You are on page 1of 3

Berikut ini adalah contoh kerangka isi dari SOP Evaluasi pelaksanaan kegiatan program, jika

anda belum membuat maka anda bisa mencontoh dan silahkan dimodifikasi sesuai dengan
kondisi di tempat anda karena setiap orang pasti memiliki pemikiran sendiri mengenai sebuah
SOP.

Pengertian
Evaluasi Pelaksanaan Program adalah prosedur penilaian pelaksanaan kegiatan program dan
hasil kegiatan secara menyeluruh dengan cara sistematik dengan membandingkan kriteria atau
tujuan yang telah ditetapkan guna pengambilan keputusan.
Program Puskesmas adalah Upaya Kesehatan di puskesmas berupa program wajib dan program
pengembangan

Tujuan
Sebagai penduan didalam melakukan evaluasi pelaksanaan program Puskesmas

Kebijakan
Evaluasi Program Puskesmas dalam kegiatannya langkah-langkah yang diterapkan harus sesuai
dengan SOP ini.

Referensi
Pedoman Manajemen Puskesmas Jilid I,Depkes RI,1997.

Langkah-langkah :

 Petugas / pengelola program menyusun rencana kegiatan


 Petugas berkonsultasi atau koordinasi dengan Kepala Puskesmas
 Kepala Puskesmas menyetujui rencana kegiatan
 Petugas melalui bagian Tata usaha membuat undangan
 Bagian Tata Usaha mendistribusikan undangan kepada pihak terkait yang berhubungan
dengan program
 Petugas menyiapkan tempat dan perlengkapan lainnya ( daftar hadir, notulen konsumsi,
proyektor, laptop dll )
 Peserta mengisi daftar hadir
 Petugas menyampaikan hasil dari kegiatan program Puskesmas yang telah dilaksanakan
 Petugas/penanggung jawab program melakukan evaluasi terhadap ketepatan
waktu,ketepatan sasaran dan tempat pelaksanaan
 Hasil evaluasi ditulis dalam buku Notulen untuk ditindak lanjuti oleh penanggung jawab
program.

Dokumen Terkait :
Undangan 
Daftar hadir
Notulen
Laporan bulanan masing-masing program

Distribusi :
Tim admen/ Ka. TU
Koordinator program
Pemegang program
Karyawan puskesmas

You might also like