You are on page 1of 6

LKPD

Teladan Asmaul Husna


Satuan Pendidikan : SDS YPMM Tebing TInggi
Mata Pelajaran : PAI & BP Nama Siswa :
Fase/Kelas/Sem : B/IV/Ganjil
Tahun Pelajaran : 2023/2024
Kelas :
Penyusun : Apriyaldi

Petunjuk Belajar
Awali pembeljaran dengan berdoa
Bacalah materi berupa teks secara individu
tanyakan hal-hal yang belum jelas, baik dalam bentuk
tulisan dan lisan
diskusikan dengan temanmu
kerjakan soal-soal dengan teliti dan benar
kirimkan jawaban ke e-mail : apriyaldi84@gmail.com
akhiri pembelajaran dengan berdoa

Capaian Pembelajaran
Peserta didik memahami sifat-sifat bagi Allah, beberapa asmaul
husna, mengenal kitab-kita Allah, para nabi, dan Rasul Allah yang
wajib diimani

Tujuan Pembelajaran

Melalu pembelajaran jigsaw, peserta didik menjelaskan dan mempersentasikan arti


Asmaul husna al-Mālik, al-Azīz, al-Quddūs, as-Salām dan al-Mu’min.
Melalui model pembelajaran make a match, peserta didik dapat mencari pasangan
antara asmaul husna dan artinya.
Melalui pembelajaran berbasis produk peserta didik membuat karya berupa kaligrafi
al-Mālik, al-Azīz, al-Quddūs, as-Salām dan al-Mu’min beserta artinya secara
berkelompok.
RANGKUMAN MATERI
Asmaul Husna adalah nama-nama terbaik atau paling baik. Cara mengenal Allah
Swt. dapat dilakukan dengan mengetahui Asmaul Husna. Jumlah dari Asmaul husna ini
ada 99 dan hanya Allah Swt. yang pantas memiliki dan menyandang nama-nama ini.
Dari 99 Asmaul Husna kita akan mempelajari lima Asmaul Husna, yaitu Al-Malik, Al-Aziz,
Al-Quddus, As-Salam, dan Al-Mu’min.

a.Al-Malik
Al-Malik artinya Maharaja, Allah Swt. adalah raja dari semua raja makhluk. Maha merajai
semua semua yang ada di alam.Allah Swt. adalah raja dari semua raja. Kekuasaan Allah
Swt. tidak terbatas. Allah Swt. adalah raja yang menentukan segalanya, dan tentunyab
dengan segala pertimbangan dan kebijaksanaannya.

b.Al-Aziz
Al-Aziz artinya Maha Mulia, yang mencerminkan kemuliaandan kebesaran zat-Nya. Allah
Swt. mempunyai kedudukan yang Mahatinggi. Dia pemilik tunggal segala kemuliaan dan
Dia yang memberikan kemuliaan kepada siapa saja yang dikehendaki.

c.Al-Quddus
Al-Quddus artinya Maha Suci. Sucinya Allah Swt. berbeda dengan makhluk. Allah Swt. suci
dari dari segala sifat tercela dan sifat-sifat yang dimiliki oleh makhluk-Nya. Allah Swt. suci
dalam segala hal. Allah Swt. adalah Zat yang paling suci, tidak akan ada yang sanggup
menandingi kesucian Allah Swt.

d.As-Salam
As-Salam artinya Maha Sejahtera dan Maha Memberi Keselamatan. Allah Swt. adalah
penyelamat makhluk-Nya. Allah Swt. menyelamatkan makhluk-Nya dari siksa dan dosa
dengan cara mengirimkan rasul sebagai pengingat agar menghindari perbuatan maksiat.
Allah Swt. menyejahterahkan makhluk-Nya dengan cara memberikan rezeki bagi mereka.

e.Al-Mu’min
Al-Mu’min arinya Maha Pemberi Keamanan. Allah Swt. pemberi keamanan bagi seluruh
makhluk-Nya. AllaH Swt. melindungi makhluk-Nya supaya mereka merasa aman dan
terlindungi.
Tugas dan langkah kerja

