Program Kerja Pertamanan

You might also like

You are on page 1of 6

SMP NEGERI 2 SIDEMEN

PROGRAM KERJA
EKSTRAKURIKULER
PERTAMANAN

TAHUN PELAJARAN
2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji Syukur penulis panjatkan kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa, Tuhan

Yang Maha Esa akhirnya program kerja kegiatan ektrakurikuler Pertamanan SMP Negeri 2

Sidemen tahun pelajaran 2022/2023 dapat diselesaikan.

Program kerja kegiatan ektrakurikuler Pertamanan SMP Negeri 2 Sidemen ini kami

susun sebagai pedoman pelaksanan kegiatan kegiatan ektrakurikuler Pertamanan SMP Negeri

2 Sidemen.

Besar harapan kami, semoga program kerja kegiatan ektrakurikuler Pertamanan

SMP Negeri 2 Sidemen ini dapat bermanfaat demi optimalisasi kegiatan ektrakurikuler

Pertamanan SMP Negeri 2 Sidemen tahun pelajaran 2022/2023 sebagai pendukung

pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler di SMP Negeri 2 Sidemen

Kepada semua pihak yang telah membantu penyusunan program kerja kegiatan

ektrakurikuler Pertamanan SMP Negeri 2 Sidemen ini, tidak lupa kami sampaikan banyak

terima kasih. Kami menyadari program kerja kegiatan ektrakurikuler Pertamanan SMP

Negeri 2 Sidemen ini masih banyak kekurangannya, oleh karena itu segala kritik dan saran

yang konstruktif sangat kami harapkan demi penyempurnaan program kerja serupa di masa

yang akan datang.

Talibeng, Juli 2022

Penyusun
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Taman sekolah merupakan salah satu aspek penunjang kenyamanan dalam kegiatan belajar
mengajar. Tujuan Pengembangan diri pertamananan adalah untuk menenemkamkan
pemahaman siswa tentang Teknik bercocok tanam khususnya tentang tanaman hias untuk
melengkapi taman sekolah. Teknik tersebut meliputi penyiapan media tanam, pupuk,
penanaman hingga perawatan.

B. Tujuan Kegiatan Pertamanan


Adapun tujuan dari ekstrakurikuler pertamanan antara lain adalah:
 Membentuk pribadi yang peka terhadap lingkungan khususnya lingkungan sekolah.
Menanamkan rasa cinta terhadap lingkungan.
 Meningkatkan keterampilan
 Meningkatkan keterampilan bercocok tanam.

Segala kegiatan yang akan dijalankan dalam pengembangan diri pertamananan harus
direncanakan dengan baik. Persiapan yang matang adalah salah satu kunci utama agar
kegiatan tersebut berhasil dengan baik dari segi pendidikan serta kejiwaan. Oleh karena itu,
kegiatan pengembangan diri pertamananan di SMPN 2 Sidemen perlu dituangkan dalam
laporan tertulis.

C. Sasaran Kegiatan

Sasaran kegiatan ini adalah siswa SMPN 2 Sidemen yang memilih pnembangan diri
pertamananan.

D. Manfaat Kegiatan

 Melalui kegiatan pengembangan diri pertamananan yang dilaksanakan di SMPN 2


Sidemen ini, diharapkan akan diperoleh manfaat sebagai berikut:
 Mengukur kemajuan keberhasilan kegiatan pengembangan diri pertamananan di
SMPN 2 Sidemen
 Meningkatkan kemampuan bercocok tanam peserta pengembangan diri pertamananan
di SMPN 2 Sidemen sesuai dengan tujuan yang diinginkan.
 Meningkatkan rasa peka dan cinta terhadap lingkungan.

E. Pembiayaan Kegiatan
Kegiatan pengembangan diri pertamananan ini dibiayai dari alokasi dana Bantuan
Operasional Sekolah SMPN 2 Sidemen.
BAB II

A. Materi Kegiatan

Materi kegiatan pengembangan diri pertamanan di SMPN 2 Sidemen ini terdiri dari:

 Pelatihan seminggu sekali yang dilakukan setiap hari Sabtu.


 Kegiatan pengolahan sampah menjadi pupuk organic.
 Pengetahuan tentang Teknik bercocok tanam.
 Pengetahuan tentang pemeliharaan tanaman

B. Waktu Kegiatan

Kegiatan dilakukan pada hari Sabtu pukul 07.30sampai selesai. Kegiatan ini bersifat teratur
dilakukan tiap minggu. Anggota kegiatan ini didata kehadirannya setiap pelaksanaan
kegiatan.

C. Tempat

Latihan pengembangan diri pertamanan Penggalang di SMPN 2 Sidemen ini dilaksanakan di


tempat pengolahan sampah dan tempat lain yang disepakati dalam pertemuan sebelumnya.
Untuk penyampaian materi diberikan secara tertulis dan praktek lapangan.

D. Hasil yang Dicapai

Berdasarkan kegiatan yang telah dilakukan, bisa disimpulkan bahwa, semua anggota mampu
memahami Teknik pengolahan sampah menjadi pupuk organic dan menguasai Teknik
bercocok tanam. Setiap anggota antusias mengikuti kegiatan, terutama kegiatan praktik di
lapangan.
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
 Kesimpulan yang dapat ditarik dari kegiatan pengembangan diri pertamanan
ini antara lain:
 Siswa antusias dalam mengikuti kegiatan pengembangan diri pertamanan
terutama dalam praktik lapangan.
 Kegiatan ini dapat menumbuhkan kepekaan dan rasa cinta terhadap linkungan.

B. Saran.
 Pengembangan diri pertamanan ini perlu terus dilanjutkan karena memberi
dampak positif terhadap pembentukan karakter siswa khususnya kepekaan dan
rasa cinta terhadap lingkungan.
 Kegiatan ini juga bisa menunjang terciptanya kenyamanan dalam proses
belajar mengajar melalui keindahan taman sekolah yang merupakan hilir dari
kegiatan ini.
-

Wakil Kepala Sekolah Pembina Ekstrakurikuler Pertamanan


Bidang Kesiswaan

Ni Luh Putu Sri Wahyuningsih, S.Pd I Ketut Karya Astawa, S.Pd


NIP. 197803102005012010 NIP.

Mengetahui
Kepala SMP Negeri 2 Sidemen

I Nyoman Narta, S.Pd


NIP. 196612311989031016

You might also like