You are on page 1of 1

BIOKIMIA DAN BIOLOGI MOLEKULER_SURAHMAT_P062221019

Racun, Hormon dan Autoimunitas


Dr. Sharon Stills,ND

Pengganggu endokrin adalah bahan kimia yang beracun yang mengganggu


kemampuan tubuh untuk berfungsi dengan baik dan menjaga keseimbangan hormone. Studi
menunjukkan bahwa manusia memiliki lusinan zat beracun dalam tubuhnya yang berdampak
pada kesehatan hormoral. Bahan kimia ini dapat masuk ke dalam tubuh manusia melaui
banyak cara, seperti melalui polutan lingkungan, produk sampingan makanan, emisi indusri,
kantong plastic, microwave, wadah makanan cepat saji, cat kuku, pembersih rumah tangga
dan sebagainya.
Banyak cara yang telah dilakukan bahkan dibuat peraturan dari berbagai organisasi
kesehatan dunia. Namun, salah satu masalah adalah banyak polutan organik terurai begitu
lambat sehingga bahan kimia berbahaya tetap ada di tanah, air dan penggunaan bahan
pestisida yang berbahaya. Dan semua itu menjadi keperluan sehari hari terutama digunakan
sebagai bahan makanan. Ada juga bukti efek sinergis yang berbahaya antara bahan kimia
ketika efek toksik dari satu bahan kimia menjadi lebih buruk bila dikombinasikan dengan
bahan kimia lainnya. Banyak juga bahan pestisida.
Sebenarnya dalam tubuh memiliki system detoksifikasi untuk menghilangkan
senyawa berbahaya, namun bahkan orang paling sehat pun kesulitan menyaring racun
dalam jumlah besar. Studi telah menunjukkan bahwa xenobiotik, atau yang asing bagi
organisme hidup, dapat meningkatkan risiko masalah kesehatan, termasuk kanker, penyakit
kardiovaskular, autoimunitas, alergi, diabetes, dan bahkan penambahan berat badan. Bahan
kimia paling umum yang kita temui setiap hari mungkin yang paling mengkhawatirkan karena
dapat mengubah kerja hormon dalam tubuh. Senyawa ini disebut sebagai bahan kimia
pengganggu endokrin (EDC) — senyawa sintetis yang meniru hormon alami, tetapi belum
tentu dengan cara yang baik. EDC dapat menghidupkan, mematikan, atau mengubah sinyal
hormonal normal, bahkan dalam jumlah yang sangat rendah. Namun, dengan memberi tubuh
dan memperhatikan segala yang dibutuhkan untuk berfungsi dengan baik, kita dapat
mengoptimalkan kemampuan untuk mendetoksifikasi dan menghilangkan racun ini dari
tubuh. Kita juga dapat mempelajari lebih lanjut tentang cara mengurangi keterpaparan.
Beberapa racun pengganggu endokrin paling umum. seperti, BPA, BPS, phtalates, paraben,
PBDEs, PCB, Dioxin, senyawa perfluorinasi, pestisida, herbisida, logam berat,
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan mengenai cara meminimalisir pengganggu
endokrin dan racun lainnya. Pemilihan makanan harus bijak dengan makanan organic, lemak
hewani dan ikan. Perhatikan kebersihan makanan dan cara mencuci makanan. Pastikan
nutrisi optimal dengan mengonsumsi multivitamin, protein dan serat yang cukup, buah dan
sayuran kaya antioksidan. Berolahraga dengan teratur dan konsumsi air secukupnya.
Kurangi paparan peralatan masak dan kemasan makanan anti lengket. Periksa kosmetik
yang bebas bahan kimia berbahaya. Periksa persediaan air agar bebas dari bahan kimia dan
logam berat.
“Jangan pernah ragu bahwa sekelompok kecil warga negara yang penuh perhatian dan
berkomitmen dapat mengubah dunia. Memang, itu adalah satu-satunya hal yang pernah
ada.”

You might also like