You are on page 1of 10

KONSEP DASAR ILMU POLITIK DAN PEMERINTAHAN DI

SD
Makalah ini disusun dalam rangka memenuhi tugas Mata Kuliah
Pembelajaran IPS SD
Yang diampu oleh Prihatin Sulistyowati, S.S., M.Pd.

Disusun oleh :
Febri Prasetyo Santoso (210401140108)
Achyaril Maulidiyah (210401140128)
Muhammad Amir Hamzah J (210401140132)
Tasiya Delia Ratna Sari (210401140135)
Duwi Sholekhah (210401140142)

PRODI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PGRI KANJURUHAN MALANG
2022/2023
KATA PENGANTAR

Puja dan puji syukur saya panjatkan atas rahmat dan ridho Allah SWT,
karena tanpa rahmat dan ridho-Nya kami tidak dapat menyelesaikan makalah ini
dengan baik dan tepat waktu. Serta sholawat dan salam kami curahkan kepada
junjungan kita Nabi Muhammad Saw yang telah menunjukkan kepada kita jalan
yang lurus berupa ajaran agama.
Tidak lupa kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Prihatin
Sulistyowati, S.S., M.Pd. selaku dosen pengampu mata kuliah Pembelajaran IPS
SD. Teman-teman dan kepada semua pihak yang tidak bisa saya sebutkan satu per
satu dalam membantu saya dan telah berkontribusi dengan memberikan bantuan
baik pikiran maupun materinya dalam menyusun makalah ini dengan judul
“Konsep Dasar Ilmu Politik dan Pemerintahan di SD”.
Kami sangat berharap semoga makalah ini dapat menambah pengetahuan
dan pengalaman bagi pembaca. Dalam penyusunan ini kami sangatlah sadar
bahwa masih terdapat banyak kekurangan. Untuk itu kami sangat mengharapkan
kritik dan saran yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan makalah ini.

Malang, 24 Maret 2023

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................i
DAFTAR ISI..........................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1
A. Latar Belakang..............................................................................................1
B. Rumusan Masalah.........................................................................................1
C. Tujuan...........................................................................................................1
D. Manfaat.........................................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN........................................................................................3
A. Konsep-konsep dasar geografi di SD............................................................3
B. Pengembangan konsep dasar geografi..........................................................5
C. Keterampilan dasar yang sesuai dengan konsep materi geografi.................8
BAB II KESIMPULAN.......................................................................................10
A. Kesimpulan.................................................................................................10
B. Saran............................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................11

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Ilmu Pengetahuan Sosial merupakan ilmu tentang prilaku manusia
dalam bermasyarakat, Ilmu Pengetahuan Sosial sendiri disingakat dengan
IPS. IPS merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan
penelitian dengan cakupan yang cukup luas dalam berbagai hal meliputi
prilaku dan interaksi manusia saat ini maupun mendatang. IPS suatu
program pendidikan dan bukan sub-disiplin ilmu tersendiri, sehingga tidak
ditemukan baik dalam, nomeklatur filsafat ilmu, disiplin sosial (Sosial
Science) maupun dalam ilmu pendidikan.
Politik berhubungan dengan kekuasaan, maka ia memiliki peran
penting dalam kehidupan masyarakat. Politik pada dasarnya merupakan
suatu fenomena yang berkaitan dengan manusia, yang pada kodratnya
selalu hidup bermasyarakat. Manusia adalah makhluk sosial yang dinamis
dan berkembang, serta menyesuaikan dengan keadaan di sekitarnya.
Sebagai anggota masyarakat, seseorang atau kelompok tentu terikat oleh
nilai-nilai dan aturan-aturan umum yang diakui dan dianut oleh
masyarakat itu
Ilmu politik merupakan salah satu cabang dari ilmu sosial, yang
berdampingan dengan cabang ilmu sosial lainnya yakni sosiologi,
antropologi, dan lain-lain. Dengan demikian maka dalam ilmu politik
berkaitan erat dengan ilmu-ilmu sosial tersebut yang entitasnya adalah
manusia sebagai anggota kelompok (group). Sedangkan ilmu pemeritahan
merupakan suatu ilmu pengetahuan ilmiah yang memiliki ilmu yang
dipakai untuk menemukan suatu kebenaran dan memiliki manfaat untuk
kesejahteraan masyarakat
Oleh karena itu perlu mengetahui kajian-kajian materi ilmu
pengetahuan sosial beserta isi-isi yang ada didalamnya. dalam makalah ini
pemateri akan membahas mengenai konsep dasar ilmu politik dan
pemerintahan (Fakta, Konsep, Generalisasi, dan Konstekstual), serta
keterampilan dasar sesuai konsep dasar ilmu politik dan pemerintahan.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana konsep dasar ilmu politik dan pemerintahan di SD?
2. Bagaimana pengembangan konsep dasar ilmu politik dan
pemerintahan?
3. Bagaimana keterampilan dasar yang sesuai dengan konsep dasar ilmu
politik dan pemerintahan?

