You are on page 1of 9

PENGARUH PENGHASILAN YOUTUBER TERHADAP PEREKONOMIAN

INDONESIA

Disusun Oleh :
Adella Nurcahaya Dewi Andriani
241220082

PROGRAM STUDI S1 MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS MAARIF HASYIM LATIF
SIDOARJO
2023
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, Puji dan Syukur kita panjatkan kepada Allah Subhanahu Wata’ala. Dzat
yang hanya kepada-Nya memohon pertolongan. Alhamdulillah atas segala pertolongan,
rahmat, dan kasih sayang-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas metodologi
penelitian yang berjudul “Pengaruh Penghasilan Youtuber terhadap Perekonomian
Indonesia”. Shalawat dan salam kepada Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam yang
senantiasa menjadi sumber inspirasi dan teladan terbaik untuk umat manusia.
Perekonomian Indonesia memiliki peranan penting dalam meningkatkan kualitas aspek
kehidupan.Di era digital saat ini peran youtuber menjadi inspirasi masyarakat dalam
menghasilkan pendapatan.Youtuber merupakan suatu content creator yang bergerak dalam
bidang sosial media dimana mereka terjun langsung di lapangan untuk membantu rakyat
kecil dengan menyorot menggunakan kamera untuk bersosialisasi serta dapat menginspirasi
para khayalak umum.Menjadi youtuber adalah suatu anugerah yang indah karena penghasilan
youtuber sangat berpengaruh terhadap perekonomian indonesia. Berdasarkan hal tersebut
penulis tertarik untuk mengetahui pengaruh penghasilan youtuber terhadap perekonomian
indonesia.
Penulis menyadari banyak pihak yang memberikan dukungan dan bantuan selama
menyelesaikan studi dan tugas metodologi penelitian ini. Oleh karena itu, sudah sepantasnya
penulis dengan penuh hormat mengucapkan terimakasih dan mendoakan semoga Allah
memberikan balasan terbaik kepada:
1. Gus dr. H. Hidayatullah, Sp.S selaku Rektor Universitas Maarif Hasyim Latif.
2. Drs. H. Setiawan, MM,CA,AK selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
3. Donny Arif, SE, MM, CRA, CR selaku Ketua Program Studi S1 Manajemen
4. Dr.Ratna Ekasari, S.E., M.M selaku Dosen Wali Program Studi S1 Manajemen 6A Pagi
5. Teman-teman kelas manajemen pagi A sekalian.

Akhir kata penulis menyadari bahwa tidak ada yang sempurna, penulis masih
melakukan kesalahan dalam penyusunan tugas metodologi penelitian. Oleh karena itu,
penulis meminta maaf yang sedalam-dalamnya atas kesalahan yang dilakukan penulis.
Penulis berharap semoga ini dapat bermanfaat bagi pembaca dan dapat dijadikan
referensi demi pengembangan ke arah yang lebih baik. Kebenaran datangnya dari Allah dan
kesalahan datangnya dari diri penulis. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan Rahmat
dan Ridho-Nya kepada kita semua.

Sidoarjo, 16 Mei 2023

Penulis
DAFTAR ISI
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Teknologi semakin berkembang pesat pada era digitalisasi,tentunya perkembangan
teknologi internet dapat mempermudah aktivitas masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
Pada zaman milenial ini internet selalu menjadi peran penting dalam menjalankan aktivitas
sehari-hari karena membuat seseorang mampu belajar dan bersaing secara langsung terutama
dalam mengoperasikan media sosial dengan baik dan bermanfaat. Salah satunya dengan
memanfaatkan sosial media Youtube yang menjadi ladang penghasilan pada era milenial saat
ini.
Youtube merupakan media sosial yang berperan aktif di internet dapat menyimpan
video,menonton serta membagikan video ke seluruh dunia.Pada aplikasi youtube ini terdapat
banyak konten yang bermanfaat dan menarik bagi masyarakat untuk ditonton seperti
film,tutorial,review,edukasi,animasi dan masih banyak yang lain. Orang yang membuat
konten pada youtube disebut dengan youtuber karena kesehariannya yang membuat konten
video lalu diunggah pada laman youtube mereka msing-masing agar ditonton oleh seluruh
dunia. Para Youtuber ini tidak pernah habis dalam memikirkan ide konten yang menarik tak
heran jika para penonton selalu tertarik saat membuka aplikasi youtube karena membuat
orang lain penasaran dengan segala ide kreatif mereka.
Youtuber merupakan seseorang yang memiliki bakat kreatifitas dalam membuat konten
dengan ide yang menarik. Menjadi sesorang Youtuber tidaklah mudah bagi seorang pemula,
yang harus mengembangkan ide setiap hari. Namun dengan adanya konten-konten pemula
meminimalisir pengangguran yang ada di Indonesia serta mereka memiliki semangat
kreatifitas untuk membuat konten semenarik mungkin. Dengan begitu perekonomian
Indonesia ikut bangkit dan bisa mengembangkan kreatifias yang mereka miliki. Menjadi
youtuber Selain dapat membangkitkan ekonomi pemerintah kementrian keuangan juga
menerapkan aturan wajib pajak pada para youtuber. Adanya peraturan pajak ini untuk
meningkatkan kesadaran dan pengetahuan serta keadilan bagi pekerja hiburan konten kreator
termasuk selebgram.
Dari latar belakang diatas, maka dapat disimpulkan bahwa penghasilan Youtuber
berpengaruh pada perekonomian Indonesia yang berasal dari konsistensi dalam membuat
kekreatifitasan hingga menuai inspirasi.
1.2 Rumusan Masalah
1.2.1 Apakah yang menyebabkan penghasilan Youtuber terhadap perekonomian Indonesia?
1.2.2 Aktivitas apa sajakah yang menyebabkan pengaruh penghasilan Youtuber terhadap
perekonomian Indonesia?
1.2.3 Apakah Peranan Pemerintah terhadap Youtuber Indoensia?
1.2.4 Apakah strategi yang dipakai pemerintah terhadap Youtuber dalam meningkatkan
perekonomian Indonesia?

