You are on page 1of 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

A. Identitas Program Pendidikan

Nama Sekolah : SMK N 1 Kutasari


Mata Pelajaran : Produk Kreatif dan Kewirausahaan
Kompetensi Keahlian : Akuntansi dan Keuangan Lembaga
Kelas / Semester : XII/ 1
Tahun Pelajaran : 2022/2023
Alokasi Waktu : 5 X 45 menit (1 pertemuan)

B. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar


Kompetensi Inti
KOMPETENSI INTI 3 KOMPETENSI INTI 4
(PENGETAHUAN) (KETERAMPILAN)
3. Memahami, menerapkan, menganalisis, dan 4. Melaksanakan tugas spesifik dengan
mengevaluasi tentang pengetahuan faktual, menggunakan alat, informasi, dan prosedur
konseptual, operasional dasar, dan metakognitif kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan
sesuai dengan bidang dan lingkup kerja masalah sesuai dengan bidang Akuntansi dan
Akuntansi dan Keuangan Lembaga pada tingkat Keuangan Lembaga. Menampilkan kinerja di
teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas
dengan ilmu pengetahuan teknologi, seni, yang terukur sesuai dengan standar
budaya, dan humaniora dalam konteks kompetensi kerja.
pengembangan potensi diri sebagai bagian dari Menunjukkan keterampilan menalar,
keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif,
nasional, regional, dan internasional. produktif, kritis, mandiri, kolaboratif,
komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung.

Kompetensi Dasar
KOMPETENSI DASAR KOMPETENSI DASAR
(PENGETAHUAN) (KETERAMPILAN)
3.2 Menerapkan media promosi pemasaran 4.2 Membuat media promosi pemasaran

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


3.2 Menerapkan media promosi pemasaran
Indikator Pencapaian Kompetensi:
3.2.1 Menjelaskan ruang lingkup media promosi
3.2.2 Menguraikan manfaat dan peranan penggunaan media promosi
3.2.3 Memahami tujuan penggunaan media promosi
3.2.4 Mengidentifikasi jenis-jenis media promosi
3.2.5 Menguraikan optimalisasi penggunaan media promosi yang tepat

4.2 Membuat media promosi pemasaran


Indikator Pencapaian Kompetensi:
4.2.1 Memilih media promosi yang tepat
4.2.2 Membuat media promosi untuk kebutuhan pemasaran usaha

D. Tujuan Pembelajaran
Melalui diskusi dan menggali informasi, peserta didik dapat:
1. Menjelaskan ruang lingkup media promosi
2. Menguraikan manfaat dan peranan penggunaan media promosi
3. Memahami tujuan penggunaan media promosi
4. Mengidentifikasi jenis-jenis media promosi
5. Menguraikan optimalisasi penggunaan media promosi yang tepat
6. Memilih media promosi yang tepat
7. Membuat media promosi untuk kebutuhan pemasaran usaha

E. Materi Pembelajaran
1. Pengertian Media Promosi
Media adalah segala bentuk dan saluran yang digunakan untuk menyampaikan informasi atau pesan.
Kata media berasal dari kata latin, merupakan bentuk jamak dari kata “medium”. Secara harfiah kata
tersebut mempunyai arti "perantara" atau "pengantar", yaitu perantara sumber pesan (a source) dengan
penerima pesan (a receiver). Jadi, dalam pengertian yang lain, media adalah alat atau sarana yang
dipergunakan untuk menyampaikan pesan dari komunikator kepada khalayak
Promosi merupakan salah satu bagian dari rangkaian kegiatan pemasaran suatu barang. Promosi
adalah suatu kegiatan bidang marketing yang merupakan komunikasi yang dilaksanakan perusahaan
kepada pembeli atau konsumen yang memuat pemberitaan, membujuk, dan mempengaruhi segala
sesuatu mengenai barang maupun jasa yang dihasilkan untuk konsumen, segala kegiatan itu bertujuan
untuk meningkatkan volume penjualan dengan menarik minat konsumen dalam mengambil keputusan
membeli di perusahaan tersebut. Untuk memperjelas tentang pengertian promosi, berikut ini beberapa
definisi tentang promosi.
Media Promosi adalah sarana yang digunakan untuk mengkomunikasikan suatu
produk/jasa/image/perusahaan ataupun yang lain untuk dapat lebih dikenal masyarakat lebih luas.
Dimana dengan promosi ini diharapkan seseorang bisa mengetahui, mengakui, memiliki, dan
mengikatkan diri pada suatu barang/jasa/produk/image/perusahaan yang menjadi sasarannya. Salah
satu bagian penting dari promosi adalah menentukan media promosi yang paling tepat. Misalnya Surat
Kabar, Televisi, Radio, Majalah, dan lain-lain