1
C. Tujuan
Bersumber pada rumusan permasalahan yang disusun oleh kami diatas
sehingga tujuan dalam penyusunan makalah ini merupakan sebagai
berikut:
1. Untuk mengetahui konsep dasar ilmu politik dan pemerintahan di SD.
2. Untuk mengetahui pengembangan konsep dasar ilmu politik dan
pemerintahan.
3. Untuk mengetahui keterampilan dasar yang sesuai dengan konsep
dasar ilmu pengetahuan dan pemerintahan.

D. Manfaat
Adapun manfaat dari penulisan makalah ini adalah sebagai berikut :
1. Penulis dapat mengetahui konsep dasar ilmu politik dan pemerintahan.
2. Dengan adanya penulisan makalah ini dapat menjadi masukan bagi
kami guna meningkatkan pemahaman tentang pembelajaran IPS di SD.
3. Penulis memperoleh pengetahuan baru.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Konsep dasar ilmu politik dan pemerintahan di SD


1. Sejarah dan Perkembangan ilmu politik dan pemerintahan
Sejarah Ilmu Politik dan Ilmu Pemerintahan memiliki akar yang
panjang dan berhubungan erat dengan perkembangan peradaban
manusia. Ilmu Politik mengkaji struktur, fungsi, dan dinamika
kekuasaan politik, sementara Ilmu Pemerintahan lebih menekankan
pada studi tentang organisasi, proses, dan kebijakan pemerintahan.
Pada zaman kuno, beberapa filsuf Yunani seperti Plato dan
Aristoteles memainkan peran penting dalam pengembangan awal Ilmu
Politik. Plato menulis karya "Negara" yang membahas bentuk-bentuk
pemerintahan dan sistem politik yang ideal. Aristoteles, di sisi lain,
mengkaji konsep-konsep seperti demokrasi, oligarki, dan monarki
dalam karyanya "Politika".
Pada Abad Pertengahan, Ilmu Politik dan Ilmu Pemerintahan
sering kali terkait erat dengan pemikiran teologis dan filsafat agama.
Pemikir seperti Santo Agustinus dan Santo Thomas Aquinas
mempelajari hubungan antara kekuasaan dan moralitas dalam
pandangan mereka tentang pemerintahan.
Pada era modern, perkembangan Ilmu Politik dan Ilmu
Pemerintahan semakin beragam dan terhubung dengan konteks sosial,
ekonomi, dan politik masyarakat yang lebih maju. Revolusi ilmiah dan
pemikiran Pencerahan di Eropa menghasilkan pemikiran-pemikiran
politik baru yang menekankan pada hak asasi manusia, persamaan, dan
kebebasan individu. Pemikir seperti John Locke dan Jean-Jacques
Rousseau berkontribusi pada perkembangan pemikiran politik modern.
Selama abad ke-19, disiplin Ilmu Politik dan Ilmu Pemerintahan
semakin terorganisir secara akademis. Universitas-universitas mulai
menawarkan program-program studi yang didedikasikan untuk
mempelajari bidang ini. Pada masa itu, teori politik dan penelitian
empiris mulai menjadi fokus utama dalam pengembangan ilmu ini.
Pada abad ke-20, Ilmu Politik dan Ilmu Pemerintahan semakin
berkembang dengan kontribusi dari berbagai teori dan paradigma.
Beberapa aliran pemikiran yang penting meliputi realisme, liberalisme,
marxisme, feminisme, poststrukturalisme, dan sebagainya. Studi
tentang sistem politik, proses pengambilan keputusan, hubungan