A. Pilihlah Satu jawaban yang paling tepat!

1. Kita dapat mengenal kebesaran Allah Swt. melalui nama-


nama-Nya yang paling baik. Nama-nama yang paling baik
tersebut dikenal dengan istilah . . . .
a. Asma’muadzam c. Akhlaqul Karimah
b. Asmaul Husna d. Akhlaqul Mazmumah
2. Di dunia ini kita banyak menjumpai pemimpin negara,
seperti presiden, raja dan lain-lain. Mereka berkuasa
mengatur negara. Namun Allah Swt. dapat mencabut
kekuasaan tersebut kapan saja sesuai dengan kehendak-
Nya. Allah Maharaja diantara raja yang ada. Allah
mempunyai Asmaul Husna . . . .
a. Al-Malik c. Al-Quddus
b. Al-‘Aziz d. As-Salam
3. Allah Swt. Maharaja. Allah Swt. merajai semua makhluk-Nya
dan memiliki kekuasaan yang tidak terbatas, karena
kekuasaan Allah Swt. bersifat . . . .
a. sementara c. mutlak
b. lemah d. ajaib
4. Membersihkan masjid adalah salah satu contoh
meneladani Asmaul Husna . . . .
a. Al-‘Aziz c. As-Salam
b. Al-Quddus d. Al-Mu’min
5. Tidak ada satu manusia yang dapat menandingi kesucian Allah Swt., namun
kita harus berusaha menjaga kesucian diri kita terutama saat akan
melaksanakan salat, yaitu dengan cara . . . .
a. mandi dan berwudhu
b. menjaga lisan ketika berbicara
c. membersihkan lingkungan rumah
d. mencuci pakaian dan alat salat
6. Selain menjaga kebersihan diri, (lahiriyah) meneladani Asmaaul Husna Al-
Quddus dapat dilakukan dengan cara menjaga kebersihan hati, yaitu
dengan cara . . . .
a. membersihkan tempat ibadah dan pakaian
b. menghindarkan sifat dengki
c. bergotong royong membersihkan jalan
d. menjaga keamanan lingkungan
7. Banyak cara yang dapat dilakukan oleh umat Islam untuk menyucikan Allah
Swt. salah satunya adalah dengan mengucapkan kalimat tasbih yang
berbunyi . . . .
a. Alhamdulillah c. Subhanallah
b. Allahu Akbar d. Astaghfirullah
8. Al-‘Aziz merupakan salah satu Asmaul Husna yang dimiliki Allah Swt. yang
berarti Maha Mulia. Salah satu cara meneladani Asmaul Husna ini adalah . . .
a. ikut bergotong royong membersihkan lingkungan
b. selalu bersikap apa adanya ketika bersama teman
c. pantang menyerah menghadapi ujian
d. menjaga kebersihan diri dan lingkungan
9. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut.
1) Menolong orang lain yang membutuhkan
2) Menjaga ketenteraman dan ketenangan di lingkungan
3) Mendekatkan diri dan selalu meminta perlindungan dari Allah Swt.
4) Mandi dan berwudhu ketika akan membaca Al-Qur’an
Dari pernyataan-pernyataan di atas, yang termasuk cara meneladani
Asmaul Husna Al-Mu’min ditunjukkan oleh nomor . . . .
a. 1) dan 3) c. 2) dan 3)
b. 1) dan 4) d. 2) dan 4)
10. Farhan tidak sengaja menjatuhkan es krim milik Hamdan. Hamdan tidak
terima dan merasa kesal kemudian mereka berdua jadi berselisih. Fatoni
berusaha menjadi penengah dan melerai mereka. Fatoni telah meneladani
Asmaul Husna . . . .
a. As-Salam c. Al-Mu’min
b. Al-Malik d. Al-Quddus
B. Isilah dengan jawaban yang benar.

1. Asmaul Husna adalah nama-nama terbaik Allah Swt. Asmaul

Husna berjumlah . . . .

2. Asmaul Husna Al-‘Aziz mempunyai arti . . . .

3. Mengucapkan salam kepada teman merupakan salah satu

contoh meneladani Asmaul Husna . . . .

4. Pak Soleh dikenal sebagai seorang ketua RT yang arif dan

bijaksana. Sifat yang ditunjukkan oleh Pak Soleh dalam

memimpin merupakan salah satu cara meneladani Asmaul

Husna . . . .

5. Allah Swt. akan memberikan perlindungan dan rasa aman

kepada hamba-Nya yang meminta perlindungan kepada-Nya,

karena Allah Swt. mempunyai Asmaul Husna . . .


C. Ayo hubungkan nama-nama asmaul husna di bawah ini dengan
benar

Maha
Sejahtera

Maha Pemberi
Keamanan

Maha
Mulya

Maha
Suci

Maharaja

You might also like