkan orang mau melalukan
sesuatu dengan cara tertentu. 1 orang karyawan dapat termotivasi untuk berkerja keras
menghasilkan sesuatu sebanyak mungkin namun orang lain hanya termotivasi untuk
mengerjakan sesuatu secukupnya saja. Manajer harus memahami perbedaan tersebut,
dalam hubungan antar manusia di tempat kerja ada tiga jenis teori motivasi yaitu :
1. Teori Motivasi Abraham Maslow : Hierarki Kebutuhan Manusia
Teori motivasi yang dikemukakan Abraham Maslow bernama Teori Hierarki
Kebutuhan Manusia menjadi teori pertama dibuat, menjadi teori yang paling
terkenal, serta yang menjadi dasar dari terbentuknya teori-teori motivasi lain.
Teori ini berisi mengenai kebutuhanlah yang menjadi alasan utama yang
membuat manusia termotivasi untuk melakukan sesuatu. Teori Hierarki
Kebutuhan Manusia memiliki lima tingkatan pada tingkatan piramida dimana
urutan kebutuhan yang terbawah menjadi urutan pertama alias prioritas yang
harus diselesaikan dan dipenuhi terlebih dahulu. Berikut akan kami sajikan
untuk Grameds penjelasan mengenai lima tingkatan piramida pada Teori
Hierarki Kebutuhan Manusia

 Physiological Needs
Kebutuhan fisiologi ini mencakup kebutuhan-kebutuhan dasar yang
dibutuhkan oleh manusia, seperti makan, minum, pakaian, tempat
tinggal, dan lain sebagainya. Manusia yang berada pada hierarki
kebutuhan tingkat ini jelas tidak mementingkan kehormatan, uang
tabungan, atau lain sejenisnya.
 Safety Needs
Kebutuhan tingkat dua akan membuat manusia membangun motivasi
pada dirinya untuk segera memiliki rumah sebagai tempat berlindung.
 Social Needs
Pada kebutuhan tingkat tiga manusia akan berusaha untuk berkenalan
dan menemukan orang yang dapat mereka percayai.
 Esteem Needs
Kebutuhan pada tingkat empat menyangkut tentang kehormatan.
Manusia akan membangun motivasi agar mereka dapat dihormati dan
dihargai oleh orang lain, tentu mereka harus mendapatkan nama.gelar,
serta status.
 Self-Actualization
Pada tingkatan terakhir, manusia memiliki keinginan agar mereka bisa
berguna dan dapat diandalkan oleh orang lain. Tingkatan ini cenderung
membuat manusia memiliki keinginan untuk menjadi pemimpin dari
suatu organisasi agar memiliki kekuasaan dan dapat melakukan
perubahan.
Teori ini mengajarkan kepada kita apabila Grameds ingin memiliki bisnis atau
apapun itu yang berkelas, Grameds haruslah berfokus pada elemen-elemen di
atas.

2. Teori Motivasi McClelland : Kebutuhan


Dalam teori ini terdapat tiga poin penting yang dikemukakan oleh McClelland.
Menurut Beliau, seseorang dapat meraih motivasi menggunakan 3 hal, yakni
motivasi untuk mencapai prestasi, motivasi untuk memiliki koneksi, dan yang
terakhir adalah motivasi untuk memiliki kekuasaan. Ketiga motivasi ini tentu
mustahil untuk dapat diturunkan kepada keturunan kita, tetapi motivasi ini
bisa dibangun sendiri.
Diyakini bahwa apabila seseorang memiliki motivasi cenderung akan sangat
menyukai tantangan dan menyelesaikan masalah. Mereka akan dengan sigap
memunculkan motivasi merek dan membuat pencapaian mereka sendiri.
mereka memiliki keyakinan yang kuat akan dapat menyelesaikan masalah-
masalah tersebut dengan cepat.
Sedangkan untuk orang yang termotivasi hanya karena ingin membentuk
sebuah hubungan, mereka biasanya tidak terlalu kelihatan dan takut untuk
mengambil resiko. Itu dikarenakan orang yang seperti ini sangat
mengutamakan hubungan mereka dibanding dengan segala hal yang ada di
dunia.
Lain halnya apabila seseorang menciptakan motivasi dengan tujuan mencapai
kekuatan. Mereka cenderung lebih menyukai mengatur serta mengontrol orang
lain dan menjadi pribadi yang sangat bertanggung jawab.
Memang tidak bisa dipungkiri bahwa setiap orang pastilah memiliki cara
tersendiri untuk membangun sebuah motivasi dalam diri mereka. Bagi
Grameds yang menjadi pemimpin, baiknya kalian mengetahui terlebih dahulu
seperti apa tipe orang yang ada di dalam kelompokmu. Apabila Grameds
sudah paham betul tipe mereka, makan Grameds akan dengan mudah
menetapkan mau dibangun seperti apa kekuatan didalam kelompok yang
Grameds buat.