3
internasional, kebijakan publik, dan politik komparatif semakin
diperluas dan mendalam.
Dalam konteks Ilmu Pemerintahan, penekanan pada administrasi
publik, manajemen pemerintahan, kebijakan publik, dan tata kelola
menjadi lebih dominan. Disiplin ini mencakup studi tentang struktur
dan fungsi pemerintahan, pembuatan kebijakan, pelaksanaan
kebijakan, dan evaluasi kebijakan dalam konteks pemerintahan
modern.
2. Konsep Dasar Ilmu Politik dan Pemerintahan
 Konsep ilmu politik yang demikian tidak bisa dlepaskan dari
sejarah perkembangan disiplin sebelum perang dunia II.
Periode itu merupakan masa pembentukan identitas politik
sebagai sebuah disiplin keilmuan. Sebagai ilmu yang lahir di
tengah-tengah dominasi ilmu alam, pertanyaan bernada
gugatan yang meragukan eksistensi keilmuan sangat
mengganggu dan menggelisahkan. Semangat zaman yang serba
naturalis kala itu menjadi dasar interogasi disiplin ini
terhadap keilmuan lainnya. Ilmu politik dalam pandangan
tradisi tersebut, khususnya dari kalangan ilmuwan sosial kala
itu, dianggap bukanlah ilmu yang sebenar-benarnya dengan
alasan tiadanya subject matters yang jelas. Ilmu politik hanya
memakai disiplin ilmu lain untuk menjelaskan fenomena
kekuasaan.
 Konsep ilmu pemerintahan Sebagai sebuah ilmu yang
multidimensional, sebagaimana halnya politik juga masih
menyimpan aneka problema, terutama dalam upaya penentuan
ontologis, epistemologis dan aksiologis keilmuannya.Dari
aspek ontologis ilmu pemerintahan, baik menyangkut definisi
maupun objek material dan formal, belum dijumpai adanya
kesepahaman. Meskipun demikian ada beberapa titik
persamaan mendasar di kalangan ilmuwan pemerintahan,
yaitu: Pertama, bahwa ilmu pemerintahan itu ada dan sedang
berkembang ke arah kemandirian. Kedua, adanya berbagai
paradigma pemerintahan merupakan tanda bahwa ilmu
pemerintahan bersifat teoritik konseptual dan tidak semata-
mata praktis profesional. Dengan demikian, pemerintahan
bukanlah semata-mata keterampilan belaka.

4
B. Pengembangan konsep dasar ilmu politik dan pemerintah

 Perkembangan Ilmu politik di Indonesia perlu insyaf dengan


melebarkan makna kekuasaan di luar pagar-pagar format
kelembagaan. Di sisi lain kajian politik membahas mengenai teori
dan praktek politik serta gambaran dan analisi mengenai sistem
politik. kajian budaya bisa lebih berdamai akan keperluan praktis
studi politik atas keperluan perangkat kerja yang terinci. Bukan
demi mereproduksi gaya berpikir positivistik, melainkan demi
mengikuti semangat kehati-hatian tradisi ini yang telah teruji. Dan
tentu saja demi membuka selebar-lebarnya ruang pluralitas dalam
pendekatan ilmu politik di negeri sendiri.