2. Macam-macam media promosi


a. Macam-Macam Media
- Media Visual: media visual adalah media yang bisa dilihat, dibaca dan diraba. Media ini
mengandalkan indra penglihatan dan peraba. Berbagai jenis media ini sangat mudah untuk
didapatkan. Contoh media yang sangat banyak dan mudah untuk didapatkan maupun dibuat
sendiri. Contoh: media foto, gambar, komik, gambar tempel, poster, majalah, buku, miniatur, alat
peraga dan sebagainya.
- Media Audio: media audio adalah media yang bisa didengar saja, menggunakan indra telinga
sebagai salurannya. Contohnya: suara, musik dan lagu, alat musik, siaran radio dan kaset suara
atau CD dan sebagainya.
- Media Audio Visual: media audio visual adalah media yang bisa didengar dan dilihat secara
bersamaan. Media ini menggerakkan indra pendengaran dan penglihatan secara bersamaan.
Contohnya: media drama, pementasan, film, televisi dan media yang sekarang menjamur, yaitu
VCD. Internet termasuk dalam bentuk media audio visual, tetapi lebih lengkap dan menyatukan
semua jenis format media, disebut Multimedia karena berbagai format ada dalam internet.

b. Macam-Macam Promosi
- Promosi Media Cetak: Promosi melalui media cetak adalah cara promosi yang paling banyak
digunakan. Promosi ini biasanya dilakukan dengan membuat spanduk, banner, iklan di koran,
majalah, buku, sticker, pamflet, flyer, dan lain sebagai. Promosi jenis ini sangat mudah dijangkau
oleh masyarakat kalangan atas hingga bawah. Biaya untuk promosi menggunakan media cetak ini
cukup terjangkau dan dapat menghemat biaya.
- Promosi Media Elektronik: Media elektronik juga menjadi salah cara ampuh untuk melancar
pemasaran produk. Dengan menggunakan televisi misalnya, atau melalui radio. Promosi
menggunakan media elektronik ini membutuhkan budget yang tidak sedikit.
- Promosi Media Internet: Ini adalah kemajuan dari promosi melalui media elektronik. Promosi
menggunakan media internet ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya pengguna internet di jaman
sekarang ini. Perkembangan teknologi telah merubah segalanya termasuk dalam bidang bisnis.
Namun ini sangat menjadi kemudahan untuk melancarkan proses jual beli. Beriklan melalui media
internet ini biasanya melalui media banner website dan juga program iklan berbayar lainnya
seperti Google AdSense dan facebook ads.
- Promosi Media Produk: Maksud adalah promosi yang dilakukan melalui sebuah produk seperti tas,
kaos, topi, dll. Nah, biasanya ketika Anda mengikuti seminar, Anda akan mendapatkan sebuah tas
dengan logo sebuah perusahaan. Itu selain sebagai souvenir juga dapat dimanfaatkan sebagai
media promosi. Biasanya tas-tas semacam ini bisa dipesan di pabrik tas, sehingga dapat
memesan sesuai selera.

