You are on page 1of 1

Kasus 1: Perempuan berusia 31 tahun, usia kandungan 24 minggu, BB 62 kg, TB 158 cm,

Masuk Rumah Sakit dengan keluhan mual, muntah, pusing, lemas disertai nyeri dan ngilu di
seluruh tubuh. Hasil pemeriksaan laboratorium diketahui kadar gula darah acak 250 mg/dl,
kadar gula darah puasa 180 mg/dl, Hb 8 mg/dl. Dokter mendiagnosa Diabetes Gestasional.
Pasien diberikan Asam mefenamat 3x500 mg, Levemir 0-0-24 unit dan Novorapid 3 x8 unit
secara sub-kutan.
Asam Mefenamat Digantikan dengan Paracetamol Karena Asmef golongan kategori C
dimana Dapat berisiko terhadap janin, sedangkan paracetamol kategori B untuk ibu hamil
dimana cukup aman untuk janin.
Levemir dan Novorapid merupaka insulin yang mana kategori B untuk ibu hamil, boleh di
berikan tetapi dengan pengawasan.

Kasus 2: Perempuan berusia 20 tahun tengah hamil 34 minggu. Pasien mengeluh nyeri saat
BAK (buang air kecil), demam (suhu tubuh 39 0C). Hasil lab menunjukkan leukosit
18.000/mm3, urinalisa +2 bakteri dan ditemukan adanya leukosit pada urin. Dokter
mendiagnosa ISK (Infeksi saluran kemih) dan diterapi dengan tetrasiklin 2x 500mg dan Na
Diklofenak 3x50 mg.
Tetrasiklin merupakan kategori D untuk ibu hamil dapat menimbulkan risiko terhadap janin
Tetrasiklin dapat berisiko menghambat pertumbuhan tulang dan gigi janin, terutama apabila
dikonsumsi pada usia kehamilan trimester kedua dan ketiga. Untuk itu Diganti dengan Antibiotik
amoxicillin karena memiliki kategori B dimana aman untuk ibu hamil.
Pemberian Na Diklofenak dengan kategori C pada ibu hamil dapat berisiko terhadap janin, maka di
ganti dengan Obat paracetamol dengan kategori B yang cukup aman untuk ibu hamil

Kasus 3: Perempuan berusia 30 tahun tengah hamil 24 minggu, mengeluh batuk berdahak
disertai demam sejak 3 minggu yang lalu. Hasil foto torax menunjukkan BTA +. Dokter
mendiagnosa TBC (kasus baru). Terapi yang diberikan adalah 4FDC (rifampisin, isoniazid,
etambutol, pirasinamid)+ streptomycin pada fase intensif dan dilanjutkan dengan pemberian
rifampicin dan isoniazid pada fase lanjutan.

Kasus 4: Perempuan berusia 28 tahun tengah hamil 28 minggu datang ke poli kandungan
dengan keluhan nyeri saat Buang air kecil. Hasil urinalisa menunjukkan adanya bakteri
chlamydia trachomatis (+++). Dokter mendiagnosa pasien mengalami infeksi Chlamidia
trachomatis. Terapi yang diberikan adalah erytromisin tablet 2x 1 gram selama 3 hari dan
asam mefenamat untuk mengatasi nyeri BAK.

You might also like