3. Teori Motivasi Herzberg : Two Factor Theory


Dalam teori ini Herzberg menyebutkan bahwa ada dua faktor yang dapat
dimanfaatkan untuk menjaga kestabilan dari motivasi seseorang dalam sebuah
regu. Kedua faktor itu adalah sebagai berikut :
a. Motivator Factors
Motivasi seseorang sangat bergantung pada bagaimana motivatornya
memberikan sebuah motivasi pada seseorang. Saat sedang bekerja,
tentu seseorang memerlukan adanya sebuah dorongan yang datangnya
dari orang lain. Dorongan itu tentu akan sangat membantunya untuk
tetap termotivasi dan akan meningkatkan performa kerjanya menjadi
lebih keras
b. Hygiene Factors
Faktor ini tentu menjadi faktor penting yang dapat meningkatkan
kepuasan karyawan yang bekerja di suatu perusahaan tertentu. Apabila
faktorini tidak terpenuhi tentu akan membuat karyawan tidak selera
dan kehilangan motivasi untuk bekerja karena melihat ruang kerja atau
tempat kerja yang tidak nyaan untuk mereka.

3. Jelaskan 6 (enam) jenis pengembangan produk.


Jawab:
1) Meningkatkan produk yang sudah ada
Jenis yang pertama ini dilakukan dengan cara membuat produk baru dari
produk yang sudah ada sebelumnya, selanjutnya dimodifikasi dan disesuaikan
dengan keinginan pasar.
Tidak hanya itu saja, bisnis juga perlu memotivasi target pasar untuk membeli
produk yang sudah ada tingkatkan. Hal ini berfokus pada penambahan fitur
dan pembaruan yang nantinya berpengaruh pada minat konsumen. Tetapi yang
perlu diperhatikan yaitu kamu harus terus mencari fitur yang dibutuhkan oleh
konsumen dari produk yang diperbarui.
2) Peningjatan Nilai Utama Produk
Umumnya alasan konsumen membeli sebuah produk adalah nilai yang akan
mereka terima dari produk tersebut.
Dengan demikian setiap bisnis harus memperkuat nilai produk dengan cara
menawarkan fitur premium, meningkatkan kualitas produk serta dukungan
konsumen.
Nilai tambah yang disajikan pun akan menarik konsumen baru, kemudian
konsumen yang sudah ada akan memperoleh sesuatu yang baru dari produk
tersebut.
3) Penyesuaian Spesialisasi Produk
Jenis yang berikutnya, disini bisnis harus bisa menyesuaikan beberapa hal
terkait produk dan menjadikannya lebih istimewah untuk ditargetkan ke
golongan konsumen tertentu. Bahkan, kamu juga bisa menawarkan produk
yang dipersonalisasi secara relevan dengan kebutuhan dan keinginan
konsumen.
Hal tersebut tentunya akan membuat mereka berminat membeli produk yang
kamu tawarkan dibandingkan dengan pesaing.
4) Pengembangab pada Penawaran Paket Produk
Menawarkan paket baru, tentu akan menarik perhatian para konsumen. Kamu
bisa menawarkan produk dengan berbagai paket, seperti paket bunde, diskon
atau sampel gratis untuk memilih produk yang ditawarkan.
Yang artinya paket di sini adalah sebuah penawaran yang tidak akan
didapatkan oleh konsumen lain, terlebih saat kamu menawarkan penawaran
dalam waktu terbatas, itu merupakan strategi pemasaran yang baik.
5) Penambahan Lini Produk Baru
Lini produk baru maksudnya mengembangan produk baru di setiap lini
produksi yang masih relevan dengan lini produksi yang sudah ada. Saat bisnis
ingin membuat produk baru, maka harus berhati-hati dengan pengembangan
tersebut.
Jangan sampai, bisnis hanya fokus pada penawaran produk yang dibutuhkan
oleh konsumen. Produk baru juga harus dilengkapi oleh fitur baru, sehingga
hal ini akan meningkatkan penjualan produk tersebut.
6) Mengubah Gagasan atau Ide Produk
Jenis yang terakhir bisa dilakukan dengan cara mengubah definisi dan ide
produk, contohnya saat bisnis membuat produk baru terapi pasar tidak
menanggapi penawaran tersebut.
Maka setiap pebisnis perlu melakukan riset pasar, di mana harus memberikan
ide baru untuk produk yang akan dikembangkan serta disesuaikan dengan
kebutuhan konsumen.

Sumber Referensi :

Gramedia.com https://www.gramedia.com/literasi/teori-motivasi/amp/
BMP Pengantar Bisnis. EKMA4111. Universitas Terbuka. Tanggerang Selatan.
Sasanadigilab.com https://sasanadigilab.com/6-jenis-pengembangan-produk-dalam-bisnis/

You might also like