F. Pendekatan, Strategi dan Metode


Pendekatan : Scientific
Strategi/Model : Ekspositori
Metode : diskusi, menggali informasi, tanya jawab

G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan ke-1
Langkah-langkah Pembelajaran
Waktu
1. Pendahuluan
▪ Melakukan pembukaan dengan salam pembukaan dan berdoa untuk memulai 10 menit
pembelajaran.
▪ Menyanyikan lagu Indonesia Raya
▪ Membaca literasi
▪ Mengkondisikan peserta didik
▪ Menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai
▪ Menyampaikan teknik penilaian yang akan digunakan
▪ Menyampaikan metode pembelajaran yang akan digunakan
▪ Melakukan pre-test
2. Kegiatan Inti
Pendahuluan - Guru menyampaikan kompetensi yang haris dikuasai siswa,
langkah kegiatan pembelajaran, apersepsi, dan mengarahkan
perhatian siswa terhadap materi penerapan dan pembuatan
media promosi untuk pemasaran produk
Penyajian Materi - Guru menyampaikan materi tentang penerapan dan
pembuatan media promosi untuk pemasaran produk
dengan metode ceramah dan tanya jawab, kemudian
dilanjutkan dengan demonstrasi penayangan slide untuk
memperjelas materi yang disajikan
- Guru mempersilakan kepada semua siswa untuk memberikan
tanggapan terhadap materi yang telah disampaikan, dan
mempersilakan untuk mempertanyakan materi tentang
penerapan dan pembuatan media promosi untuk
pemasaran produk apabila belum dapat dipahami.
- Guru sesekali memberikan pertanyaan kepada siswa secara
acak terkait materi penerapan dan pembuatan media
promosi untuk pemasaran produk sebagai tolak ukur tingkat
terhadap materi yang telah disampaikan.
Latihan terbimbing - Guru memonitor siswa, memberikan umpan balik, 200 menit
menyampaikan kembali apabila diperlukan, dan melanjutka
kegiatan pembelajaran dengan latihan terbimbing hingga siswa
dianggap menguasai materi tentang penerapan dan
pembuatan media promosi untuk pemasaran produk
- Guru memberikan latihan soal secara individu maupun
kelompok
Laithan mandiri - Guru memberikan tugas/latihan soal tentang penerapan dan
pembuatan media promosi untuk pemasaran produk yang
ahrus dikerjakan secara mandiri oleh siswa
- Guru melakukan pemeriksaan sebagai tolak ukur pemahaman
siswa terhadap materi penerapan dan pembuatan media
promosi untuk pemasaran produk dan memberikan umpan
balik setelah selsai mengerjakan soal latihan
Penilaian - Guru memberikan penilaian terhadap siswa terkait materi yang
telah disampaikan, baik secara afektif, kognitif, dan psikomotor.
- Guru bersama-sama dengan siswa membuat rangkuman
berupa kesimpulan materi tentang penerapan dan pembuatan
media promosi untuk pemasaran produk
3. Penutup
▪ Secara bersama-sama siswa diminta untuk menyimpulkan tentang penerapan dan
pembuatan media promosi untuk pemasaran produk.
▪ Guru memberikan konfirmasi dan penguatan terhadap kesimpulan dari hasil
pembelajaran.
▪ Guru memberikan evaluasi (post test) dan menyuruh siswa secara individu untuk
mengerjakannya 15 menit
▪ Siswa diberi tugas untuk melakukan observasi tentang penerapan dan pembuatan
media promosi untuk pemasaran produk.
▪ Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan pada siswa untuk
mempelajari materi berikutnya.
▪ Guru menyuruh salah satu siswa untuk memimpin doa penutup.
H. Alat/bahan dan Media Pembelajaran
Alat/bahan : Komputer, LCD
Media Pembelajaran : slide media promosi

I. Sumber Belajar
- Keterkaitan SKL, KI dan KD
- Buku/modul pembelajaran
- Internet

J. Penilaian Pembelajaran
a. Teknik : Non Test dan Test
b. Bentuk :
- Penilaian pengetahuan : Tes tertulis uraian
- Penilaian keterampilan : Contoh media promosi untuk pemasaran produk

Mengetahui Purbalingga, 1 Juli 2022


Kepala SMK N 1 Kutasari
Guru Mata Pelajaran,

Dra. Niken Malasiyanti


Rohyana Nur Isnaeny, S. Pd
NIP. 19631014 199512 2 002
NIP. 19901103 201402 2 001

You might also like