1.3 Tujuan Penelitian


1.3.1 Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh penghasilan Youtuber terhadap
perekonomian Indonesia
1.3.2 Untuk mengetahui dan menganalisis faktor penyebab pengaruh penghasilan Youtuber
terhadap perekonomian Indonesia
1.3.3 Untuk mengetahui dan menganalisis peranan pemerintah terhadap Youtuber
Indonesia
1.3.4 Untuk mengetahui dan menganalisis strategi yang dipakai pemerintah terhadap
Youtuber dalam meningkatkan perekonomian Indonesia
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Landasan Teori


2.1.1 Pengertian Youtube
Menurut (Baskoro, 2009: 58) YouTube merupakan situs videoyang menyediakan
berbagai informasi berupa ‘gambar bergerak’ dan bisa diandalkan. Situs ini memang
disediakan bagi mereka yang ingin melakukan pencarian informasi video dan menontonnya
langsung. Kita juga bisa berpartisipasi mengunggah (meng – upload) video ke server
YouTube dan membaginya ke seluruh dunia. 
Menurut Gede Lingga (2019:264) menegaskan bahwa pada dasarnya, youtube
merupakan sebuah website yang memfasilitasi penggunanya untuk berbagi video yang
mereka miliki, atau sebatas menikmati berbagai video klip yang diunggah oleh berbagai
pihak.
Nur Rohim (2019:20) Youtube menurut Dr. Rulli Nasrullah adalah media sosial berbasis
internet dengan konten video, dalam media tersebut seseorang dapat memberikan berbagai
informasi dengan cara membuat channel.
Berdasarkan pendapat diatas, dapat diambil kesimpulan bahwa YouTube adalah suatu
website/sosial media yang menyediakan berbagai informasi berupa video yang dapat diakses
melalui internet.
2.1.2 Pengertian Youtuber
Menurut Wikiepiedia YouTuber, pengonten YouTube, naravlog YouTube, atau penggiat
YouTube adalah videografer yang membuat video untuk diunggah di YouTube.
YouTuber diartikan sebagai seorang yang membuat konten dan mempublikasikannya di
YouTube, dan bukan hanya sekedar menggunakannya saja. Umumnya, istilah YouTuber
disematkan kepada seseorang atau kelompok, yang memiliki channel YouTube sendiri,
membuat, menanyangkan, dan mencari subscribers.
Berdasarkan pendapat diatas, dapat duambil kesimpulan bahwa YouTuber adalah
seseorang yang gemar membuat konten dengan mempublikasikan di channel YouTube yang
menyediakan berbagai konsep konten yang menarik.
2.1.3 Tugas YouTuber
1. Mencari ide dan menyusun konsep vlog
2. Membuat video, baik memproduksi sendiri maupun dengan bantuan (menyewa) pihak
lain Kemudian, secara rutin mengunggah vlog.
3. Membuat vlog yang disukai target penonton, sehingga angka trafiic (pengunjung
channel youtube) menjadi tinggi, serta  berusaha menarik subscribers (pelanggan) di
channel Youtube miliknya.
4. Bertanggung jawab terhadap segala isi vlog dan isi channel Youtube miliknya.
5. Sebagian Youtuber ada yang tampil, bahkan menjadi peran utama, dalam vlog yang
mereka unggah
BAB III
DESKRIPSI PENELITIAN

You might also like