You are on page 1of 3

SCAFFOLDING TINGKATKAN KEMAMPUAN DAYA MATEMATIKA

Oleh:

KASNI ASTUTIK, S.Pd., M.Pd.


Guru SDN Sambiroto 02 Kota Semarang

Pendidikan (Chairul Anwar, 2017) merupakan salah satu bentuk perwujudan


kebudayaan manusia yang dinamis serta sarat perkembangannya, karena sangat berperan
penting dalam kehidupan manusia dalam memfokuskan kegiatan proses belajar mengajar
(transfer ilmu). Pendidikan juga merupakan aspek penting dalam kehidupan untuk
meningkatkan dan mengembangkan potensi manusia agar menjadi SDM yang berkualitas,
agar mencapai tujuan Pendidikan nasional. Kegiatan proses belajar mengajar disekolah
merupakan usaha yang nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan nasional dikarenakan
sekolah merupakan salah satu perangkat pendidikan.
Berdasarkan hasil observasi yang telah dilakukan, hasil belajar matematika peserta
didik belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) sebesar 75. Dapat dikatakan
bahwa pemahaman peserta didik masih rendah, sehingga dibutuhkan proses pembelajaran
yang melibatkan peserta didik aktif, sebab aktifnya peserta didik ketika belajar dapat
meningkatkan pemahaman konsep terhadap materi yang disampaikan dan tingkat self
efficacy (kepercayaan diri)nya. Peningkatan pemahaman konsep dan self efficacy peserta
didik dapat meningkatkan daya matematika siswa. Oleh karena itu dibutuhkan model
pembelajaran yang dibantu dengan scaffolding ketika proses pembelajaran berlangsung.
(Menurut Lailatul Badriyah dkk, 2017) Scaffolding adalah interaksi antara pendidik
dan peserta yang bertujuan untuk membantu peserta didik yang mengalami kesulitan serta
meningkatakan pemahaman konsep. (Zahra Chairani, 2015) Scaffolding merupakan
pemberian bantuan secukupnya yang didasarkan pada bentuk kesulitan yang dialami oleh
peserta didik. (Nur Wahidin Ashari dkk, 2016) scaffolding adalah pemberian bantuan
terhadap peserta didik yang mengalami kesulitan berupa bimbingan belajar yang dilakukan
secara bertahap. Janneke, (2010),”Scaffolding adalah bantuan yang diberikan oleh guru ketika
peserta didik tidak mampu mengerjakan tugas yang diberikan tanpa adanya bantuan”.
Bantuan yang diberikan oleh pendidik (guru) dapat berupa petunjuk, peringatan, dorongan,
menguraikan masalah ke dalam bentuk lain yang memungkinkan peserta didik dapat mandiri,
(Mamin, 2008).
Pemberian bantuan harus disesuaikan dengan zona proximal development (ZPD)
peserta didik. Scaffolding merupakan praktik berdasarkan konsep Vgyotsky mengenai ZPD
yang dapat diartikan sebagai Daerah Perkembangan Terdekat (Vonna, Mukminatien, dan
Laksmi, 2015). Menurut Vygotsky, perkembangan kemampuan seseorang dapat dibedakan ke
dalam dua tingkat, yaitu tingkat perkembangan aktual dan tingkat perkembangan potensial.
Tingkat perkembangan aktual tampak dari kemampuan seseorang untuk menyelesaikan
tugas-tugas atau memecahkan berbagai masalah secara mandiri. Sedangkan tingkat
perkembangan potensial tampak dari kemampuan seseorang untuk menyelesaikan tugas-tugas
dan memecahkan masalah ketika di bawah bimbingan orang dewasa atau ketika
berkolaborasi dengan teman sebaya yang lebih kompeten (Yohanes, 2010). Dalam
pembelajaran formal, scaffolding mampu mendukung peserta didik dalam mencapai tujuan
pembelajaran yang diharapkan sehingga mampu menyelesaikan tugas yang diberikan Hmelo-
Silver, dll., 2007).
Vygostky dalam Kearsely (2012) menyatakan bawa, “interkasi sosial merupakan
pondasi utama dalam membangun pemahaman peserta didik disertai dengan penerapan
scaffolding dalam proses pembelajaran”.Lebih lanjut Vygostky (1978) mengatakan bahwa,
“bahasa merupakan alat manusia dalam komunikasi dan komunikasi merupakan alat budaya.
Peserta didik mengkreasi pengetahuannya dan mengembangkan pemahaman dengan belajar
untuk menyampaikan dan mempertahankan pemikirannya serta membahas dengan
sesamanya”.
Agar scaffolding dapat berjalan efektif, maka guru perlu membagi peserta didik dalam
beberapa kelompok, dimana tiap-tiap kelompok harus heterogen kemampuannya. Ini
dilakukan agar dimungkinkan terjadinya tutor sebaya, sehingga pemberian bantuan dapat
berjalan secara optimal (*).

You might also like