You are on page 1of 1

BAB 5.

PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil dan pembahasan dapat disimpulkan sebagai berikut:
1. Model matriks probabilitas transisi yang diperoleh dengan kasus multistate yaitu
dengan matriks yang berordo 4 × 4 adalah:
0,99053 0,0053 0,0039 0,00027
0 0,99972 0 0,00028
𝑃𝑡 = [ ]
0 0 0,99972 0,00028
0 0 0 1
2. Nilai premi bersih tahunan yang harus dibayarkan oleh pihak tertanggung kepada
pemegang polis mengalami peningkatan seiring dengan bertambahnya usia awal
saat mengikuti asuransi Long Term Care. Nilai premi bersih tahunan mengalami
penurunan seiring dengan bertambahnya kenaikan suku bunga. Perhitungan premi
asuransi Long Term Care sangat dipengaruhi oleh tabel mortalitas yang digunakan,
yang menunjukkan bahwa semakin tua usia seseorang maka nilai premi yang
dibayarkan akan semakin besar karena pada seseorang dengan usia yang lebih tua
tingkat risiko yang mungkin dialami oleh pihak tertanggung akan semakin besar.
Selain itu, jenis peyakit yang diderita juga mempengaruhi besar kecilnya harga
premi, yaitu nilai harga premi untuk penderita penyakit kanker kolorektal lebih
besar daripada nilai harga premi untuk penderita kanker paru-paru.

5.2 Saran
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, penulis menyarankan untuk
mengembangkan aplikasi rantai Markov pada perhitungan premi asuransi Long Term
Care dengan berbagai model Markov dengan kasus penyakit yang berbeda. Selain itu,
dapat digunakan tabel mortalitas selain tabel mortalitas yang digunakan pada penulisan
ini.

41

You might also like