 Perkembangan ilmu pemerintahan di tanah air masih dalam proses


pemantapan posisinya di dalam keluarga besar ilmu-ilmu sosial.
Tidak seperti ilmu-ilmu sosial yang lebih dulu berkembang, seperti
psikologi, ekonomi dan sosiologi, pemerintahan masih butuh
waktu panjang untuk bisa memantapkan dirinya menjadi “normal
science” dalam terminologi Thomas Kuhn. Ilmu pemerintahan
disamping perlu mengembangkan konsep-konsep metodologi dan
teori yang membedakannya dari cabang-cabang ilmu sosial
lainnya, juga ditantang agar secara intensif menggarap berbagai
unsur yang relevan dari ilmu-ilmu sosial untuk memperkaya
bidang kajiannya.

C. Keterampilan dasar yang sesuai dengan konsep dasar ilmu politik dan
pemerintahan

a. Keterampilan Menganalisis Masalah.

Merupakan keterampilan yang mengarahkan siswa untuk memandang


setiap persoalan, menyaring kebenaran dan informasi yang diterimanya
dengan benar

b. Keterampilan Berfikir Kritis.

Merupakan keterampilan yang dimiliki siswa dalam menanggapi


fenomena politik. Dalam pembelajaran hendaknya guru

5
mempersiapkan masalah yang berhubungan dengan masalah politik
sehari-hari yang kemudian dapat di diskusikan bersama siswa sehingga
siswa dapat berpikir kritis

c. Keterampilan berkomunikasi.
Merupakan keterampilan yang dimiliki siswa untuk berhubungan
dengan orang lain an menyampaikan informasi baik secara lisan
maupun tulisan.

BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Dalam bidang politik dan pemerintahan yang begitu pesat perkembangannya


sekarang ini, Secara umum ilmu politik ialah ilmu yang mengkaji tentang
hubungan kekuasaan, baik sesama warga Negara, antar warga Negara dan
Negara, maupun hubungan sesama Negara. Yang menjadi pusat kajiannya
adalah upaya untuk memperoleh kekuasaan, usaha mempertahankan
kekuasaan, penggunaan kekuasaan tersebut dan juga bagaimana menghambat
penggunaan kekuasaan yang bertujuan Memberikan pemahaman secara
integral terhadap politik dan nilai-nilai yang terkandung didalamnya. Secara
umum dapat dipahami bahwa Ilmu Pemerintahan mempelajari tentang
manajemen atau pengelolaan organisasi publik, diantaranya lembaga
legislatif, eksekutif, yudikatif, dan lembaga lainnya yang berfungsi dalam
menjalankan fungsi negara, yang diatur dalam undang-undang.Pada intinya
kedua ilmu ini sangat melekat dengan tatanan kehidupan bermasyarakat dan
tidak dapat terpisahkan,seperti pengelolaan kelas,dan kehidupan sehari-hari.

B. Saran

Belajar tentang ilmu politik dan ilmu pemerintahan membuatmu kaya akan


wawasan tentang negara dan segala aspeknya. Bekal keilmuanmu itu bisa
membuatmu peka terhadap kondisi negara saat ini,maka pembelajaran kedua
ilmu tersebut dapat diterapkan oleh guru dalam pembelajaran IPS ataupun
PKN diSD agar peka dengan kondisi yanga ada disekitarnya.

6
DAFTAR PUSTAKA
N. Karniawati, “HAKEKAT ILMU PEMERINTAHAN (Kajian Secara Filsafat),”
CosmoGov, vol. 1, no. 2, p. 205, 2017, doi: 10.24198/cosmogov.v1i2.11833.
http://repository.warmadewa.ac.id/id/eprint/1604/%0Ahttp://
repository.warmadewa.ac.id/id/eprint/1604/1/LANDASAN PENGEMBANGAN
ILMU POLITIK DAN PEMERINTAHAN.doc
https://d1wqtxts1xzle7.cloudfront.net/56013468/Konsep_dasar_Politik-libre.pdf?
1520626832=&response-conten

You might also like