You are on page 1of 1

Yang terhormat panitia seleksi mandiri prestasi ITS 2023. Perkenalkan nama saya Aliya Salsabila.

Teman-teman biasa memanggil saya Aliya. Saya lahir disebuah kampung kecil yang bernama Jalang pada
tanggal 18 Mei 2005. Kampung ini berlokasi di Sulawesi Selatan, Kabupaten Wajo, Kecamatan Sajoanging,
Kelurahan Akkajeng. Saya merupakan anak pertama dari 4 bersaudara. Mengenai kepribadian, saya
memiliki sifat yang cukup ramah, humoris, bertanggung jawab, dan jujur. Saya juga senang bekerja sama
dalam melakukan suatu pekerjaan dan saya selalu serius dalam mengerjakan sesuatu agar nantinya
memperoleh hasil yang maksimal. Namun, saya juga memiliki beberapa sifat yang buruk. Saya kadang tidak
percaya diri dan mudah baper. Kini, saya sedang berusaha mengurangi sifat-sifat buruk itu dengan berusaha
untuk lebih percaya diri dan belajar mengontrol emosi. Saya memiliki hobi editing video dan fotografi.
Tahun 2009 saya mulai masuk sekolah, saya sekolah di TK Negeri Pembina Akkajeng, saya dikenal
sebagai salah satu siswi terbaik karena mendapat peringkat ke-3. Tahun 2011 saya lulus dan melanjutkan ke
SD Negeri 208 Akkajeng, disini saya memperoleh beberapa prestasi yaitu selalu masuk peringkat 3 besar
dan bahkan pernah mendapat peringkat pertama, juara 1 Olimpiade IPA tingkat SD Sekecamatan dan juara 1
story telling tingkat Kabupaten. Tahun 2017 saya lulus dan melanjutkan ke SMP Negeri 1 Sajoanging, disini
saya juga mendapat beberapa prestasi seperti peringkat umum ke-7 seangkatan dan juara 1 lomba alat musik
tradisional tingkat Kabupaten. Saya juga aktif organisasi OSIS dan ekstrakurikuler seperti pramuka,
drumband, dan alat musik tradisional. Tahun 2020 saya lulus dan melanjutkan ke SMAS Islam Athirah
Bukit Baruga Makassar dengan jurusan IPA, disini saya juga memperoleh banyak prestasi seperti juara 1
Lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI) Exhibition Braphy Event 2022 Universitas Brawijaya tingkat Nasional
yang diselenggarakan oleh HIMAFIS Departemen Fisika Universitas Brawijaya, Juara 1 Lomba Karya
Tulis Ilmiah (KTI) 2022 Univeristas Negeri Makassar tingkat Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat, Medali
Emas Olimpiade Matematika tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Smart Student, Medali Perak
Kompetisi Sains Indonesia bidang biologi tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Pelatihan Olimpiade
Sains Indonesia (POSI), Finalis Program Toyota Eco Youth 12 2022 tingkat Nasional dan masih banyak
lagi. Saya juga aktif organisasi OSIS dan SMARTBAR (Sanggar seni SMAS Islam Athirah Bukit Baruga)
serta ekstrakurikuler seperti KIR dan band. Tahun 2023 saya lulus dan berencana untuk melanjutkan studi
saya di Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Saya sangat suka dengan sains dan tehnologi oleh sebab itu, pada seleksi mandiri prestasi ITS 2023
ini, saya mengambil jurusan tehnologi kedokteran dan tehnik informatika. Saya sangat berharap dapat
diterima di salah satu jurusan tersebut terutama jurusan tehnologi kedokteran, karena saya sangat suka
dengan hal-hal yang berbau kesehatan, penelitian, dan tehnologi. Dibuktikan dengan salah satu prestasi KTI
tim saya di Universitas Brawijaya yang berhasil mendapat juara pertama dengan judul penelitian “Inovasi
Tehnologi Pemanfaatan Whey Dangke Berbasis Microbial Fuel Cell Sebagai Alternatif Listrik Penunjang
Akses Pendidikan Kota Terpencil Makassar”. Dalam penelitian ini tim saya memanfaatkan kandungan whey
dangke (cairan sisa keju khas enrekang) sebagai media pertumbuhan bakteri L.Plantarum yang berpotensi
dapat menghasilkan elektron melalui Microbial Fuel Cell (MFC). MFC merupakan bioreaktor yang dapat
mengubah bioenergi dari biomassa menjadi energi listrik dengan memanfaatkan mikroorganisme yaitu
bakteri L.Plantarum. Hasil penelitian pada waktu 100 jam menghasilkan beda potensial sebesar 1,11 V dan
turun setelah 130 jam menjadi 0,88 V. Hal ini menandakan elektron yang dihasilkan semakin berkurang
akibat menurunnya proses metabolisme bakteri. Elektron yang dihasilkan tersebut dapat menghidupkan
lampu LED selama 48 jam. Prestasi yang kedua adalah team saya yang beranggotakan 2 orang berhasil
menjadi finalis 25 besar program Toyota Eco Youth 12 2022 dengan judul proyek “Pemanfaatan Mesin
Pirolisis Cacah untuk Mendaur Ulang Sampah Plastik yang Berpotensi Menghasilkan Briket Arang”. Kami
membuat 2 mesin yaitu mesin cacah yang berfungsi untuk mencacah sampah plastik menjadi potongan kecil
dan mesin pirolisis untuk mengubah cacahan sampah plastik menjadi briket arang. Untuk proses
pengumpulan sampah plastiknya, kami bermitra dengan masyarakat pengepul sampah, masyarakat SMAS
Islam Athirah Bukit Baruga, dan green makers PT. Mall sampah. Selain dapat mengurangi sampah plastikdi
lingkungan, hasil daur ulang sampah plastik tersebut dapat digunakan sebagai pengganti arang dan batu bara
yang lebih ramah lingkungan serta dapat menjadi sumber penghasilan masyarakat yang memiliki harga jual
yang lebih tinggi.
Saya sangat berharap dapat diterima di salah satu jurusan tersebut agar saya dapat mengembangkan
potensi yang ada dalam diri saya. Apalagi ITS merupakan salah satu Universitas terbaik di Indonesia yang
mencetak banyak alumni berbakat dan berprestasi. Saya harap nantinya saya dapat menjadi salah satu dari
mereka. Sekian yang dapat saya sampaikan apabila ada kesalahan kata mohon di maafkan.

You might also like