You are on page 1of 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SDN Banjarsari 03


Mata Pelajaran : Seni Rupa
Kelas / Semester : IV / II
Materi Pokok : Daur ulang (Kerajinan dari plastik bekas)
Waktu : 40 menit
Metode : Ceramah, proyek, tanya jawab, dan diskusi

A. Standar Kompetensi
1. Mengalami, merasakan, merespon, dan bereksperimen dengan aneka sumber. Termasuk
karya seni rupa dari berbagai budaya dan era.
2. Mengamati, merekam, dan mengumpulkan pengalaman dan informasi seni rupa.
B. Kompetensi Dasar
1. Menghargai pengalaman dan pembelajaran artistik.
2. Memilih, menganalisa, menghasilkan karya untuk membangun
kepribadian dan karakter yang berdampak pada diri sendiri dan orang
lain.
C. Indikator
o Pemahaman terhadap pokok-pokok materi.
o Pengembangan terhadap pokok-pokok materi.
o Karya eksperimen.
o Kepribadian pancasila.

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah selesai pelajaran siswa dapat :
o Siswa dapat menganalisis masalah sampah plastik dalam kelestarian lingkungan sekitar.
o Siswa dapat memilih dua bahan dari sampah plastik untuk di manfaatkan ke dalam
pembuatan seni karya.
o Siswa dapat merancang seni karya berdasarkan bahan sampah plastik yang telah di
milikinya.
o Siswa dapat membuat satu karya seni kerajinan dengan memanfaatkan sampah plastik.
E. Metode
o Ceramah, Proyek, Tanya jawab dan diskusi.
F. Langkah-langkah Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Langkah-langkah Pembelajaran
Waktu
o Guru memberikan salam kepada siswa.
o Guru meminta kepada siswa untuk berdoa terlebih 15 menit
dahulu.
o Guru mengabsen kehadiran siswa.
Awal o Guru melakukan apersepsi.
o Guru mempersiapkan materi pembelajaran.
o Guru mempersiapkan alat, bahan, dan media
pembelajaran yang di perlukan.
o Guru memberi motivasi kepada siswa terhadap
pembelajaran pada unit ini.
o Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
o Guru menyampaikan pertanyaan pemantik:
- Apa yang di timbulkan dengan limbah plastik
terhadap lingkungan kita ?
- Apa kalian pernah melihat karya kriya yang
memanfaatkan limbah plastik ?
- Bagaimana cara membuat karya kriya dari bahan
limbah plastik ?

Inti 1) Penentuan proyek


35 Menit
o Siswa menentukan tema/topik proyek bersama guru.
o Siswa di beri kesempatan untuk memilih/menentukan
proyek yang akan di kerjakan baik secara kelompok
maupun sendiri.
o Siswa menentukan jenis/wujud produk yang akan di
hasilkan.
o Siswa bersama guru menetapkan kriteria penilaian
produk yang akan di hasilkan.

2) Perancangan

o Siswa merancang langkah langkah kegiatan


penyelesaian proyek dari awal sampai akhir dalam
bentuk perancangan proyek yang berisi perumusan
tujuan dan hasil yang di harapkan, pemilihan aktivitas
untuk penyelesaian proyek, perencanaan.
sumber/bahan/alat yang dapat mendukung penyelesaian
tugas proyek, dan kerja sama antar anggota kelompok.
o Siswa mengidentifikasi bagian-bagian produk yang di
hasilkan dan langkah-langkah serta teknik untuk
menyelesaikan bagian-bagian tersebut sampai dicapai
produk akhir.

3) Penyusunan jadwal pelaksanaan

o Siswa dengan pendamping guru menyepakati berapa


lama proyek akan diselesaikan dan membuat jadwal
pelaksanaan kegiatan.
o Siswa menyusun tahap-tahap pelaksanaan proyek
dengan mempertimbangkan tingkat kerumitan dari
langkah-langkah dan teknik penyelesaian produk serta
waktu yang di tentukan bersama.
4) Penyelesaian proyek dengan fasilitasi dan
pengawasan (monitoring) guru

o Siswa mencari atau mengumpulkan data/informasi,


teori, rumus yang kemudian diolah dan/atau digunakan
untuk menyusun/mewujudkan bagian demi bagian
sampai dihasilkan produk akhir.
o Siswa melakukan kegiatan proyek antara lain dengan:
a) membaca
b) membuat desain,
c) meniliti,
d) mewawancara,
e) merekam,
f) berkarya,
g) mengunjungi objek proyek, dan/atau
h) akses internet ( paduan perancangan desain karya
seni, lihat LKPD).
o Guru membimbing dan memonitor aktivitas siswa
dalam menyelesaikan proyek mulai awal hingga akhir
penyelesaian proyek.

5) Penyusunan laporan dan presentasi/publikasi


hasil proyek

o Siswa menyusun laporan hasil proyek dalam presentasi


dan publikasi ( dapat dilakukan di majalah dinding atau
internet ), dan pameran produk.
o Guru membimbing siswa selama menyusun laporan.

6) Evaluasi proses dan hasil proyek

o Guru dan siswa melakukan refleksi terhadap aktivitas


dan hasil proyek.
o Siswa diberi kesempatan untuk melakukan refleksi dan
mengemukan pengalamannya selama menyelesaikan
proyek untuk memperbaiki kinerja dalam mengerjakan
proyek berikutnya.
o Guru memberi umpan balik terhadap proses yang telah
dilakukan selama penyelesaian proyek dan produk yang
dihasilkan siswa.

o Guru dan siswa menyimpulkan isi pembelajaran yang


telah di laksanakan.
Penutup o Guru melaksanakan evaluasi proses pembelajaran. 10 Menit
o Siswa diajak menutup pembelajaran dengan berdoa
bersama-sama sesuai agama dan kepercayaan siswa.
o Guru merencakanan tidak lanjut.
G. Media dan Sumber Belajar
o Media : - Sampah plastik dan kertas
- Gunting
- Cutter
- Lem kayu
- Lem kertas

o Sumber Belajar : - Buku guru seni rupa kelas IV


- Buku siswa seni rupa kelas IV
- Internet
- Paduan desain karya seni

H. Penilaian :
CATATAN :
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
..
Bekasi, 29 April 2022
Mengetahui
Kepala Sekolah Mahasiswa

H. Murdani Efendi, S.Pd Suryati


NIP. - NIM. 857069794

Supervisor 1

Riri Sadiana , S.Pd., M.Si.


NIDN. 0428088504.

You might also like